Perubahan Jadwal Posyandu Fix

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 6

DINAS KESEHATAN KABUPATEN NGADA

PUSKESMAS KOTA
Wakomenge–Bajawa
Telepon (0384) 21572, Call Center. 0821 3899 4494
Email: puskesmaskota@gmail.com

Nomor : 045/PKM.KOTA/ /01/2021 Bajawa, 15 Januari 2021


Lampiran : 1 Lembar Kepada
Perihal :Perubahan Jadwal Posyandu Yth. 1. Bapak/ibu Lurah dan
Kepala Desa
2. Para Kader Posyandu
Di -
Tempat

Sesuai dengan Revisi V Pedoman Pencegahan & Pengendalian Covid 19- Tanggal 13
Juli 2020 Tentang Panduan Pelayanan Kesehatan Balita Masa Pandemi Covid 19 dan Surat
ijin Penyelenggaraan Posyandu dari gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19
Kabupaten Ngada dengan Nomor: 360/GT-BPBD/2802/08/2020 tentang Penyelenggaraan
Posyandu dan Imunisasi pada anak usia 0- 5 tahun . untuk itu kami mohon para Lurah dan
Kepala Desa agar menginformasikan kepada para kader posyandu di wilayah kerja tentang
perubahan jadwal posyandu agar terlibat dalam kegiataan dimaksud, serta berkoordinasi
dengan para Ketua Dusun,Ketua RT untuk menggerakan sasaran yang mempunyai bayi dan
balita (Jadwal Terlampir dan Panduan Pelayanan Posyandu )
Berkaitan dengan kegiataan diatas, maka kami meminta Bapak/Ibu Lurah dan Kepala Desa
dapat memperhatikan hal-hal sebagai berikut:
1. Kegiataan posyandu dilakukan di masing-masing posyandu.
2. Bagi bayi dan balita yang sakit tidak diperkenankan untuk mengikuti kegiataan
posyandu.
3. Bagi orang tua bayi dan balita yang mengikuti kegiataan posyandu agar selalu
menggunakan masker/membawa Hand Sanitaizer, Sarung timbang masing-masing
serta jaga jarak.
4. Pihak Lurah dan Desa agar menyediakan sarana tempat cuci tangan pakai
sabun,Pengukur Suhu dan Hand Sanitaizer untuk sterilisasi alat yang memadai dan
mudah diakses oleh para pengunjung.
5. Menyediakan meja dan kursi yang memadai untuk kegiataan posyandu.
6. Selalu menyediakan alat pengukur suhu bagi pengunjung
Demkian surat pemberitahuan ini kami buat untuk ditindaklanjuti sebagaimana
mestinya.
Atas kerja sama yang baik kami ucapkan terima kasih

PLH.Kepala Puskesmas Kota

drg. Agustinus Putu Andreastra


Nip. 19850110 201101 1 002
Tembusan:
1. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Ngada di Bajawa
2. Kepala BPMPD-PP
3. Kepala Kominfo
4. Camat bajawa di Surisina
5. Arsip

JADWAL KEGIATAAN POSYANDU PUSKESMAS KOTA MASA PANDEMI COVID 19


TAHUN 2021

TANGGAL POSYANDU KELURAHAN/DESA


Sedap Malam 1
4 Sedap Malam 2 Trikora
Sedap Malam 3
Anyelir 1
5 Anyelir 2 Bajawa
Anyelir 3
6 Flamboyan Jawameze
Mawar 1
8 Tanalodu
Mawar 2
Kamboja 1
9 Kamboja 2 Susu
Kamboja 3
Sakura 1
10 Ngedukelu
Sakura 2
Anggrek 1
11 Anggrek 2 Lebijaga
Anggrek 3
Bhayangkari
12 Kisanata
Seruni
12 Kamboja 4 Ngoranale
Beiposo 1
Beiposo2
15 Beiwali
Likowali
Warusoba
Boloji
Wolowio
16 Wawowae
Ekoheto
Borewu

PANDUAN PELAYANAN POSYANDU PUSKESMAS KOTA


Yang dimaksud dengan pelayanan balita di Posyandu mematuhi
persyaratan ketat, sebagai berikut:
1. Ketentuan Pemerintah Daerah setempat (kepala desa/lurah).
2. Pembatasan jumlah orang:
3. Pemberitahuan bagi masyarakat sasaran pelayanan yang diterima sebelum hari
pelayanan,
4. Tempat pelayanan berupa ruangan cukup besar dengan sirkulasi udara keluar masuk
yang baik. Atur pintu masuk dan keluar dengan jalur berbeda.
5. Memastikan area tempat pelayanan dibersihkan sebelum dan sesudah pelayanan
sesuai dengan prinsip pencegahan penularan infeksi
6. Menyediakan sarana CTPS, Hand Sanitaiser atau cairan desinfektan bagi tenaga
kesehatan, kader, serta sasaran anak & pengantar di pintu masuk & area pelayanan
7. Mengatur jarak meja pelayanan:
8. Membatasi Jenis pelayanan: Mensyaratkan tenaga kesehatan, kader dan anak serta
orang tua/pengasuh dalam keadaan sehat. Kader
Membatasi Jenis pelayanan:
membantu memastikan hal tersebut dengan menskrining
suhu tubuh yang diperkenankan ≤37,5°C dan tidak ada
gejala batuk/pilek.

Mengatur jadwal waktu berdasarkan kelompok umur.


Contoh:
Jam 08.00 - 09.00: sasaran umur 0-11 bulan
Jam 09.00 - 10.00: sasaran umur 12-24 bulan
Jam 10.00 - 11.00: sasaran umur 24-36 bulan
Jam 11.00 - 12.00: sasaran umur 36 - 59 bulan

Pemberitahuan bagi masyarakat sasaran pelayanan yang diterima sebelum hari


pelayanan, diantaranya:
1. Sasaran anak dan pengantar dalam keadaan sehat (disarankan hanya satu orang
pengantar).
2. Pemakaian masker (minimal masker kain) bagi pengantar dan anak umur > 2 tahun.
3. Orang tua membawa Buku KIA dan telah melengkapi checklist pemantauan
perkembangan sesuai umur anak, serta membawa kain untuk penimbangan

Mengatur jarak meja pelayanan.

1. Jaga jarak minimal 1 meter antar petugas


2. Jaga jarak minimal 1 meter antar petugas dan sasaran
3. Jaga jarak minimal 1 meter antar sasaran
Membatasi Pelayanan Kesehatan:
Pemberian Vitamin A pada bulan Februari dan Agustus:
♦ Umur 6 – 11 bulan : 1 kapsul 100.000 IU (biru)
♦ Umur 12 – 59 bulan : 1 kapsul 200.000 IU (merah)
♦ sebanyak 2 kali setahun
Jenis imunisasi menurut umur
♦ Umur < 24 jam: Hepatitis B bayi baru lahir
♦ Umur 1 bulan: BCG, OPV 1
♦ Umur 2 bulan: DPT/HB/Hib1, OPV 2, PCV 1*
♦ Umur 3 bulan: DPT/HB/Hib 2, OPV 3, PCV 2*
♦ Umur 4 bulan: DPT/HB/Hib 3, OPV 4, IPV
♦ Umur 9 bulan : Campak-Rubella1
♦ Umur 10 bulan: JE**
♦ Umur 12 bulan: PCV 3*
♦ Umur 18 bulan: DPT/HB/Hib4, Campak-Rubella2
Catatan:
* Imunisasi PCV hanya diberikan di Provinsi NTB dan Babel
**Imunisasi JE hanya diberikan di Provinsi Bali

Pemantauan pertumbuhan dan perkembangan dapat dilakukan dengan


mempertimbangkan:

♦ Pengaturan jadwal berdasarkan kelompok umur yang sama, untuk mempercepat waktu
pelayanan.

♦ Pengisian ceklist perkembangan oleh keluarga, dan pemilihan 1-2 indikator kunci
perkembangan tiap kelompok umur.

Pelayanan kesehatan yang tidak dilakukan di Posyandu, dapat dilakukan terintegrasi jenis
pelayanan dalam janji temu.

Wilayah kerja terdapat kebijakan PSBB atau terdapat kasus


COVID-19, untuk menunda pelayanan kesehatan balita di Posyandu
PETUGAS PENIMBANGAN
2 ORANG TIMBANG DAN UKUR DI BANTU OLEH KADER
1 ORANG PENCATATAN DIBANTU OLEH KADER
1 ORANG SCREENING DAN MENGATUR JARAK SASARAN YANG IKUT POSYANDU.

PETUGAS IMUNSASI
1 ORANG MELAKUKAN PENYUNTIKAN
1 ORANG MELAKUKAN PENCATATAN DAN PELAPORAN

TANDA TERIMA SURAT PELAKSANAAN POSYANDU


HARI/TANGGAL: SELASA,01 SEPTEMBER 2020
NO NAMA KEL/DESA PENERIMA TANDA TANGAN

1 DINAS KESEHATAN

2 CAMAT

3 LURAH TANALODU

4 LURAH TRIKORA

5 LURAH NGEDUKELU

6 DESA WAWOWAE

7 DESA BEIWALI

10

11

12

13

Anda mungkin juga menyukai