Anda di halaman 1dari 15

DOKUMEN NEGARA

SANGAT RAHASIA

LATIHAN
ASESMEN STANDARISASI
LEMBAR SOAL

PENDIDIKAN DAERAH
TAHUN PELAJARAN 2022/2023

ILMU PENGETAHUAN ALAM

PEMERINTAH KABUPATEN BANTUL


DINAS PENDIDIKAN, KEPEMUDAAN, DAN OLAHRAGA
KOORDINATOR WILAYAH KAPANEWON SEWON
PEMERINTAH KABUPATEN BANTUL
DINAS PENDIDIKAN, KEPEMUDAAN, DAN OLAHRAGA
KOORDINATOR WILAYAH KAPANEWON SEWON
LATIHAN ASESMEN STADARISASI PENDIDIKAN DAERAH
TAHUN PELAJARAN 2022/2023
Satuan Pendidikan : SD/MI
Mata Pelajaran : IPA
Hari/tanggal : 18 Januari 2023
Waktu : 08.00 – 10.00 (120 menit)

PETUNJUK UMUM
1. Tuliskan identitas Anda dengan memberi tanda silang (X) pada huruf-huruf yang tersedia
dengan menggunakan pensil 2B.
2. Waktu yang disediakan 120 menit untuk mengerjakan soal ujian ini.
3. Jumlah soal sebanyak 35 butir, pada setiap butir soal terdapat 4 (empat) pilihan jawaban
4. Periksa kelengkapan naskah soal ujian dan bacalah soal-soal sebelum anda menjawabnya.
5. Laporkan kepada pengawas ujian apabila terdapat lembar soal yang kurang jelas, rusak,
atau tidak lengkap.
6. Berilah tanda silang (X) pada huruf A, B, C atau D yang Anda anggap benar pada lembar
jawaban yang tersedia.
7. Tidak diizinkan menggunakan kalkulator, HP, tabel matematika atau alat bantu hitung
lainnya.
8. Periksalah pekerjaan Anda sebelum diserahkan kepada pengawas ujian!
1. Perhatikan rantai makanan berikut ini!

….

Hewan berikut ini yang dapat menempati posisi rantai makanan di atas adalah ….
A. ulat C. bakteri
B. katak D. burung pipit

2. Perhatikan daftar berikut:


i. Lebah dengan tumbuhan berbunga
ii. Bakteri salmonela thyposa dengan manusia
iii. Cacing gelang dengan manusia
iv. Ikan hiu dengan ikan remora
v. Tanaman benalu dengan pohon mangga
Hubungan antara mahkluk hidup yang merupakan simbiosis parasitisme adalah ….
A. i, ii, dan iii C. ii, iii, dan v
B. i, iii, dan v D. ii, iv, dan v

3. Perhatikan daftar tumbuhan berikut ini!


I. Mawar
II. Teratai
III. Putri Malu
IV.Jagung
V. Nanas
Tumbuhan yang memiliki kesamaan adaptasi ditunjukkan nomor ….
A. I, II, dan III C. I, III, dan V
B. II, III dan IV D. II, IV dan V

4. Terdapat mahkluk hidup yang berinteraksi satu sama lain pada ekosistem kebun.
Diantara mahkluk hidup tersebut adalah tanaman jeruk, ulat, burung murai, dan burung
alap-alap. Apabila terjadi perburuan liar yang mengakibatkan burung murai nyaris punah,
perubahan populasi yang terjadi pada ekosistem tersebut adalah….
A. tanaman jeruk mengalami peningkatan sedangkan burung alap-alap berkurang
B. ulat meningkat jumlahnya sedangkan burung alap-alap berkurang
C. tanaman jeruk dan ulat mengalami peningkatan jumlah populasi
D. tanaman jeruk berkurang sedangkan burung alap-alap mengalami peningkatan
5. Pemupukan merupakan bagian penting dalam pertanian modern. Pemupukan pada areal
persawahan yang berlebihan jika dilakukan dalam beberapa kali siklus tanam padi dapat
menimbulkan dampak lingkungan di bagian hilir sungai. Hal ini ditandai dengan….
A. tumbuhan air dalam jumlah berlebih
B. timbul bau yang tidak sedap di sekitar hilir sungai
C. terjadi banjir di areal persawahan
D. burung blekok berkurang jumlahnya

6. Penebangan liar menyebabkan hutan rusak. Akibatnya banjir dan erosi sering terjadi.
Upaya untuk menanggulanginya adalah ….
A. mempermudah ijin pengusahaan hutan
B. menerapkan sistem perladangan berpindah
C. membuat pelarangan memasuki hutan
D. menerapkan sistem tebang pilih

7. Fungsi bagian organ yang ditunjukkan pada tanda X adalah ….

A. mengatur intensitas cahaya yang masuk ke mata


B. melindungi mata dari debu dan kotoran
C. memfokuskan bayangan benda yang terlihat
D. meneruskan bayangan benda ke syaraf mata

8. Perhatikan tabel berikut!


No Bagian tubuh Tumbuhan Fungsi
1. Akar ketela pohon Menyimpan cadangan makanan dan menyerap zat
hara dalam tanah
2. Benang sari Alat kelamin betina dan menarik perhatian serangga
3. Batang Penopang tumbuhan agar tetap tegak dan menyerap
unsur hara dalam tanah
4. Putik Alat kelamin jantan dan alat pernapasan
Bagian tubuh tumbuhan dan fungsinya yang benar ditunjukkan oleh nomor ….
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4

9. Perhatikan gambar berikut!

Hewan yang memiliki tahapan daur hidup sama seperti gambar adalah ….
A. capung, kecoak, dan jangkrik
B. jangkrik, kumbang, dan nyamuk
C. katak, kupu-kupu, dan lebah
D. kupu-kupu, kumbang, dan semut

10. Perhatikan gambar berikut!

Bagian organ gerak yang berperan sebagai alat dayung saat berenang di tunjukkan oleh
nomor ….
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
11. Perhatikan daftar hewan berikut!
(1) belalang
(2) cacing
(3) katak
(4) capung
(5) kalajengking

Kelompok hewan yang memiliki kesamaan alat pernapasan ditunjukkan nomor ….


A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (4), dan (5)
C. (2), (3), dan (4)
D. (3), (4), dan (5)

12. Perhatikan gambar berikut!

Proses pencernakan yang terjadi pada organ yang ditunjukkan oleh huruf X dan Y secara
berurutan adalah ….
A. mengubah protein menjadi pepton dan menyerap sari-sari makanan
B. menyerap air serta pembentukan feses dan menyerap sari-sari makanan
C. menyerap sari-sari makanan dan menyerap air serta pembentukan feses.
D. mengasamkan makanan dan menyerap air serta pembentukan feses.
13. Perhatikan gambar berikut!

Jenis sendi dan arah gerakan yang ditunjukkan huruf X pada gambar adalah ….
A. sendi putar, bergerak memutar
B. sendi engsel, bergerak satu arah
C. sendi peluru, bergerak ke segala arah
D. sendi pelana, bergerak ke dua arah

14. SARS-CoV-2 yang menyebabkan COVID-19 adalah salah satu jenis virus yang bisa
menyerang organ pernapasan di mana terjadi peradangan pada dinding alveoli sehingga
alveoli terisi cairan. Upaya untuk mencegah penyakit tersebut diantaranya adalah ….

A. vaksinasi dan mengurangi asupan air putih


B. vaksinasi dan rajin cuci tangan dengan sabun
C. vaksinasi dan banyak minum air putih
D. vaksinasi dan hindari udara dingin

15. Perhatikan skema peredaran darah berikut!

Mekanisme peredaran darah nomor 5-2-4-6 sesuai dengan skema tersebut adalah ….
A. darah kaya oksigen dari paru-paru masuk ke jantung melalui serambi kiri, kemudian
dialirkan ke bilik kiri dan dipompa ke seluruh tubuh
B. darah kaya oksigen dari paru-paru masuk ke jantung melalui serambi kanan,
kemudian dialirkan ke bilik kanan dan dipompa ke paru-paru
C. darah kaya karbondioksida dari tubuh masuk ke jantung melalui serambi kiri,
kemudian dialirkan ke bilik kiri dan dipompa ke paru-paru
D. darah kaya karbondioksida dari tubuh masuk ke jantung melalui serambi kanan,
kemudian dialirkan ke bilik kanan dan dipompa ke tubuh

16. Sehabis pulang dari jajan di depan sekolah, Budi sakit perut. Budi merasa demam,
keringat dingin, perut perih, dan melilit. Sakit perut Budi dapat dicegah dengan cara, yaitu
….

A. jajan di kantin sekolah yang bersih


B. pilih-pilih jenis makanan tertentu
C. tidak makan makanan pedas
D. makan makanan bergizi

17. Perhatikan gambar tumbuhan berikut!

Tumbuhan lain yang memiliki kesamaan cara perkembangbiakan dengan tumbuhan pada
gambar adalah ….
A. rambutan dan sukun
B. sukun dan pisang
C. cemara dan mawar
D. paku-pakuan dan kesemek

18. Perhatikan tabel berikut!


No Nama Hewan No Cara Berkembangbiak
1 kadal A ovipar
2 kuda laut B vivipar
3 anjing laut C ovovivipar
4 paramaecium D fragmentasi
5 bintang laut E membelah diri
Pasangan hewan dan cara perkembangbiakan yang cocok ditunjukkan nomor ….
A. 1A, 2B, 3C, 4E, 5D
B. 1A, 2C, 3B, 4D, 5E
C. 1C, 2B, 3A, 4D, 5E
D. 1C, 2A, 3B, 4E, 5D

19. Manusia dalam proses perkembangannya memiliki ciri-ciri tertentu yang sesuai pada
tahapanya. Berikut merupakan ciri-ciri pada anak perempuan yang mengalami masa
puber adalah ....

A. pinggul melebar, panyudara membesar, dan mengalami mentruasi


B. dada membidang, tumbuh jakun, dan mengalami mimpi basah
C. pinggul melebar, dada bidang, dan suara menjadi nyaring
D. tumbuh kumis, dada bidang, dan suara menjadi berat

20. Perhatikan tabel berikut!


No Benda Sifat
1 nitrogen Meresap melalui celah-celah kecil
2 rantai motor kuat
3 cincin emas tidak berkarat
4 karet gelang elastis
5 minyak goreng bentuk tetap

Pasangan benda dan sifatnya yang benar ditunjukkan nomor ....


A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (3), dan (5)
C. (2), (3), dan (4)
D. (3), (4), dan (5)
21. Perhatikan gambar berikut!

Kegiatan atau peristiwa yang memiliki kesamaan dalam memanfaatkan perubahan wujud
seperti gambar tersebut adalah ….
A. proses pembuatan es kering
B. penyulingan minyak kayu putih
C. mengeringkan rambut dengan pengering rambut
D. munculnya titik-titik air pada dinding gelas yang berisi es

22. Perhatikan daftar kejadian berikut!


1. Air raksa dalam termometer meningkat ketika suhu sekitar meningkat
2. Nelayan menjemur ikan di pinggir pantai
3. Kabel listrik terlihat menggelantung pada siang hari
4. Parfum yang dibawa ke terik sinar matahari

Peristiwa yang berkaitan dengan pemuaian adalah ….


A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 4
D. 2 dan 3
23. Perhatikan gambar berikut ini!

Perpindahan panas yang terjadi pada gambar tersebut adalah ….


A. konduksi
B. konveksi
C. radiasi
D. kondusi
24. Perhatikan gambar berikut!

Jenis gaya yang ditimbulkan pada gambar tersebut adalah ….


A. gaya kinetik dan gaya magnet
B. gaya listrik dan gaya gesek
C. gaya otot dan gaya pegas
D. gaya otot dan gaya gesek

25. Dalam sebuah pertandingan sepak bola seorang pemain menendang bola ke arah
gawang, penjaga gawang berhasil menjaga gawangnya. Penjaga gawang menghalau
bola sehingga memantul dan menjauh dari gawang. Pernyataan tersebut menunjukkan
bahwa gaya ….

A. gaya dapat mengubah bentuk benda


B. menyebabkan benda diam bergerak
C. menyebabkan benda berubah arah
D. menyebabkan benda bergerak menjadi diam
26. Perhatikan gambar berikut!

Perubahan energi yang sama berdasarkan gambar tersebut adalah ….


A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (3) dan (4)

27. Perhatikan gambar berikut!

Energi alternatif yang digunakan pada gambar tersebut adalah ….


A. bioetanol
B. biodiesel
C. biosolar
D. biogas
28. Perhatikan gambar berikut!

Proses pembuatan magnet sesuai gambar, yang terjadi adalah B menjadi kutub utara.
Apabila A di dekatkan dengan kutub U maka yang terjadi berdasarkan sifat magnet
adalah ….
A. ujung A dan kutub U saling tarik menarik
B. ujung A dan kutub U saling tolak menolak
C. ujung A dan kutub U saling berpengaruh
D. ujung A dan kutub U saling berjauhan

29. Perhatikan gambar berikut!

Sifat cahaya yang ditunjukkan pada gambar tersebut yaitu ….


A. merambat lurus dan dibiaskan
B. dibiaskan dan merambat lurus
C. dipantulkan dan merambat lurus
D. dipantulkan dan menembus benda bening
30. Perhatikan gambar berikut!

Siti melakukan percobaan menggunakan 4 gelas. Setiap gelas diberi air dengan volume
yang berbeda seperti pada gambar. Siti memukul gelas menggunakan pensil pada
dinding bagian luar. Bunyi yang akan dihasilkan saat Siti memukul gelas tersebut adalah
....
A. gelas 1 lebih rendah daripada gelas 2
B. gelas 2 lebih tinggi daripada gelas 3
C. gelas 4 lebih rendah daripada gelas 1
D. gelas 4 sama tinggi dengan gelas 3

31. Perhatikan gambar berikut ini!

Tahapan daur air yang ditunjuk huruf Y adalah ....


A. uap air naik dan terkumpul menjadi air hujan
B. penguapan dari tanah dan organisme
C. air laut terkumpul menjadi awan
D. uap air naik dan terkumpul menjadi embun

32. Perhatikan gambar sistem tata surya berikut!

Nama planet yang ditunjuk nomor 1 dan 2 adalah ....


A. Uranus dan Neptunus
B. Saturnus dan Neptunus
C. Neptunus dan Uranus
D. Saturnus dan Merkurius
33. Perhatikan gambar berikut ini!
Gerhana bulan parsial terjadi pada saat bulan berada pada posisi yang ditunjukan oleh
nomor ….
A. 1 dan 5
B. 1 dan 4
C. 2 dan 5
D. 2 dan 4

34. Perhatikan gambar berikut!

Akibat dari gerakan bumi yang ditunjukkan gambar tersebut adalah ….


A. adanya perbedaan daerah waktu
B. bentuk bumi pepat di bagian kutub
C. terjadinya siang dan malam
D. matahari nampak bergeser ke arah belahan bumi utara

35. Perhatikan bahan alam berikut!


(1) minyak zaitun
(2) asbes
(3) gipsum
(4) kerosin
(5) minyak atsiri

Sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui ditunjukkan pada nomor....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (2), (3), dan (4)
D. (3), (4), dan (5)

Anda mungkin juga menyukai