Anda di halaman 1dari 4

Soal kuis/tugas 2 - PGSD PDGK4201 Pembelajaran PKn di SD

Modul 5, 6, 7

Nama : Wulan Dartika Sari


NIM : 855748478
Pokjar Sidomulyo
Kelas : 4C

1. )
Perhatikangambartersebutdenganseksama !!
Gambar tersebutadalahsiswa-siswi(siaga)sedang di makampahlawan.
Berikan 5 macamnilai-bilaidari Pancasila yang bisa di perolehanak-anaktersebut pada kegiatan
yang tampak pada gambar
Jawab :
Nilai-nilai pancasila yang bisa diperoleh anak-anak pada gambar tersebut yaitu sebagai berikut.
1. Nilai ketuhanan
Berdasarkan gambar pada soal, terlihat siswa-siswi sedang berada di makam pahlawan, maka
nilai pancasila yang bisa diperoleh yaitu nilai ketuhanan yang terdapat pada sila pertama.
Nilai ketuhanan yang dimaksud yaitu siswa-siswi dipandu untuk mendo’akan arwah
pahlawan yang sudah gugur langsung dimakamnya.
2. Nilai kemanusian
Nilai kemanusian terdapat dalam sila kedua pancasila. Pada kegiatan tersebut siswa-siswi
bisa memperoleh nilai kemanusiaan yaitu dapat menghormati dan menghargai jasa para
pahlawan yang sudah gugur.
3. Nilai persatuan
Nilai persatuan terdapat dalam sila ketiga. Dalam kegiatan tersebut siswa-siswi saling
bekerjasama gotong royong membersihkan makam pahlawan.
4. Nilai kerakyatan
Nilai kerakyatan terdapat dalam sila ke empat pancasila. Dalam kegiatan tersebut, siswa-siswi
dapat menyepakati perintah guru untuk membersihkan makam pahlawan, menghargai dan
menjalankan perintah tersebut dengan sungguh-sungguh dan bertanggung jawab.
5. Nilai keadilan
Nilai keadilan terdapat dalam sila kelima. Dalam kegiatan tersebut dapat menumbuhkan
semangat kekeluargaan karena semuanya ikut membersihkan makam tanpa terkecuali.

2. Berikan alasan saudara bahwa HAM di Indonesia telah dilaksankan dengan baik.
Bila pernyataan saudara sebaliknya, berikan contoh dan penjelasannya.
Jawab :
Menurut saya penegakan HAM di indonesia belum cukup baik karena hukum tentang
HAM belum terimplementasi secara maksimal karena masih terdapat banyak kasus
HAM yang terjadi di Indonesia.
Contoh kasus pelanggaran yang paling populer yaitu kasus pembunuhan Munir Said
Thalib yang mana dia merupakan salah satu aktivis HAM yang dibunuh pada tahun 2004.
Kasus tersebut merupakan kasus pelanggaran HAM yang besar karena melanggar hak
hidup seseorang seperti yang tertulis pada Pasal 28A dan salah satu bentuk pelanggaran
HAM yang berat adalah kejahatan terhadap kemanusiaan yang terdapat pada Pasal 7 UU
Pengadilan HAM.

Pembunuhan yang terjadi pada Munir Said Thalib merupakan salah satu dari banyaknya
kasus pelanggaran HAM yang terjadi di Indonesia. Masih banyak lagi kasus pelanggaran
HAM yang terjadi di Indonesia seperti pembunuhan, kekerasan terhadap anak dan
perempuan, penculikan, penganiayaan, dan lain-lain. Pelanggaran HAM terjadi karena
tingkat kesadaran terhadap HAM masih rendah, lembaga hukum yang masih lemah dan
tidak tegas dalam pemberian hukuman

3. Perhatikanwacanaberikut !
Di katakana bahwa dalam pendidikan nilai, substansi nilai tidaklah semata-mata
ditangkap dan diajarkan, tetapi lebih jauh, nilai dicerna dalam arti ditangkap,
diinternalisasi, dan di-bakukan sebagai bagian yang melekat dalam kualitas pribadi
seseorang melalui proses belajar.
Pendapattersebut, merupakan pandangan dari siapakah ?
Jawab :
Pendapat tersebut merupakan pandangan dari Hermann.

4. Perhatikangambarberikut !

Pada gambar tersebut, kegiatan pembelajaran terpadu, di mana guru berperan sebagai motivator
sekaligus mengajak siswa belajar secara demokrasi. Berikan pendapat saudara minimal 3 macam
kelebihan daripembelajaran terpadu di bandingkan dengan pembelajaran yang
bersifatkonvensional, yang tampak pada gambartersebut.
Bila ada kelemahan, silahkansampaikankelemahan/kekurangandisertaialasannya.
Jawab :
Kelebihan pembelajaran terpadu yaitu :
 Memberikan peluang dan motivasi bagi guru untuk mengembangkan materi
pembelajaran serta mendorong guru untuk mengembangkan kreatifitas;
 Mempermudah dan memotivasi siswa untuk mengenal, menerima, menyerap, dan
memahami keterkaitan atau hubungan antara konsep, pengetahuan, nilaiatau tindakan
yang terdapat dalam beberapa pokok bahasan atau bidang studi;
 Menghemat waktu, tenaga dan sarana serta biaya pembelajaran, disamping
menyederhanakan langkah-langkah pembelajaran.

Beberapa kelemahan/kekurangan dari pembelajaran terpadu yaitu:

 Aspek Guru:

Model ini menuntut guru memiliki pengetahuan dan wawasan yang luas, kreativitas tinggi,
keterampilan metodologik yang handal, kepercayaan diri dan etos akademik yang tinggi, dan
berani untuk mengemas dan mengembangkan materi secara luas dan terintegrasi.

 Aspek Siswa:

pembelajaran terpadu menuntut kemampuan belajar siswa yang relatif baik, baik dalam aspek
intelegensi maupun kreatifitasnya.

 Aspek Sarana atau Sumber Pembelajaran:


pembelajaran terpadu memerlukan bahan atau sumber informasi yang cukup banyak dan berguna
untuk menunjang dan memperkaya serta mengembangkan wawasan dan pengetahuan yang
diperlukan
 Aspek kurikulum:

pembelajaran terpadu memerlukan jenis kurikulum yang terbuka untuk pengembangannya.

 Aspek Sistem Penilaian dan Pengukurannya:

pembelajaran terpadu tersebut membutuhkan sistem penilaian dan pengukuran yang terpadu
dalam arti sistem yang berusaha menetapkan keberhasilan belajar siswa dilihat dari beberapa
mata pelajaran yang terkait, atau dengan kata lain, hasil belajar merupakan kumpulan dan
panduan penguasaan dari berbagai materi yang disatukan dan digabungkan (Sa’ud,dkk,2006).
5. Pertahanan dan keamanan Negara itu wajib bagi siapa sajakah ?apa landasan hokum mengenai
kwajiban terhadap pertahanan dan keamanan negara tersebut ?

Jawab :

Wajib bagi warga Negara. Hal ini tercantum dalam Pasal 30 Ayat 1 yang berbunyi, “Tiap-tiap
warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan negara.”

Anda mungkin juga menyukai