Anda di halaman 1dari 4

SOAL UTS SEMES GANJIL KELAS 10 ( AGUSTUS 2023 )

1. Teks laporan hasil observasi memuat informasi yang disajikan harus sesuai dengan ..... yang
didapatkan dari hasil penelitian. Kata yang tepat untuk mengisi titik-titik di atas adalah....
a. opini
b. fakta
c. pendapat
d. argumentasi
e. penjelasan
2. Teks laporan hasil observasi adalah teks yang berisi penjabaran umum/melaporkan sesuatu
berupa hasil dari...
a. pengamatan
b. penilaian
c. koreksi
d. penulisan
e. peluang
3. Jenis teks laporan hasil observasi mendeskripsikan atau menggambarkan bentuk, ciri, atau sifat
umum, seperti hal-hal berikut, kecuali....
a. benda
b. hewan
c. tumbuh-tumbuhan
d. peristiwa
e. keindahan bumi
4. Teks laporan hasil observasi harus disajikan dengan menggunakan bahasa yang jelas, mudah
dipahami, dan tidak berbelit-belit. Hal ini dilakukan untuk menghindari....
a. kesalahpahaman pembaca
b. keterlibatan tokoh masyarakat
c. kesalahan penulisan
d. salah tafsir
e. salah menguraikan pendapat/opini
5. Salah satu tujuan pembuatan teks laporan hasil observasi adalah untuk....
a. melaporkan hasil observasi
b. melaporkan hasil observasi secara sistematis dan objektif
c. menafsirkan hasil observasi
d. menginterpretasi hasil observasi
e. menganalisis teks laporan hasil obsrvasi
6. Setelah mengamati dan mencatat data yang diperlukan, yang dicatat haruslah data yang akurat
sesuai pengamatan dan data yang disajikan dari....
a. hasil penelitian terkini
b. hasil pengembangan ilmu pengetahuan
c. objek yang diteliti
d. permasalahan yang diangkat
e. keterangan penduduk sekitar
7. Paragraf atau struktur yang berisi manfaat-manfaat dari objek yang diamati dari teks laporan
hasil observasi disebut.....
a. definisi khusus
b. definisi umum
c. deskripsi
d. deskripsi manfaat
e. deskripsi bagian
8. Berkaitan dengan aspek kebahasaan, dalam pembuatan teks laporan hasil observasi ini harus
memperhatikan penggunaan bahasa. Salah satunya memperhatikan penggunaan....
a. kelas kata
b. paragraf
c. hubungan antarkalimat
d. hubungan antarparagraf
e. keterkaitan antar kata yang satu dengan lainnya
9. Dalam laporan hasil observasi sering ditemukan penggunaan antonim dan sinonim. Sinonim
adalah....
a. lawan kata
b. persamaan makna kata
c. kata baru
d. kata-kata indah
e. kata yang mengandung makna
10. Perhatikan teks berikut!
Benca alam adalah suatu peristiwa alam yang mengakibatkan dampak besar bagi populasi
manusia. Bencana alam dapat terjadi dinana pun dan kapan pun, tak terkecuali di Indonesia.
Indonesia merupakan negara kepulauan yang rawan bencana alam. Itulah sebabnya Indonesia
banyak mengalami bencana alam terutama gempa bumi, gunung meletus, banjir, dan tanah
longsor.
Dari teks tersebut yang termasuk dalam definisi umum laporan adalah....
a. Bencana alam adalah suatu peristiwa alam yang mengakibatkan dampak besar bagi populasi
manusia.
b. Bencana alam dapat terjadi di manapun dan kapan pun, tak terkecuali di Indonesia.
c. Indonesia merupakan negara kepulauan yang rawan bencana alam
d. Itulah sebabnya Indonesia banyak mengalami bencana
e. Bencana alam di Indonesia, seperti gempa bumi, gunung meletus, banjir, dan tanah longsor
11. Berikut ini yang bukan ciri-ciri teks anekdot adalah….
a. terdapat unsur sindiran
b. Bersifat baku
c. Memiliki unsur lucu
d. Berbentuk cerita
e. Menggelitik
12. Berikut ini yang tidak termasuk unsur kebahasaan adalah ...
a. Konjungsi menyatakan yang menyatakan hubungan waktu
b. Kalimat retoris
c. Kalimat tanya
d. Kata kerja aksi
e. Kalimat yang menyatakan peristiwa masa lalu
13. Bacalah teks anekdot berikut !
Kisah Pemulung
Pada siang hari di sebuah kompleks perumahaan yang kelihatan mewah terjadi
perdebatan antara Pak RT dan Pak Pemulung. Masalah yang mereka debatkan adalah hal
remeh yaitu di lingkungan perumahan itu, memang sudah banyak ditempel papan dengan
tulisan “Pemulung Dilarang Masuk”, tetapi masih saja ada pemulung yang tidak menaati
aturan tersebut.
Pak RT : “Pak sedang cari apa di tempat sampah itu?”
Pemulung : “ya , nyari sampah lah pak”
Pak RT : “Maaf ya Pak, Bapak tidak baca tulisan yang ada di depan pintu gerbang
perumahan ini, ya?”
Pemulung : “Emang tulisannya apa, Pak?”
Pak RT : “Di papan itu tertulis Pemulung Dilarang Masuk, lantas kenapa Bapak nekat
masuk di perumahan ini?”
Pemulung : “Yah, Pak RT ini gimana sih… kalau saya bisa baca tulisan yang dipapan itu,
tentu saya tidak akan jadi pemulung, Pak!”

makna tersiratnya yang terdapat pada anekdot di atas adalah...


a. Masih banyak orang miskin di sekitar kita
b. Pemulung dilarang masuk!
c. Banyak pemulung yang tidak menaati peraturan.
d. Ternyata angka buta aksara disekitar kita masih banyak.
e. Teranyata masih banyak pemulung disekitar kita.
14. Bagian terjadinya masalah atau hal unik dalam struktur teks anekdot disebut....
a. Krisis
b. Abstraksi
c.Koda
d. Reaksi
e. Orientasi
15. Bagian akhir dari cerita dalam struktur teks anekdot disebut....
a. Abstraksi
b. Orientasi
c. Krisis
d. Reaksi
e. Koda
16. Seorang dosen fakultas hukum suatu universitas sedang memberikan kuliah hukum pidana.
Kutipan kalimat diatas merupakan salah satu bagian dari struktur teks anekdot, yaitu....
a. Koda
b. Krisis
c. Reaksi
d. Abstraksi
e. Orientasi
17. Saat sesi tanya jawab tiba, Ali bertanya kepada pak dosen. “Apa kepanjangan KUHP, Pak?” Pak
dosen tidak menjawab sendiri, melainkan melemparkannya kepada Ahmad. “Saudara Ahmad,
coba dijawab pertanyaan Saudara Ali tadi,” pinta pak dosen. Dengan tegas Ahmad menjawab,
“Kasih Uang Habis Perkara, Pak ...!”
Kutipan paragraf diatas merupakan salah satu bagian dari struktur teks anekdot, yaitu....
a. Abstraksi
b. Krisis
c. Koda
d. Reaksi
e. orientasi
18. orientasiSindiran dalam teks anekdot dapat diungkapkan dengan antonim. Pasangan kata dibawah
ini yang bukan antonim adalah....
a. Benar – Salah
b. Adil – Tidak adil
c. Kaya – Miskin
d. Rajin – Malas
e. Target – Sasaran
19. Yang merupakan tujuan penulisan teks anekdot, yaitu....
a. Memberi petunjuk
b. Memberi argumentasi
c. Membuat bingung
d. Menghibur
e. Menganalisis
20. Bacalah penggalan teks anekdot berikut!
(1) “Anda telah membuang sampah sembarangan, yaitu puntung rokok”, tegas petugas itu. (2)
Dengan sigap Azam menjawab, “Oh…, maaf terjatuh.” (3) Lalu, diambilnya puntung rokok itu
serta langsung diisapnya lagi. (4)Petugas itu hanya terbelalak keheranan. (5)Kemudian, ia pergi
meninggalkan Azam.
Koda yang terdapat pada paragraf di atas adalah...
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
e. 5

Anda mungkin juga menyukai