Anda di halaman 1dari 13

TATA TERTIB PESERTA DIDIK

SMA NEGERI 5 PONTIANAK

BAB - I
Pasal 1
Pengertian
Yang dimaksud dengan tata tertib adalah
Seperangkat peraturan yang wajib ditaati dan dilaksanakan oleh peserta didik SMA Negeri 5 Pontianak.
Dalam pelaksanaannya peserta didik akan dipantau oleh seluruh warga sekolah, yaitu oleh: Kepala Sekolah
dan Wakil Kepala Sekolah, Wali Kelas, Pembina Osis,Guru Mapel, Kepala TU dan Staf serta Satpam .
Sedangkan dalam penegakan Tatib dilaksanakan secara langsung oleh Tim Penegakan Tatib (TPT).
Dalam melaksanakan kegiatannya pemantau memberi teguran dan nasihat kepada peserta didik yang
melanggar tatib selanjutnnya dikomunikasikan kepada TPT atau pihak yang berkompeten, sesuai dengan
mekanisme yang berlaku. Wakil Kepala Sekolah berfungsi sebagai pengawas, penilai,pengambil keputusan
tentatif,kordinator kegiatan lapangan. Kepala Sekolah berfungsi sebagai pengarah dan penilai kegiatan serta
pengambil kebijakan terakhir.

Pasal 2
Dasar
Peraturan Menteri PendidikanNasional Nomor 39 Tahun 2008 tentang Pembinaan Kesiswaan dan Keputusan
Dirjen Dikdasmen Nomor : 100 C/Kep/D/1991 tentang Peraturan Tata Tertib Siswa dan Visi Misi SMA Negeri 5
Pontianak.
Visi : Mewujudkan sumber daya manusia yang unggul dalam prestasi, kompetitif dalam lulusan,
berakhlak mulia dan berwawasan lingkungan.

Misi:
 Meningkatkan pembelajaran dan bimbingan secara professional
 Menumbuhkan semangat keunggulan yang intensif kepada seluruh warga sekolah
 Meningkatkan kualitas dan kuantitas siswa yang diterima di perguruan tinggi negeri
 Mewujudkan sekolah yang peduli dan berbudaya lingkungan hidup sehat.
 Mengembangkan potensi dan minat khusus siswa yang berbakat dalam bidang sain, olah raga,
dan seni budaya.
 Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan peserta didik dengan mengefektifkan program dan
sarana ibadah di sekolah.

Tata Tertib Peserta Didik SMA Negeri 5 Pontianak Revisi-01 September 2023 1
Pasal 3
TUJUAN

1. Mengatur kehidupan sehari-hari disekolah sesuai tujuansekolah dan pendidikan nasional.


2. Menjaga proses belajar mengajar aman,tertib,tenang, lancar dan menggembirakan.
3. Mengatur sikap dan tingkah laku peserta didik untuk mencapai akhlak yang mulia.
4. Menggerakkan jiwa persatuan dan kesatuan peserta didik SMA Negeri 5 Pontianak.
5. Meningkatkan pembinaan dalam rangka mendukung wawasan wiyata mandala.
6. Meningkatkan ketahanan sekolah.

Pasal 4
Aturan Umum

 Peserta didik wajib memahami, menghayati dan mengamalkan Pancasila secara benar, bulat, utuh
dan serasi, menjunjung tinggi semua peraturan atau Tata Tertib yang ditetapkan secara bersama
oleh pihak keluarga besar SMA Negeri 5 Pontianak.
 Tata Tertib ini berlaku bagi seluruh peserta didik, selama yang bersangkutan masih berstatus
sebagai peserta didik di SMA Negeri 5 Pontianak.

BAB II
Pasal 1
Pakaian Seragam Sekolah

A. Seragam Putri
1. Hari Senin dan Selasa
a. Baju putih , lengan panjang tidak dimasukkan, memakai kaos dalam, bedge OSIS pada saku sebelah
kiri dan nama di sebelah kanan, lokasi SMA Negeri 5 Pontianak di lengan kanan berjarak 5 cm dari
bahu.
b. Celana panjang abu-abu tidak ketat (botol) ukuran sesuai ketentuan sekolah.
c. Ikat pinggang berwarna hitam.
d. Kerudung putih dengan model jilbab sesuai dengan ketentuan sekolah, ujung jilbab dipanjangkan,
tidak dikaitkan pada leher.
e. Sepatu berwarna dasar hitam tertutup (bukan sepatu sendal), kaos kaki putih polos.

Tata Tertib Peserta Didik SMA Negeri 5 Pontianak Revisi-01 September 2023 2
2. Hari Rabu dan Kamis
a. Memakai seragam dengan ciri khas sekolah sesuai tahun Angkatan, bagi siswa yang belum memiliki
boleh menggunakan batik nasional
b. Sepatu berwarna dasar hitam tertutup (bukan sepatu sendal), kaos kaki putih polos.
c. Kerudung hitam tanpa motif

3. Hari Jumat
a. Seragam pramuka lengan panjang tidak dimasukkan, memakai kaos dalam ,bedge pramuka lengkap.
b. Ikat pinggang berwarna hitam .
c. Kerudung coklat tua dengan model jilbab sesuai dengan ketentuan sekolah,ujung jilbab dipanjangkan,
tidak dikaitkan pada leher.
d. Sepatu hitam tertutup, kaos kaki hitam

B. Seragam Putra
1. Hari Senin dan Selasa
a. Celana panjang abu-abu tidak ketat(botol) sesuai ketentuan sekolah,baju putih dan kaos
dalam/singletdimasukkan,bedge OSIS pada saku sebelah kiri, nama di sebelah kanan, lokasi SMA
Negeri 5 Pontianak di lengan kanan berjarak 5 cm dari bahu.
b. Memakai ikat pinggang berwarna hitam
c. Sepatu berwarna dasar hitam tertutup (bukan sepatu sendal), kaos kaki putih polos.

2. Rabu dan Kamis


a. Memakai seragam dengan ciri khas sekolah sesuai tahun angkatan
b. Sepatu berwarna dasar hitam tertutup (bukan sepatu sendal), kaos kaki putih polos.

3. Jum’at
a. Seragam pramuka (dimasukkan ke dalam) , memakai kaos dalam ,bedge pramuka lengkap.
b. Ikat pinggang bewarna hitam
c. Sepatu hitam tertutup, kaos kaki hitam

Tata Tertib Peserta Didik SMA Negeri 5 Pontianak Revisi-01 September 2023 3
C. Pakaian Olah Raga
1. Semua peserta didik wajib menggunakan pakaian olahraga pada saat jam pelajaran olahraga.
2. Siswa kembali memakai seragam sekolah yang ditentukan setelah jam olah raga selesai.

BAB - III
Pasal 1
Rambut, Kuku, Make Up, Asesoris

A. Peserta Didik Putri


1. Rambut tidak diwarnai,rapi sehingga tidak mengganggu proses pembelajarannya.
2. Khusus yang memakai kerudung rambut tidak terurai keluar dari jilbab.
3. Kuku pendek tidak dicat
4. Tidak bermakeup (lipstick, maskara, eyeshadow, vitamin bibir berwarna).
5. Tidak bertato/ bermahendi, tidak bertindik selain ditelinga.
6. Tidak memakai perhiasan secara berlebihan
7. Model rambut tidak tomboy (gaya laki-laki).

B. Siswa Putra
1. Rambut rapi (tidak dicat, tidak mullet, tidak mengenai telinga dan kerah baju).
2. Kuku pendek, tidak dicat.
3. Tidak memakai assesoris (gelang, kalung, anting, rantai, dll).
4. Tidak bertato dan tidak bertindik.
5. Tidak berkumis, berjenggot, dan bercambang

Tata Tertib Peserta Didik SMA Negeri 5 Pontianak Revisi-01 September 2023 4
BAB IV
Pasal 1
Aturan Keterlambatan Peserta Didik

1. Siswa sudah tiba diruang kelas sebelum jam : 07.00


2. Bel/ Lonceng pertanda dimulainya jam pertama PBM dibunyikan
tepat pukul : 07.00
3. Peserta didik dikatakan terlambat jika hadir di dalam kelas lewat dari
jam 07.00
4. Pagar depan ditutup pada jam 07.00.
5. Penanganan peserta didik yang terlambat diberikan pembinaan yang terkait
dengan progam 7K

BAB V
Kegiatan Pembelajaran
1. Senin sampai dengan kamis kegiatan pembelajaran berlangsung dari pukul 07.00 - 14.40
2. Jumat, kegiatan pembelajaran dimulai pukul 07.00 - 11.00 ,
3. Sebelum memulai pelajaran pada jam pertama siswa wajib berdoa
4. Peserta didik yang akan meninggalkan sekolah pada jam pembelajaran harus mendapat izin dari Wakil
Kepala Sekolah
5. Peserta didik hanya boleh menerima tamu pada jam istirahat dengan izin guru piket , kecuali ada
keperluan yang sangat mendesak.
6. Peserta didik yang bertugas piket membersihkan ruang kelas dan selasar sudah tiba 30 menit sebelum
jam pelajaran pertama dimulai atau dilakukan setelah pulang sekolah
7. Peserta didikyang bertugas piket dikelas bertanggung jawab selama satu hari.
8. Sebelum pulang sekolah siswa wajib berdoa.
9. Setiap peserta didik wajib mengikuti seluruh mata pelajaran dengan ketentuan:
a. Kehadiran minimal 90% dari setiap mata pelajaran yang diikuti.
b. Harus menyelesaikan tugas dan ulangan yang ditentukan oleh guru.

Tata Tertib Peserta Didik SMA Negeri 5 Pontianak Revisi-01 September 2023 5
BAB VI
Pasal 1
Aturan Tidak Masuk Sekolah

1. Peserta didik yang tidak masuk sekolah karena sakit atau izin , harus memberikan surat pemberitahuan
yang ditandatangani orang tua / wali yang terdata dispecimen tanda tangan kepada wali kelas / guru
piket, jika surat tidak sesuai maka tetap dianggap alpa.
2. Jika surat pemberitahuan tersebut tidak ada yang dapat membawa untuk disampaikan ke pihak sekolah,
maka surat tersebut dapat dikirim dalam bentuk foto melalui WA,
3. Surat izin karena sakit dapat diakui hanya 2 (dua) hari, untuk hari ke-3 dan seterusnya, harus ada surat
keterangan dari dokter.
4. Apabila izin lebih dari 3 (tiga) hari maka orang tua langsung menghadap ke Waka Kesiswaan.
5. Peserta didik yang tidak hadir kesekolah karena mengikuti kegiatan diluar dan mendapat rekomendasi
sekolah, maka dianggap hadir.

BAB VII
Kegiatan Keagamaan, Ekstrakurikuler Dan 7 K

1. Peserta didik wajib mengikuti kegiatan keagamaan yang diadakan sekolah sesuai dengan keyakinannya.
2. Berakhlak mulia, memberi dan menjawab salam, melaksanakan ibadah dilingkungan sekolah.
3. Peserta didik wajib mengikuti kegiatan ekstrakulikuler sesuai ketentuan sekolah
4. Peserta didik kelas X wajib mengikuti kegiatan ekstrakurikuler Pramuka di sekolah selama satu tahun,
bagi kelas XI dan XII Pramuka adalah ekskul pilihan.
5. Peserta didik menjaga 7 K (kebersihan, kesehatan, kekeluargaan, keamanan, ketertiban, keindahan, dan
kerindangan )
6. Selama proses pembelajaran berlangsung, peserta didik wajib berada di dalam kelasnya, menjaga
kebersihan; kelas, selasar, dan tong sampah.

7. BAB -VIII

Tata Tertib Peserta Didik SMA Negeri 5 Pontianak Revisi-01 September 2023 6
Upacara Bendera

1. Peserta didik wajib mengikuti upacara penaikan bendera setiap hari Senin dan Peringatan Hari Besar
Nasional.
2. Petugas Upacara pada upacara khusus (hari besar nasional), berpakaian putih-putih dan peci hitam, syal
merah dengan sarung tangan putih (Paskibra sekolah).
3. Dalam upacara seluruh peserta didik wajib memakai topi yang telah ditentukan oleh sekolah.
4. Peserta didik yang tidak dapat mengikuti upacara bendera harus mendapat izin tertulis dari guru piket /
wakil kepala sekolah.

BAB IX
Organisasi Peserta didik

1. Satu-satunya organisasi peserta didik yang diakui / sah keberadaan nya di sekolah adalah OSIS.
2. Setiap peserta didik adalah anggota OSIS yang masa keanggotaannya berlaku selama yang
bersangkutan masih menjadi peserta didik SMA Negeri 5 Pontianak.
3. Setiap peserta didik berperan aktif dalam kegiatan OSIS.

BAB - X
Pasal 1
LARANGAN

Peserta didik dilarang:


1. Datang terlambat ke sekolah.
2. Meloncat pagar sekolah
3. Memarkir kendararaan diluar lingkungan sekolah.
4. Keluar dari kelas atau jajan saat pembelajaran berlangsung tanpa izin dari Guru mapel.
5. Keluar dari lingkungan sekolah walaupun jam istirahat, kecuali seizin waka.
6. Nongkrong atau bermain-main di Area Parkiran kendaraan Guru ataupun siswa.
7. Merusak nama baik sekolah baik disegaja atau tidak disengaja.

Tata Tertib Peserta Didik SMA Negeri 5 Pontianak Revisi-01 September 2023 7
8. Membawa, memakai, menyimpan , mengedarkan obat terlarang, minuman keras, VCD porno, bacaan
porno, dan sejenisnya yang di larang Negara.
9. Membuat keonaran baik disekolah atau di luar sekolah.
10. Mencuri/menghilangkan barang atau hak milik orang lain.
11. Mengotori lingkungan sekolah, berupa corat-coret, membuang sampah sembangan.
12. Membawa rokok /Vapedan atau merokok didalam pekarangan sekolah / di luar sekolahselama
berseragam sekolah.
13. Membawa senjata tajam, senjata api atau sejenisnya.
14. Membawa petasan atau bahan peledak dan sejenisnya.
15. Merusak sarana dan prasarana sekolah,termasuk membuang,menghilangkan aset kelas.
16. Berbuat asusila dan atau menikah.
17. Memeras atau memalak
18. Menganiaya atau membuly
19. Berkelahi atau membuat keributan.
20. Menjadi anggota geng atau memelopori menjadi geng.
21. Bermain handphone (HP) pada saat pelajaran berlangsung .
22. Mengucapkan kata-kata yang tidak pantas / tidak sopan.
23. Membuat video, foto, memuat tulisan yang berkonten fitnah,sara dan hoax.
24. Menyelenggarakan kegiatan atas nama sekolah tanpa sepengetahuan/ tanpa seizin sekolah.
25. Melawan, menantang dan bersikap tidak sopan terhadap Kepala Sekolah,Guru, Pegawai TU dan
karyawan sekolah serta sesama peserta didik.
26. Terlibat dalam kasus tindak pidana

Mekanisme Penanganan Pelanggaran Tatib.


1. Temuan pelanggaran yang diperoleh oleh pemantau dikomunikasikan kepada Tim Penegakan Tatib
(TPT), selanjutnya TPT mengkomunikasikannya ke BK dengan melibatkan wali kelas.
2. BK menginput temuan tersebut dalam Big Data Jurnal untuk direkap baik perminggu, perbulan atau
persemester.
3. Hasil rekapitulasi pelanggaran tatib ditindak lanjuti oleh guru BK sesuai dengan jumlah skor pelanggaran
yang dilakukan peserta didik.
4. Apabila hasil rekapitulasi pelanggaran sudah mencapai tingkat pelanggaaran berat maka dilakukan
konferensi kasus yang melibatkan wali kelas , guru BK, wakil dari guru mata pelajaran, orang tua peserta
didik , wakil kepala sekolah bidang kesiswaan.

Tata Tertib Peserta Didik SMA Negeri 5 Pontianak Revisi-01 September 2023 8
5. Hasil konperensi kasus dilaporkan kepada kepala sekolah untuk menentukan tindakan selanjutnya.
Hal-hal yang belum tercantum dalam tata tertib akan ditetapkan kemudian.

Tahapan Penanganan Peserta Didik :


Nomor Poin Tahapan Pembinaan
1 10-20 Peringatan Lisan
2 21-40 Peringatan Tertulis
3 41-55 Membuat Surat Pernyataan diatas kertas bermaterai mengundang orang
tua/wali peserta didik
4 56-70 Membuat Surat Pernyataan diatas kertas bermaterai mengundang orang
tua/wali siswa disertai Skrorsing selama 3 hari dengan tugas di sekolah

5 71-99 Konperensi kasus


6 100 Dikembalikan kepada orang tua/wali

BAB XI
Kewenangan Penanganan
1. Pelanggaran ringan ditangani oleh guru mata pelajaran (10-20 point)
2. Pelanggaran sedang ditangani oleh wali kelas ( 21-40 point)
3. Pelanggaran berat ditangani oleh BK berkordinasi dengan wali kelas (41-70 point)
4. Pelanggaran sangat berat ditangani oleh waka kesiswaan (71-99 point)
5. Pelanggaran sangat berat ditangani oleh tim (100 point)

POLA PELANGGARAN DAN POIN PADA TATA TERTIB


SMA NEGERI 5 PONTIANAK
A. KEHADIRAN ( Dihitung Setiap Hari )
Tata Tertib Peserta Didik SMA Negeri 5 Pontianak Revisi-01 September 2023 9
JENIS PELANGGARAN POIN
1 Terlambat hadir ke sekolah 10
2 Tidak masuk sekolah tanpa keterangan 10
3 Tidak masuk sekolah dengan keterangan palsu 15

B. KEGIATAN PROSES PEMBELAJARAN


JENIS PELANGGARAN POIN
1 Pada saat jam belajar efektif peserta didik berada diluar lingkungan 20
sekolah tanpa izin guru mata pelajaran yang bersangkutan.
2 Tidak mengikuti proses pembelajaran jam pelajaran tanpa izin 30
(membolos) selama 1 hari
3 Mengaktifkan handphone atau mengoperasikan handphone waktu 10
pelajaran tanpa izin guru mata pelajaran
4 Membuat ulah, keributan yang menganggu saat pelajaran 10
berlangsung
5 Memainkan media elektronik tanpa izin pada saat pembelajaran 10
berlangsung
6 Tidak mengikuti kegiatan Ekstrakurikuler Wajib (Pramuka) bagi 10
siswa kelas X
7 Tidak mengikuti praktikum tanpa keterangan,tidak mengerjakan 10
tugas dari guru
8 Tidak tertib dalam berdoa 10

C. PAKAIAN SERAGAM / KERAPIAN


JENIS PELANGGARAN POIN

Peserta Didik Putri

Tata Tertib Peserta Didik SMA Negeri 5 Pontianak Revisi-01 September 2023 10
1 Anggota bagian tubuh tertentu ditindik, diberi asesoris dan ditato 25
2 Memakai seragam sekolah tidak sesuai dengan ketentuan sekolah 10
3 Celana panjang tidak sesuai dengan ketentuan sekolah (dikecilkan 10
membentuk botol)
4 Berkuku panjang atau di cat 10
5 Rambut tidak rapi, diwarnai dan tidak sesuai ketentuan yang berlaku 10
6 Memakai make up berlebihan(memakai maskara,eye shadow,blush on, 10
lipstik, vitamin bibir berwarna,lensa kontak yang berfungsi asesoris)
7 Pakaian Seragam ditulisi / digambari dengan tulisan /gambar 10

NO Peserta Didik Putra POIN

1 Anggota bagian tubuh tertentu ditindik, diberi asesoris dan ditato 25


2 Memakai pakaian seragam tidak sesuai dengan ketentuan 10
sekolah(celana membentuk botol)
3 Rambut dipotong mengikuti model aneh-aneh / Rambut dicat 10
4 Rambut panjang sampai menutup alis mata atau diwarnai 10
5 Berpakaian seragam putih-abu abu dan pramuka tidak rapi dan 10
tidak dimasukan kedalam
6 Baju, celana ditulisi/digambari dengan tulisan/gambar-gambar 10
7 Berkumis, berjenggot dan bercambang. 10

NO Peserta Didik Putra dan Putri POIN


1 Tidak memakai seragam sesuai jadwal hari efektif belajar 10
2 Tidak memakai badge dan tanda lokasi serta nama siswa 10
3 Tidak memakai seragam olahraga saat pelajaran olahraga 10
4 Tidak memakai ikat pinggang sesuai ketentuan 10
5 Memakai sepatu yang tidak sesuai dengan ketentuan 10
6 Tas/buku ditulis/ digambar dengan tulisan/ gambar-gambar yang 10
tidak etis

D. SIKAP PERILAKU dan BOBOT POINNYA

NO JENIS PELANGGARAN POIN


1 Membawa, memakai, mengedarkan dan menjualbelikan Narkoba 100
Tata Tertib Peserta Didik SMA Negeri 5 Pontianak Revisi-01 September 2023 11
2 Berbuat asusila dan atau menikah 100
3. Terlibat dalam kasus pidana dengan sanksi kurungan 6 bulan ke atas 100
3 Membawa, mengedarkan, memperjualbelikan, mengkonsumsi minuman keras didalam 75
maupun diluar lingkungan sekolah selama memakai pakaian seragam sekolah
4 Membawa, mengedarkan, memperjualbelikan barang yang mengandung Pornografi 75
5 Memalak dan atau memeras dilingkungan sekolah 75
6 Melakukan pelecehan seksual 75
7 Menghina kepala sekolah, guru, karyawan, siswa dengan lisan,tulisan dan perbuatan. 75
8 Berkelahi atau membuat keributan dan kekacauan di sekolah atau diluar sekolah 70
selama masih memakai seragam sekolah.
9 Mencuri 50
10 Melakukan tindakan bully 50
11 Makan dan minum di kantin tidak bayar 50
12 Pacaran melewati batas norma kesusilaan 50
13 Menggunakan media berdampak negatif 50
14 Merusak / menghilangkan barang milik teman, Guru, Karyawan, Kepala Sekolah, dan 30
Fasilitas sekolah
15 Membawa benda tajam, bukti bacaan, VCD, petasan atau benda peledak dan barang- 30
barang lainnya yang bertentangan dengan pendidikan
16 Mengotori atau mencoret-coret fasilitas sekolah 30
17 Memalsukan tanda tangan orang lain 30
18 Menjadi salah satu anggota gank atau simpatisannya 30
19 Membawa rokok atau Vape 25
20 Membawa sepeda motor yang dimodifikasi kenalpotnya 25
21 Memakir kendaraan diluar lingkungan sekolah 25
22 Meloncat pagar sekolah 25
23 Memprovokasi berbuat negative 20
24 Berkata bohong sehingga menimbulkan perselisihan 20
25 Berbicara kotor/ mengumpat baik lisan, tulisan, secara langsung maupun melalui 20
media online/ jejaring social
26 Membuang sampah tidak pada tempatnya 15

Tahapan sanksi yang akan dilaksanakan adalah sebagai berikut :


NO POIN SANKSI
1 10-20 Diberikan Peringatan lisan
2 21-40 Diberikan Peringatan tertulis

Tata Tertib Peserta Didik SMA Negeri 5 Pontianak Revisi-01 September 2023 12
3 41-55 Membuat Pernyataan diatas kertas bermatrai mengundang
orang tua/wali siswa
4 56-70 Membuat Pernyataan diatas kertas bermaterai dengan
didampingi orang tua / wali siswa serta skorsing selama 3 hari
dengan tetap wajib memenuhi tugas-tugas pembelajaran.
5 71-99 Membuat Pernyataan tertulis diatas kertas bermaterai dengan
didampingi orang tua / wali siswa serta skorsing selama 6 hari
dengan tetap wajib memenuhi tugas-tugas pembelajaran
6 100 Dikembalikan kepada orang tua/wali
Keterangan:
Jika dalam kurun waktu 3 (tiga) bulan berjalan, siswa yang bersangkutan tidak ada penambahan poin
pelanggaran, maka akan diberikan pengurangan poin sebesar 5 poin.

Tata tertib berlaku mulai ditetapkan


Ditetapkan : Di Pontianak
Tanggal : 01 September 2023
Kepala Sekolah

Deden Dikmat Chaidir, S.Pd


NIP.19690228 199201 1004

Tata Tertib Peserta Didik SMA Negeri 5 Pontianak Revisi-01 September 2023 13

Anda mungkin juga menyukai