Anda di halaman 1dari 8

YAYASAN DARUL MA’RIF KARIMIYAH

SMA DM TRIGUNA
Alamat : Jalan Gajah Mada No. 41 B Padang, Akreditasi B
Telp. (0751) 7052288, WEB : darulmarif.web.id

TATA TERTIB PENGGUNA LABOR KOMPUTER


SMA DM TRIGUNA PADANG

1. Jam operasional laboratorium komputer adalah selama jam pelajaran sekolah


berlangsung. Penggunaan diluar waktu tersebut harap berkoordinasi dengan laboran.
2. Laboratorium komputer tidak diperbolehkan untuk dipakai pada kegiatan diluar kegiatan
akademik.
3. Pengguna laboratorium komputer tidak diperkenankan untuk:
a. Meng-install aplikasi tanpa seizin laboran.
b. Memindahkan alat praktikum (misal: keyboard, mouse, mouse-pad, layar monitor,
mencabut kabel-label, dan lain sebagainya).
c. Mengubah layout/tata letak peralatan praktikum tanpa seizin laboran.
d. Membawa makanan dan minuman dalam bentuk apapun kedalam laboratorium.
e. Merusak/menghilangkan alat praktikum.
f. Memutar musik dengan suara kencang, silakan gunakan headset atau earphone (kami
mengerti selera musik Anda bagus tapi tidak seharusnya semua orang mendengar
selera Anda, bukan?).
g. Menonton film & bermain game (kecuali untuk pembelajaran diperbolehkan).
h. Membuat kegaduhan serta mengganggu kenyamanan pengguna laboratorium lain.
4. Pengguna laboratorium komputer wajib turut serta menjaga kebersihan laboratorium.
5. Pengguna laboratorium wajib merapikan kembali meja, kursi, mouse, keyboard, ataupun
perangkat praktikum lainnya setiap selesai praktikum atau menggunakan laboratorium
komputer.
6. Setelah selesai praktikum, pengguna mematikan komputer sesuai dengan prosedur.
7. Peserta didik login PC Lab menggunakan akun yang telah diinfokan oleh guru
Informatikanya masing-masing.
8. Guru login ke PC Lab menggunakan akun guru.

Padang, …………… 2023


Kepala Laboratorium Komputer

(Yosi Zamzuardi,M.Pd)
STRUKTUR LABORATORIUM SMA DM TRIGUNA

Tahun ajaran 2023/2024

KEPALA SEKOLAH KOMITE

HASAN BASRI,S.Ag BISMIZA,S.Pd

KEPALA
LABORATORIUM KOMPUTER
YOSI ZAMZUARDI, M.Pd

PENANGGUNG JAWAB TEKNISI LABORAN


LABOR KOMPUTER
Astuti, S. Pd RONAL,S.Pd WENDRA PUTRA

GURU TIK

DENNY APRIYANSYAH,S.T
SISWA
YAYASAN DARUL MA’RIF KARIMIYAH
SMA DM TRIGUNA
Alamat : Jalan Gajah Mada No. 41 B Padang, Akreditasi B
Telp. (0751) 7052288, WEB : darulmarif.web.id

PROSEDUR PEMAKAIAN LABORATORIUM

A. Prosedur Pemakaian Laboratorium untuk Praktikum


Sebelum praktikum dilaksanakan, tahap-tahap yang harus dilakukan adalah:
1. Guru yang bersangkutan mendaftarkan rencana pelaksanaan mata kuliah yang diampunya
kepada Kepala Laboratorium. Permintaan in dilengkapi dengan:
 Jadwal pelaksanaan
 Software yang digunakan
 Jumlah siswa peserta praktikum tersebut
 Jumlah pertemuan praktikum
2. Laboran/Teknisi menyiapkan jadwal pelaksanaan, software yang diperlukan dan
berkoordinasi dengan Kepala Laboratorium/Guru yang bersangkutan

B. Pelaksanaan
Pada saat praktilum dilaksanakan, tahap-tahap yang harus dilakukan adalah:
1. Laboran/teknisi mempersiapkan sarana prasarana Laboratorium Komputer bagi pengguna
Laboratorium, yang meliputi:
a. Membuka rang Lab dan memastikan bahwa ruangan dalam keadaan bersih
b. Menyalakan AC. dan lampu untuk menjamin keamanan dan kenyamanan Lab
c. Menyiapkan buku pemakaian lab
2. Asisten lab/guru pengampu mata pelajaran memastikan bahwa komputer dan
sarana/prasarana pendukung siap digunakan
3. Pada saat pelaksanaam praktikum, siswa memasuki ruangan dengan tertib, dan harus
mematuhi aturan-aturan berikut:
a. Tidak diperbolehkan membawa makanan dan minuman kedalam ruang laboratorium
b. Menempati kursi /bangku yang tersedia
c. Menyalakan komputer sesuai dengan urutan sbb:
1) Nyalakan stavolt yang terhubung dengan komputer.
2) Nyalakan komputer, mouse dan keyboard
3) Memilih/membuka software sesuai dengan instruksi dari asisten/instruktur
4) Jika ada permasalahan, segera melaporkan pada asisten/teknisi
d. Melaksanakan praktikum dengan tertib
e. Setelah praktikum dilaksanakan, praktikan wajib melakukan hal-hal berikut:
1) Menutup software yang telah digunakan
2) Mematikan (shut down) computer
3) Mematikan mouse dan keyboard
4) Mematikan stavolt
5) Meninggalkan ruangan dengan tertib. Setelah semua aktifitas praktikum selesai,
dan tidak ada siswa di dalam lab, laboran memastikan bahwa semua computer
dan stavolt sudah dimatikan dan mematian kipas angin.
YAYASAN DARUL MA’RIF KARIMIYAH
SMA DM TRIGUNA
Alamat : Jalan Gajah Mada No. 41 B Padang, Akreditasi B
Telp. (0751) 7052288, WEB : darulmarif.web.id

TATA CARA PROSEDUR PEMAKAIAN KOMPUTER

A. Cara mengaktifkan komputer


1. Hidupkan stabilizer
2. Aktifkan CPU dengan menekan tombol Power
3. Aktifkan monitor dengan menekan tombol Power pada monitor.
4. Tunggulah beberapa saat hingga komputer melakukan proses booting, yaitu proses
ketika komputer mendeteksi harddisk, drive, CD-ROM, dan CPU.
5. Setelah itu, muncul kotak dialog untuk mengisi username dan password. Apabila
komputer meminta login username dan password, maka isikan pada kotak yang
tertera.
6. Tunggu sampai pada layar monitor muncul tampilan desktop. Jika desktop
Windows sudah muncul, Anda dapat mulai menggunakan komputer.

B. Cara mematikan komputer yang benar


1. Simpan dokumen dan tutup semua aplikasi yang sudah dijalankan.
2. Klik menu Start yang berada di pojok kiri bawah desktop. Maka, akan muncul
tampilan Menu Start.
3. Klik Turn Off Computer atau Shutdown hingga muncul kotak dialog.
4. Tunggu beberapa saat hingga monitor mati dan suara CPU tidak lagi terdengar.
YAYASAN DARUL MA’RIF KARIMIYAH
SMA DM TRIGUNA
Alamat : Jalan Gajah Mada No. 41 B Padang, Akreditasi B
Telp. (0751) 7052288, WEB : darulmarif.web.id

SOP PELAKSANAAN PRAKTIKUM DI LABORATORIOM


1. Guru pembimbing praktikum melakukan koordinasi dengan laboran dan asisten
praktikum terkait waktu pelaksanaan praktikum, kebutuhan dan fasilitas untuk
kegiatan praktikum.
2. Laboran menganalisis kebutuhan alat dan baham praktikum.
3. Laboran membuat daftar kebutuhan alat dan bahan praktilm.
4. Asisten didampingi laboran mempersiapkan alat dan baban praktikum.
5. Siswa (prakrikan) melaksakan praktikum didampingi guru pembimbing praktikum
dan asisten.
6. Setiap satu, materi praktikum selesai diselenggarakan, maka siswa (praktikan) wajib
membuat laporan praktikum dan mengumpulkan laporan pada minggu berikutnya.
7. Guru pembimbing praktikum memeriksa dan menilai laporan siswa (praktikan). Jika
laporan lengkap maka dinilai, jika tidak lengkap maka dikembalikan ke siswa
(praktikan) yang bersangkutan.
8. Setelah praktikum selesai, siswa (praktikan) membersilkan dan merapikan kembali
seluruh peralatan, bahan, dan fasilitas yang digunakan.
9. Siswa (praktikan) menyerahlan kembali peralatam, bahan, dan fasilitas kepada asisten
untuk dilakukan pengecekan dan persiapan untuk praktikum berikutnya
10. Laboran mengecek alat, bahan, dan fasilitas yang telah selesai digunakan untuk
praktikum
11. Jika ada kerusalcan alat (pecah, dsb), siswa (Praktikan) wajib mengganti alat dengan
spesifikasi yang sama. Penggantian alat sebagai syarat keluarnya nilai praktikum
12. Pada pertemuan terakhir diadakan responsi oleh guru pembimbing praktikum dan/atau
asisten.
13. Responsi dinilai oleh Guru pembimbing praktikum dan / asisten sesuai dengan
kesepakatan
14. Guru, Pembimbing praktikum menentukan, nilai praktikum yang dihitung
berdasarkan hasil perolehan nilai pretest, kinerja, laporan, dan responsi.
YAYASAN DARUL MA’RIF KARIMIYAH
SMA DM TRIGUNA
Alamat : Jalan Gajah Mada No. 41 B Padang, Akreditasi B
Telp. (0751) 7052288, WEB : darulmarif.web.id

SOP KESEHATAN KESELAMATAN KERJA (K3)


DI LABORATORIUM

A. Petunjuk Umum Keselamatan Kerja di Laboratorium

1. Pengguna laboratorium wajib memakai jas laboratorium dan alas kaki atau sepatu yang
tertutup.
2. Pengguna laboratorium dilarang keras merokok, makan dan minum di dalam ruang
laboratorium.
3. Semua pekerjaan dan penggunaan bahan-bahan kimia berbahaya dengan uap beracun
atau merangsang pernafasan, harus dilakukan di dalam almari asam.
4. Hati-hati dengan semua pekerjaan pemanasan. Hindarkan percikan cairan atau
terhirupnya uap selama bekerja.
5. Jauhkan semua senyawa organik yang mudah menguap, seperti: alkohol, eter, kloroform,
aseton, dan spirtus dari api secara terbuka karena bahan mudah terbakar. Sebaiknya
pemanasan dilakukan dengan menggunakan waterbath.

B. Pemadam Kebakaran
Pemadam kebakaran disesuaikan dengan golongan api.
a. Air Air digunakan untuk memadamkan api golongan A, tidak sesuai untuk golongan
pi lainnya.
b. CO2 Gas CO2 baik digunakan untuk memadamkan api golongan B dan C,
khususnya untuk api yang ditimbulkan oleh listrik dan api yang melibatkan peralatan
optik.
c. Bubuk Kering
Bubuk kering (biasanya natrium bikarbonat) dipakai untuk pemadaman api golongan
A, B, dan C. Yang perlu diperhatikan adalah bahwa bubuk kering tersebut dapat
merusak peralatan listrik dan optik.
d. Pemadam Halon Halon (campuran karbon dan gas halogen), digunakan untuk
pemadaman api golongan C, terutama untuk instalasi komputer atau instrumentasi,
karena bahan tersebut tidak merusak sirkuit pada instrumen.. Senyawa pemadam api
logam, digunakan untuk pemadaman api golongan D. Campuran ini mengandung
pasir, soda abu, grafit dan butiran plastik
YAYASAN DARUL MA’RIF KARIMIYAH
SMA DM TRIGUNA
Alamat : Jalan Gajah Mada No. 41 B Padang, Akreditasi B
Telp. (0751) 7052288, WEB : darulmarif.web.id

JADWAL PELAJARAN TIK

JAM KE WAKTU SENIN SELASA RABU KAMIS JUMAT


1 07.15-07.55
2 07.55-08.35
3 08.35-09.15
ISTIRAHAT
4 09.40-10.20
5 10.20-11.00
6 11.00-11.40 XI MIA 2
7 11.40-12.20 XI MIA 2
8 13.00-13.40 XII IPS X MIA XII MIA XI MIA 1
9 13.40-14.20 XII IPS X MIA XII MIA XI MIA 1

Padang, Juli 2023


Guru TIK

Denni Apriansyah,S.T

Anda mungkin juga menyukai