Anda di halaman 1dari 12

LAPORAN PROGRAM UKS 2021

PELAKSANAAN VAKSINASI COVID-19


BAGI SISWA USIA 6-11 TAHUN

SDN KEBONSARI 3
DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
KOTA MALANG
Jl. Kolonel Sugiono No.555 Telp. (0341) 803461 Kota Malang
BAB I
PENDAHULUAN

1. LATAR BELAKANG

Penularan dan penyebaran wabah Covid-19 sampai saat ini masih


sangat tinggi. Berbagai upaya dan kebijakan telah ditempuh pemerintah
pusat dan pemerintah daerah dalam penanganan penyebaran dan
penularan penyakit ini. Diantaranya adalah melakukan vaksinasi secara
bertahap kepada masyarakat termasuk pada anak-anak sekolah dasar usia
6-11 tahun. Selain itu salah satu upaya dapat mengendalikan pandem
COVID-19 di masyarakat secara kelompok sehingga dapat
menurunkan angka kesakitandan kematian, serta mendukung produktifitas
ekonomi dan sosial, pemberian vaksinasi COVID- 19 dilakukan dengan
strategi yang tepat pada kelompok sasaran prioritas. Sementara itu, tingkat
kerentanan masyarakat semakin meningkat yang disebabkan kurangnya
kesadaran masyarakat terhadap penerapan protokol kesehatan seperti
memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak minimal 1 – 2 meter.
Pemerintah terus berupaya mempercepat program vaksinasi covid-19
bagi seluruh masyarakat, termasuk siswa sekolah. SDN Kebonsari 3 bekerja
sama dengan Puskesmas Ciptomulyo Kecamatan Sukun mengadakan
kegiatan vaksinasi covid-19 di halaman sekolah SDN Kebonsari 3. Jenis
vaksin yang digunakan yaitu Sinovac. Kegiatan vaksin tersebut diadakan
untuk persiapan menyambut pembelajaran tatap muka.

2. MAKSUD DAN TUJUAN

Untuk mengurangi transmisi/penularan COVID-19, menurunkan


angka kesakitan dan kematian akibat COVID-19, mencapai kekebalan
kelompok di lingkungan sekolah (herd immunity) dan melindungi warga
sekolah dari COVID-19 agar tetap produktif secara sosial dan ekonomi.
Kekebalan kelompok hanya dapat terbentuk apabila cakupan vaksinasi
tinggi dan merata. Upaya pencegahan melalui pemberian program vaksinasi
jika dinilai dari sisi ekonomi, akan jauh lebih hemat biaya, apabila
dibandingkan dengan upaya pengobatan.

3. SASARAN
Seluruh siswa-siswi SDN Kebonsari 3 dari kelas 1 sampai dengan kelas 6 pada
rentang usia 6 sampai 11 tahun dengan jumlah sebanyak 269 siswa.
BAB II
PELAKSANAAN

1. WAKTU PELAKSANAAN
Jadwal pelaksanaan vaksinasi covid-19 usia 6-11 tahun (anak usia
sekolah dasar) DI sdn Kebonsari 3 dilakasanakan melalui dua tahap. Tahap
pertama sebagai pemberian vaksinasi dosis pertama dilaksanakan pada hari
jumat 31 Desember 2021, sedangkan tahap kedua sebagai pemberian
vaksinasi dosis kedua dilaksanakan pada hari jumat tanggal 28 januari 2022.

Jadwal pelaksanaan vaksinasi susulan dilaksanakan dengan pengaturan


jadwal tersendiri oleh Puskesmas Ciptomulyo satu minggu setelah jadwal
vaksin di sekolah.

2. TEMPAT PELAKSANAAN
Pelaksanaan vaksin dosis pertama dan kedua semuanya
dilaksanakan di halaman sekolah SDN Kebonsari 3 Kota Malang didampingi
oleh semua guru tenaga kependidikan, orang tua siswa serta dalam
kepengawasan babinsa Koramil Sukun dan babinkamtibmas Polsek Sukun.

Pelaksanaan vaksinasi susulan dilaksanakan langsung di Puskesmas


Ciptomulyo sesuai jadwal yang diberikan

3. PESERTA VAKSINASI
Data peserta vaksin di SDN Kebonsari 3 sejumlah 269 siswa dengan
rincian sebagaimana tabel di bawah ini:

N Kelas Jumlah Siswa Dosis 1 Dosis 2 Tidak hadir Keterangan


o
1 1 26 20 26 - Dosis 1 susulan 6 siswa

2 2 28 27 27 1 Orang tua tidak


bersedia
3 3A 25 25 20 - Dosis 2 susulan 5 siswa

4 3B 27 27 25 - Dosis 2 susulan 2 siswa

5 4A 24 18 24 - Dosis 2 susulan 6 siswa

6 4B 25 25 25 -
7 5A 28 27 27 - Dosis 1,2 susulan 1
siswa
8 5B 25 25 25 -
9 6A 30 30 30 - 10 siswa telah tervaksin
secara mandiri bersama
orang tua masing-
masing
10 6B 31 31 31 - 15 siswa telah tervaksin
secara mandiri bersama
orang tua masing-
masing
4. PETUGAS VAKSINASI
Petugas vaksinasi berasal dari tenaga kesehatan Puskesmas Ciptomulyo
sebanyak 8 petugas dibantu oleh bapak ibu guru SDN Kebonsari 3 yang
terbagi dalam 5 pos yaitu petugas pendaftaran, screening, pencatat kartu,
vaksinator dan pcare.
5. ALUR PELAKSANAAN VAKSINASI

SISWA HARUS MEMBAWA:


1. FC KK ATAU FC KIA (KARTU IDENTITAS ANAK) YANG JELAS NIK-NYA
2. ALAT TULIS UTK MENGISI FORM SKREENING
3. MENCANTUMKAN NO HP YANG BISA DI SMS
4. BEKAL MINUM/MAKANAN PRIBADI
5. DIMOHON SARAPAN TERLEBIH DAHULU

MENGAMBIL FORM
SKREENING DARI SKREENING
SISWA DATANG OLEH
CEK SUHU WALI KELAS
DIDAMPINGI PETUGAS
(Pak Andri) (distaples jadi satu
WALI MURID (Puskesmas)
dengan FC KK)

RUANG OBSERVASI MENUJU KARTU


MEJA DILAKUKAN
15-30 MENIT VAKSIN
PCARE VAKSINASI
(Bu Yunani) (Bu Fia, Bu
(Puskesmas,
Bu Vika, Guru Anim,
UKS) Walikelas)

BOLEH
PULANG

6. SOP PELAKSANAAN VAKSINASI


1. Semua siswa berseragam Olahraga saat pelaksanaan vaksin
2. Kelas 1-3 dimulai pukul 07.00 s/d selesai
3. Kelas 4-6 dimulai pukul 08.30 s/d selesai
4. Siswa datang melakukan pengecekan suhu tubuh sebagaimana biasanya
5. Menuju ke kelas masing-masing untuk mengambil form skriining dari wali kelas,
kemudian menuliskan hasil pengukuran suhu tubuh pada form skrining,
dibantu walikelas menstaples form skrining dengan FC KK
6. Siswa tetap berada di kelas selama menunggu giliran vaksin, sedangkan orang
tua pengantar menunggu di halaman sekolah pada tempat yang telah
disediakan
7. Siswa Menuju meja skrining sesuai urutan kelas dan nomer absensi (kecuali
untuk kelas 4-6 dilakukan vaksinasi untuk siswa laki-laki terlebih dahulu)
8. Siswa yang layak dilakukan vaksinasi langsung dilakukan vaksinasi
9. Setelah divaksin siswa menuju meja pcare untuk pengentrin data, kemudian
menuju ruang observasi, menunggu di ruang observasi 15-30 menit bila tidak
ada keluhan walikelas bisa langsung memulangkan siswa
BAB III
PENUTUP

Kegiatan vaksinasi covid-19 di SDN Kebonsari 3 dengan sasaran siswa usia 6


sampai 11 tahun terlaksana dengan baik dan kondusif. Dari data tabel peserta vaksin
yang telah tervaksinasi mencapai target herd imunity lebih dari 90%. Meskipun rata-
rata per kelas terdapat 2-5 siswa tidak hadir saat jadwal vaksinasi di sekolah, tetapi
siswa mengikuti vaksinasi susulan di langsung di Puskesmas Ciptomulyo dan mengikuti
secara mandiri bersama orang tua mereka masing-masing.
Lampiran 1, Pemberitahuan untuk orang tua

Yth. Bapak/Ibu wali murid SDN Kebonsari 3

di tempat

Dengan hormat,

Sesuai dengan Keputusan Bersama (SKB Empat Menteri) Nomor 01/KB/2022, Nomor 408 Tahun 2022, Nomor

HK.01.08/MENKES/1140/2022, Nomor 420-1026 Tahun 2022 tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran

di Masa Pandemi COVID-19 dan surat edaran KEMENKES RI nomor SR.02.06/4/5760/2020 tertanggal 9 juli

2020 tentang pencegahan dan pengendalian penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi, maka kami

sampaikan kepada semua wali murid bahwa pada :

Hari, Tanggal : Jum’at, 31 Desember 2021 dan 28 Januari 2022

Waktu : Pukul 07.00 WIB

Tempat : SDN Kebonsari 3

Pakaian : Seragam olahraga

Kegiatan : Vaksinasi covid-19

Selanjutnya kami sampaikan beberapa hal berkaitan dengan pelaksanaan imunisasi, sebagai berikut

1. Siswa/Siswi sudah makan/sarapan sebelum imunisasi

2. Apabila pada saat pelaksanaan Putra/Putri Bapak/Ibu dalam keadaan sakit, maka imunisasi ditunda dan

akan diberikan setelah Putra/Putri Bapak/Ibu dalam kondisi sehat

3. Pelaksanaan imunisasi tetap dengan mematuhi protokoler kesehatan pencegahan Covid-19 yaitu wajib

memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan dilarang mengajak anak kecil selain siswa yang

bersangkutan

Demikian pemberitahuan kami, atas perhatian dan kerjasama yang baik dari Bapak/Ibu, kami sampaikan

terima kasih.

Hormat kami,
Kepala SDN Kebonsari 3

Didik Eko Wiyono, S.Pd


NIP. 19651229 198606 1 001
Lampiran 2, Foto Kegiatan

Anda mungkin juga menyukai