Anda di halaman 1dari 3

KEPUTUSAN

PIMPINAN KLINIK UTAMA LIONS


NOMOR 036/KUL/AKR/SK/II/2023

TENTANG
PELAYANAN PASIEN GAWAT DARURAT
DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA
PIMPINAN KLINIK UTAMA LIONS

Menimbang
a. Bahwa untuk mencapai hasil pelayanan klinis yang optimal dan sesuai harapan
pasien, perlu adanya kesinambungan pelayanan;

b. Bahwa untuk menjamin hasil pelayanan klinis yang optimal dan kesinambungan

pelayanan perlu ditetapkan kebijakan mengenai pelayanan pasien gawat darurat;

c. Bahwa berdasarkan pertimbangan pada huruf a dan b, perlu menetapkan Keputusan

Pimpinan Klinik Utama Lions tentang pelayanan pasien gawat darurat

Mengingat
1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktik
Kedokteran;
2. Undang - Undang Kesehatan Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 tentang
Kesehatan;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 11 Tahun 2017 tentang Keselamatan
Pasien;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No 9 Tahun 2015 Tentang
Klinik;Tempat Praktik Mandiri Dokter, Dan Tempat Praktik Mandiri Dokter Gigi;
5. Peraturan Menteri Republik Indonesia Nomor 34 Tahun 2022 Tentang Akreditasi
Pusat Kesehatan Masyarakat, Klinik, Laboratorium Kesehatan, Unit Transfusi Darah,
MEMUTUSKAN

Menetapkan KEPUTUSAN PIMPINAN KLINIK UTAMA LIONS TENTANG PELAYANAN


PASIEN GAWAT DARURAT

KESATU
Keputusan Pimpinan Klinik Utama Lions tentang Pelayanan Pasien Gawat Darurat

KEDUA
Pelayanan pasien gawat darurat yang dimaksud diktum kesatu dilaksanakan sesuai
dengan standar pelayanan pasien gawat darurat

KETIGA
Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan apabila
dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam keputusan ini maka akan diadakan
perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Bandar Lampung


Pada Tanggal : 13 Februari 2023

Pimpinan Klinik Utama Lions

Hamid Abdul Halim

Anda mungkin juga menyukai