Anda di halaman 1dari 11

PERATURAN PERTANDINGAN

CABANG OLAHRAGA
PENCAK SILAT

POMNAS XVIII KALIMANTAN SELATAN


TAHUN 2023
KETENTUAN UMUM

1. Penimbangan pagi :
Hari : selasa
Tanggal : 14 s.d 19 november 2023
Pukul : 6:30 s.d 07:30 am
Tempat : hotel atlet

2. Perlombaan
Hari : Selasa s.d Minggu
Tanggal : 14 s.d 19 november 2023
Pukul : 08:30am s.d selesai
Tempat : Gedung Candra Banjarmasin, Kalimantan Selatan

4. Pertemuan Teknik
Hari : Senin
Tanggal : 13 November 2023
Tempat : hotel atlet
Pukul : 14:00 s.d 16:00 pm
Pertemuan Teknik wajib dihadiri oleh perwakilan kontingen, dimana hanya akan
membahas teknis dan skema pertandingan.

5. Nomor Yang Dipertandingkan


Nomor yang akan dipertandingkan adalah:
Putra 1 Tanding – Kelas A : 45 kg s/d 50 kg
10 2 Tanding – Kelas B : diatas 50 kg s/d 55 kg
3 Tanding – Kelas C : diatas 55 kg s/d 60 kg
4 Tanding – Kelas D : diatas 60 kg s/d 65 kg
5 Tanding – Kelas E : diatas 65 kg s/d 70 kg
6 Tanding – Kelas F : diatas 70 kg s/d 75 kg
7 Tanding – Kelas G : diatas 75 kg s/d 80 kg
8 Tanding – Kelas H : diatas 80 kg s/d 85 kg
9 Kategori Tunggal
10 Kategori Ganda
Putri 1 Tanding – Kelas A : 45 kg s/d 50 kg
7 2 Tanding – Kelas B : diatas 50 kg s/d 55 kg
3 Tanding – Kelas C : diatas 55 kg s/d 60 kg
4 Tanding – Kelas D : diatas 60 kg s/d 65 kg
5 Tanding – Kelas E : diatas 65 kg s/d 70 kg
6 Kategori Tunggal
7 Kategori Ganda
TOTAL 17

A. KETENTUAN KHUSUS
1. Peserta
a. Jumlah peserta dalam 1 (satu) tim adalah 24 orang (5 orang ofisial dan 19
orang atlet), baik putra maupun putri.
b. Setiap atlet diperbolehkan mengikuti maksimal 1 nomor lomba.
c. Setiap kontingen hanya diperbolehkan mengirimkan maksimum 1 peserta per
nomor lomba.
d. 1 kelas/nomor peserta minimal 4 atlet.
e. Pelatih atau pendamping pesilat harus memiliki sertifikasi pelatih tingkat
nasional yang sudah mengikuti sosialisasi peraturan pertandingan pencak silat
tahun 2022.
f. Peserta wajib memenuhi persyaratan keabsahan yang tertera pada Bab II
Pedoman Umum POMNas XVIII 2023.
g. Bagi peserta yang tidak membawa/memenuhi persyaratan tidak
diperkenankan mengikuti pertandingan.
h. Bila terbukti pemain tersebut tidak sah, maka pemain tersebut tidak boleh
melanjutkan pertandingan dan hasil pertandingannya juga didiskualifikasi, tim
peserta dapat melanjutkan pertandingan tanpa pemain yang terkena sanksi.

2. Sistem Pertandingan
a. Kompetisi dilakukan dengan sistem gugur untuk kategori tanding, kategori
Jurus Tunggal dan Ganda.
b. Babak penyisihan perempat final, semifinal dan final dilaksanakan dengan
sistem gugur.
c. Pemenang akan melanjutkan ke babak berikutnya, sampai ke final.
Pesilat/atlet yang gagal di babak semi final akan berbagi perunggu Bersama
(Juara 3 Bersama).
d. Peraturan permainan menggunakan peraturan Peraturan pertandingan
Pencak Silat adalah Peraturan pertandingan Pencak Silat IPSF-IPSI tahun
2022 dan peserta dianggap telah mengetahui/memahami.

3. Penimbangan berat badan kategori tanding


a. Penimbangan akan dilakukan pada pagi hari sebelum pertandingan dimulai,
hanya untuk mereka yang dijadwalkan bertanding pada hari yang sama.
b. Tidak ada toleransi berat badan.
c. Penimbangan hanya dilakukan satu kali dan harus disaksikan oleh ofisial
kedua tim dan ofisial yang bertugas.

4. Cek/pemeriksaan senjata kategori Jurus tunggal dan ganda

a. Sekretariat Pertandingan akan membuat pengumuman setidaknya tiga puluh


menit sebelum dimulainya acara kompetisi Seni, untuk Pemeriksaan Senjata.
b. Peserta atau ofisial (Team Manager/Coach) wajib membawa senjata yang
akan digunakan untuk kompetisi ke tempat pemeriksaan senjata untuk
diperiksa secara menyeluruh oleh Petugas Teknis yang bertugas.
c. Senjata yang disertifikasi oleh Petugas Teknis yang bertugas akan dikarantina.
Dan senjata diperbolehkan untuk diambil sesaat sebelum peserta memasuki
gelanggang untuk gilirannya (segera setelah nama mereka diumumkan)

5. Pemeriksaan keterangan Kesehatan


a. Setiap peserta harus membawa surat keterangan sehat yang sah yaitu surat
keterangan sehat yang dikeluarkan oleh dokter dari instansi Rumah Sakit yang
berwenang (maksimal 1 bulan sebelum pelaksanaan pertandingan).
b. Apabila saat penimbangan pagi hari pesilat yang tidak dapat menunjukkan
surat keterangan kesehatan akan dikenakan diskualifikasi.
c. Melakukan pelanggaran Tingkat I dan lawan cidera tidak dapat melanjutkan
pertandingan atas keputusan Dokter Pertandingan. Pesilat yang menang
Diskualifikasi karena keputusan Dokter Pertandingan, diperbolehkan
bertanding untuk babak selanjutnya jika mendapat ijin/rekomendasi dari
Dokter Pertandingan.
6. Peraturan Khusus
a. Pemain yang telah disahkan pada Technical Meeting tidak dapat diganti
kembali.
b. Setiap kontingen maksimal mengirim 11 orang atlet Putra, dan 8 orang atlet
Putri.
c. Keabsahan pemain disahkan tim khusus panitia pada waktu yang ditentukan.

7. Komisaris Protes, Ketua Pertandingan, Dewan Wasit Juri, Wasit Juri


a. Komisaris Protes, hanya berfokus pada sistem VAR dan memastikan bahwa
keputusan protes tidak bias. Saat protes masuk, Komisaris Protes akan
melihat video dan membuat keputusan yang tidak memihak.
b. Ketua Pertandingan, memastikan persiapan yang benar pada setiap kejuaraan
yang diberikan dengan berkonsultasi dengan Panitia Penyelenggara
mengenai pengaturan area pertandingan, penyediaan dan penyebaran semua
peralatan serta fasilitas yang diperlukan, pelaksanaan pertandingan dan
pengawasan pertandingan, tindakan pencegahan keselamatan, dll.
c. Dewan Wasit Juri, bertugas mengatur wasit dan juri, mencatat waktu, mencatat
hukuman, dan nilai jatuhan (sudut merah dan biru) pada setiap partai
pertandingan.
d. Wasit bertugas memimpin jalannya pertandingan, dan juri bertugas menilai
pertandingan (semua harus sesuai dengan tugas dan kewajiban yang ada
pada Peraturan Pertandingan Pencak Silat IPSI tahun 2022).

8. Pengawas Pertandingan
Dalam melakukan pengawasan setiap pertandingan sekaligus membantu
wasit/Technical Delegate dan peraturan pertandingan Pencak Silat maka PB IPSI
akan menunjuk 1 orang Pengawas Pertandingan.

9. Technical Delegate
Technical Delegate membantu Panpel dalam menyelesaikan berbagai persoalan
teknis selama berlangsungnya pertandingan. Technical Delegate dari PB IPSI 1
(satu) orang yang ditetapkan oleh Panitia Besar POMNas XVIII 2023.
10. Wasit Juri
Wasit juri Jurus tunggal dan ganda jumlah 1 arena sebanyak 10 orang.
Wasit juri tanding: wasit 1 orang, juri 3 orang.

11. Dewan Hakim


Technical Delegate sebagai ketua yang dibantu oleh 1 orang Dewan Hakim yang
ditunjuk oleh PB IPSI melalui surat tugas dari PB IPSI.

12. Protes dan Banding


a. Protes Pelatih dengan Sistem VAR pada Katagori Tanding
1) Pelatih akan diberikan dua (2) Kartu Protes untuk setiap pertandingan yang
akan digunakan selama tiga (3) babak.
2) Pelatih melakukan protes dengan berdiri mengangkat Kartu, dan
menyatakan kepada Dewan Wasit yang menghampiri mengambil kartu.
Pelatih mengungkapkan apa yang diprotes kepada Komisaris Protes
dengan microphone.

b. Protes Tim Manajer


1) Protes Tingkat Pertama
a) Protes harus disampaikan selambat lambatnya 10 (sepuluh menit)
setelah pertandingan berakhir.
b) Manajer Tim akan meminta formulir protes resmi dari Ketua Pertandingan
dan memiliki waktu dua puluh menit untuk menyelesaikannya,
ditandatangani, dan diserahkan kepada Panitia Penyelenggara dengan
pembayaran Rp. 2.000.000,- (dua juta rupiah).
c) Ketua pertandingan diberi waktu 2 jam untuk mengambil keputusan.
d) Komposisi susunan dari Komisi Protes tingkat pertama adalah: Ketua
Pertandingan, Ketua Teknik, Komisaris Protes.
e) Komite Protes Tingkat Pertama akan melakukan penelaahan dan
penyelidikan, jika dianggap perlu untuk pembuktian protes tersebut.
f) Jika protes dinyatakan tidak sah, Komite Protes Tingkat Pertama akan
memberitahu Manajer Tim bahwa protes telah ditolak.
g) Jika protes diterima, Komite Protes Tingkat Pertama akan memberi tahu
Manajer Tim akan perubahan hasil dari pertandingan tersebut. Ketua
Pertandingan akanmemperbaiki keadaan, termasuk membalikkan hasil
sebelumnya. Delegasi Teknik harus memastikan bahwa keputusan
tersebut tidak akan mengganggu program pertandingan secara
signifikan.

2) Banding (Protes Tingkat Kedua)


a) Tim manajer melakukan banding dengan meminta formulir dan
mengembalikannya dalam waktu 20 (dua pulu menit), dengan
pembayaran Rp. 3.000.000,- (tiga juta rupiah).
b) Delegasi Teknik akan memberi tahu Komite Protes Tingkat
Kedua.Susunan Komite Protes Tingkat Kedua adalah: Delegasi Teknik,
Tim Medis dan 1 Anggota eksekutif Pengurus IPSI yang tidak boleh
berasal dari tim yang terlibat protes.
c) Komite Protes Tingkat Kedua akan memiliki waktu tiga jam untuk
membuat keputusan.
d) Jika protes dinyatakan tidak sah, Komite Protes Tingkat Kedua akan
memberitahu Manajer Tim bahwa protes telah ditolak.
e) Jika protes diterima, Komite Protes Tingkat Kedua akan memberi tahu
Tim Manajer akan perubahan hasil dari pertandingan tersebut.
f) Ketua Pertandingan akan memperbaiki keadaan, termasuk
membalikkan hasil sebelumnya. Delegasi Teknik harus memastikan
bahwa keputusan tersebut tidak akan mengganggu program
pertandingan secara signifikan.
g) Keputusan yang dibuat oleh Komite Protes Tingkat Kedua bersifat final.

13. Sanksi
Sesuai dengan kode etik Peraturan pertandingan PB IPSI tahun 2022.

14. Perlengkapan Pertandingan


a. Sistem penilaian digital yang disetujui oleh PB IPSI
b. Sistem Protes VAR
c. Body Protector
d. Ruang ganti portable
e. Klakson udara
f. Clapper
g. Kotak pelatih
h. Timer hitung mundur
i. Matras arena 10 x 10 m (5 cm) 92 hijau, 4 kuning, 4 merah, 4 biru
j. Matras pemanasan 10 x 10 m
k. Gong & pemukul gong
l. Timbangan berat badan
m. Panggung untuk dua arena Tinggi panggung 50 cm Panjang 50 m lebar 20 m

15. Seragam Pertandingan


a. Kategori Tanding pakaian hitam-hitam standar PB IPSI
b. Kategori Jurus Tunggal dan Jurus Ganda standar PB IPSI

16. Jadwal Pertandingan


Pertandingan akan dilaksanakan selama 6 hari.

B. MEDALI YANG DIPEREBUTKAN

Nomor Emas Perak Perunggu Total


Tanding
Putra : 8 kelas 8 8 8 24
Putri : 5 kelas 5 5 5 15
Jurus Tunggal
Putra : 1 nomor 1 1 1 3
Putri : 1 nomor 1 1 1 3
Jurus Ganda
Putra : 1 nomor 1 1 1 3
Putri : 1 nomor 1 1 1 3
Total Medali 17 17 17 51
C. JUMLAH KEPING MEDALI CABANG OLAHRAGA

Nomor Emas Perak Perunggu Total


Tanding
Putra : 8 kelas 8 8 16 32
Putri : 5 kelas 5 5 10 20
Jurus Tunggal
Putra : 1 nomor 1 1 2 4
Putri : 1 nomor 1 1 2 4
Jurus Ganda
Putra : 1 nomor 2 2 4 8
Putri : 1 nomor 2 2 4 8
Total keeping medali 19 19 38 76

F. PENUTUP
Segala sesuatu yang belum tercantum dalam peraturan ini akan ditentukan
kemudian secara musyawarah pada technical meeting dan apabila ada keraguan
lebih baik ditentukan sebelum pertandingan dimulai dengan harapan kerja sama agar
pertandingan PB IPSI POMNas tahun 2023 di Kalimantan Selatan ini terlaksana
dengan lancar.

Sistem Protes VAR

Anda mungkin juga menyukai