Anda di halaman 1dari 7

1. Ardi adalah seorang yang bekerja membuat suvenir di daerah itu. Arti kata suvenir adalah....

a) Cendera mata
b) Barang antik
c) Perhiasan
d) Lukisan tangan
2. Berikut ini yang bukan contoh dari majas personifikasi yaitu....
a) Rasa sambal yang membakar itu membakar lidahku
b) Panasnya matahari menyengat kulitku
c) Kasurku seperti memanggil-manggilku begitu aku memasuki kamar
d) Mobil itu batuk-batuk dan menyemburkan asapnya
3. Senyumnya secerah matahari, matanya menyinari hati. Kalimat tersebut termasuk majas....
a) Metafora
b) Alogari
c) Personifikasi
d) Perumpamaan
4. Contoh kata benda yang tidak dapat dihitung jumlahnya adalah....
a) Fotografer
b) Pasir
c) Pengunjung
d) Bintang laut
5. Berikut adalah struktur dari teks deskripsi, kecuali....
a) Opini
b) Identifikasi
c) Deskripsi
d) Simpulan
6. Pembentukan kata menggambarkan yang benar adalah....
a) Meng+gambar+kan
b) Menggambar+kan
c) Me+gambar+kan
d) Me+gambarkan
7. Gurindam diambil dari bahasa India, yaitu....
a) Rindam
b) Gerindam
c) Kirindam
d) Gerinda
8. Tujuan teks deskripsi adalah menggambarkan objek secara....
a) Subjektif
b) Objektif
c) Kreatif
d) Imajinatif
9. Gurindam biasanya biasanya berisi....
a) Kata-kata makian
b) Kata-kata sindiran
c) Berpola a-b-c-d
d) Nasihat-nasihat, filosof hidup, atau kata-kata Mutiara
10. Salah satu ciri pantun adalah....
a) Terdapat rima akhir dengan pola a-b-a-b atau a-a-a-a
b) Terdiri atas dua baris tiap baitnya
c) Baris pertama merupakan syarat
d) Terdapat rima akhir dengan pola a-b-a-a-a atau b-a-a-a-a
11. Sebuah kalimat yang menyebutkan atau menguraikan suatu objek sampai ke bagian yang sekecil-
kecilnya adalah kalimat....
a) Deskripsi
b) Perincian
c) Langsung
d) Tidak langsung
12. Angin yang bertiup memainkan rambut dan berputar di sekeliling tubuh. Kalimat tersebut
merupakan contoh dari majas....
a) Personifikasi
b) Hiperbola
c) Ironi
d) Metafora
13. Penulisan kata depan “di” berikut ini yang tepat kecuali....
a) Dipasar
b) Dimakan
c) Diminum
d) Dibuang
14. Pemandangan matahari terbit di pantai sangat cantik, bagus sebagai latar swafoto. Arti kata swafoto
adalah....
a) Potret diri yang diambil dengan menggunakan kamera ponsel atau digital
b) Potret sebuah pemandangan yang indah
c) Potret sebuah tempat wisata yang cantik
d) Foto yang diunggah ke dalam media social
15. “Aroma nasi goreng itu sangat nikmat.” Kalimat citraan tersebut melibatkan....
a) Penciuman
b) Pendengaran
c) Penglihatan
d) Perasa
16. Sinonim kata pakaian adalah....
a) Riasan dan busana
b) Busana dan kostum
c) Dandanan dan busana
d) Make up dan kostum
17. “Senja datang mentari pun meredup, semburatnya berwarna merah warna yang aku suka”. Arti kata
semburat adalah....
a) Cahaya
b) Bersinar
c) Bentuk
d) Matahari
18. Penulisan kata berawalan men- berikut ini yang tepat, kecuali....
a) Memengaruhi
b) Mempesona
c) Memperluas
d) Mengklasifikasi
19. Kata kerja adalah....
a) Jenis kata yang mengandung arti perbuatan
b) Jenis kata yang mengandung arti sindiran
c) Jenis kata yang bertentangan
d) Kata citraan
20. “istananya penuh dengan cahaya gemerlap hingga hampir membutakan mata”.Majas yang
digunakan pada kalimat diatas adalah....
a) Personifikasi
b) Litotes
c) Ironi
d) Hiperbola
21. Majas pertentangan adalah....
a) Majas yang mempertentangkan dua hal yang berlawanan
b) Majas yang berisi kata-kata untuk menyindir
c) Terdapat penggunaan kata-kata yang melibatkan pancaindra
d) Majas yang bermakna penegasan
22. Bacalah penggalan paragraf berikut!
Coronavirus merupakan keluarga besar virus yang dapat menyerang manusia, biasanya
menyebabkan penyakit infeksi saluran pernapasan, mulai dari flu biasa hingga penyakit serius,
seperti MERS dan SARS. Penggalan teks tersebut merupakan struktur teks bagian....
a) Penutup
b) Deskripsi Bagian
c) Identifikasi
d) Kesimpulan
23. Bacalah penggalan teks deskripsi berikut!
Objek yang dideskripsikan dalam paragraf tersebut adalah....

a) Virus Flu
b) Virus Corona
c) Batuk
d) SARS
24. Salah satu ciri kata benda adalah....
a) Digunakan sebagai subjek atau objek
b) Tidak bisa diterangkan
c) Tidak digunakan sebagai subjek
d) Tidak merujuk pada suatu yang bisa dilihat,di raba, ataua dirasakan
25. Berikut yang dapat dijadikan topik teks deskripsi adalah....
a) Proses terjadinya gempa bumi
b) Penyebab kemiskinan
c) Tempat wisata dekat rumah
d) Alur pendaftaran sekolah
26. Majas yang membandingkan dua objek yang berbeda adalah....
a) Hiperbola
b) Repetisi
c) Perumpaman
d) Paradoks
27. “Pisang emas dibawa berlayar
Pisang sebiji diatas peti”
Apa lanjutan dari puisi rakyat tersebut....
a) Utang emas boleh dibayar, Utang budi dibawa mati
b) Yang jauhlah saat berlayar, Agar dapat tangkapan besar
c) Apabila banyak tidur
d) Sia-sia saja umurnya, Ditanggung sendiri
28. Perhatikan kalimat-kalimat berikut ini!
1. Bukit hijau menjadi latar pantai.
2. Debur ombak pantai terdengar berirama.
3. Udara di pinggir pantai terasa segar.
4. Air kecil dengan buih-buih kecil.
5. Pantai panjang dengan pasir putih.
Kalimat yang menggunakan pancaindra penglihatan ditunjukkan dengan nomor....
a) 1, 2, dan 5
b) 1, 4, dan 5
c) 2, 3, dan 4
d) 1, 2, dan 4
29. Baris pertama berisi soal, masalah atau perjanjian. Termasuk ke dalam jenis puisi lama apa tulisan
tersebut....
a) Mantra
b) Syair
c) Pantun
d) Gurindam
30. “Ruangan di pojok gedung itu menyeramkan.” Kalimat tersebut adalah citraan....
a) Penciuman
b) Penglihatan
c) Pendengaran
d) Perasa
31. Majas yang menyampaikan suatu hal dengan menegaskan kembali atau dapat bersifat mengajak,
memengaruhi pembaca, atau meyakinkan pembaca, adalah majas....
a) Majas penegasan
b) Majas sindiran
c) Kalimat citraan
d) Majas ironi
32. Teks deskripsi adalah *
a) Teks yang menggambarkan atau menjelaskan tentang suatu objek
b) Teks yang berisikan tentang kisah hidup seseorang
c) Teks yang berisi laporan
d) Teks untuk membuat cerita
33. Perhatikan teks berikut.
Berdasarkan teks tersebut, objek atau hal yang dideskripsikan adalah.....

a) Koreografi tari Gambyong


b) Gerak srisig
c) Tari Gambyong
d) Gerak Embat
34. Wisata Pantai Parangtritis menyajikan keindahan pantai yang luar biasa. Kalimat diatas dapat dirinci
menjadi....
a) Deburan ombak besar yang indah menjadikan pantai ini menjadi salah satu tujuan wisata yang
sangat terkenal
b) Kita bisa melihat batu karang besar yang seolah-olah siap menjaga gempuran ombak yang
datang setiap saat
c) Pantai bersih dengan buih-buih putih bergradasi abu-abu dan kombinasi hijau sungguh elok
d) Rasa hangat berbaur dengan lembutnya hembusan angin sore, melingkupi seluruh tubuh
35. Perhatikan ciri-ciri teks di bawah ini!
1. Menggambarkan atau melukiskan suatu benda, tempat, atau suasana tertentu.
2. Tidak menimbulkan salah pengertian.
3. Bertujuan agar pembaca seolah-olah melihat, mendengar, atau merasakan sendiri objek yang
dideskripsikan
4. Menarik untuk dibaca.
5. Menjelaskan ciri-ciri objek seperti warna, ukuran, bentuk, dan keadaan suatu objek secara
terperinci.
Berdasarkan ciri-ciri tersebut, yang termasuk ciri teks deskripsi adalah....
a) (1), (2), dan (3)
b) (2), (3), dan (4)
c) (1), (3), dan (5)
d) (2) dan (4)
36. Berikut ini merupakan ciri teks deskripsi antara lain....
a) Pembuka
b) Langkah-langkah
c) Penutup
d) Deskripsi Bagian
37. Di bawah yang bukan merupakan tujuan teks deskripsi diatas adalah ....
a) Menggambarkan koreografi tari Gambyong yang sebagian besar berpusat pada gerak kaki.
b) Menggambarkan koreografi tari Gambyong yang sebagian besar berpusat pada tubuh.
c) Menggambarkan koreografi tari Gambyong yang sebagian besar berpusat pada lengan dan
kepala.
d) Menggambarkan koreografi tari Gambyong yang sebagian besar berpusat pada jari tangan.
38. Setiap baris gurindam biasanya memiliki....
a) Hubungan sebab akibat
b) Hubungan sebab antar sebab
c) Hubungan akibatnya
d) Hubungan saudara
Pada baris ke berapa isi dalam pantun....
a) 1 dan 2
b) 2 dan 3
c) 3 dan 4
d) Tidak ada
39. Manakah penggunaan kata depan “di” yang menunjukkan tempat....
a) Di dekorasi
b) Dinobatkan
c) Di Sana
d) Di Toraja

Anda mungkin juga menyukai