Anda di halaman 1dari 10

1.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati pun sempat memaparkan pihaknya akan
membebaskan bea impor bahan penelitian antivirus corona baik oleh BUMN atau swasta.
Langkah tersebut dilakukan sebagai salah satu langkah pemerintah untuk menanggulangi
dampak virus corona (COVID-19). Pembebasan bea masuk peralatan tes virus corona sesuai
dengan Peraturan Menteri Keuangan nomor 171/PMK.04/2019 tentang Pembebasan Bea
Masuk dan Pajak dalam rangka Impor (PDRI) untuk kepentingan Umum. Kepentingan umum
diartikan sebagai kepentingan bangsa dan negara, serta kepentingan masyarakat yang tidak
mengutamakan kepentingan dibidang keuangan. Sikap pengorbanan untuk bangsa lebih
diutamakan daripada kepentingan individu maupun golongan merupakan pengamalan
Pancasila sila ke...
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
e. 5
Jawaban: C
Sila ke-3 memuat beberapa butir pengamalan, antara lain sebagai berikut:
- Mampu menempatkan persatuan, kesatuan, serta kepentingan dan keselamatan bangsa
dan negara sebagai kepentingan bersama di atas kepentingan pribadi dan golongan.
- Sanggup dan rela berkorban untuk kepentingan negara dan bangsa apabila diperlukan.
- Mengembangkan rasa cinta kepada tanah air dan bangsa.
- Mengembangkan rasa kebanggaan berkebangsaan dan bertanah air Indonesia.
- Memelihara ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi, dan
keadilan sosial.
- Mengembangkan persatuan Indonesia atas dasar Bhinneka Tunggal Ika.
- Memajukan pergaulan demi persatuan dan kesatuan bangsa

2. Perilaku luhur yang menggambarkan sikap dan suasana kekeluargaan dan kegotong-royongan,
sikap adil, keseimbangan antara hak dan kewajiban, menghormati orang lain, suka menolong
dan gemar ikut dalam kegiatan memajukan masyarakat yang merata dan berkeadilan sosial"
merupakan penerapan sila Pancasila ke ....
a. Satu
b. Dua
c. Tiga
d. Empat
e. Lima
Jawaban: E
Penerapan Sila kelima: Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
1. Mengembangkan perbuatan yang luhur, yang mencerminkan sikap dan suasana
kekeluargaan dan kegotong royongan.
2. Mengembangkan sikap adil terhadap sesama.
3. Menghormati hak orang lain.
4. Menjaga keseimbangan antara hak dan kewajiban.
5. Tidak menggunakan hak milik untuk usaha-usaha yang bersifat pemerasan terhadap orang
lain.

3. Tata urutan perundang-undangan menurut TAP MPR No III/MPR/2000 adalah ....


a. UUD 1945, TAP MPR, Undang-Undang, UU Perpu, Peraturan Pemerintah, Keppres,
Peraturan Daerah
b. UUD 1945, TAP MPR, Peraturan Pemerintah, Undang-Undang, UU Perpu, Keppres,
Peraturan Daerah
c. UUD 1945, TAP MPR, Peraturan Pemerintah, Undang-Undang, Keppres, UU Perpu,
Peraturan Daerah
d. UUD 1945, TAP MPR, UU Perpu, Undang-Undang, Peraturan Pemerintah, Keppres,
Peraturan Daerah
e. UUD 1945, TAP MPR, Peraturan Pemerintah, UU Perpu, Undang-Undang, Keppres,
Peraturan Daerah
Jawaban: A
Tata urutan peraturan perundang-undangan merupakan pedoman dalam pembuatan aturan
hukum di bawahnya. Tata urutan peraturan perundang undangan Republik Indonesia adalah:
Undang-Undang Dasar 1945; Ketetapan Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia;
Undang-Undang; Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang (Perpu); Peraturan
Pemerintah; Keputusan Presiden; Peraturan Daerah.

4. Hubungan antara NKRI dengan semboyan Bhineka Tunggal Ika adalah...


a. NKRI dapat dicapai dengan semangat persatuan
b. Bhineka Tunggal Ika merupakan tujuan kebersamaan
c. Persamaan derajat pada seluruh rakyat Indonesia
d. Kesempurnaan NKRI bukan berasal dari semangat kebhinekaan
e. Negara kesatuan bukan tujuan utama semboyan Bhineka Tunggal Ika
Jawaban : A
Negara kesatuan adalah tujuan bersama. Dalam mencapainya, perlu semangat kebersamaan
dan sebagai cara pemersatunya adalah Bhineka Tunggal Ika

5. Polemik 4 pilar kebangsaan yang digagas Taufik Kiemas mengalami problematika terhadap
kedudukan....
a. Pancasila
b. UUD 1945
c. NKRI
d. Bhineka Tunggal Ika
e. Sistem peradilan nasional
Jawaban : A
Problematika penerapan dan implementasi empat pilar kebangsaan dulunya terjadi akibat
kedudukan pancasila. Hal ini dikarenakan kedudukan Pancasila bukan sebagai pilar, melainkan
sebagai dasar negara

6. NKRI merupakan negara yang berlandaskan Pancasila. Hal ini merupakan simpulan dari...
a. Supersemar
b. Pancasila sila ke-3
c. Pembukaan UUD 1945 alinea ke-1
d. Pembukaan UUD 1945 alinea ke-2
e. Pembukaan UUD 1945 alinea ke-4
Jawaban : E
Pembukaan UUD 1945 alinea ke-4 memberikan penjelasan bahwa tujuan negara dan cita-cita
bangsa untuk mewujudkan negara kesatuan republik Indonesia didasarkan pada Pancasila.
7. Sebagai dasar Negara, Pancasila mengandung nilai kerohanian di dalamnya. Hal yang bukan
termasuk nilai kerohanian adalah..
a. Nilai Kebenaran
b. Nilai material
c. Nilai estetis
d. Nilai religius
e. Nilai moral
Jawaban : B
Nilai Kerohanian adalah segala sesuatu yang dapat bermanfaat bagi rohaniah seorang
manusia. Nilai ini dibedakan menjadi empat hal, yaitu:
a. Nilai kebenaran, segala sesuatu yang bersumber pada akal manusia (rasio, budi, cipta
manusia).
b. Nilai keindahan/estetis yang bersumber pada perasaan.
c. Nilai kebaikan/moral yang bersumber pada kehendak manusia. d. Nilai religius yang
merupakan nilai mutlak dari nilai kerohanian, nilai ini menduduki posisi tertinggi dibanding
tiga nilai lainnya.

8. Dzaky lahir dan bertempat tinggal di Jawa Barat. Akan tetapi pada tahun 2016 Dzaky pindah
ke Jawa Tengah. Kepindahan Dzaky menunjukkan adanya kebebasan untuk berpindah tempat.
Kebebasan untuk berpindah tempat tinggal termasuk hak asasi....
a. Sosial Budaya
b. Hukum
c. Ekonomi
d. Peradilan
e. Pribadi
Jawaban: E
Salah satu bentuk hak asasi manusia adalah hak asasi pribadi (personal right). Hak asasi pribadi
memberikan kebebasan kepada setiap individu untuk melakukan hal-hal yang diinginkan. Hak
asasi pribadi di antaranya hak bepergian, bergerak dan berpindah-pindah tempat

9. Lembaga yang berwenang memutus pembubaran partai politik adalah ....


a. DPR
b. MPR
c. MK
d. DPD
e. MA
Jawaban: C
Lembaga yang berwenang memutus pembubaran partai politik adalah Mahkamah Konstitusi

10. Transportasi sangat berpengaruh terhadap keberagaman suku, ras, dan agama yang ada. Hai
tersebut karena transportasi...
a. Memengaruhi interaksi antar masyarakat yang memiliki perbedaan suku bangsa,
agama, dan ras yang memungkinkan terjadinya pertukaran unsur budaya
b. Merupakan unsur terpenting dalam pembangunan tiap daerah sehingga menunjang
pertumbuhan kebudayaan daerah masing-masing
c. Menjadi tolak ukur untuk mengembangkan kebudayaan asli daerah asli daerah yang
menjadi penyumbang utama keberagaman di Indonesia
d. Menunjukkan tingkat peradaban tiap-tiap daerah untuk mengembangkan potensi
kebudayaan
e. Meningkatkan sikap menghargai antar individu
Jawaban : A
Dengan adanya interaksi antar masyarakat yang memiliki perbedaan suku bangsa, agama, dan
ras akan memungkinkan terjadinya pertukaran unsur budaya dan saling mengenal dengan
budaya lain

11. Pola pikir dan cara pandang bangsa Indonesia terhadap jati diri dan lingkungannya yang
didasarkan pada Pancasila dan UUD 1945 merupakan bentuk pengukuhan dan apresiasi
terhadap negara yang berdaulat demi sikap nasionalisme yang mengalir dalam setiap perilaku
dalam bernegara dan berbangsa. Kemampuan ini dikenal sebagai...
a. Nasional
b. Wawasan
c. Wawasan Nasional
d. Wawasan Nusantara
e. Ketahanan Nasional
Jawaban : D
Wawasan nusantara adalah pola pikir dan cara pandang bangsa Indonesia terhadap kondisi
yang ada di dalam wilayahnya sesuai dengan falsafah negara serta UUD 1945 sebagai cara
untuk melestarikan dan menumbuh kembangkan nasionalisme

12. Di bawah ini yang termasuk dalam ciri nasionalisme adalah...


a. Rela berkorban demi kepentingan bangsa
b. Pantang menyerah
c. Berani dan bertanggung jawab
d. Bangga terhadap bangsa dan tanah air
e. Kebersamaan dalam perbedaan
Jawaban : D
Salah satu ciri nasionalisme adalah bangga terhadap bangsa dan tanah air

13. Asas yang menentukan status kewarganegaraan berdasarkan pertalian darah dikenal dengan...
a. Ius Sanguinis
b. Ius Soli
c. Ius Tunggal
d. Bipatride
e. Asas Nasionalisme
Jawaban : A
lus Sanguinis adalah hak kewarganegaraan berdasarkan keturunan atau pertalian darah ayah
atau ibu biologisnya

14. Dalam tahap awal perkembangannya, nasionalisme di Indonesia berperan sebagai strategi
untuk...
a. Menghormati HAM
b. Melawan penjajah
c. Mempererat semangat persatuan
d. Meningkatkan partisipasi rakyat dalam pembangunan
e. Mempertahankan negara
Jawaban : B
Pada tahap awal perkembangannya, nasionalisme berperan sebagai strategi untuk melawan
penjajah

15. Untuk pertama kalinya, lagu "Indonesia Raya" dikumandangkan di depan umum ketika...
a. Proklamasi kemerdekaan Indonesia
b. Peresmian BPPKI
c. Peristiwa Rengasdengklok
d. Kongres Pemuda I
e. Kongres Pemuda II
Jawaban: E
Lagu Indonesia Raya pertama kali dikumandangkan ketika penutupan kongres Pemuda II, 28
Oktober 1928

16. Indonesia Corruption Watch (ICW) mendesak agar DPR menggunakan hak untuk mengusut
kasus buron korupsi hak tagih utang (cessie) Bank Bali, Djoko Tjandra. DPR memiliki hak untuk
melakukan penyelidikan, dimana Hak ini pernah dilakukan untuk berbagai kasus besar, seperti
skandal Bank Century dan BLBI. Hak Dewan Perwakilan Rakyat untuk melakukan penyelidikan
terhadap kebijakan-kebijakan yang dilaksanakan pemerintah disebut...
a. Hak menyatakan pendapat
b. Hak konsolidasi
c. Hak interpelasi
d. Hak asasi
e. Hak angket
Jawaban: E
Hak angket adalah hak yang dimiliki DPR untuk melakukan penyelidikan terhadap kebijakan -
kebijakan yang dilaksanakan pemerintah

17. Anggota Komisi Yudisial (KY) masa jabatan tahun 2020-2025 melakukan pembacaan sumpah
disaksikan Presiden Joko Widodo pada Senin (21/12) di Istana Negara, Jakarta. Pengangkatan
para Anggota KY dilakukan berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Republik Indonesia
Nomor 131/ P tahun 2020 tentang Pemberhentian dengan Hormat Anggota Komisi Yudisial
Masa Jabatan Tahun 2015-2020. Anggota Komisi Yudisial diangkat dan diberhentikan oleh ...
a. Presiden
b. Mahkamah Konstitusi
c. Mahkamah Agung
d. Menkumham
e. MPR
Jawaban: A
Sebagaimana diatur dalam Pasal 24B Ayat 3, anggota Komisi Yudisial diangkat dan
diberhentikan oleh Presiden dengan persetujuan Dewan Perwakilan Rakyat

18. Penulisan kalimat di bawah ini yang tepat adalah...


a. Gelanggang olahraga ini sanggup menampung sekitar 1300 an penonton,
b. Pembangunan jembatan ini memakan biaya sekitar 120 miliar rupiah.
c. Uang muka untuk pembelian rumah itu tertulis 25.000.000,00
d. Kereta jurusan Bandung Jakarta akan tiba pukul 14.45.
e. Edison menemukan lampu pijar pada abad ke 18.
Jawaban : D
Penulisan kalimat yang tepat: Gelanggang olahraga ini sanggup menampung sekitar 1300 an
penonton.(seharusnya 1300-an) Pembangunan jembatan ini memakan biaya sekitar 120 miliar
rupiah.(seharusnya 120 milyar) Uang muka untuk pembelian rumah itu tertulis 25.000.000,00
(seharusnya Rp. 25.000.000,00) Kereta jurusan Bandung-Jakarta akan tiba pukul 14.45. (sudah
benar) Edison menemukan lampu pijar pada abad ke 18. (seharusnya ke-18)

19. Perhatikan paragraf berikut!


1) Luar biasa dramatis kisah dari Gunung Batok.
2) Gunung di Kabupaten Buru, Maluku, ini semula daerah yang tenteram dan damai.
3) Namun, semenjak transmigran asal Banyuwangi bernama Tarno secara tidak sengaja
menemukan emas di sana, kabar menyebar dan tidak sedikit petambang ambil bagian dalam
aksi pemburuan emas tersebut.
4) Petambang di tempat tersebut sekarang tinggal tersisa sekira 4.000 orang.
5) Kantor Perwakilan Komnas HAM Maluku menyebut, sudah lebih dari 1.000 petambang
tewas, baik karena dibunuh maupun mengalami kecelakaan kerja.
Fakta dalam paragraf tersebut terdapat pada kalimat...
a. 1 dan 2
b. 2 dan 3
c. 3 dan 4
d. 3 dan 5
e. 4 dan 5
Jawaban : E
Kalimat fakta merupakan kalimat yang mengandung peristiwa, hal, kenyataan ataupun
kejadian yang benar-benar ada dan terjadi. Sesuatu yang biasanya menjadi kunci bahwa
sebuah kalimat termasuk kalimat fakta adalah biasanya memuat data-data yang bersifat
kualitatif (data pernyataan) atau kuantitatif (data angka). Dari narasi di atas, dapat diketahui
bahwa kalimat fakta terdapat pada kalimat(4 dan 5).

20. Di bawah ini yang merupakan bentuk kalimat majemuk bertingkat adalah...
a. Rina dan Budi sedang membuat kue cubit.
b. Ade sedang mengerjakan PR ketika ayah pulang dari bekerja dan ibu sedang mencuci
pakaian.
c. Juno lebih suka bermain sepakbola dibanding bermain bola basket.
d. Ayah tidak sedang berlari, melainkan sedang berjalan.
e. Diantara dua pilihan, Ibu akan membeli baju atau gaun.
Jawaban : C
Kalimat majemuk bertingkat adalah kalimat majemuk yang hubungan pola polanya tidak
sederajat. Salah satu pola menduduki fungsi lebih tinggi dari pola lain. Bagian yang lebih tinggi
disebut induk kalimat, bagian yang lebih rendah disebut anak kalimat. Banyak sekali kata
hubung yang bisa membentuk kalimat majemuk bertingkat. Diantaranya adalah jika,
dibanding, ketika, supaya, daripada, karena, dan lain-lain. Dari option jawaban, yang termasuk
kalimat majemuk bertingkat adalah option C dengan kalimat : Juno lebih suka bermain
sepakbola dibanding bermain bola basket. Sedangkan option A, D dan E adalah bentuk kalimat
majemuk setara dan option B adalah kalimat majemuk campuran.

21. Di bawah ini yang merupakan bentuk kalimat pasif adalah...


a. Tio memasak tumis kangkung dengan saus tiram.
b. Buku itu digenggam dengan erat olehnya.
c. Ayah bekerja di perusahaan konstruksi.
d. Ahmad selalu mengumandangkan adzan maghrib di masjid dekat rumahnya.
e. Ibu mencuci pakaian sambil bersenandung.
Jawaban : B
Kalimat pasif merupakan kalimat yang subjeknya sebelum predikat. Kalimat pasif adalah
kalimat yang subjeknya dikenai suatu perbuatan atau aktivitas. Kalimat yang merupakan
bentuk kalimat pasif adalah kalimat pada option B: Buku itu digenggam dengan erat olehnya.
Selain itu, termasuk kalimat aktif.

22. Di bawah ini yang merupakan contoh penggunaan kata ulang yang tepat adalah...
a. Warung tegal itu menyediakan berbagai macam makanan dan lauk pauknya.
b. Ray terlibat pukul memukul dengan Robi kemarin siang.
c. Gerak-gerik pria misterius itu harus diwaspadai.
d. Ketua RT 05 menghimbau warganya untuk d. melakukan kegiatan gotong royong
setiap minggu.
e. Mobil mobilan yang diberikan oleh ayah berwarna kemerah- merahan.
Jawaban : C
Warung tegal itu menyediakan berbagai macam makanan dan lauk pauknya.(seharusnya lauk-
pauknya) Ray terlibat pukul memukul dengan Robi kemarin siang. (seharusnya pukul-
memukul) Gerak-gerik pria misterius itu harus diwaspadai. (sudah benar) Ketua RT 05
menghimbau warganya untuk melakukan kegiatan gotong royong setiap minggu. (seharusnya
gotong-royong) Mobil mobilan yang diberikan oleh ayah berwarna kemerah-merahan.
(seharusnya Mobil-mobilan).

23. "ibu mencuci baju di kamar mandi." Kalimat berikut memiliki pola kalimat yang sama dengan
kalimat di atas...
a. Murid membaca buku di perpustakaan.
b. Dia bergembira pada pesta ulang tahunnya.
c. Satpol PP melakukan razia di pasar itu.
d. Dina harus mengembalikan pada tempatnya semua.
e. Murid SMA Budi Fajar menonton pentas seni di lapangan.
Jawaban : A
"Ibu mencuci baju di kamar mandi." (Pola S-P O- ket) Kalimat berikut memiliki pola kalimat:
Murid membaca buku di perpustakaan. (Pola S-P-O- Ket) Dia bergembira pada pesta ulang
tahunnya. (Pola S-P-Ket) Satpol PP melakukan razia di pasar itu. (Pola S-P-Ket) Dina harus
mengembalikan pada tempatnya semula. (Pola S-P- Ket) Murid SMA Budi Fajar menonton
pentas seni di lapangan. (Pola S-P-Ket) Jadi yang memiliki pola kalimat yang sama adalah A

24. Khaedir dulu adalah seorang pemburu rangkong gading. Paruh burung rangkong, atau yang
kerap disebut 'gading merah', merupakan komoditas berharga yang dijual dengan harga mahal
di pasar gelap. "Burung rangkong itu susah dicari. Langka. Tapi, uang lebih langka lagi," ujar
Khaedir, yang mengatakan dia jadi pemburu karena tidak punya pilihan. Suatu hari, saat dia
berburu, dia melihat seekor rangkong di dekat pohon. "Kami tembak empat kali, belum mati.
Saat itulah saya lihat dia menangis," sebut Khaedir. Air mata rangkong yang dilihat Khaedir itu
menyadarkannya. Dia pun berubah. Kini dia menjadi jagawana bersama Forum Konservasi
Leuser, yang bertugas melucuti jebakan dan menangkap para pemburu.
Profesi yang dilakukan oleh Pak Khaedir yang merupakan seorang penjaga hutan adalah
bentuk bela negara melalui penerapan nilai...
a. Cinta tanah air
b. Kesadaran Berbangsa dan Bernegara
c. Rela berkorban untuk Bangsa dan Negara serta semangat mewujudkan
d. Negara yang berdaulat, adil dan makmur
e. Memiliki kemampuan awal bela negara
Jawaban : A
Cinta Tanah Air
1) Mencintai, menjaga dan melestarikan Lingkungan Hidup
2) Menghargai dan menggunakan karya anak bangsa.
3) Menggunakan produk dalam negeri.
4) Menjaga dan memahami seluruh ruang wilayah NKRI
5) Menjaga Nama baik bangsa dan negara.
6) Mengenal wilayah tanah air tanpa rasa fanatisme kedaerahan.

25. Meski sebenarnya bagi ibu hamil boleh tidak melaksanakan puasa lantaran demi kesehatan
diri dan janin, tetapi deretan artis cantik ini tetap puasa di tengah bulan Ramadhan. Salah
satunya adalah artis cantik Aura Kasih yang merupakan pengantin baru ini juga tengah
mengandung. Meski masuk usia kehamilan 6 bulan, Aura tetap menjalankan puasa bersama
suami bulenya yang sudah mualaf. Apa yang dilakukan oleh artis Aura Kasih merupakan bentuk
bela negara melalui penerapan nilai...
a. Memiliki kemampuan awal bela negara
b. Cinta tanah air
c. Rela berkorban untuk Bangsa dan Negara
d. Setia kepada Pancasila sebagai ideologi negara
e. Kesadaran Berbangsa dan Bernegara
Jawaban : D
Setia Kepada Pancasila
1) Menjalankan kewajiban agama dan kepercayaan secara baik dan benar.
2) Memahami dan Mengamalkan nilai-nilai pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
3) Meyakini Pancasila sebagai dasar negara serta Menjadikan

26. persamaan peran warga negara dalam upaya pembelaan negara adalah keseimbangan antara
hak dan kewajiban, maksudnya....
a. Bela negara merupakan tanggung jawab dari seluruh warga negara, bukan hanya
tanggung jawab komponen utama militer.
b. Usaha-usaha bela negara adalah kebudayaan yang menyatu dalam diri setiap warga
negara.
c. Perwujudan dari rasa cinta tanah air adalah pengorbanan terhadap negara yang harus
dilakukan oleh seluruh warga negaranya.
d. Warga negara dapat memilih peran dalam praktik upaya bela negara
e. Upaya bela negara merupakan kehormatan bagi seluruh warga negara.
Jawaban : E
Hubungan keseimbangan hak dan kewajiban dalam praktik pembelaan negara adalah
menciptakan kesadaran bahwa dalam segala usaha rakyat atau peranan warga negara dalam
upaya bela negara
27. Cinta terhadap bangsa merupakan salah satu upaya dalam pembelaan negara. Berikut ini
contoh perwujudan cinta terhadap bangsa adalah...
a. Mengutamakan penggunaan produk dalam negeri karena mampu membangun
perekonomian nasional
b. Lebih memilih produk luar negeri dengan kualitas tinggi
c. Menganggap bangsa sendiri lebih unggul derajatnya dibandingkan dengan bangsa lain
d. Mengutamakan hak dibandingkan kewajiban terhadap peranan warga negara
e. Melakukan imitasi terhadap segala bentuk perubahan dari bangsa lain
Jawaban : A
Memberikan apresiasi terhadap produk dalam negeri dengan mengutamakan pemakaian atau
lebih memilih buatan negeri sendiri merupakan salah satu bentuk cinta terhadap bangsa
karena memiliki dampak positif terhadap perekonomian nasional.

28. Setiap warga negara berhak ikut serta dalam penyelenggaraan negara dengan proses
rekrutmen yang akuntabel, transparan, dan efisien. Untuk membentuk karakter
penyelenggara negara yang baik dan berintegritas maka diperlukan..
a. Pelatihan bela negara
b. Kode etik penyelenggara negara
c. Norma dasar
d. Sumpah setia jabatan
e. Tata tertib penyelenggara negara
Jawaban: B
Kode etik penyelenggaraan atau aparatur negara diperlukan untuk mengatur dan membentuk
aparatur negara yang berintegritas dalam menjalankan kewenangan serta kewajiban sesuai
dengan jabatan yang diemban

29. Baru-baru ini terjadi penangkapan tangan terhadap beberapa oknum kepala daerah di
berbagai provinsi dan kabupaten telah mengejutkan publik. Beberapa kepala daerah yang di
bawa ke gedung KPK dengan menggunakan rompi orange khas KPK malah melempar senyum
dan melambaikan tangan kepada petugas KPK dan wartawan yang meliputnya seolah mereka
tak bersalah. Hal ini pada dasarnya tidak sesuai dengan tatanan dan pandangan hidup bangsa
Indonesia khususnya Pancasila, yaitu sila ke...
a. Pertama
b. Kedua
c. Ketiga
d. Keempat
e. Kelima
Jawaban: B
Sikap tidak merasa bersalah dan tebal muka menunjukkan kurangnya nilai adab dan susila yang
dimiliki oleh koruptor seperti kasus di atas. Hal ini melanggar sila ke-2 (Kemanusiaan yang adil
dan beradab).

30. Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia (KPK) adalah lembaga negara yang
dibentuk dengan tujuan meningkatkan daya guna dan hasil guna terhadap upaya
pemberantasan tindak pidana korupsi. KPK bersifat independen dan bebas dari pengaruh
kekuasaan mana pun dalam melaksanakan tugas dan wewenangnya. Efektifitas penyelesaian
tindak pidana korupsi oleh KPK dilakukan melalui ...
a. Operasi tangkap tangan
b. Pendidikan antikorupsi sejak dini
c. Regulasi hukum dan lembaga antikorupsi
d. Survei lembaga negara lembaga
e. Sosialiasi bahaya laten korupsi
Jawaban: A
Efektifitas penyelesaian tindak pidana korupsi dapat dilakukan KPK dengan cara operasi
tangkap tangan (OTT) karena secara hukum OTT tidak dapat dibantah terkait dengan tindakan
korupsi.

Anda mungkin juga menyukai