Anda di halaman 1dari 39

Soal dan Pembahasan Try Out Akbar CPNS

6 – 8 Januari 2023
Bimbel Siap Kerja

Soal TWK
1. Mengembangkan sikap bahwa bangsa Indonesia merupakan bagian dari seluruh umat manusia
merupakan perwujudan Pancasila pada sila ….
A. Ketuhanan Yang Maha Esa
B. Kemanusiaan yang adil dan Beradab
C. Persatuan Indonesia
D. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan
E. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
Pembahasan :
Pengamalan Pancasila sila ke-2 (Kemanusiaan Yang Adil dan Beradab), antara lain sebagai berikut:
a. Mengakui dan memperlakukan manusia sesuai harkat dan martabatnya sebagai makhluk Tuhan
YME
b. Mengakui persamaan derajat, persamaan hak, dan kewajiban asasi setiap manusia, tanpa
membedabedakan suku, keturunan, agama, kepercayaan, jenis kelami, kedudukan sosial, warna
kulit, dsb
c. Mengembangkan toleransi antar umat beragama dalam kehidupan sosial agar terwujud
kehidupan yang selaras, serasi, dan seimbang
d. Mengembangkan sikap saling mencintai sesama manusia
e. Mengembangkan sikap tidak semena-mena terhadap orang lain
f. Menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan
g. Gemar melakukan kegiatan kemanusiaan
h. Berani membela kebenaran dan keadilan
i. Bangsa Indonesia merasa dirinya sebagai bagian dari seluruh umat manusia
j. Mengembangkan sikap hormat menghormati dan bekerjasama dengan bangsa lain.
Jawaban : B

2. Rangkaian peristiwa dan keadaan yang mendahului terbentuknya negara, yang merupakan rumusan
dasar-dasar pemikiran yang menjadi latar belakang pendorong bagi kemerdekaan kebangsaan
Indonesia dalam wujud terbentuknya negara Indonesia terdapat dalam pembukaan UUD 1945
alinea …
A. I dan II
B. II dan III
C. I, II, dan III
D. I, II, III, dan IV
E. II, III, dan IV
Pembahasan :
Adapun rangkaian makna yang terkandung dalam Pembukaan UUD 1945 adalah sebagaian berikut:
a. Rangkaian peristiwa dan keadaan yang mendahului terbentuknya negara, yang merupakan
rumusan dasar-dasar pemikiran yang menjadi latar belakang pendorong bagi kemerdekaan
kebangsaan Indonesia dalam wujud terbentuknya Negara Indonesia (alinea I, II, dan III
Pembukaan).
b. Merupakan ekspresi dari peristiwa dan keadaan setelah negara Indonesia terwujud (alinea IV
Pembukaan).
Jawaban : C

3. Kandungan yang terdapat dalam pembukaan UUD 1945 alinea ke-3 adalah…
A. Negara persatuan adalah negara yang melindungi bangsa Indonesia seluruhnya.
B. Menunjukkan konsekuensi logis bahwa undang-undang dasar harus mengundang isi yang
mewajibkan pemerintah dan lain-lain penyelenggara negara untuk memelihara budi pekerti
kemanusiaan yang luhur, dan memegang teguh cita-cita moral rakyat yang luhur.
C. Keadilan sosial yang didasarkan pada kesadaran bahwa manusia mempunyai hak dan
kewajiban yang sama untuk menciptakan keadilan sosial dalam kehidupan masyarakat.
D. Negara mengatasi segala paham golongan, menghendaki persatuan yang meliputi segenap
bangsa Indonesia.
E. Sistem negara yang terbentuk dalam undang-undang dasar haruslah berdasar kedaulatan rakyat
dan berdasar permusyawaratan/perwakilan. Pokok pikiran ketiga adalah penjelmaan sila
keempat Pancasila.
Pembahasan :
Bunyi pembukaan UUD 1945 alinea III, yaitu: “Negara yang berkedaulatan rakyat, yaitu
berdasarkan kerakyatan dan permusyawaratan/perwakilan”. Arti/Kandungan : Hal ini menyatakan
bahwa sistem negara yang terbentuk dalam undang-undang dasar haruslah berdasar kedaulatan
rakyat dan berdasar permusyawaratan/perwakilan. Pokok pikiran ketiga adalah penjelmaan sila
keempat Pancasila.
Jawaban : E

4. Berikut ini yang bukan merupakan nilai praktis yang ditunjukkan dalam sila Kemanusiaan Yang
Adil dan Beradab yang berkaitan dengan HAM adalah…
A. Berani membela kebenaran dan keadilan
B. Cinta tanah air dan bangsa
C. Menjunjung tinggi nilai–nilai kemanusiaan
D. Tenggang rasa pada orang lain
E. Mengakui persamaan hak dan kewajiban antar sesama manusia
Pembahasan :
Nilai praktis yang ditunjukkan dalam sila Kemanusiaan Yang Adil dan Beradab yang berkaitan
dengan HAM antara lain, sebagai berikut:
a. Mengakui persamaan hak dan kewajiban antar sesama manusia
b. Saling mencintai sesama manusia
c. Tenggang rasa kepada orang lain
d. Tidak semena-mena kepada orang lain
e. Menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan
f. Berani membela kebenaran dan keadilan
g. Hormat menghormati dan bekerja sama dengan bangsa lain
Jawaban : B

5. Pengakuan de jure memiliki arti pengakuan dari negara lain terhadap suatu negara secara resmi,
contohnya…
A. 17 Desember 1945, terbentuknya Republik Indonesia
B. 27 Desember 1949, pengakuan kedaulatan RI oleh Belanda
C. 10 Agustus 1945, pengakuan kedaulatan RI oleh Jepang
D. 10 Juli 1947, terbentuknya RIS oleh Belanda
E. 10 Juli 1947. Pengakuan RIS oleh PBB
Pembahasan :
Pengakuan de jure adalah pengakuan terhadap suatu negara secara resmi berdasarkan hukum
dengan segala konsekuensi atau pengakuan secara internasional. Contohnya adalah pengakuan RI
oleh Belanda pada tanggal 27 Desember 1949.
Jawaban : B

6. Pengakuan terhadap keberagaman agama dan keyakinan di negara Indonesia merupakan


perwujudan dari semangat nasionalisme dalam mempersatukan keberagaman nasional. Semangat
ini dilandasi bahwa …
A. Agama adalah nilai positif bagi warga negara
B. Agama dan kepercayaan adalah sama
C. Warga negara yang beragama adalah bentuk keberagaman
D. Agama merupakan karakter masyarakat Indonesia
E. Agama merupakan identitas terhadap Tuhan yang perlu dijamin
Pembahasan :
Pengakuan terhadap keberagaman agama yang dimiliki oleh Indonesia dan dituangkan dalam dasar
negara merupakan perwujudan keberagaman yang diakui bahwa agama merupakan nilai positif bagi
warga negara yang harus dijamin
Jawaban : A

7. Penting bagi seluruh warga negara dalam mempertahankan kemerdekaan indonesia. Upaya
reformis saat ini jelas berbeda dengan masa kemerdekaan bahkan di era pemerintahan dalam rentan
orde lama dan orde baru. Ketahanan ini memiliki fungsi dasar untuk membangun ......
A. Mental warga negara dalam bertindak dan berperilaku
B. Kesadaran individual tentang pentingnya ketahanan nasional demi perwjudan bela negara
C. Pemahaman warga negara tentang peran serta sesuai dengan latar belakang profesi
D. Perilaku sesuai dengan nilai nilai pancasila dan UUD 1945
E. Tindakan positif demi mendukung persatuan dan kesatuan untuk saling menghargai sesama
Pembahasan :
Esensi ketahanan nasional terhadap warga negara adalah membangun kesadaran dalam berperilaku
untuk mendukung segala bentuk upaya bela negara berdasarkan latar belakang profesi
Jawaban : C

8. Salah satu nilai yang terkandung dalam sila keempat Pancasila yaitu…
A. Persatuan dan kesatuan dalam arti ideologis, ekonomi, politik, sosial, budaya, dan keamanan
B. Adanya konsep nilai kemanusiaan yang lengkap, adil, dan bermutu tinggi karena
kemampuannya berbudaya
C. Merupakan bentuk keyakinan yang berpangkal dari kesadaran manusia sebagai makhluk Tuhan
D. Keputusan yang diambil harus dapat dipertanggungjawabkan secara moral kepada Tuhan
YME, menjunjung tinggi harkat dan martabat manusia, nilai-nilai kebenaran dan keadilan
mengutamakan persatuan dan kesatuan demi kepentingan bersama
E. Setiap rakyat Indonesia diperlakukan adil dalam semua bidang hukum, ekonomi, sosial, dan
kebudayaan
Pembahasan :
Pengamalan sila ke-4 Pancasila (Kerakyatan Yang Dipimpin Oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam
Permusyawaratan dan Perwakilan) antara lain sebaai berikut:
a. Sebagai warga negara dan warga masyarakat, setiap manusia Indonesia mempunyai kedudukan,
hak, dan kewajiban yang sama
b. Tidak boleh memaksakan kehendak pada orang lain
c. Mengutamakan musyawarah dalam mengambil keputusan untuk kepentingan bersama
d. Musyawarah untuk mencapai mufakat diliputi oleh semangat kekeluargaan
e. Menghormati dan menjunjung tinggi setiap keputusan yang dicapai sebagai hasil musyawarah
f. Dengan itikad baik dan rasa tanggung jawab menerima dan melaksanakan keputusan
musyawarah
g. Di dalam musyawarah diutamakan kepentingan bersama di atas kepentingan pribadi dan
golongan
h. Musyawarah dilakukan dengan akal sehat dan sesuai dengan hati nurani yang luhur
i. Keputusan yang diambil harus dapat dipertanggungjawabkan secara moral kepada Tuhan
YME, menjunjung tinggi harkat dan martabat manusia, nilai-nilai kebenaran dan keadilan,
mengutamakan persatuan dan kesatuan demi kepentingan bersama
j. Memberikan kepercayaan kepada wakil-wakil yang dipercayai untuk melaksanakan
permusyawaratan
Jawaban : D

9. Mewujudkan nasionalisme yang tinggi dari segala aspek kehidupan rakyat Indonesia yang
mengutamakan kepentingan nasional daripada kepentingan perorangan, kelompok, golongan, suku
bangsa atau daerah merupakan tujuan dari…
A. Pembangunan nasional
B. Persatuan Indonesia
C. Wawasan kebangsaan
D. Wawasan nusantara
E. Tujuan nasional
Pembahasan :
Tujuan wawasan nusantara adalah mewujudkan nasionalisme yang tinggi dari segala aspek
kehidupan rakyat Indonesia yang mengutamakan kepentingan nasional dari pada kepentingan
perorangan, kelompok, golongan, suku bangsa atau daerah. Kepentingan tersebut tetap dihargai
agar tidak bertentangan dari kepentingan nasional
Jawaban : D

10. Upaya pemberantasan KKN harus dilaksanakan secara tegas terhadap siapapun juga, baik pejabat
negara, mantan pejabat negara, keluarga dan kroninya maupun pihak swasta/konglomerat adalah
isi…
A. Ketetapan MPR RI TAP MPR RI No. XXI/1998
B. Ketetapan MPR RI Pasal 1 TAP MPR RI No. VI/1998
C. Ketetapan MPR RI Pasal 2 TAP MPR RI No. IX/1998
D. Ketetapan MPR RI Pasal 3 TAP MPR RI No. XX/1998
E. Ketetapan MPR RI Pasal 4 TAP MPR RI No. XI/1998
Pembahasan :
Upaya pemberantasan KKN harus dilaksanakan secara tegas terhadap siapapun juga, baik pejabat
negara, mantan pejabat negara, keluarga dan kroninya maupun pihak swasta/konglomerat adalah
isi Ketetapan MPR RI Pasal 4 TAP MPR RI No. XI/1998.
Jawaban : E

11. Negara dipandang sebagai organisasi yang berhak mengatur tata tertib dalam kehidupan
bermasyarakat dan bernegara, sementara manusia sebagai penghuninya tidak dapat berbuat
semaunya sendiri merupakan pengertian negara sebagai…
A. Organisasi Kekuasaan
B. Organisasi Politik
C. Organisasi Kesusilaan
D. Organisasi Kemanusiaan
E. Integrasi antara Pemerintah dan Rakyat
Pembahasan :
Negara dipandang sebagai organisasi yang berhak mengatur tata tertib dalam kehidupan
bermasyarakat dan bernegara, sementara manusia sebagai penghuninya tidak dapat berbuat
semaunya sendiri merupakan pengertian negara sebagai organisasi kesusilaan.
Jawaban : C

12. Perilaku demokratis diharapkan tercipta dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara
seperti dewasa ini. Pengertian sikap demokratis ini secara sederhana adalah…
A. Menerima dan mengajukan pendapat dengan cara manusiawi
B. Memutuskan hasil rapat berdasarkan kepentingan pribadi
C. Mendengar dan menerima pendapat orang berdasarkan latar belakangnya
D. Mendesak orang lain agar menerima pendapat dan keinginannya
E. Menerima pendapat orang lain dengan tanpa pertimbangan
Pembahasan :
Perilaku demokratis diharapkan tercipta dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara
seperti dewasa ini. Pengertian sikap demokratis ini secara sederhana adalah menerima dan
mengajukan pendapat dengan cara manusiawi.
Jawaban : A

13. Pengamalan Pancasila sila kelima sebagai paradigma pembangunan adalah…


A. Menumbuhkembangkan sistem politik demokrasi Pancasila yang mampu memelihara stabilitas
nasional yang dinamis
B. Pengembangan ekonomi dan pemerataan pembangunan serta mengembangkan kesadaran dan
tanggung jawab warga negara
C. Upaya mengembangkan pertumbuhan ekonomi dan pemerataan pembangunan dan hasil-
hasilnya sehingga tercipta kemakmuran yang berkeadilan bagi rakyat Indonesia
D. Peningkatan harkat dan martabat serta kewajiban asasi warga negara dan penghapusan
ketidakadilan
E. Pembangunan untuk meningkatkan harkat martabat manusia berdasarkan nilai kodrat manusia
Pembahasan :
Pengamalan Pancasila sila kelima sebagai paradigma pembangunan adalah upaya mengembangkan
pertumbuhan ekonomi dan pemerataan pembangunan dan hasil-hasilnya sehingga tercipta
kemakmuran yang berkeadilan bagi rakyat Indonesia dalam sistem ekonomi yang disusun sebagai
usaha bersama berdasar atas asas kekeluargaan.
Jawaban : C
14. Dewan Perwakilan Rakyat kabinet Gotong Royong pada tanggal 9 Juni 1945 menyampaikan
sebuah memorandum mengenai sumber tertib hukum Indonesia pada MPRS. Berikut ini yang
bukan merupakan sumber tertib hukum Pancasila dalam memorandum tersebut adalah…
A. Proklamasi Kemerdekaan 17 Agustus 1945
B. Dekrit Presiden 1959
C. UUD Proklamasi
D. Surat Perintah 11 Maret 1966
E. UUDS 1950
Pembahasan :
Dewan Perwakilan Rakyat kabinet Gotong Royong pada tanggal 9 Juni 1945 menyampaikan
sebuah memorandum mengenai sumber tertib hukum Indonesia pada MPRS. Sumber tertib hukum
Pancasila dalam memorandum tersebut yaitu:
a. Proklamasi Kemerdekaan 17 Agustus 1945
b. Dekrit Presiden 1959
c. UUD Proklamasi
d. Surat Perintah 11 Maret 1966
Jawaban : E

15. Salah satu cara mendapatkan status kewarganegaraan di Indonesia adalah dengan cara naturalisasi,
yaitu …
A. Pemberian status kewarganegaraan berdasarkan orang tua.
B. Pemberian status kewarganegaran karena kelahiran.
C. Pemberian status kewarganegaraan berbatas waktu.
D. Pemberian status kewarganegaraan setelah menetap selama 1 tahun.
E. Pemberian status kewarganegaraan melalui permohonan dan prosedur yang ditentukan.
Pembahasan :
Salah satu cara mendapatkan status kewarganegaraan di Indonesia adalah dengan cara naturalisasi,
yaitu pemberian status kewarganegaraan melalui permohonan atau prosedur yang telah ditentukan.
Jawaban : E

16. Berikut ini yang bukan merupakan bentuk implementasi Bhineka Tunggal Ika dalam kehidupan
sehari-hari adalah…
A. Berperilaku secara inklusif dalam kehidupan bermasyarakat
B. Mengakomodasi sifat prulalistik ke dalam kehidupan berbangsa dan bernegara
C. Mengedepankan kepentingan pribadi di atas kepentingan kelompok
D. Memutuskan segala sesuatunya dengan jalan musyawarah mufakat
E. Melakukan perbuatan dengan dilandasi rasa kasih sayang dan rela berkorban
Pembahasan :
Berikut ini yang bukan merupakan bentuk implementasi Bhineka Tunggal Ika dalam kehidupan
sehari-hari adalah Mengedepankan kepentingan pribadi di atas kepentingan kelompok
Jawaban : C

17. Negara Kesatuan Republik Indonesia dibagi atas daerah-daerah provinsi dan daerah provinsi itu
dibagi atas kabupaten dan kota, yang tiap-tiap provinsi, kabupaten, dan kota itu mempunyai
pemerintahan daerah yang diatur dengan undang-undang merupakan isi dari … UUD 1945.
A. Pasal 12 ayat (2)
B. Pasal 14 ayat (1)
C. Pasal 16 ayat (2)
D. Pasal 18 ayat (1)
E. Pasal 20 ayat (2)
Pembahasan :
Ketentuan mengenai pembagian wilayah di dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia dijelaskan
dalam pasal 18 UUD 1945 ayat (1) yang berbunyi: Negara Kesatuan Republik Indonesia dibagi atas
daerah-daerah provinsi dan daerah provinsi itu dibagi atas kabupaten dan kota, yang tiap-tiap
provinsi, kabupaten, dan kota itu mempunyai pemerintahan daerah yang diatur dengan undang-
undang
Jawaban : D

18. Pemerintahan yang baik (good govermance) memenuhi kriteria berikut ini, kecuali…
A. Menerapkan prinsip transparansi dalam melaksanakan aspek dan fungsi pemerintahan di daerah
B. Melakukan akuntabilitas secara yuridis terhadap setiap tindakan dam keputusannya kepada
publik
C. Menjunjung prinsip kesetaraan dan keadilan bagi seluruh rakyat
D. Memiliki kepastian dan penegakan hukum (rule of law) yang jelas
E. Memiliki tingkat kesejahteraan yang baik dan seimbang dalam masyarakat
Pembahasan :
Pemerintahan yang memenuhi kriteria good govermance adalah yang :
a. Pilihan dan penunjukan pejabatnya kompeten
b. Menerapkan prinsip transparansi dalam melaksanakan aspek dan fungsi pemerintahan di daerah
c. Melakukan akuntabilitas secara yuridis terhadap setiap tindakan dam keputusannya kepada
public
d. Mampu mendorong partisipasi masyarakat dalam menjalankan pemerintahan
e. Harus memiliki kepastian dan penegakan hukum (rule of law) yang jelas
f. Menjunjung prinsip kesetaraan dan keadilan bagi seluruh rakyat
Jawaban : E

19. Tujuan pokok yang bersifat administratif dari Desentralisasi Pemerintahan sebagai dasar
pelaksanaan otonomi daerah antara lain dapat ditunjukkan dengan cara…
A. Demokratisasi infrastruktur melalui partai politik
B. Pembangunan sumber daya manusia aparatur pemerintah lewat Pilkada
C. Berusaha meningkatkan indek pembangunan manusia
D. Berusaha untuk meningkatkan kerukunan dan ketahanan sosial
E. Penyediaan fasilitas sosial dan fasilitas umum yang layak
Pembahasan :
Desentralisasi Pemerintahan sebagai dasar pelaksanaan otonomi daerah memiliki tiga tujuan pokok
bersifat politik, administratif dan sosial ekonomi. Tujuan administratif meliputi
a. Pembagian urusan pemerintahan, sumber keuangan, penguatan, dan pembaharuan manajemen
pemerintahan
b. Pembangunan sumber daya manusia (SDM) aparatur pemerintah lewat pemilihan kepala daerah
(Pilkada)
Jawaban : B

20. Berdasarkan Pasal 31 ayat 4 UUD 1945, Negara memprioritaskan Anggaran Pendidikan … dari
Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara serta dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah
untuk memenuhi kebutuhan penyelenggaraan pendidikan Nasional.
A. 5 %
B. 10 %
C. 15 %
D. 20 %
E. 25 %
Pembahasan :
Berdasarkan Pasal 31 ayat 4 UUD 1945, Negara memprioritaskan Anggaran Pendidikan sekurang-
kurangnya 20% dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara serta dari Anggaran Pendapatan dan
Belanja Daerah untuk memenuhi kebutuhan penyelenggaraan pendidikan Nasional.
Jawaban : D

21. Salah satu manfaat keikutsertaan masyarakat dalam kebijakan publik adalah terbentuknya
masyarakat madani. Berikut ini yang merupakan salah satu ciri masyarakat madani adalah …
A. Terbentuknya merupakan paksaan dari suatu kelompok tertentu.
B. Masyarakat bergantung kepada negara, lembaga, atau organisasi tertentu.
C. Tidak terikat nilai hukum yang telah ditetapkan
D. Adanya ketergantungan satu sama lain.
E. Terbentuk secara sukarela.
Pembahasan :
Salah satu manfaat keikutsertaan masyarakat dalam kebijakan publik adalah terbentuknya
masyarakat madani. Berikut ini yang merupakan ciri masyarakat madani adalah:
a. Keswasembadaan.
b. Keterikatan pada hukum/aturan yang telah disepakati bersama.
c. Terbentuk secara sukarela.
d. Memiliki kemandirian tinggi terhadap negara.
Jawaban : E

22. Perwujudan kepulauan Nusantara sebagai satu kesatuan politik antara lain memiliki makna
bahwa…
A. Kekuatan ekonomi yang mampu bersaing dalam pasar Internasional
B. Seluruh kekayaan nusantara menjadi modal dan milik bersama Bangsa Indonesia
C. Masyarakat Indonesia adalah satu perikehidupan bangsa
D. Serangan terhadap satu daerah merupakan ancaman bagi daerah lainnya
E. Budaya Indonesia adalah satu dengan corak ragam budaya yang kaya
Pembahasan :
Kepulauan Nusantara sebagai satu kesatuan politik mengandung arti bahwa kebudayaan wilayah
nasinal dengan segala isi dan kekayaannya merupakan satu kesatuan wilayah, wadah, ruang hidup,
kesatuan matra seluruh bangsa yang menjadi modal dari milik bersama bangsa Indonesia.
Jawaban : B

23. Membina persatuan dan kesatuan dihubungkan dengan semboyan Bhinneka Tunggal Ika
mengandung makna bahwa….
A. Dalam bergaul harus dapat menyesuaikan diri
B. Kebudayaan daerah harus terus dilestarikan
C. Dalam pergaulan tidak boleh membedakan suku
D. Kebudayaan masyarakat tidak bisa digantikan oleh budaya lain
E. Keanekaragaman tak mungkin dipersatukan
Pembahasan :
Membina persatuan dan kesatuan dihubungkan dengan semboyan Bhineka Tunggal Ika
mengandung makna bahwa dalam pergaulan tidak boleh membeda-bedakan suku, agama, etnis, dan
golongan lainnya agar sesuai dengan prinsip kebhinekaan.
Jawaban : C

24. Kemajemukan masyarakat Indonesia secara sosiohistoris terdiri atas berbagai suku bangsa yang
dilatarbelakangi oleh…
A. Kontak sosial dan jumlah penduduk
B. Keterbukaan budaya luar dan migrasi penduduk
C. Isolasi georafis dan kepulauan
D. Keragaman budaya dan potensi alam
E. Perdagangan dan kekayaan alam
Pembahasan :
Kemajemukan masyarakat Indonesia secara sosiohistoris terdiri atas berbagai suku bangsa yang
dilatarbelakangi oleh keterbukaan budaya luar dan migrasi penduduk.
Jawaban : B

25. Penerapan/implementasi Wawasan Nusantara dalam kehidupan politik Indonesia dapat dilihat pada
pilihan jawaban berikut ini, kecuali…
A. Mengembangkan kehidupan bangsa yang bersifat kedaerahan antara masyarakat yang berbeda,
dari segi budaya, status sosial, maupun daerah
B. Pelaksanaan kehidupan bermasyarakat dan bernegara harus sesuai dengan hukum yang berlaku
di Indonesia tanpa pengecualian
C. Mengembangkan sikap HAM dan pluralisme dalam mempersatukan dan mempertahankan
berbagai suku, agama, dan bahasa, sehingga terciptanya dan menumbuhkan rasa toleransi.
D. Meningkatkan peran Indonesia dalam dunia internasional dan memperkuat korps diplomatik
dalam upaya penjagaan wilayah Indonesia khususnya pulau terluar dan pulau kosong.
E. Pelaksanaan politik diatur dalam UU partai politik, pemilihan umum, pemilihan Presiden
dimana pelaksanaannya sesuai hukum dan mementingkan persatuan bangsa.
Pembahasan :
Implementasi Wawasan Nusantara dalam kehidupan politik Indonesia, antara lain:
a. Pelaksanaan politik diatur dalam UU partai politik, pemilihan umum, pemilihan Presiden
dimana pelaksanaannya sesuai hukum dan mementingkan persatuan bangsa.
b. Pelaksanaan kehidupan bermasyarakat dan bernegara harus sesuai dengan hukum yang berlaku
di Indonesia tanpa pengecualian.
c. Mengembangkan sikap HAM dan pluralisme dalam mempersatukan dan mempertahankan
berbagai suku, agama, dan bahasa, sehingga terciptanya dan menumbuhkan rasa toleransi.
d. Memperkuat komitmen politik dalam partai politik dan pada lembaga pemerintahan untuk
meningkatkan kebangsaan, persatuan dan kesatuan.
e. Meningkatkan peran indonesia dalam dunia internasional dan memperkuat korps diplomatik
dalam upaya penjagaan wilayah Indonesia khususnya pulau terluar dan pulau kosong.
Jawaban : A

26. Nasionalisme berasal dari bahasa latin yaitu nation yang berarti dilahirkan atau sering disebut
sebuah bangsa yang dipersatukan akibat kelahiran. Nasionalisme dalam ruang dan waktu dapat
memiliki perubahan hakikat karena...
A. Dipengaruhi oleh sejarah bangsa
B. Disesuaikan dengan penafsiran ideologi
C. Disesuaikan dengan hukum nasional yang berlaku
D. Adanya gejala sosio politik yang berkembang
E. Mengacu pada gagasan, ide, dan identitas suatu negara
Pembahasan :
Hakikat nasionalisme dapat mengalami perubahan makna dan hakikat yang dipengaruhi oleh
penafsiran terhadap ideologi. Paradigma ruang dan waktu dalam suatu wilayah memengaruhi
pencapaian terhadap suatu bangsa yang harus dipertahankan melalui jiwa dan sikap nasionalisme
yang sudah disesuaikan berdasarkan tafsiran ideologi negara
Jawaban : B

27. Kasus yang menimpa seseorang ketika memiliki status kewarganegaraan ganda (bipatride) terjadi
ketika...
A. Berasal dari negara yang menganut ius soli dan melahirkan di negara yang menganut ius
sanguins
B. Berasal dari negara yang menganut ius sanguins dan melahirkan di negara yang menganut ius
soli
C. Lahir di negara yang menganut ius sanguins bertempat tinggal dan melahirkan di negara yang
menganut ius sanguins
D. Lahir di negara yang menganut ius soli dan bertempat tinggal dan melahirkan di negara yang
menganut ius soli
E. Memiliki status tidak memiliki kewarganegaraan dan melahirkan serta bertempat tinggal di
negara yang menganut ius soli
Pembahasan :
Bipatride adalah kasus status kewarganegaraan ganda. Hal ini disebabkan oleh seseorang yang
berasal dari negara yang menganut ius sanguinis, tetapi melahirkan di negara yang menganut ius
soli
Jawaban : D

28. Permasalahan paling kompleks yang dialami oleh negara Indonesia yang mengakibatkan
tergerusnya nasionalisme adalah...
A. Lemahnya aparatur penegak hukum
B. Permasalahan disintegrasi kedaerahan
C. Perkembangan globalisasi yang kian pesat
D. Perselisihan ideologi, politik, dan moral
E. Rendahnya kepercayaan terhadap kinerja pemerintah
Pembahasan :
Perselisihan ideologi, politik, dan moral mampu mengakibatkan permasalahan kompleks. Karena
ideologi sendiri sudah menyangkut dasar negara, pandangan, dan landasan filosofi suatu negara
akibat kurangnya pelestarian rasa nasionalisme di suatu negara
Jawaban : D

29. Fenomena generasi muda yang mengalami kepudaran terhadap jiwa nasionalisme disebabkan
karena...
A. Orientasi nasionalisme adalah sikap dan perbuatan
B. Labeling nasionalisme menjadi stigma bagi generasi muda
C. Ukuran nasionalisme dipahami hanya sebatas perjuangan secara fisik
D. Kurangnya daya juang terhadap tantangan perubahan zaman
E. Kurangnya sosok heroisme bagi kaum muda
Pembahasan :
Sikap dan perilaku nasionalisme masih banyak dipahami oleh generasi muda sebaik perjuangan
fisik saja. Sehingga upaya untuk membangun sikap dan perilaku nasionalisme tidak diupayakan
secara hak dan maksimal
Jawaban : C

30. Hakikat sebuah negara yang menekankan pada unsur pemerintahan adalah...
A. Negara merupakan alat untuk mengatur dan mengendalikan masyarakat secara bersama-sama
atas nama rakyat
B. Negara merupakan organisasi masyarakat yang diciptakan oleh sebagian kelompok (founding
fateher)
C. Negara merupakan kekuasaan kewilayahan yang diperbolehkan untuk mengatur kehidupan
masyarakat dengan cara kekerasan
D. Negara merupakan organisasi kekuasaan untuk mengatur kehidupan berdsarkan kekuasaan
E. Negara merupakan asosiasi terhadap masyarakat untuk diatur dan dilindungi dalam suatu
wilayah tertentu
Pembahasan :
Penekanan tehadap negara di dalam unsur pemerintahan adalah usaha yang dilakukan oleh negara
sebagai alat (agency) atau wewenang (authority) dalam mengatur dan mengendalikan persoalan
masyarakat secara bersama-sama atas nama rakyat
Jawaban : A
Soal dan Pembahasan Try Out Akbar CPNS
6 – 8 Januari 2023
Bimbel Siap Kerja

Soal TIU

31. TERNATE : BAABULAH = .... : ....


A. Yogyakarta : Adi Sucipto
B. Yogyakarta : Lempuyangan
C. Solo : Adi Sumarmo
D. Semarang : Karyadi
E. Solo : Radya Pustaka
Pembahasan :
Ternate memiliki bandara yang bernama Baabullah. Solo memiliki bandara yang bernama Adi
Sumarmo.
Jawaban : C

32. DATA : DISKET = UANG : ...


A. Bank
B. Kaya
C. Duit
D. Logam
E. Kertas
Pembahasan :
Disket digunakan untuk menyimpan data, sedangkan bank digunakan untuk menyimpan uang.
Jawaban : A

33. BAJU : KANCING = PINTU : ...


A. Kaca
B. Besi
C. Kayu
D. Kunci
E. Rumah
Pembahasan :
Kancing digunakan untuk menutup baju, sedangkan kunci digunakan untuk menutup pintu.
Jawaban : D

34. LEBAH : MADU = CENDRAWASIH : ...


A. Bulu
B. Burung
C. Suara
D. Daging
E. Kulit
Pembahasan :
Lebah menghasilkan madu, dan cendrawasih menghasilkan bulu yang bagus.
Jawaban : A

35. Lesti sangat pandai menari Jaipong. Setiap penari Jaipong menari dengan gerakan yang lincah
A. Lesti adalah seorang penari
B. Lesti menari dengan gerakan yang lincah
C. Lesti menyukai tarian Jaipong
D. Lesti hanya suka menari Jaipong
E. Lesti terbiasa dengan gerakan yang lincah
Pembahasan :
Lesti sangat pandai menari Jaipong.
Setiap penari Jaipong menari dengan gerakan yang lincah
Kesimpulan :
Lesti menari dengan gerakan yang lincah
Jawaban : B

36. Semua kepala sekolah adalah sarjana. Sementara kepala sekolah adalah guru.
A. Guru bisa menjadi kepala sekolah
B. Sementara guru adalah sarjana
C. Sementara sarjana bisa menjadi kepala sekolah
D. Semua guru adalah sarjana
E. Semua kepala sekolah awalnya adalah mahasiswa
Pembahasan :
Semua kepala sekolah adalah sarjana. Sementara kepala sekolah adalah guru.
Kesimpulan :
Semua guru adalah sarjana
Jawaban : D

37. Tidak semua mahasiswi menyukai bunga. Semua perempuan suka makan cokelat.
A. Semua mahasiswi dan perempuan suka makan cokelat
B. Sebagian mahasiswi dan perempuan menyukai bunga
C. Semua mahasiswi menyukai bunga
D. Sebagian perempuan menyukai bunga, sedangkan semua mahasiswi suka makan cokelat
E. Semua mahasiswi dan perempuan menyukai bunga dan makan cokelat
Pembahasan :
“Tidak semua mahasiswi menyukai bunga”, atau bermakna sama dengan “Sebagian mahasiswi
menyukai bunga”
Semua perempuan suka makan cokelat.
Kesimpulan :
Sebagian mahasiswi dan perempuan menyukai bunga
Jawaban : B

38. Jika rawa itu dalam maka rawa itu banyak buayanya. Pernyataan ini sama artinya dengan …
A. Jika rawa itu tidak dalam maka rawa itu tidak banyak buayanya
B. Jika rawa itu banyak buayanya maka rawa itu dalam
C. Jika rawa itu tidak banyak buayanya maka rawa itu tidak dalam
D. Jika rawa itu dalam maka buayanya tidak banyak
E. Jika buayanya tidak banyak maka rawa itu dalam
Pembahasan :
Pernyataan p => q ekivalen ~p => ~q. sehingga pernyataan tersebut bermakna sama dengan “Jika
rawa itu tidak banyak buayanya maka rawa itu tidak dalam”
Jawaban : C

39. Dalam pemilihan ketua kelas, perolehan suara Dani tidak kurang dari Chiko dan tidak lebih dari
Eko. Perolehan suara Andi lebih banyak dari Bayu tetapi kurang dari Chiko. Siapakah yang terpilih
menjadi ketua kelas?
A. Dani
B. Chiko
C. Eko
D. Andi
E. Bayu
Pembahasan :
Diketahui
• Dani > Chiko
• Dani < Eko => Eko > Dani
• Andi > Bayu
• Andi < Chiko => Chiko > Andi
Urutan suara dari yang terbanyak
Eko – Dani – Chiko – Andi – Bayu
Jadi, yang menjadi ketua kelas adalah Eko
Jawaban : C

40. Untuk memperingati hari jadi Kota Jambi, pemerintah daerah mengadakan beberapa perlombaan.
Salah satunya adalah lomba dayung di Sungai Batanghari. Banyak tim dayung yang mengikuti
perlombaan tersebut dan diperoleh sebagai berikut:
• Tim A sampai pada batas finis lima menit setelah Tim B melewati batas finis
• Tim C melewati batas finis sebelum Tim A dan tujuh menit setelah Tim D sampai ke batas finis
• Tim E melewati batas finis tiga menit setelah Tim C
• Selisih waktu antara Tim C dan Tim B adalah tiga menit
• Tim C berada tepat di belakang Tim B
Bagaimanakah urutan tim dayung dari yang paling akhir sampai ke batas finis?
A. Tim D– Tim C– Tim B– Tim A– Tim E
B. Tim E– Tim A– Tim C– Tim B– Tim D
C. Tim B– Tim C– Tim D– Tim A– Tim E
D. Tim E– Tim A– Tim B– Tim C– Tim D
E. Tim D– Tim B– Tim A– Tim C– Tim E
Pembahasan :
Diketahui :
• B ---- A (5 menit)
• C ---- A (??? menit)
• D ---- C (7 menit)
• C ---- E (3 menit)
• B ---- C (3 menit)
Berdasarkan informasi tersebut, maka diperoleh kemungkinan sebagai berikut
Jadi, urutan tim dayung dari yang paling akhir sampai ke batas finis
Tim E– Tim A– Tim C– Tim B– Tim D
Pembahasan : B

41. Kapan Tim A sampai ke garis finis?


A. Lima menit setelah Tim C
B. Tiga menit setelah Tim B
C. Bersamaan dengan Tim C
D. Sembilan menit setelah Tim D
E. Tiga menit sebelum Tim E
Pembahasan :

Dari diagram di atas, terlihat bahwa Tim A sampai ke finis = (4 + 3 + 2) menit setelah Tim D
Jadi, Tim A sampai ke finis sembilah menit setelah Tim D
Jawaban : D

42. 245 x 275 – 255 x 275 = …


A. –2750
B. –275
C. 275
D. 2750
E. 137500
Pembahasan :
245 x 275 – 255 x 275
= 275 (245 – 255)
= 275 x (–10)
= 1 – 2750
Jawaban : A

43. 9,94 : 0,07 = …


A. 0,142
B. 1,42
C. 14,2
D. 142
E. 1420
Pembahasan :
9,94 994
0,07
= 7
= 142
Jawaban : D
44. (34 x 30)2 – (1000 + 19)2 = …
A. 1019
B. 1020
C. 2038
D. 2039
E. 2041
Pembahasan :
(34 x 30)2 – (1000 + 19)2
= (1020)2 – (1019)2
= (1020 + 1019) (1020 – 1019)
= 2039 x 1
= 2039
Jawaban : D

8
45. 0,25 x 10 x 5% = …
A. 0,01
B. 0,02
C. 0,05
D. 0,1
E. 0,2
Pembahasan :
8
0,25 x 10 x 5%
1 8 5
= x x
4 10 100
1
= 100
= 0,01
Jawaban : A

46. 4, 5, 7, 10, …
A. 13
B. 14
C. 15
D. 16
E. 17
Pembahasan :
4, 5, 7, 10, 14,

+1 +2 +3 +4
Jawaban : B

47. 1, 2, 4, 8, 10, …
A. 12
B. 14
C. 16
D. 18
E. 20
Pembahasan :
1 2 4 8 10 20

x2 +2 x2 +2 x2
Jawaban : E

48. 3, 9, 5, 7, …, 5, 9, 3
A. 1
B. 3
C. 5
D. 7
E. 9
Pembahasan :
–2 –2 –2

3 9 5 7 7 5 9 3

+2 +2 +2
Jawaban : D

49. 32, 31, 30, 20, 19, 18, 17, …


A. 9
B. 8
C. 7
D. 6
E. 5
Pembahasan :

Jawaban : C

2
50. Jika X = 2 3 dan Y = 66,67% dari 5, maka
A. X > Y
B. X = Y
C. X < Y
D. X2 > Y2
E. X dan Y tidak bisa ditentukan
Pembahasan :
2
X=23
2 10 1
Y = 66,7% x 5 = 3 x 5 = 3
=33
Jadi, X < Y
Jawaban : C

51. Perbandingan kelereng Fajri, Fadil, dan Fikri adalah 3 : 7 : 9. Jika jumlah kelereng Fajri dan Fikri
96 butir, jumlah kelereng ketiganya adalah …
A. 210 butir
B. 190 butir
C. 152 butir
D. 133 butir
E. 112 butir
Pembahasan :
Jumlah kelereng ketiganya
3+7+9
= x 96
3+9
19
= 12
x 96
= 19 x 6 = 152 buah
Jawaban : C

52. Sebuah sepeda motor menghabiskan 8 liter bensin untuk menempuh jarak 56 km. Apabila sepeda
motor tersebut menempuh jarak 84 km, maka jumlah bensin yang dihabiskan adalah sebanyak ….
A. 14 liter
B. 12 liter
C. 10,5 liter
D. 7 liter
E. 5,5 liter
Pembahasan :
Bensin (liter) Jarak (km)
8 56
P 84
Permasalahan tersebut dapat diselesaikan dengan perbandingan senilai
8 56
𝑃
= 84
84 𝑥 8
P= = 12
56
Jadi, banyak bensin yang dibutuhkan dengan jarak 84 km adalah 12 liter
Jawaban : B

53. Terdapat pakan 45 kg yang dapat dihabiskan oleh 120 ekor ayam dalam 1 hari. Jika ditambahkan
ayam sebanyak 40 ekor ayam, berapakah pakan yang harus ditambah dalam 3 hari ?
A. 45 kg
B. 60 kg
C. 120 kg
D. 135 kg
E. 180 kg
Pembahasan :
Pakan Banyak ayam Waktu
45 120 1 hari
P 120 + 40 = 160 1 hari
Q 160 3 hari
Langkah pertama, tentukan berapa persediaan pakan untuk 160 ekor dalam waktu 1 hari
45 120
p
= 160
45 x 160 = 120 x p
45 x 160
120
=p
p = 60 kg
Langkah kedua, karena untuk 1 hari membutuhkan 60 kg pakan untuk 160 ekor ayam, maka untuk
3 hari membutuhkan pakan sebanyak
q = 60 x 3 = 180

Dengan demikian, yang dibutuhkan adalah sebanyak 180 kg. Dan karena telah tersedia sebanyak
45 kg pakan, maka banyak pakan yang harus ditambah adalah 180 – 45 = 135 kg
Jawaban : D

1 3
54. Ibu akan membuat minuman yang terdiri dari sirup 2 2
liter, air mineral 22 4
liter, dan cairan
1 1
pewarna 4
liter. Minuman tersebut dimasukkan ke dalam botol kemasan 4
liter. Banyaknya botol
yang diperlukan adalah ….
A. 108
B. 105
C. 104
D. 102
E. 100
Pembahasan :
Total minuman (liter)
1 3 1 1 1 51
2 + 22 + = 2 + 23 = 25 =
2 4 4 2 2 2
Kapasitas botol minuman = ¼ liter
Banyaknya botol yang diperlukan
51 1 51 4
= 2
∶4= 2
x 1
= 102 botol
Jawaban : D

55. Ada 40 peserta yang mengikuti lomba. Lomba baca puisi diikuti oleh 23 orang, lomba baca puisi
dan menulis cerpen diikuti 12 orang. Banyak peserta yang mengikuti lomba menulis cerpen adalah
….
A. 16 orang
B. 35 orang
C. 29 orang
D. 28 orang
E. 12 orang
Pembahasan :
Total peserta = 40 orang
Peserta lomba baca puisi = 23 orang
Peserta lomba baca puisi dan cerpen = 12 orang
Misalkan x adalah banyak peserta lomba baca cerpen
Kasus di atas dapat disajikan dalam diagram venn
Maka diperoleh
40 = (23 – 12) + 12 + (x – 12)
40 = 11 + 12 + x – 12
40 = 11 + x
X = 40 – 11 = 29
Jadi, banyak peserta lomba baca cerpen adalah 29 orang
Jawaban : C

56. Bu Titin membeli 3 lusin piring dengan harga Rp 234.000,00. Apabila piring tersebut dijual kembali
dengan harga Rp 7.000,00 per buah, maka bu Titin akan mengalami …
A. Untung Rp24.000,00
B. Untung Rp20.000,00
C. Untung Rp18.000,00
D. Rugi Rp24.000,00
E. Rugi Rp18.000,00
Pembahasan :
Harga Beli = Rp 234.000,00
Harga Jual = (3 x 12) x Rp 7.000,00
= Rp 252.000,00
Karena harga jual lebih besar dari harga beli, maka Bu Titin mengalami keuntungan, dengan besar
keuntungan
Untung = Harga Jual – Harga Beli
Untung = Rp 252.000,00 – Rp 234.000,00
Untung = Rp 18.000,00
Jadi, bu Titin memperoleh keuntungan sebesar Rp 18.000,00
Jawaban : C

57. Carilah gambar yang berbeda

Pembahasan :
Persamaan berdasarkan suatu gambar dirotasikan 90 derajat, akan tetapi gambar B tidak
menghasilkan rotasi dengan gambar yang lain
Jawaban : B
58. Carilah gambar yang sesuai untuk melengkapi analogi gambar berikut

Pembahasan :
Bangun paling sudut berpindah ke bagian tengah dan garis tengah bertambah
Jawaban : A

59. Carilah gambar selanjutnya pada seri gambar berikut ini

Pembahasan :
Bangun sisi luar selalu berubah (belah ketupat – elips). Bangun di tepi selalu bertambah warna
hitam. Bangun di tengah selalu bintang berwarna putih
Jawaban : B

60. Carilah gambar yang berbeda

Pembahasan :
Banyak lingkaran hitam haruslah ganjil, sedangkan gambar B berjumlah genap
Jawaban : B

61. Carilah gambar yang sesuai untuk melengkapi analogi gambar berikut

Pembahasan :
Hubungan gambar tersebut adalah bangun paling sudut berotasi 90 derajat dan kemudian
berkumpul ke tengah
Jawaban : B

62. Carilah gambar selanjutnya pada seri gambar berikut ini

Pembahasan :
Tanda panah bergerak berlawanan arah jarum jam. Lingkaran di tengah selalu berubah warna. Dan
lingkaran bagian sudut selalu berubah warna serta lingkarannya bertambah satu
Jawaban : B

63. Carilah gambar yang berbeda


Pembahasan :
Gambar bagian dalam pada A, B, C, dan E berupa bangun datar, sedangkan gambar D berupa
bangun ruang
Jawaban : D

64. Carilah gambar yang sesuai untuk melengkapi analogi gambar berikut

Pembahasan :
Bangun yang di luar bertukar tempat dengan bangun yang di dalam
Jawaban : B

65. Carilah gambar selanjutnya pada seri gambar berikut ini

Pembahasan :
Segitiga hitam selalu bergeser 2 langkah searah jarum jam
Jawaban : D
Soal dan Pembahasan Try Out Akbar CPNS
6 – 8 Januari 2023
Bimbel Siap Kerja

Soal TKP

66. Anda adalah seorang karyawan dari sebuah perusahaan ritel. Anda memahami bahwa perusahaan
Anda memiliki potensi untuk ikut serta dalam perdagangan Internasional. Apa sikap Anda terhadap
kondisi tersebut?
A. Mengusulkan pada pimpinan mengenai potensi tersebut agar dapat mengoptimalkan
perdagangan.
B. Tidak memberikan usulan pada atasan karena bukan wewenang saya.
C. Saya tanyakan terlebih dahulu kepada rekan-rekan mengenai hal tersebut.
D. Saya masih merasa kurang yakin terhadap potensi perusahaan.
E. Membiarkan saja, sampai ada rekan lain yang mengusulkan
Pembahasan :
Skor 5 : A
Skor 4 : C
Skor 3 : D
Skor 2 : B
Skor 1 : E

67. Dalam suatu tugas kelompok, Anda merasa sudah mengerjakan tugas Anda dengan baik, namun
teman-teman Anda merasa Anda belum optimal dalam bekerja. Sikap Anda …
A. Menyangkalnya
B. Menerima dengan lapang dada dan memperbaiki kinerja saya
C. Balas memarahi teman Anda karena bukan pekerjaan Anda saja yang kurang optimal
D. Bersedih hati
E. Menerima dengan berat hati daripada memperpanjang masalah
Pembahasan :
Skor 5 : B
Skor 4 : E
Skor 3 : D
Skor 2 : A
Skor 1 : C

68. Saya sedang mengerjakan laporan tugas semester yang akan dikumpulkan besok pagi. Tiba-tiba
sahabat saya datang dengan wajah sedih dan ingin curhat pada saya. Sikap saya adalah …
A. Pura-pura mendengarkan ceritanya dan fokus pada pekerjaan saya
B. Memberikan tanggapan yang wajar sambil tetap mengerjakan laporan saya
C. Meneruskan mengerjakan laporan tanpa mempedulikan teman saya
D. Menanggapi dan memberi berbagai alternatif solusi
E. Dengan menyesal menolak mendengarkan keluhannya
Pembahasan :
Skor 5 : B
Skor 4 : E
Skor 3 : C
Skor 2 : A
Skor 1 : D

69. Saya ingin meminta izin pada atasan karena ada urusan yang sangat mendesak, namun atasan saya
sedang berbicara dengan rekan kerja yang lain. Saya akan…
A. Langsung pulang dan meninggalkan pesan kepada rekan kerja yang lain untuk
menyampaikannya pada atasan
B. Menunggu pembicaraan mereka berakhir
C. Menyela pembicaraan mereka setelah minta maaf sebelumnya
D. Langsung masuk ke ruangan dan mengutarakan maksud saya
E. Mendengarkan dan menimbang penting tidaknya pembicaraan mereka sebelum menyela untuk
meminta izin
Pembahasan :
Skor 5 : E
Skor 4 : C
Skor 3 : B
Skor 2 : A
Skor 1 : D

70. Saat dalam perjalanan menuju kantor, motor Anda tiba-tiba bannya bocor, padahal pagi itu Anda
harus memimpin rapat divisi. Di dekat Anda ada pangkalan becak. Bagaimana sikap Anda?
A. Marah pada keadaan
B. Segera memilih untuk naik becak ke kantor
C. Menelepon teman sekerja untuk menjemput
D. Menelepon atasan dan meminta untuk membatalkan rapat
E. Menunggu bus atau kendaraan lain yang mungkin akan segera lewat
Pembahasan :
Skor 5 : B
Skor 4 : C
Skor 3 : E
Skor 2 : D
Skor 1 : A

71. Setelah bersusah payah, akhirnya divisi saya dapat menjuarai kompetisi yang diadakan oleh kantor
saya tahun ini. Untuk mempertahankan prestasi yang akan dilakukan oleh divisi saya adalah…
A. Mempelajari kelemahan tim lawan untuk dapat mengalahkan mereka di kompetisi selanjutnya
B. Berlatih secara rutin dan terprogram
C. Menambah latihan fisik dan analisis mendalam terhadap tim lawan
D. Melakukan pertandingan uji coba untuk meningkatkan kemampuan
E. Mempelajari teknik-teknik baru sebagai persiapan kompetisi selanjutnya
Pembahasan :
Skor 5 : C
Skor 4 : B
Skor 3 : A
Skor 2 : D
Skor 1 : E

72. Dalam rangka penyegaran lingkungan, direktur perusahaan Anda memutuskan untuk memutasi
atasan Anda, padahal Anda sudah dekat dengan atasan tersebut. Sikap Anda pada kondisi tersebut
adalah…
A. Mencoba memahami pribadi atasan yang baru
B. Tidak ambil pusing dengan situasi tersebut
C. Mengusulkan pada direktur perusahaan agar atasan saya tidak dimutasi dengan alasan sulit
beradaptasi dengan atasan yang baru
D. Memahami dan mengenal lebih jauh mengenai visi dan misi atasan yang baru
E. Biasa saja karena masih bisa berkomunikasi dengan atasan yang lama
Pembahasan :
Skor 5 : D
Skor 4 : A
Skor 3 : B
Skor 2 : E
Skor 1 : C

73. Sebentar lagi kantor Anda akan mengadakan penilaian untuk promosi jabatan. Agar saya
mendapatkan kesempatan untuk promosi jabatan, saya akan melakukan…
A. Tetap bekerja seperti biasa dan membiarkan proses berjalan semestinya
B. Mendekati atasan penilai promosi untuk mendapatkan simpati
C. Menunjukkan kinerja terbaik saya pada saat penilaian
D. Meminta saran pada senior saya agar mendapatkan promosi tersebut
E. Memperbaiki kinerja saya dan menetapkan prioritas kerja
Pembahasan :
Skor 5 : C
Skor 4 : E
Skor 3 : D
Skor 2 : A
Skor 1 : B

74. Dari sekian pegawai di kantor, saya merasa beban tugas terberat ada pada saya dan saya merasa
stres karena dikejar-kejar dengan deadline. Respons saya terhadap situasi tersebut…
A. Mengkonsumsi vitamin dan suplemen untuk menambah kinerja saya mengerjakan tugas
B. Mengerjakan semua tugas setengah-setengah saja, yang penting sudah dianggap bertanggung
jawab
C. Hanya mengerjakan tugas yang saya sukai saja
D. Mengerjakan semua tugas dengan setengah hati dan tidak bersemangat
E. Mengerjakan semua tugas dengan sepenuh hati dan berusaha memenuhi deadline
Pembahasan :
Skor 5 : E
Skor 4 : A
Skor 3 : D
Skor 2 : B
Skor 1 : C

75. Suatu hari, Anda sekeluarga bepergian dengan kendaraan dinas tanpa sepengetahuan Kepala Dinas.
Secara tidak sengaja Anda menabrakkan kendaraan tersebut hingga rusak. Tindakan Anda
kemudian adalah …
A. Diam-diam menyimpan kendaraan tersebut agar tidak ketahuan
B. Membawa kendaraan tersebut ke bengkel diam-diam dan memperbaiknya dengan biaya pribadi
C. Melaporkan kejadian tersebut kepada pimpinan dan siap menerima hukuman/petunjuk dari
pimpinan
D. Membawa kendaraan tersebut ke bengkel, melaporkan kejadian tersebut pada pimpinan dan
menyerahkan segala keputusan pada pimpinan
E. Mencari kambing hitam agar tidak disalahkan
Pembahasan :
Skor 5 : D
Skor 4 : C
Skor 3 : B
Skor 2 : A
Skor 1 : E

76. Tanpa penjelasan dari atasan, salah seorang rekan kerja saya dipromosikan untuk menduduki
jabatan yang lebih tinggi dari saya padahal kemampuannya masih jauh di bawah saya. Sikap saya
terhadap hal tersebut…
A. Menurunkan semangat kerja
B. Memprotes keputusan tersebut pada atasan
C. Mendiskusikannya dengan teman lainnya dan menyampaikan bahwa cara atasan tersebut tidak
baik
D. Berusaha untuk tidak mengambil pusing dengan hal tersebut
E. Berusaha untuk memahami keputusan tersebut dan memperbaiki kinerja
Pembahasan :
Skor 5 : E
Skor 4 : C
Skor 3 : D
Skor 2 : B
Skor 1 : A

77. Seorang teman sekantor saya mengajak saya untuk pindah kerja ke perusahaan lain dengan gaji
yang lebih tinggi meskipun pekerjaan tersebut tidak sesuai dengan kompetensi saya, sikap saya
adalah…
A. Meminta pertimbangan dan saran dari orang-orang terdekat
B. Menolak tawaran tersebut meskipun dengan rasa berat hati
C. Menerima tawaran tersebut karena gajinya
D. Berusaha mengerjakan pekerjaan yang sekarang dengan sungguhsungguh
E. Mempertimbangkan dan memilih yang lebih menguntungkan
Pembahasan :
Skor 5 : D
Skor 4 : A
Skor 3 : E
Skor 2 : C
Skor 1 : B

78. Saya salah satu anggota tim yang baru dibentuk pimpinan rencana kerja dan instruksinya sudah
dibuat oleh pimpinan. Saat menjalankan tugas tersebut sikap saya adalah…
A. Berusaha mengerjakannya sesuai rencana dan instruksi yang ada
B. Berpegang teguh dengan rencana dan instruksi yang dibuat dalam keadaan apapun
C. Sering melakukan perubahan sesuai dengan situasi kondisi yang terjadi di sekitar
D. Beberapa kali melakukan perubahan rencana dan instruksi dengan catatan hasil sesuai dengan
yang ditetapkan
E. Tidak mengubah rencana dan instruksi tersebut karena bisa mengacaukan rencana awal
Pembahasan :
Skor 5 : A
Skor 4 : D
Skor 3 : C
Skor 2 : B
Skor 1 : E

79. Saya ditugaskan untuk memimpin tim kerja dengan batas waktu yang sangat ketat. Salah satu
anggota tim kerja saya ada yang bersikap tidak peduli dan meremehkan tugas yang dibebankan
padanya, maka sikap saya adalah …
A. Bekerja sendiri yang penting tugas dapat terselesaikan tepat waktu
B. Mengancam mengeluarkan anggota yang tidak serius mengerjakan tugasnya
C. Melaporkan pada pimpinan agar diberikan sanksi yang tegas
D. Menasehati mereka agar sadar dengan tugas yang dibebankan
E. Membagi tugas secara adil, memotivasi, dan menegur anggota yang lalai agar segera
menyelesaikan tugasnya
Pembahasan :
Skor 5 : E
Skor 4 : D
Skor 3 : A
Skor 2 : B
Skor 1 : C

80. Saya diminta oleh organisasi saya untuk mengikuti suatu diklat peningkatan kualitas kerja. Oleh
panitia penyelenggara saya ditempatkan sekamar dengan peserta yang berasal dari luar daerah dan
berbeda budaya dengan saya. Sikap saya adalah …
A. Menerima aturan panitia dan berusaha memahami dan mengenal teman sekamar
B. Cuek saja jika tidak diajak berkenalan
C. Mengajukan keberatan dan meminta panitia untuk mendapatkan teman sedaerah
D. Melihat situasi dan jika memungkinkan saya akan mencoba berkenalan dengan teman sekamar
E. Menerima aturan panitia dengan berat hati
Pembahasan :
Skor 5 : A
Skor 4 : D
Skor 3 : E
Skor 2 : C
Skor 1 : B

81. Pimpinan sering menuntut kami menyelesaikan pekerjaan secara cepat dan tepat waktu, terutama
dalam pembuatan laporan akhir tahun. Sikap saya adalah…
A. Memperlambat pembuatan laporan agar atasan marah
B. Menyelesaikan sesuai waktu yang ditentukan apapun hasilnya
C. Mengusulkan pada pimpinan agar memberikan waktu tambahan
D. Membuat rencana dan target yang jelas sehingga pekerjaan dapat selesai tepat waktu
E. Mencari jalan keluar tercepat agar pekerjaan tersebut selesai tepat waktu tanpa mengurangi
kualitas pekerjaan tersebut
Pembahasan :
Skor 5 : D
Skor 4 : E
Skor 3 : B
Skor 2 : C
Skor 1 : A

82. Saya mendapat teguran dari atasan atas kesalahan yang bukan saya saja yang melakukannya, reaksi
saya adalah …
A. Membantah secara tegas agar atasan tidak semena-mena di kemudian hari
B. Diam saja, karena jika membantah permasalahan akan semakin rumit
C. Menerima teguran tersebut dan menjadikannya pelajaran berharga, tetapi tetap melaporkan
pegawai lain yang turut serta agar mereka mendapat teguran
D. Menerima teguran tersebut dan mencoba menjadikannya pelajaran tanpa melaporkan pegawai
lainnya
E. Membantah dan mengadukan pegawai lain yang mungkin melakukan kesalahan yang lebih
besar
Pembahasan :
Skor 5 : D
Skor 4 : B
Skor 3 : C
Skor 2 : A
Skor 1 : E

83. Saya ditugaskan oleh perusahaan di bagian front office untuk melayani tamu pimpinan. Pada saat
pimpinan sedang tidak di tempat dan ada tamu yang memerlukan pengambilan keputusan segera
sedangkan atasan tidak dapat dihubungi, maka yang akan saya lakukan …
A. Mengambil keputusan meskipun tanpa petunjuk atasan selama sesuai dengan prosedur dan
kebijakan perusahaan
B. Menunggu kedatangan atasan
C. Mengambil keputusan yang menyenangkan tamu pimpinan
D. Mencoba sebisa mungkin untuk menghubungi atasan sambil mencari solusi terbaik dan
menguntungkan kedua belah pihak
E. Terus menghubungi atasan dan berharap agar segera dapat dihubungi
Pembahasan :
Skor 5 : A
Skor 4 : D
Skor 3 : E
Skor 2 : B
Skor 1 : C

84. Kinerja dalam perusahaan berjalan cukup baik, namun atasan terkesan mengontrol situasi dengan
ketat sehingga menjadi pembicaraan oleh rekan-rekan sekerja. Sikap saya adalah …
A. Tidak melakukan apapun dan mengikuti jalannya sistem yang ada
B. Tidak peduli asalkan tidak mengganggu kinerja saya
C. Melakukan apa saja yang dapat dikerjakan untuk membuat pegawai merasa penting dan
dilibatkan
D. Mengingatkan pentingnya batas waktu dan prioritas tugas pada atasan
E. Melakukan protes secara terang-terangan agar atasan tersebut dipindahkan ke divisi lain
Pembahasan :
Skor 5 : D
Skor 4 : C
Skor 3 : E
Skor 2 : A
Skor 1 : B

85. Saya ditawari pekerjaan yang saya idam-idamkan sejak lama, namun pekerjaan tersebut memiliki
gaji yang lebih kecil dibandingkan pekerjaan yang saat ini saya kerjakan, maka sikap saya …
A. Bertahan pada pekerjaan saya yang lama
B. Menimbang terlebih dahulu baik buruknya, kemudian baru memutuskan akan diambil atau
tidak
C. Meminta pendapat orang terdekat dahulu
D. Menolaknya secara halus karena tidak sesuai dengan gaji yang diinginkan
E. Mengambil pekerjaan tersebut karena memang disukai
Pembahasan :
Skor 5 : B
Skor 4 : C
Skor 3 : E
Skor 2 : A
Skor 1 : D

86. Anda dipilih menjadi ketua koordinator kerja sebuah proyek di kantor tempat Anda bekerja.
Padahal Anda baru saja diterima di kantor tersebut. Hal ini membuat beberapa rekan setim Anda
merasa kecewa dan tidak serius dalam mengerjakan tugas. Sikap Anda adalah …
A. Tetap mengerjakan proyek yang diberikan meskipun tidak disetujui oleh rekan satu tim
B. Merasa rendah diri dan meminta pimpinan mempertimbangkan kembali keputusan tersebut
C. Meminta pimpinan kantor untuk mengganti rekan setim yang tidak setuju dengan
kepemimpinan saya
D. Tetap bekerja sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan dan memberikan teguran pada
rekan tersebut
E. Hanya bekerja sama dengan rekan satu tim yang setuju dengan saya
Pembahasan :
Skor 5 : D
Skor 4 : A
Skor 3 : C
Skor 2 : B
Skor 1 : E

87. Hari adalah seorang staf customer service di sebuah perusahaan telepon. Suatu hari, ada seorang
klien yang mengajukan keluhan mengenai fasilitas teleponnya dan mengomeli Hari, sehingga
mengganggu pelanggan yang lain. Sikap Hari adalah …
A. Meminta maaf dan berusaha memberikan pelayanan yang terbaik
B. Berusaha mengendalikan diri sehingga tidak terbawa emosi
C. Mengabaikan keluhan tersebut dan menyerahkannya kepada rekan kerja yang lain agar tidak
terbawa emosi
D. Meminta pihak keamanan untuk mengusir pelanggan tersebut
E. Menjelaskan baik-baik bahwa pelayanan tersebut membutuhkan waktu
Pembahasan :
Skor 5 : A
Skor 4 : B
Skor 3 : D
Skor 2 : E
Skor 1 : C

88. Sebentar lagi aka nada ujian semester, namun Anda belum membayar SPP. Hal tersebut membuat
pihak kampus meminta Anda untuk segera melunasinya agar dapat mengikuti ujian. Tetapi tanggal
pembayaran gaji orang tua Anda masih beberapa hari lagi. Sikap Anda …
A. Mencari pekerja sampingan untuk mendapatkan uang segera
B. Mencari pinjaman uang pada teman
C. Mencari pinjaman uang pada anggota keluarga yang lain
D. Mendesak pihak kampus untuk memberikan waktu tambahan
E. Menghadapi pihak kampus dan mencari solusi bersama
Pembahasan :
Skor 5 : E
Skor 4 : A
Skor 3 : D
Skor 2 : C
Skor 1 : B

89. Proyek pembangunan gedung yang Anda kerjakan bersama tim Anda mengalami kegagalan.
Sehingga, kantor mengalami kerugian yang cukup besar. Hal ini membuat pimpinan perusahaan
mitra meminta tim Anda untuk bertanggung jawab. Sikap Anda …
A. Melihat sejauh mana saya terlibat di dalamnya
B. Mencari tahu, apakah saya memang menjadi sumber masalahnya
C. Mencari kambing hitam penyebab masalah tersebut
D. Akan bertanggung jawab secara penuh
E. Membiarkan masalah tetap berlangsung
Pembahasan :
Skor 5 : D
Skor 4 : B
Skor 3 : A
Skor 2 : E
Skor 1 : C

90. Anda adalah seorang pengusaha kecil yang cukup berhasil sehingga mendapatkan kesempatan dari
pemerintah setempat untuk mengembangkan usaha Anda. Sikap Anda mengenai hal tersebut …
A. Tidak menanggapi hal tersebut dan fokus pada usaha saya sekarang
B. Mempertimbangkan hal tersebut dan melihat risiko yang mungkin
C. Mendiskusikannya dengan orang terdekat terlebih dahulu sebelum memutuskannya
D. Dengan senang hati menerima tawaran tersebut dan mengoptimalkan usaha saya
E. Menanggapi tawaran tersebut dan mengembangkan usaha yang lainnya
Pembahasan :
Skor 5 : D
Skor 4 : B
Skor 3 : C
Skor 2 : E
Skor 1 : A

91. Anda sedang mengerjakan tugas akhir semester yang akan dikumpulkan besok pagi. Tiba-tiba
sahabat Anda datang dan meminta bantuan untuk menyusun berkas-berkas keperluan beasiswanya
yang harus segera diserahkan. Sikap Anda …
A. Tidak peduli dan meneruskan mengerjakan laporan
B. Membantunya jika tugas saya sudah hampir selesai
C. Membantunya sebentar baru melanjutkan mengerjakan laporan
D. Memberikan saran untuk meminta teman yang lain membantunya
E. Dengan menyesal menolak untuk membantunya
Pembahasan :
Skor 5 : C
Skor 4 : B
Skor 3 : E
Skor 2 : D
Skor 1 : A

92. Daerah di sekitar Anda sedang mengalami bencana banjir dan membutuhkan bantuan dana untuk
membeli kebutuhan-kebutuhan pokok. Sikap Anda menghadapi hal tersebut …
A. Menggerakkan teman-teman untuk menggalang dana
B. Mencari donator-donatur yang saya kenal untuk menggalang dana
C. Menunggu pihak lain untuk memberikan bantuan
D. Menyisihkan seluruh uang saya untuk membantu korban banjir
E. Mendoakan semoga para korban segera mendapatkan bantuan
Pembahasan :
Skor 5 : A
Skor 4 : B
Skor 3 : D
Skor 2 : E
Skor 1 : C
93. Suatu waktu, Anda menggunakan kamera kantor untuk berfoto bersama keluarga saat liburan.
Namun, secara tidak sengaja Anda menjatuhkan kamera tersebut sehingga kamera tersebut rusak.
Tindakan Anda adalah …
A. Mengembalikan kamera tersebut tanpa memberitahu pihak kantor
B. Meminta pengelola agar masalah ini tidak diperpanjang
C. Memberitahu peristiwa yang sebenarnya pada pihak kantor dan bertanggung jawab sesuai
kemampuan
D. Membeli kamera yang baru dan tidak memberitahu pihak kantor mengenai hal tersebut
E. Memperbaiki kamera tersebut dan melaporkan kejadian tersebut pada pengelola dan menerima
apapun keputusan dari pengelola
Pembahasan :
Skor 5 : E
Skor 4 : C
Skor 3 : D
Skor 2 : B
Skor 1 : A

94. Di lingkungan kerja Anda, ada larangan untuk tidak menggunakan gadget selama bekerja. Namun
hal tersebut sering Anda ketahui dilanggar oleh atasan dan rekan kerja Anda yang lain sehingga
bertentangan dengan hati nurani Anda. Sikap Anda …
A. Melakukan mogok kerja untuk menunjukkan protes saya
B. Membiarkan saja pelanggaran tersebut terjadi demi menjaga hubungan dengan rekan lainnya
C. Menyampaikan pelanggaran tersebut pada rekan lainnya
D. Menegur dan mengingatkan atasan dan rekan kerja tersebut
E. Ikut-ikutan demi menjaga toleransi antarsesama pegawai
Pembahasan :
Skor 5 : D
Skor 4 : A
Skor 3 : C
Skor 2 : B
Skor 1 : E

95. Suatu hari sahabat Anda yang berbeda kelas, meminta kunci jawaban soal ulangan yang telah
diberikan di kelas Anda karena kelasnya baru akan mengadakan ulangan dengan soal yang sama
keesokan harinya. Sikap Anda …
A. Menolak dengan keras dan tegas
B. Menolak baik-baik sambil menjelaskan alasannya
C. Melakukannya untuk yang pertama dan terakhir kalinya
D. Karena dia sahabat baik saya maka saya akan melakukannya satu kali ini saja karena kasihan
E. Mempertimbangkan risikonya dahulu, saya akan melakukannya jika memungkinkan
Pembahasan :
Skor 5 : B
Skor 4 : A
Skor 3 : E
Skor 2 : D
Skor 1 : C
96. Kantor Anda akan mengadakan acara pemberian bantuan alat kesehatan bagi para penderita AIDS
di kota Anda. Penggalangan dana dengan dilakukan melalui berbagai kegiatan dan sponsorship agar
acara tersebut dapat terlaksana. Sikap Anda terhadap hal tersebut …
A. Saya akan menyumbangkan seluruh uang saku saya bulan ini untuk membantu terlaksananya
acara tersebut
B. Saya akan menyumbangkan sebagian uang saku saya karena saya pun membutuhkan biaya
hidup untuk diri sendiri
C. Saya akan turut berpartisipasi dalam kepanitiaan acara tersebut dan menyumbangkan sebagian
uang saku saya untuk acara tersebut
D. Saya akan mengajak rekan-rekan yang lain untuk meramaikan acara tersebut pada hari-H
E. Berdoa agar acara dapat berjalan lancer sampai hari-H
Pembahasan :
Skor 5 : C
Skor 4 : D
Skor 3 : B
Skor 2 : E
Skor 1 : A

97. Sebagai anggota suatu perkumpulan arisan, Anda diminta untuk merekap data seluruh anggota
arisan oleh Reni, ketua kegiatan di daerah Anda. Namun ternyata buku yang diberikan tertukar
dengan buku anggota PKK sehingga data tersebut harus diulang kembali. Sikap Anda …
A. Saya tetap mengulanginya meskipun sedikit melampiaskan kekesalan kepada Reni
B. Meskipun dia ketua, saya menegurnya dengan keras atas kesalahan yang merugikan orang lain
tersebut
C. Saya mengulanginya meskipun dalam hati merasa sangat marah
D. Saya tidak bersedia mengulanginya karena kesalahan bukan dari pihak saya
E. Saya bersedia mengulanginya dan memintanya untuk lebih berhati-hati ketika memberikan
instruksi di kemudian hari
Pembahasan :
Skor 5 : E
Skor 4 : B
Skor 3 : C
Skor 2 : A
Skor 1 : D

98. Sebagai anggota tim humas dalam kepanitiaan, Anda diserahi tugas untuk memberikan undangan
pada narasumber. Namun, karena ada suatu alasan Anda lupa dan belum menyerahkan undangan
tersebut hingga narasumber tersebut menolak untuk hadir di acara tersebut. Sebagai
konsekuensinya, ketua kegiatan meminta Anda untuk mencari sendiri narasumber untuk acara yang
dilangsungkan. Sikap Anda …
A. Menerima akibatnya dengan setengah menyesal
B. Menerima penuh semua akibatnya
C. Menyalahkan orang lain yang telah menyebabkan saya terlupa
D. Menggugat orang lain karena tidak mengingatkan saya
E. Menyesali secara berkepanjangan kesalahan yang telah saya buat
Pembahasan :
Skor 5 : B
Skor 4 : A
Skor 3 : C
Skor 2 : D
Skor 1 : E

99. Teman Anda meminjam mobil dinas milik kantor kepada Anda untuk pergi ke keperluan keluarga
yang mendesak. Padahal Anda diminta untuk melaporkan setiap penggunaan mobil tersebut pada
pihak kantor. Maka sikap Anda …
A. Mengatakan bahwa mobil tersebut adalah milik kantor
B. Meminjamkan mobil tersebut dengan mengutip bayaran
C. Mengatakan bahwa saya tidak berani meminjamkan karena bukan milik saya
D. Mempertimbangkan terlebih dahulu akan meminjamkan mobil tersebut atau tidak
E. Menolak untuk meminjamkan mobil tersebut
Pembahasan :
Skor 5 : C
Skor 4 : E
Skor 3 : A
Skor 2 : D
Skor 1 : B

100. Teman kantor Anda adalah orang tua salah seorang siswa yang lulus ujian masuk universitas
dan diminta untuk melakukan registrasi ulang pada hari itu juga. Namun mereka tidak dapat
melakukannya karena mereka harus ke luar kota. Sikap Anda …
A. Menawarkan bantuan untuk membantu melakukan registrasi ulang jika diperbolehkan
B. Meminta teman saya untuk mempertimbangkan kembali keberangkatannya ke luar kota
C. Meminta teman saya untuk membatalkan rencananya ke luar kota
D. Anaknya disuruh tinggal dan melakukan registrasi ulang sendirian
E. Memahami bahwa seringkali terjadi acara yang bersamaan waktu
Pembahasan :
Skor 5 : A
Skor 4 : B
Skor 3 : C
Skor 2 : D
Skor 1 : E

101. Pada saat rapat penting, seorang rekan sekantor saya tiba-tiba merasa kesakitan dan
menahannya dalam ruang rapat. Yang saya lakukan adalah…
A. Membiarkan saja dan pura-pura tidak tahu
B. Menyampaikan ke peserta rapat tentang kondisi teman saya dan meminta rapat dihentikan
sementara
C. Mengajak rekan saya itu keluar dari ruangan untuk beristirahat
D. Tidak konsen dalam mengikuti rapat karena ingin menolongnya
E. Menunggu rapat selesai dan menolongnya
Pembahasan :
Skor 5 : C
Skor 4 : B
Skor 3 : D
Skor 2 : E
Skor 1 : A
102. Sebentar lagi kantor Anda akan mengadakan penilaian untuk promosi jabatan. Agar saya
mendapatkan kesempatan untuk promosi jabatan, saya akan melakukan…
A. Tetap bekerja seperti biasa dan membiarkan proses berjalan semestinya
B. Mendekati atasan penilai promosi untuk mendapatkan simpati
C. Menunjukkan kinerja terbaik saya pada saat penilaian
D. Meminta saran pada senior saya agar mendapatkan promosi tersebut
E. Memperbaiki kinerja saya dan menetapkan prioritas kerja
Pembahasan :
Skor 5 : C
Skor 4 : E
Skor 3 : D
Skor 2 : A
Skor 1 : B

103. Dari sekian pegawai di kantor, saya merasa beban tugas terberat ada pada saya dan saya merasa
stres karena dikejar-kejar dengan deadline. Respons saya terhadap situasi tersebut…
A. Mengkonsumsi vitamin dan suplemen untuk menambah kinerja saya mengerjakan tugas
B. Mengerjakan semua tugas sete1ngah-setengah saja, yang penting sudah dianggap bertanggung
jawab
C. Hanya mengerjakan tugas yang saya sukai saja
D. Mengerjakan semua tugas dengan setengah hati dan tidak bersemangat
E. Mengerjakan semua tugas dengan sepenuh hati dan berusaha memenuhi deadline
Pembahasan :
Skor 5 : E
Skor 4 : A
Skor 3 : D
Skor 2 : B
Skor 1 : C

104. Pada pertemuan keluarga dalam rangka merayakan hari raya, saya biasanya…
A. Menunggu kesempatan untuk mendapatkan tawaran bagi pengembangan masa depan saya
B. Berusaha memuaskan tamu dengan menjamu tamu sebaik-baiknya
C. Mengarahkan para tamu dengan pembicaraan-pembicaraan yang memungkinkan orang lain
mengetahui kelebihan saya
D. Menjamu dengan ramah sambil menunjukkan kelemahan saya
E. Berusaha menjajaki peluang untuk mendapatkan kesempatan
Pembahasan :
Skor 5 : C
Skor 4 : E
Skor 3 : B
Skor 2 : D
Skor 1 : A

105. Jika saya memiliki bawahan yang kurang cakap dalam bekerja, maka …
A. Tidak mau tahu dan meminta untuk meningkatkan kinerjanya
B. Memberikan tugas yang paling ringan dan meminta rekan yang lain untuk memakluminya
C. Membimbingnya agar dapat meningkatkan kemampuannya secara bertahap
D. Mengancam akan memecatnya segera jika tidak ada peningkatan
E. Memberikan tugas sesuai kemampuannya dan meningkatkan kesulitannya secara bertahap
Pembahasan :
Skor 5 : C
Skor 4 : E
Skor 3 : A
Skor 2 : D
Skor 1 : B
106. Anda memiliki rekan kerja satu angkatan penerimaan CPNS yang sudah sangat akrab. Ternyata,
saat upacara peringatan kemerdekaan tanggal 17 Agustus, Anda melihat rekan Anda tersebut tidak
melakukan hormat bendera saat momen penghormatan kepada bendera merah putih. Sikap Anda
adalah …
A. Melaporkan kepada atasan dan direktur agar rekan tersebut segera dipanggil
B. Melaporkan dan mengusulkan kepada atasan agar rekan kerja tersebut diberikan pembinaan
ideologi Pancasila
C. Mendukung rekan kerja Anda karena menghormati bendera adalah Thogut
D. Mendiamkan saja karena hal tersebut merupakan kebebasan berekspresi
E. Langsung menelepon pihak berwajib
Pembahasan :
Skor 5 : B
Skor 4 : A
Skor 3 : E
Skor 2 : D
Skor 1 : C

107. Anda adalah ASN baru di sebuah kantor pelayanan. Anda sementara tinggal di sebuah
kontrakan yang tidak jauh dari kantor. Di lingkungan tempat Anda tinggal, kepala desa
mengusulkan bahwa akan diadakan kenduri rutin tiap kamis malam yang bertujuan untuk
menangkal paham-paham radikalisme dan mempererat rasa kebersamaan antar masyarakat di
lingkungan tersebut. Sikap Anda terhadap rencana kegiatan kenduri rutin adalah …
A. Menyetujui usulan tersebut meskipun dengan berat hati karena tidak sesuai dengan kebiasaan
saya sebelumnya
B. Menyetujui usulan tersebut dan bersedia mengikuti kenduri rutin tersebut karena pentingnya
upaya mencegah paham radikalisme
C. Menyetujui usulan tersebut dan bersedia mengikuti kenduri rutin karena mengharapkan adanya
makanan sesuai kenduri
D. Menolak usulan tersebut dan dengan segera meninggalkan ruang rapat karena menurut saya
acara itu tidak penting
E. Diam saja dan tidak memperdulikan usulan kepala desa tersebut karena tidak berdampak pada
kehidupan saya
Pembahasan :
Skor 5 : B
Skor 4 : C
Skor 3 : A
Skor 2 : E
Skor 1 : D
108. Anda beserta 3 rekan lain adalah pegawai baru di sebuah kantor pelayanan. DI kantor Anda,
terdapat loket pelayanan sebanyak 3 loket. Anda sebagai pegawai baru ditugaskan pada loket 1
urusan administrasi surat menyurat, sedangkan rekan kerja baru Anda ditugaskan pada loket 2
urusan pembayaran. Pada suatu siang, ada seseorang meminta pelayanan pada loket 2 yang dijaga
rekan Anda. Anda mendapati pelayanan rekan Anda terhadap orang tersebut secara tidak ramah dan
cenderung malas-malasan. Padahal pelayanan rekan Anda sebelum seseorang tersebut datang
tampak ramah dan melayani. Anda segera menanyakan kepada rekan Anda mengapa pelayanannya
berubah hanya pada seseorang tersebut. Rekan Anda menjawab bahwa seseorang tersebut tidak
sealiran dengan dia. Sikap Anda melihat peristiwa tersebut adalah …
A. Membiarkan kondisi tersebut karena Anda juga tidak sealiran dengan seseorang yang meminta
pelayanan tadi
B. Mengambil alih pelayanan pada loket 2 yang dijaga rekan Anda dan melayani orang tersebut
dengan ramah dan sepenuh hati
C. Mengambil alih pelayanan pada loket 2 yang dijaga rekan Anda dan melayani orang tersebut
meskipun dengan terpaksa
D. Mendiamkan saja kondisi tersebut seakan tidak terjadi apa-apa dalam loket pelayanan
E. Memanggil seseorang tersebut dan menginstruksikan untuk pindah ke loket 1 untuk Anda
berikan pelayanan
Pembahasan :
Skor 5 : B
Skor 4 : E
Skor 3 : C
Skor 2 : D
Skor 1 : A

109. Anda sebagai orang tua dan mempunyai seorang anak yang masih belia. Di tengah
perkembangan zaman dimana aliran informasi menyebar dengan cepat melalui platform-platform
media sosial, upaya Anda untuk membentengi anak dari paham-paham radikalisme sejak dini
adalah …
A. Tidak membelikan smartphone hingga anak Anda berusia 18 tahun
B. Menanamkan semangat kebangsaan dan toleransi
C. Selektif dalam memilihkan teman bermain kepada anak Anda
D. Membatasi fitur smartphone anak Anda agar tidak mengakses konten radikalisme
E. Memberikan pemahaman agama yang baik dan benar secara moderat dan damai
Pembahasan :
Skor 5 : E
Skor 4 : B
Skor 3 : D
Skor 2 : C
Skor 1 : A

110. Anda mempunyai rekan satu divisi yang baru dibentuk oleh kantor. Anda sudah sangat akrab
dengan rekan kerja tersebut meskipun baru beberapa hari kenal. Pada suatu ketika, rekan Anda
bercerita bahwa ia pernah terlibat dalam organisasi terlarang yang berupaya merongrong Pancasila.
Namun, ia sekarang sudah tidak terlibat lagi karena menyadari berbahayanya organisasi tersebut.
Sikap Anda adalah
A. Seketika menjauhi rekan kerja tersebut karena dianggap masih punya paham radikal
B. Mengajak diskusi tentang Pancasila dan merangkul rekan kerja tersebut supaya tidak
terjerumus kembali dalam organisasi terlarang
C. Memaki rekan kerja tersebut bahwa ia sudah mempunyai catatan hitam pernah terlibat
radikalisme
D. Melaporkan kepada atasan agar sesegera mungkin memecat rekan kerja tersebut
E. Mendengarkan dengan baik ceritanya dan tidak menceritakan ke rekan kerja lain karena itu
merupakan aib
Pembahasan :
Skor 5 : B
Skor 4 : E
Skor 3 : D
Skor 2 : A
Skor 1 : C

Anda mungkin juga menyukai