Anda di halaman 1dari 3

YAYASAN AL-MASRURIYAH KEBUMEN BATURRADEN

AKTE NOTARIS FIRMAN ISKANDAR S.H., M.Kn. No. 4 Tgl. 30 November 2015
MADRASAH TSANAWIYAH (MTs) AL-MASRURIYAH BATURRADEN
TERAKREDITASI : “A” NSM : 121233020041
Alamat : Jl. Al-Masruriyah No. 459 Desa Kebumen Kec. Baturraden Kab. Banyumas 53151
Telp. 0281 - 6871189 Email : almasruriyahmts@yahoo.co.id

PROPOSAL KEGIATAN
KOMPETISI SAINS MADRASAH

A. LATAR BELAKANG
Peningkatan pelayanan dan kualitas pendidikan perlu terus diupayakan melalui
pembinaan dan evaluasi secara kontinu dan berkesinambungan. Untuk itu, proses
pelaksanaan penyelenggaraan pendidikan perlu penanganan yang serius dan penuh tanggung
jawab dengan menyelenggarakan kegiatan-kegiatan yang selaras dengan situasi dan kondisi
yang ada.
Salah satu kegiatan yang relevan dengan hal tersebut di atas adalah kegiatan
Kompetisi Sains Madrasah (KSM), sebagai ajang kompetisi bagi peserta didik yang
sekaligus merupakan kegiatan evaluasi terhadap hasil pembinaan selama ini yang dilakukan
oleh MTs Al Masruriyah Baturraden, di mana penyelenggaraannya terkait dengan seleksi
dalam rangka pengiriman delegasi pada ajang KSM MTs Kementrian Agama Tingkat
Nasional Tahun 2020.

B. DASAR HUKUM
1. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003, tentang Sistem Pendidikan Nasional.
2. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005, tentang Standar Nasional Pendidikan.
3. Program Pembangunan Bidang Pendidikan: Mengembangkan kualitas sumber daya
sedini mungkin secara terarah, terpadu, dan menyeluruh melalui berbagai usaha proaktif
dan kreatif oleh seluruh komponen bangsa agar generasi muda dapat berkembang secara
optimal.
4. Program Kerja MTs Al Masruriyah Baturraden
5. Hasil rapat panitia pada tanggal 14 September 2020 tentang pelaksanaan Kompetisi
Sains Madrasah MTs Al Masruriyah Baturraden.

C. NAMA KEGIATAN
Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Satuan Pendidikan MTs Al Masruriyah
Baturraden
D. TUJUAN KEGIATAN
1. Menumbuhkembangkan budaya kompetitif yang sehat di kalangan siswa
madrasah/sekolah.
2. Meningkatkan wawasan pengetahuan, kemampuan, kreatifitas, dan kerja keras untuk
mengusai ilmu-ilmu sains dan sosial.
3. Meningkatkan motivasi belajar dan intelektual siswa madrasah/sekolah.

E. TEMPAT DAN WAKTU KEGIATAN


Tempat : MTs Al Masruriyah Baturraden
Hari/tanggal : Selasa, 22 September 2020
Waktu : 08.00 s.d selesai

F. PESERTA, MATERI, DAN PENILAIAN


1. Peserta KSM
Peserta Siswa-Siswi MTs Al Masruriyah Baturraden yang berjumlah 60 orang dengan
rincian sebagai berikut:
 Peserta kelas 7 sebanyak 20 orang
 Peserta kelas 8 sebanyak 20 orang
 Peserta kelas 9 sebanyak 20 orang
2. Materi Lomba
Matematika Terintegrasi, IPA Terpadu Terintegrasi dan IPS Terintegrasi.
3. Pengadaan Soal dan Penilaian
 Pangadaan dan penggandaan soal dilaksanakan oleh MTs Al Masruriyah
Baturraden.
 Penilaian dilaksanakan oleh Tim Penilai dengan untuk menentukan masing-masing
1 Peserta terbaik setiap mata pelajaran yang akan menjadi delegasi KSM
Kementrian Agama Tingkat Nasional Tahun 2020.
4. Kriteria penilaian:
a. Benar : 4 poin
b. Salah : 0 poin
c. Tidak Menjawab : 0 poin
5. Jika terdapat 2 peserta atau lebih mendapat nilai seri/sama, maka akan diadakan ujian
ulang (Ujian tahap II dan seterusnya) dengan menggunakan soal cadangan untuk
menentukan juara.

G. PANITIA PELAKSANAAN
Terlampir
H. RENCANA ANGGARAN
URAIAN VOLUME SATUAN HARGA SATUAN JUMLAH (Rp)
Belanja Bahan (ATK, Penggandaan materi, dll)
Penggandaan Soal 360 Lembar 250 90.000
Penggandaan Lembar
60 Lembar 250 15.000
jawab
Konsumsi KSM TSP 66 Porsi 5.000 330.000
Konsumsi KSMO Tingkat 6 Porsi 15.000 90.000
Nasional
525.000

Pembelian Pulsa untuk


6 50.000 300.000
pengayaan online
Honor Panitia 850.000
1.150.000

JUMLAH 1.675.000

I. PENUTUP
Semoga kegiatan ini berjalan dengan baik dan seiring dengan Ridhlo Allah SWT.

Baturraden, 15 September 2020


Penanggungjawab Ketua Panitia
Kepala MTs Al Masruriyah Baturraden

Suyitno, S.Ag Tasriyah, M.Pd


NIP. 196809151999031002 NIP. 196712292005012002

Anda mungkin juga menyukai