Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN WONOSOBO

DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAH RAGA


SD NEGERI JOGOYITNAN KECAMATAN WONOSOBO
Jln Lingkar Selatan Km.05 Jogoyitnan

PENILAIAN AKHIR SEMESTER GASAL


TINGKAT SEKOLAH DASAR/MADRASAH IBTIDAIYAH
TAHUN PELAJARAN 2023/2024

Tema : 4 “Globalisasi”
Kelas : VI (Enam)
Hari/Tanggal : Rabu,6 Desember 2023
Waktu : 07.30 – 09.30 (120 menit

Petunjuk Umum :
1. Tulis nama dan nomor absenmu pada lembar jawab yang disediakan!
2. Periksa dan baca soal sebelum kamu menjawab!
3. Tanyakan kepada gurumu soal yang kurang jelas!
4. Teliti kembali pekerjaanmu sebelum diserahkan kepada gurumu!

Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan benar!


PPKn (KD.3.3)

1. Perhatikan pernyataan berikut!


1. menghargai profesi orang lain
2. membanding-bandingkan antar profesi
3. tidak merendahkan pekerjaan orang lain
4. tidak menyombongkan profesinya yang sudah mapan
5. merendahkan profesi seseorang
Pernyataan di atas yang dapat memicu koflik keragaman ekonomi adalah
A. 2 dan 5
B. 1 dan3
C. 3 dan 4
D. 2 dan 4

2. Perhatikan pernyataan berikut ini!


1. Membuka lapangan pekerjaan
2. Memperlambat pertumbuhan ekonomi Indonesia
3. Berkurangnya devisa Negara
4. Meningkatkan pendapatan Negara
Manfaat dari mencintai produk dalam negeri ditunjukkan oleh nomor … dan ….

3. Dokter dan tukang cukur merupakan contoh jenis keragaman ekonomi di


bidang ….
4. UNESCO merupakan organisasi Internasional Perserikatan Bangsa Bangsa
yang bergerak dibidang pendidikan, ilmu pengetahuan dan kebudayaan
memberikan pengakuan kepada salah satu produk sandang asli Indonesia
pada 2 Oktober 2009. Produk tersebut adalah….

5. Sebutkan dua jenis keragaman ekonomi masyarakat Indonesia beserta


contohnya!

6. Sebutkan 5 contoh hasil ekonomi di bidang pertanian!

7. Mencintai tanah air merupakan kewajiban setiap warga Negara. Salah satu
contoh cinta tanah air adalah bangga menggunakan produk dalam negeri.
Sebutkan 3 alasan mengapa kita harus bangga menggunakan produk dalam
negeri!

Bahasa Indonesia (KD 3.2)

Paragraf berikut untuk soal nomor 8 dan 9

1.)Kelebihan beban listrik dapat menyebabkan mati listrik. 2) Keadaan ini


biasanya terjadi pada hari yang sangat panas dan terik. 3) Saat terik, banyak
orang menggunakan pendingin ruangan sehingga sistem dan peralatan yang ada
menjadi lebih tertekan. 4) Penyebab utama matinya listrik di sebagian besar
Pulau jawa adalah kelebihan beban listrik.

8. Kalimat utama paragraf diatas ditunjukkan angka ….


A. 1) C. 3)
B. 2) D. 4)

9. Buatlah kalimat tanya menggunakan kata tanya “mengapa” berdasarkan


bacaan diatas!

10. Saya merasa agak tidak yakin dengan jawaban saya ini.
Perbaikan kalimat tidak efektif di atas yang benar adalah ….

11. Bacalah teks berikut!


Arhan Pratama merupakan atlit sepak bola yang disiplin di sekolahku. Sebelum
latihan dia pasti melakukan pemanasan supaya terhindar dari resiko cidera.
Pada POPDA tahun lalu dia sudah terpilih dan mewakili tim kabupaten untuk
bertanding di tingkat propinsi. Meskipun dalam pertandingan tersebut belum
mendapat tropi kejuaraan saya sebagai teman ikut bangga dengan prestasinya.

Temukan 2 kosakata tidak baku pada teks di atas dan ubahlah menjadi bentuk
kosakata baku!
Bacaan untuk soal nomor 12 s.d 14

Bacalah teks berikut!


GLOBAL WARMING
Dampak dari pemborosan energy sebenarnya sudah kita rasakan dengan
meningkatnya suhu bumi atau yang biasa disebut pemanasan global.
Meningkatnya suhu bumi antara lain disebabkan oleh gas buangan dari produk
elektronik seperti AC dan kulkas, serta gas hasil pembakaran dari kendaraan
bermotor. Kondisi tersebut diperparah dengan berkurangnya lahan hijau yang
berfungsi sebagai pencuci udara kotor tersebut. Pemanasan global akan
mengakibatkan cuaca tidak teratur, musim panas berkepanjangan hingga
berakibat kekeringan di mana-mana. Kemudian mencairnya pegunungan es di
belahan bumi utara dan selatan yang akan menenggelamkan sebagian besar
daratan. Jika hal ini terus terjadi maka manusia akan terancam habitatnya.

12. Topik bacaan di atas adalah ….

13. Apa yang menyebabkan terjadinya Global Warming?

14. Apa akibatnya jika Global Warming terus terjadi?

IPA (KD 3.6)

15. Perhatikan gambar berikut!


Alat pada gambar di atas dapat mengubah energI ….
A. Gerak menjadi cahaya
B. Gerak menjadi energi listrik
C. Listrik menjadi energi panas
D. Energi istrik menjadi energi gerak

16. Perhatikan komponen-komponen berikut!


1) Trafo
2) Baling-baling
3) Generator
4) Magnet

Komponen penting dalam sebuah PLTMH ditunjukkan oleh angka … dan ….

17. Daerah pantai atau pegunungan sesuai untuk dibuat pembangkit listrik tenaga
….

18. Pada tahap transmisi terjadi pengubahan nilai tegangan listrik. Tegangan listrik
yang dihasilkan oleh generator akan dinaikkan menggunakan alat trafo step up
kemudian dikirimkan ke gardu induk. Pengiriman listrik dari pembangkit listrik
ke gardu induk melalui jaringan yang disebut SUTET. SUTET singkatan dari ....
19. Sebutkan 3 peralatan listrik yang ada di rumah!

20. Salah satu sumber energi listrik alternatif adalah energi biomassa, energi ini
berasal dari tumbuhan maupun hewan. Sebutkan 3 contoh pembangkit listrik
yang menggunakan energi alternatif!

21. Sebutkan 3 cara menghemat energi listrik!

IPS (KD 3.3)

22. Tokoh dari Filipina yang ikut menandatangani deklarasi Bangkok pada 8
Agustus 1967 adalah….
A. Ferdinand Marcos
B. Narsisco Ramos
C. S Raja Ratnan
D. Adam Malik

23. Perhatikan pernyataan berikut!


1. Mempercepat pertumbuhan ekonomi, kemajuan sosial dan perkembangan
kebudayaan.
2. Memelihara perdamaian dan stabilitas dengan menjunjung tinggi hukum
dan hubungan antara negara-negara di Asia Tenggara.
3. Menjaga perdamaian dan stabilitas kawasan Asia Tenggara dengan turut
campur urusan dalam negeri segtiap anggota ASEAN.
4. Meningkatkan perdamaian dan stabilitas regional

Pernyataan di atas yang bukan tujuan berdirinya ASEAN adalah nomor ….

24. Kegiatan SEA Games dan Federasi Sepak Bola Asean (ASEAN Football
Federation)AFF merupakan contoh kerjasama antara negara-negara anggota
ASEAN dibidang ….

25. Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN I diselenggarakan di Indonesia


tepatnya di ….

26. Setiap akhir atau awal tahun, Indonesia banyak didatangi turis asing.
Pernyataan tersebut merupakan manfaat kerjasama yaitu dapat meningkatkan
sektor ….

27. Apa yang kamu ketahui tentang AFTA?

28. Apa yang kamu ketahui tentang ZOPFAN ( Zone of Peace, Freedom, and
Neutrality)?
SBdP (KD 3.1)

29. Perhatikan unsur-unsur berikut.


1) Gambar 3) Jenis kertas
2) Tulisan 4) Ukuran kertas
Unsur-unsur yang terdapat pada poster ditunjukkan oleh angka ….
A. 1) dan 2) C. 2) dan 4)
B. 1) dan 3) D. 3) dan 4)

30. Agar mudah dimengerti dan dipahami oleh khalayak umum, kalimat reklame
harus … , dan ….

31. Pesan yang ingin disampaikan pada poster tersebut


adalah….

32. Jenis reklame non komersial yang sifatnya menyampaikan informasi kepada
masyarakat dan biasa digunakan oleh pemerintah untuk menyampaikan
program-programnya disebut ….

33. Reklame mempunyai berbagai jenis. Sebutkan 2 jenis reklame berdasarkan


tujuannya!

34. Perhatikan gambar berikut!

Apa yang kamu ketahui dari gambar di atas!

35. Sebutkan alat dan bahan dalam membuat poster sederhana!

Anda mungkin juga menyukai