Anda di halaman 1dari 2

SOAL SIMULASI KEJAR KELOMPOK 3p

Rey Gilang mendirikan Fresh Step Carpet Cleaner pada 1 Maret. Selama bulan Maret
transaksi-transaksi berikut ini telah terselesaikan.
Mar. 1. Para pemegang saham menginvestasikan uang tunai sebesar $14.000 dalam perusahaan
dan menerima saham biasa.
1. Membeli truk bekas seharga $8.000, membayar tunai sebesar $3.000 dan sisanya
terutang.
3. Membeli perlengkapan pembersih seharga $1.200 secara kredit.
5. Membayar polis asuransi satu tahun sebesar $1.800, berlaku mulai 1 Maret.
14. Mengirimkan tagihan senilai $4.800 kepada para pelanggan atas jasa kebersihan yang
telah diselesaikan.
18. Membayar utang atas pembelian truk sebesar $1.500 dan utang atas pembelian
perlengkapan pembersih sebesar $500.
20. Membayarkan gaji karyawan sebesar $1.800.
21. Memperoleh pembayaran sebesar $1.600 dari para pelanggan atas tagihan yang
dikirimkan pada 14 Maret.
28. Mengirimkan tagihan senilai $2.500 kepada para pelanggan atas jasa kebersihan yang
telah diselesaikan.
31. Membayar tagihan penggunaan bahan bakar minyak atas truk sebesar $320.
31. Mengumumkan dan membayarkan dividen tunai sebesar $800.

Kode akun untuk Fresh Step Carpet Cleaners berisikan akun-akun berikut:

No. 101 Kas No. 320 Saldo Laba


No. 102 Piutang Usaha No. 332 Dividen
No. 126 Perlengkapan No. 350 Ikhtisar Laba Rugi
No. 130 Asuransi Dibayar Dimuka No. 400 Pendapatan Jasa
No. 157 Peralatan No. 633 Beban Bahan Bakar Minyak
No. 158 Akumulasi Penyusutan Peralatan No. 631 Beban Perlengkapan
No. 201 Utang Usaha No. 711 Beban Penyusutan
No. 212 Utang Gaji dan Upah No. 722 Beban Asuransi
No. 311 Modal Saham Biasa No. 726 Belan Gaji dan Upah
Instruksi
1. Buatlah Jurnal Umum Perusahaan Fresh Step Carpet Cleaners untuk Bulan maret
2. Susunlah neraca saldo pada 31 Maret
3. Buatlah Jurnal Penyesuaian sesuai data yang di berikan dan Neraca Saldo setelah
penyesuaian
4. Buatlah Laporan Laba Rugi, Laporan Saldo Laba, dan Laporan Posisi keuangan
terklasifikasi

Berikut data data penyesuaian untuk perusahaan:


(1) Pendapatan atas jasa yang telah diselesaikan tetapi belum ditagihkan pada 31 Maret senilai
$750
(2) Penyusutan peralatan sebesar $300 per bulan.
(3) Satu per dua belas dari asuransi telah habis manfaatnya.
(4) Perhitungan persediaan memperlihatkan bahwa perlengkapan pembersih yang masih tersedia
pada 31 Maret bernilai $250
(5) Gaji dan Upah karyawan yang terutang sebesar $720

Jurnal umum
Akun D K
Kas 14.000
Modal

Anda mungkin juga menyukai