Anda di halaman 1dari 4

BUPATI SIKKA

PROVINSI NUSA TENGGARA TIMUR


KEPUTUSAN BUPATI SIKKA
NOMOR.................
TENTANG
TIM PENYUSUN RANCANGAN PERUBAHAN PERATURAN BUPATI
TENTANG
TARIF RETRIBUSI PENJUALAN PRODUKSI USAHA DAERAH
PADA DINAS PERIKANAN

BUPATI SIKKA,
Menimbang : a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 25 ayat (2) dan Pasal 32 Peraturan
Menteri Dalam Negeri Nomor 80 Tahun 2015 tentang Pembentukan
Produk Hukum Daerah, perlu membentuk Tim Penyusun Rancangan
Perubahan Peraturan Bupati tentang Tarif Retribusi Penjualan Produksi
Usaha Daerah Pada Dinas Perikanan;
b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaiman dimaksud dalam huruf a,
perlu menetapkan Keputusan Bupati tentang Tim Penyusun Rancangan
Perubahan Peraturan Bupati tentang Tarif Retribusi Penjualan Produksi
Usaha Daerah Pada Dinas Perikanan;
Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 224,
Tambahan Lemberan Negara Republik Indonesia Nomor 5587)
sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan Undang-Undang
Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang
Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 58, Tambahan Lemberan Negara
Republik Indonesia Nomor 5679);
2. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 80 Tahun 2015 Tentang
Pembentukan Produk Hukum Daerah (Berita Negara Republik Indonesia
Tahun 2015 Nomor 2036);
3. Peraturan Daerah Kabupaten Sikka Nomor....Tahun 2020 tentang
Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Sikka
TahunAnggaran 2020 (Lembaran Daerah Kabupaten Sikka Tahun 2020
Nomor 1),
MEMUTUSKAN :

Menetapkan :

KESATU : Tim Penyusun Rancanagan Perubahan Peraturan Bupati tentang Tarif


Retribusi Penjualan Produksi Usaha Daerah Pada Dinas Perikanan, dengan
susunan sebagaimana tercantum dalam lampiran yang merupakan bagian tidak
terpisahkan dari Keputusan ini.
KEDUA : Tim Penyusun sebagaimana dimaksud pada DIKTUM KESATU mempunyai
tugas :
a. Melakukan koordinasi perencanaan pelaksanaan penyusunan Rancangan
Perubahan Peraturan Bupati;
b. Menyusun time schedule penyusunan Rancangan Perubahan Peraturan
Bupati;
c. Mempersiapkan seluruh administrasi berkaitan dengan penyusunan
Rancangan Perubahan Peraturan Bupati;
d. Menyiapkan, menghimpun dan menganalisis semua bahan berkaitan
penyusunan Rancangan Perubahan Peraturan Bupati guna pembahasan
selanjutnya;
e. Melakukan harmonisasi dan sinkronisasi peraturan perundang-undangan
sebagai penyusunan Rancangan Perubahan Peraturan Bupati; dan
f. Membuat laporan berkaitan dengan kegiatan penyusunan Rancangan
Perubahan Peraturan Bupati.
KETIGA : Dalam melaksanakan tugas, Tim sebagaimana dimaksud pada Diktum
KESATU bertanggung jawab kepada Bupati.
KEEMPAT : Segala biaya yang timbul sebagai akibat ditetapkan Keputusan ini dibebankan
pada Dokumen Pelaksanaan Anggaran Dinas Perikanan Kabupaten Sikka
Tahun Anggaran 2020.
KELIMA : Keputusan Bupati ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Mauere
Pada tanggal 2020

BUPATI SIKKA,

FRANSISKUS ROBERTO DIOGO, S.Sos, M.si


LAMIPIRAN
KEPUTUSAN BUPATI SIKKA
NOMOR : ........ /HK/2020
TANGGAL : ........ 2020
TENTANG
TIM PENYUSUN RANCANGAN PERUBAHAN PERATURAN BUPATI TENTANG TARIF
RETRIBUSI PENJUALAN PRODUKSI USAHA DAERAH PADA DINAS PERIKANAN

SUSUNAN TIM PENYUSUN RANCANGAN PERUBAHAN PERATURAN BUPATI

NO Jabatan/Instansi Kedudukan Dalam Tim


1 2 3
A. TIM PENGARAH/PENANGGUNG JAWAB
1. Bupati Sikka Pengarah
2. Wakil Bupati Sikka Wakil Pengarah
3. Sekretaris Daerah Kabupaten Sikka Penanggung Jawab
4. Asisten Adminitrasi pada Setda Kab. Sikka Koordinator
B. TIM TEKNIS PENYUSUNAN RANPERBUB. TENTANG TARIF RETRIBUSI
PENJUALAN PRODUKSI USAHA DAERAH
NO Jabatan/Instansi Kedudukan Dalam Tim
1. Kepala Bagian Hukum pada Setda Kab. Sikka Ketua
2. Kepala Bagian Pemerintahan Umum dan Otonomi Daerah pada Sekretaris
Setda Kab. Sikka
3. Kepala Bidang Pembinaan Usaha dan Perizinan pada Dinas Anggota
Perikanan Kab. Sikka
4. Kasi. Sarana Pengolahan dan Pengawasan Produk pada Dinas Anggota
Perikanan Kab. Sikka
5 Kasubag. Perundang-undangan pada Bagian Hukum pada Setda Anggota
Kab. Sikka
6. Yosventus Konrad Kotten, SM Fungsional Umum pada Bagian Anggota
Hukum Setda Kab. Sikka
C. TIM SEKRETARIAT
NO Jabatan/Instansi Kedudukan Dalam Tim
1. Plt. Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Sikka Ketua
2. Kepala Bidang Budidaya Perikanan pada Dinas Perikanan Kab. Sekretaris
Sikka
3. Sigibertus valentino K. Balun, S.Pi/ Tenaga Teknis pada Dinas Anggota
Perikanan Kab. Sikka
4. Richardus Stefenson Philips, S.Pi/Pengawas Perikanan pada Anggota
Dinas Perikanan Kab. Sikka
5. Laura Maria Marlina Mandra Ago, S.Pi/Tenaga Honorer pada Anggota
Dinas Perikanan Kab. Sikka

BUPATI SIKKA,

FRANSISKUS ROBERTO DIOGO, S.Sos, M.si

NO Pengelola dan Pejabat Tanggal Paraf


1. Pengetik
2. Kasi. Sarana Pengolahan
dan Pengawasan Produk
3. Kabid. Pembinaan Usaha
dan Perizinan
4. Kabag. Hukum
5. Asisten
6. Sekretaris Daerah

Anda mungkin juga menyukai