Anda di halaman 1dari 2

Nama : Riadil Jannah Sihombing

Mata Kuliah : Filosofi Pendidikan


Topik :4
Nama Tugas : Eksplorasi Konsep
Nama Dosen : 1. Prof. Dr. P. Siagian, M.Pd
2. Said Iskandar, M.Si
Program : PPG Prajabatan Gel 1 2023
Bidang : Matematika

1. Apa yang Anda ketahui tentang Pancasila sebagai entitas dan identitas Bangsa
Indonesia?

Entitas merupakan sesuatu yang memiliki keberadaan yang unik dan berbeda, walaupun
tidak harus dalam bentuk fisik. Dalam hal ini, Pancasila sebagai entitas bangsa Indonesia telah
memiliki ciri khas tersendiri yakni adanya keberagaman nilai yang terkandung didalamnya.
Sedangkan Identitas merupakan refleksi diri atau cerminan diri yang berasal dari keluarga,
gender, budaya, etnis dan proses sosialisasi.
Dalam hal ini, Pancasila berfungsi sebagai Identitas bangsa Indonesia, maksudnya adalah
adanya suatu ciri khas yang berbeda dari bangsa lain karena seluruh masyarakatnya selalu
berefleksi terhadap nilai-nilai atau pedoman yang terkandung pada Pancasila. Oleh karena itu,
Pancasila merupakan identitas nasional yang perlu dan harus dilestarikan.

2. Apa yang Anda ketahui tentang Profil Pelajar Pancasila (PPP)?

Profil Pelajar Pancasila (PPP) adalah sebuah program yang dikembangkan oleh pemerintah
Indonesia untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman siswa tentang Pancasila sebagai
dasar negara dan ideologi bangsa Indonesia. PPP ini diterapkan di sekolah-sekolah di Indonesia
untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan pembentukan karakter siswa. PPP ini terdiri dari
lima komponen yaitu :
1. Spiritual, yang mencakup pemahaman akan nilai-nilai agama dan moral.
2. Sosial, yang mencakup pemahaman akan nilai-nilai sosial dan kemasyarakatan.
3. Kepribadian, yang mencakup pembentukan karakter siswa yang baik dan positif.
4. Intelektual, yang mencakup peningkatan kemampuan siswa dalam berpikir kritis dan
analitis.
5. Profesional, yang mencakup peningkatan kemampuan siswa dalam bidang yang
dipilihnya.
PPP ini diharapkan dapat membantu siswa untuk menjadi warga negara yang bertanggung
jawab, berakhlak mulia, dan memiliki kualitas yang baik dalam berbagai bidang.
3. Bagaimana menjadikan Pancasila sebagai fondasi pendidikan Indonesia?

Pancasila yang menjadi acuan dari pendidikan Indonesia berfungsi sebagai entitas dan
identitas bangsa Indonesia karena adanya ciri khas yang mencerminkan nilai-nilai Pancasila
dalam penerapan pendidikan berkelanjutan. Identitas yang telah mengakar dalam budaya
masyarakat Indonesia membuat pendidikan Indonesia berdasar pada nilai-nilai, jiwa hasrat,
martabat, sosialitas, relasionalitas, genuitas, dan dialogalitas, demi keutuhan dan penegasan
identitas bangsa. Selain itu, pancasila sebagai fondasi pendidikan Indonesia artinya menjadikan
pancasila sebagai filsafat pendidikan, seperti pendidikan agama sebagai identitas bangsa yang
bersatu dan memiliki budaya religiositas. Pancasila juga dijadikan sebagai visi dan perspektif
pendidikan humanis dan religiusyang menekankan pentingnya iman kepada Tuhan YME
sebagai dasar untuk memperjuangkan nilai-nilai kemanusiaan dalam masyarakat Indonesia
yang bersatu, menegakkan hak dan kewajiban demi terwujudnya masyarakat yang adil dan
beradab. Penerapan Pancasila dalam pendidikan Abad 21, terlihat dari Profil Pelajar Pancasila.

Anda mungkin juga menyukai