Anda di halaman 1dari 2

LAPORAN HASIL WAWANCARA

Hari/ Tanggal : Selasa 19 Desember 2023


Waktu : 18.48 WITA
Lokasi : Pantai Indah Bosowa
Nama Narasumber : Nur Azizah
Asal : Makassar
Usia : 20 Tahun
Jenis Kelamin : Perempuan

Pertanyaan Pembuka dan Isi

Pewawancara : Permisi kak, mohon maaf mengganggu saya mahasiswa dari Universitas
Negeri Makassar. Apa boleh saya meminta waktunya sebentar kak untuk
mewawancarai kakak tentang pantai ini?
Narasumber : Iya boleh.
Pewawancara : Kalau boleh tahu nama kakak siapa?
Narasumber : Nama saya Nur Azizah.
Pewawancara : Umur kakak berapa tahun dan berasal dari kota mana kak?
Narasumber : Umur saya 20 tahun, dari kota Makassar.
Pewawancara : Nah mungkin kakak punya pengalaman selama berkunjung di pantai ini
atau mungkin ada aktivitas yang kakak nikmati dan membuat kunjungan
kakak jadi istimewa.
Narasumber : Waktu saya berkunjung dengan keluarga, membuat acara bakar-bakar
ikan, dan menikmati live musik bersama keluarga.
Pewawancara : Apaka kakak punya momen khusus atau kenangan di pantai ini?
Narasumber : Punya saya pernah bukber di pantai ini sampe malam, pernh juga
ngesunset sama sahabat saya duduk-duduk sampai malam.
Pewawancara :Menurut kakak bagaimana penilain terhadap fasilitas dan layanan yang
tersedia di pantai ini?
Narasumber : Fasilitasnya bagus ada live musiknya, banyak jajanan dan di sini juga
ramai banyak pengunjung lumayan bersih juga tempatnya layanannya
juga baik pegawai di sini ramah.
Pewawancara : Mungkin kakak memiliki rekomendasi atau saran untuk perkembangan
pantai ini agar lebih memuaskan bagi pengunjung.
Narasumber : Untuk saat ini sepertinya tidak ada.
Pewawancara : Apa yang membuat kakak ingin kembali berkunjung ke pantai ini?
Narasumber : Pantainya bagus, dan sangat rekomendasi untuk ngeliat sunset apalagi
kalau lagi banyak pikiran
Pewawancara : Apakah Kakak memiliki saran atau komentar untuk meningkatkan
pengalaman pengunjung di pantai ini.
Narasumber : Untuk saran atau komentar sepertinya sudah cukup Karna saat ini tidak
ada yang kurang.
Pewawancara : Baik kak mungkin itu saja mohon maaf sudah menyita waktunya kak
dan Terimah kasih sudah meluangkan waktunya.
Narasumber : Iya sama-sama kak.

Anda mungkin juga menyukai