Anda di halaman 1dari 7

MICRO MACRO COMPETITION

PEMANFAATAN KEMAMPUAN MAHASISWA DENGAN DIGITAL MARKETING


DI MASA PANDEMI

Oleh:
I Gede Putra Angga Jaya
2070121054/2020

UNIVERSITAS WARMADEWA
FAKULTAS KEDOKTERAN DAN ILMU KESEHATAN
DENPASAR
2021
1
COVID-19 telah menyebar di berbagai negara yang membuat kekhawatiran
banyak orang. Pada bulan Februari 2020, COVID-19 masuk ke Indonesia. Sejak
hadirnya COVID-19 di Indonesia, seluruh sektor kehidupan mengalami
perubahan yang cukup signifikan khususnya pada sistem perekonomian di
Indonesia (Arianto, 2020). Pada sistem perekonomian, pandemi COVID-19
meubah teori pemasaran, manajemen, dan strategi bisnis yang telah ditetapkan
sebelumnya. Selain perubahan tersebut, pandemi COVID-19 juga menyebabkan
perubahan pada pelaku usaha dan konsumen. Hal ini menyebabkan bisnis dan
sistem perekonomian di Indonesia mengalami fase normal baru yang
menyebabkan pelaku usaha dan konsumen harus beradaptasi dengan fase tersebut
(Santoso, 2020).

COVID-19 juga memberikan dampak buruk pada salah satu sektor


perekonomian di Indonesia yaitu usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).
UMKM merupakan aktivitas atau kegiatan ekonomi yang memiliki tenaga kerja
terbatas yang diatur dalam UU No. 20 Tahun 2008 (Astuti, 2021). Sejak adanya
COVID-19 ini, sektor UMKM mengalami kemunduran yang drastis serta
mengalami banyak masalah seperti, adanya penurunan penjualan, terhambatnya
distribusi, kesulitan bahan baku, sulit mencari modal, produksi yang menurun, dan
adanya pemutusan kontrak kerja pegawai. Hal tersebut juga diperkuat dengan
adanya survei yang dilakukan oleh Asian Development Bank (Arianto, 2020),
dimana sebanyak 88% UMKM mengalami kehabisan kas dan tabungan, dan lebih
dari 60% mengurangi tenaga kerjanya. Hal inilah yang menyebabkan banyak
pelaku UMKM yang harus menutup usahanya dan memberhentikan pegawainya
(Arianto, 2020). Akan tetapi, ada beberapa UMKM yang mampu bertahan di era
pandemi saat ini dengan menerapkan digital marketing. Penerapan digital
marketing ini terbukti efektif karena mampu membuat beberapa UMKM bertahan
di era pandemi saat ini. Hal ini dikarenakan digital marketing mampu memperluas
pangsa pasar, dan awareness bagi konsumen (Febriyantoro, 2018).

Untuk mengatasi hal tersebut, pemerintah telah menerapkan program yang


diharapkan dapat melindungi, mempertahankan, dan meningkatkan sistem
perekonomian di Indonesia khususnya UMKM. Adapun program yang diterapkan
adalah PEN (Pemulihan Ekonomi Nasional) yang sudah diatur dalam Peraturan

1
Pemerintah Nomor 23 Tahun 2020. Program PEN dilaksanakan dengan
penyertaan modal negara, penempatan dana, investasi pemerintah, penjaminan,
dan memberikan subsidi bunga untuk pelaku UMKM dengan memanfaatkan
alokasi belanja negara (Marlinah, 2021). Akan tetapi, pemerintah tidak dapat
menerapkan kebijakan tersebut tanpa bantuan masyarakat khususnya mahasiswa.
Mahasiswa sebagai agen pembawa perubahan, sangat diperlukan untuk
membangun ekonomi Indonesia. Apalagi sebagian besar mahasiswa memiliki
semangat untuk menjalankan suatu bisnis dan hal inilah yang sangat diperlukan
untuk memulihkan perekonomian nasional. Semangat mahasiswa untuk
menjalankan bisnis ini nantinya akan memotivasi mahasiswa untuk membuat
inovasi dan variasi baru dalam perekonomian dan nantinya inovasi dan variasi
inilah yang dapat dimanfaatkan untuk membantu pemerintah memulihkan
perekonomian Indonesia (Fitriani, 2018).

Dengan adanya semangat mahasiswa untuk berbisnis, mereka akan mampu


mengembangkan alternatif yang sudah ada sebelumnya menjadi lebih efektif.
Salah satu alternatif yang bisa dikembangkan adalah digital marketing. Prinsip
kerja dari digital marketing ini adalah dengan penjualan berbasis teknologi.
Dengan memanfaatkan teknologi ini, penjualan produk akan meningkat dan hal
ini akan membantu pemulihan ekonomi nasional. Digital marketing ini dapat
dilakukan di berbagai sosial media dan berdasarkan penelitian Pradiani (Dalam
Jurnal Ilmu Ekonomi Terapan, 2020), menyatakan bahwa penjualan dengan media
sosial mampu meningkatkan pendapatan secara signifikan (Santoso, 2020).
Selain itu, digital marketing juga dapat menjangkau semua kalangan setiap saat,
memperluas promosi penjualan, dan merupakan sarana yang dapat meningkatkan
penjualan produk ataupun jasa, dan memberikan kenyaman bagi konsumen
(Oktaviani, 2018).

Berdasarkan hal tersebut, digital marketing merupakan salah satu alternatif


yang dapat digunakan untuk meningkatkan perekonomian. Digital marketing ini
nantinya akan menyebabkan hadirnya sistem baru dalam perekonomian
khususnya pada pelaku UMKM yang dapat meningkatkan kesejahteraan
masyarakat dan ekonomi nasional. Selain itu, pelaku UMKM juga akan
termotivasi untuk selalu menggunakan media teknologi untuk pemasaran dan

2
lambat laun pelaku UMKM akan dapat bersaing di kancah internasional. Dengan
bersaingnya pelaku UMKM di kancah internasional, ekonomi nasional pun akan
meningkat.

DAFTAR PUSTAKA

Arianto, B. 2020. Pengembangan UMKM Digital di Masa Pandemi Covid-19.


ATRABIS: Jurnal Administrasi Bisnis 6(2):233-247. Diakses pada
https://jurnal.plb.ac.id/index.php/atrabis/article/view/512 (22-04-2021)
Astuti, D. A. S. 2021. Dampak Covid-19 Terhadap Ketenagakerjaan dan UMKM
di Mojokerto. Jurnal Inovasi Penelitian 1(9):1775-1778. Diakses pada
https://stp-mataram.e-journal.id/JIP/article/view/236 (01-05-2021)
Febriyantoro, T. M. dan Arisandi, D. 2018. Pemanfaatan Digital Marketing Bagi
Usaha Mikro, Kecil dan Menengah Pada Era Masyarakat Ekonomi Asean.
JMD: Jurnal Manajemen Dewantara 1(2):61-76. Diakses pada
https://ejournal.stiedewantara.ac.id/index.php/JMD/article/view/175 (01-
05-2021)
Fitriani, A. D., Noviana, R. Z., dan Santoso, S. 2018. Membangun Perekonomian
Indonesia Melalui Mahawira (Mahasiswa Wirausaha) Berbasis Ekonomi
Kreatif. Seminar Nasional dan Call For Paper III. Diakses pada
http://seminar.umpo.ac.id/index.php/SEMNASFEUMPO/article/download
/6/6 (22-04-2021)
Marlinah, L. 2021. Memanfaatkan Insentif Pajak UMKM Dalam Upaya
Mendorong Pemulihan Ekonomi Nasional. Jurnal IKRA-ITH Ekonomika
4(2):73-78. Diakses pada
https://journals.upi-yai.ac.id/index.php/IKRAITH-EKONOMIKA/article/
view/1019 (22-04-2021)
Oktaviani, F. dan Rustandi, D. 2018. Implementasi Digital Marketing Dalam
Membangun Brand Awareness. PRofesi Humas 3(1):1-20. Diakses pada
http://jurnal.unpad.ac.id/profesi-humas/article/view/15878 (01-05-2021)
Santoso, R. 2020. Review of Digital Marketing & Business Sustainability of E-
Commerce During Pandemic Covid19 In Indonesia. Jurnal Ilmu Ekonomi

3
Terapan 5(2):36-48. Diakses pada
https://e-journal.unair.ac.id/JIET/article/view/23614 (22-04-2021)

Anda mungkin juga menyukai