Anda di halaman 1dari 2

D.

Kesehatan dan keselamatan kerja


1. Memakai pakaian kerja atau jas laboratorium
2. Menjaga kebersihan pribadi
3. Memasang cape [penutup dada] pada klien
4. mendiaknosis kulit kepala dan rambut klien
5. Memeriksa suhu air pada saat dishampookan
6. Jaga shampo agar tidak masuk ke mata klien
7. Selama mencuci rambut usahakan air tidak berceceran
8. Cuci tangan sebelum kerja
9. Jangan menggunakan perhiasan berlebihan

E. Langkah kerja
1. Preparation for the customer
- Kenakan handuk dan cape shampo di bahu klien

2. Penyampoa
- Untuk membersihkan kulit kepala dan rambut

3. Pembagian rambut
Dibagi menjadi 4 bagian :
- Gunakan sisir berekor runcing untuk menarik garis bagianrambut tengah
- Bagi dan jepit rambut samping, kanan bagian depan dan kanan bagian belakang
- Bagi dan rambut samping kiri bagian depan dan kiri bagian belakang

4. Mengaplikasikan Krim Creambath


- Krim diletakkan pada mangkuk plastik
- Mengaplikasikan krim dengan sisir kuas selapis demi selapis 2cm [pengambilan section untuk
mempermudah pengolesan agar krim dapat meratakan keseluruhan

5. Tehnik Pengurutan
- Oleskan cream creambath pada rambut dengan cara selapis demi selapis dengan gerakan memutar
menggunakan bantalan ujung jari (diulang 3x)

- Gerakan memutar dengan menggunakan bantalan ujung jari bagian depan kepala mengarah
kebelakang samapi bagian puncak kepala (diulang 3x)

- Gerakan yang sama seperti No.2 tapi untuk bagian belakang dibawa ke arah puncak kepala (diulang
3x)

- Gerakan mengusap dan menekan dimulai dari kepala bagian depan dibawa mengarah ke puncak
kepala (diulang 3x)

- Lakukan hal yang sama untuk kepala bagian belakang

- Gerakan memuar kecil-kecil dengan menggunakan bantalan ujung jari dimulai dari bagian tengah
digaris pertumbuhan rambut bagian depan, dibawa kearah pelipis lakukan bersamaan kiri dan kanan
(diulang 3x)

- Lakukan hal yang sama untuk bagian belakang


- Gerakan memutar dengan menggunakan bantalan ibu jari pada bagian tengkuk (diulang 3x)

- Gerakan mengusap dan menekan pada area tengkuk hingga ke bahu (diulang 3x)

- Gerakan meremas pada area bahu (diulang 3x)

- Gerakan menepuk dengan menggunakan kedua ujung jari tangan yang disatukan.

6. Melakukan Penguapan Kulit Kepala Dan Rambut

7. Pembilasan

- Siapkan air hangat untuk membilas dan melarutkan krim yang tidak meresap

- Lanjutkan dengan air dingin untuk menutup pori-pori rambut

- Membersihkan conditioner juga menutup pori-pori

- Memberikan air tonic secara perlahan dengan dilakukan pemijatan atau rotasi ringan untuk
menguatkan akar rambut dan memberikan rasa segar

8. Pengeringan Dan Penataan Rambut


Rambut dapat di blow drying atau prastata sesuai dengan bentuk wajah klien

Anda mungkin juga menyukai