Anda di halaman 1dari 2

Knowledgebase > Program Beasiswa (Penerima) > Pengunduran diri dari program beasiswa

Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP)

Pengunduran diri dari program beasiswa Lembaga Pengelola


Dana Pendidikan (LPDP)
- 2022-09-27 - Program Beasiswa (Penerima)

Pengunduran diri sebagai Calon Penerima Beasiswa maupun sebagai Penerima Beasiswa
akan berdampak pada Sanksi Administrasi Berat berupa pemberhentian sebagai Calon
Penerima Beasiswa/Penerima Beasiswa serta pemblokiran dari seluruh layanan LPDP pada
masa yang akan datang. Selain itu akan diberikan pula sanksi berupa pengembalian seluruh
Dana Studi yang telah LPDP salurkan. Apabila pengunduran diri dikarenakan gagal studi,
LPDP akan memberikan sanksi tersebut hingga pengembalian seluruh Dana Studi yang
telah LPDP salurkan apabila gagal studi dikarenakan adanya unsur kesengajaan.

Pengunduran diri dikarenakan sakit yang dibuktikan dengan surat keterangan dokter yang
menunjukkan bahwa Calon Penerima Beasiswa atau Penerima Beasiswa dinilai tidak
memungkinkan untuk melanjutkan studi atau dikarenakan meninggal dunia tidak akan
diberikan sanksi. LPDP hanya akan menindaklanjuti berupa penerbitan SK pemberhentian
sebagai Penerima Beasiswa dikarenakan sakit/meninggal dunia.

Format Surat Pengunduran Diri sebagai Calon Penerima Beasiswa atau Penerima Beasiswa
Format terlampir atau dapat diunduh melalui https://tinyurl.com/PengunduranDiriLPDP

Apabila pengunduran diri dikarenakan gagal studi, Penerima Beasiswa juga wajib mengisi
format Kronologis Mengenai Ketidakberhasilan Menyelesaikan Studi. Format terlampir atau
dapat diunduh melalui https://tinyurl.com/KronologisPelaksanaanStudi.

Selain itu, silakan juga menyertakan dokumen pendukung berupa:

a. Surat keputusan atau keterangan dari universitas terkait hasil studi Anda

b. Transkrip nilai

c. Daftar hadir perkuliahan atau kegiatan supervisi

d. Seluruh komunikasi dengan supervisor atau pihak universitas selama menjalani


pendidikan

e. Dokumen pendukung lainnya yang relevan

Lampiran
A.-Format-Surat-Pengunduran-Diri-sebagai-Calon-Penerima-Beasiswa-atau-Penerima-
Beasiswa.docx (32.68 KB)
L.-Format-Kronologis-Mengenai-Ketidakberhasilan-Menyelesaikan-Studi.docx (13.25
KB)

Anda mungkin juga menyukai