Anda di halaman 1dari 32

MODUL AJAR

IPAS
Disusun Oleh:

AZAIKA HAFIIDYANINGTYAS, S,Pd


FASE C KELAS VI

SD NEGERI 9 SUMBERPUCUNG
Kec. Sumberpucung Kab. Malang- Jatim
Jl. Anusopati No 90 RT 30 Rw 03 Sumberpucung
MODUL AJAR IPAS
INFORMASI UMUM PERANGKAT AJAR
1. Nama Penulis : AZAIKA HAFIIDYANINGTYAS
Instansi : SD Negeri 9 Sumberpucung
Tahun : 2022-2023
2. Jenjang Sekolah : SD
3. Kelas : VI
4. Alokasi Waktu : 2 x 35 menit
TUJUAN PEMBELAJARAN
 Fase C
 Elemen : Ekonomi
 Tujuan Pembelajaran:
Peserta didik menganalisis kekayaan sumber daya alam di lingkungannya yang
memiliki nilai ekonomi baik berupa barang, jasa, dan waktu.
 Indikator Pencapaian Tujuan Pembelajaran:
1. Peserta didik dapat mendefinisikan sumber daya alam melalui pengamatan dan
diskusi dengan tepat.
2. Peserta didik dapat mengelompokkan sumber daya alam berdasarkan jenisnya
dengan tepat.
3. Peserta didik dapat menganalisis pengaruh konsumsi masyarakat terhadap
ketersediaan sumber daya alam dengan tepat.
 Konsep Utama: Sumber Daya Alam
KOMPETENSI AWAL

1) Peserta didik pada awalnya belum bisa mendefinisikan sumber daya alam, sedangkan
setelah pembelajaran peserta didik dapat mendefinisikan sumber daya alam
2) Peserta didik pada awalnya belum bisa mengelompokkan sumber daya alam
berdasarkan jenisnya, sedangkan setelah pembelajaran peserta didik bisa
mengelompokkan sumber daya alam berdasarkan jenisnya
3) Sebelum pembelajaran, Peserta didik belum bisa menganalisis pengaruh konsumsi
masyarakat terhadap ketersediaan sumber daya alam, sedangkan setelah
pembelajaran peserta didik bisa menganalisis pengaruh konsumsi masyarakat
terhadap ketersediaan sumber daya alam
PROFIL PELAJAR PANCASILA
 Bernalar kritis
 Bergotong royong
 Kreatif
SARANA DAN PRASARANA
 Peralatan pembelajaran seperti papan tulis, buku, alat tulis dan lembar kerja
peserta didik
 Media pembelajaran seperti video yang berkaitan dengan sumber daya alam
 Ruang kelas yang cukup luas
TARGET PESERTA DIDIK
Peserta didik regular (bukan berkebutuhan khusus)
MODEL PEMBELAJARAN:
Problem Based Learning (PBL)
METODE PEMBELAJARAN:
 Diskusi
 Tanya Jawab
 Presentasi
MODA PEMBELAJARAN :
LURING
KOMPONEN INTI
 Peserta didik menganalisis kekayaan sumber daya alam di lingkungannya yang
memiliki nilai ekonomi baik berupa barang, jasa, dan waktu
 Jenis, Sifat Sumber Daya Alam dan Pemanfaatan sumber Daya Alam
 Pengetahuan tentang Sumber Daya Alam
PEMAHAMAN BERMAKNA

a. Jenis dan Sifat Sumber Daya Alam


b. Pemanfaatan sumber Daya Alam

PERTANYAAN PEMANTIK
 Apa saja mata pencaharian masyarakat di sekitar rumahmu ?
 Pekerjaan apa yang paling banyak diminati oleh masyarakat di sekitar rumahmu ?
 Mengapa pekerjaan tersebut banyak dilakukan oleh masyarakat di sekitar
rumahmu ?
 Apakah mata pencaharian tersebut berhubungan dengan alam ?

URUTAN KEGIATAN PEMBELAJARAN (Pertemuan Pertama)


Kegiatan Awal
 Sebelum peserta didik memasuki kelas, guru mengondisikan agar peserta didik
berbaris di depan kelas secara rapi dengan dipimpin oleh ketua kelas dan secara
bergiliran bersalaman kepada guru memasuki kelas.
 Guru memberikan salam dan secara acak memberikan kesempatan kepada salah satu
peserta didik untuk memimpin berdoa bersama sesuai dengan agama dan
kepercayaannya masing-masing sebelum pembelajaran dilaksanakan.
 Guru mengecek kehadiran peserta didik.
 Guru dan peserta didik bersama-sama menyanyikan lagu “Garuda Pancasila”
 Guru menanyakan kepada peserta didik tentang Apa saja mata pencaharian
masyarakat di sekitar rumahmu? Pekerjaan apa yang paling banyak diminati oleh
masyarakat di sekitar rumahmu ? Mengapa pekerjaan tersebut banyak dilakukan oleh
masyarakat di sekitar rumahmu ? Apakah mata pencaharian tersebut berhubungan
dengan alam ? sebagai apersepsi dan pemantik kesiapan belajar siswa.
 Guru menyampaikan tujuan kegiatan pembelajaran kali ini dan menjelaskan kegiatan
apa yang akan dilakukan serta hal-hal apa saja yang akan dinilai dari peserta didik
selama proses pembelajaran termasuk mempersiapkan media yang akan digunakan di
dalam pembelajaran
Kegiatan inti
1. Mengorentasikan siswa pada masalah
 Guru menampilkan video tentang Sumber Daya Alam
 Peserta didik menyimak isi video tersebut
 Setelah video selesai , guru menyampaikan pertanyaan terkait guna merangsang
peserta didik menyampaikan pendapatnya seperti : apa yang kalian ketahui dari isi
video tersebut ?
 Guru menyiapkan foto atau gambar beberapa benda
 Peserta didik mengamati gambar tersebut
 Setelah pengamatan gambar, guru menyampaikan pertanyaan terkait untuk
merangsang peserta didik menyampaikan pendapatnya seperti : apa kalian tahu ini
gambar apa ?
 Peserta didik menyampaikan pendapatnya tentang gambar tersebut. Pada langkah
ini, guru hendaknya tidak mengomentari pendapat peserta didik dan tidak meminta
alasan peserta didik mengenai pendapatnya
 Peserta didik dibagi menjadi beberapa kelompok yang terdiri dari 4 kelompok
 Guru memberikan daftar benda yang berhubungan dengan lingkungan sekitar
 Setiap kelompok bertugas mencari benda-benda yang ada di daftar tersebut
2. Mengorganisasikan kerja siswa
 Guru membagikan lembar kerja kepada masing-masing kelompok
 Setiap kelompok mencari dan membawa benda-benda yang ada dalam daftar selama
10 menit
 Benda-benda tersebut boleh dicari didalam kelas maupun diluar kelas atau
lingkungan sekitar
 Setelah 10 menit, semua kelompok harus kembali ke dalam kelas dengan membawa
berapapun barang yang ditemukannya
3. Melakukan penyelidikan atau penelusuran untuk menjawab permasalahan
 Peserta didik mencari barang yang ada didalam daftar selama 10 menit
 Selama pencarian, guru memantau setiap kelompok
 Setelah 10 menit peserta didik kembali masuk kelas
4. Memonitor kemajuan penyelesaian proyek
 Guru mengajak peserta didik mengamati benda-benda yang telah dikumpulkan
kelompoknya
 Peserta didik bediskusi dengan kelomponya untuk mencari persamaan dari benda-
benda tersebut
 Setiap kelompok menuliskan hasil diskusi tersebut pada LKPD yang telah diberikan
5. Mempresentasikan dan menguji hasil penyelesaian proyek
 Guru meminta peserta didik untuk melakukan presentasi terkait lembar aktivitas
yang telah dikerjakannya sebelumnya
 Peserta didik yang lain mengamati presentasi dari temannya
 Guru mengamati hasil presentasi dari peserta didik tanpa mengomentari hasil dari
tugasnya
6. Mengevaluasi dan refleksi proses dan hasil proyek
 Setelah semua peserta didik selesai membacakan hasil presentasinya, guru
memberikan evaluasi terkait persamaan dari benda-benda tersebut terutama dari
bahan bakunya yang berasal dari pohon
 Guru memberikan beberapa penguatan dari hasil tugas peserta didik

Kegiatan Akhir
 Guru bersama peserta didik melalukan refleksi pembelajaran mengenai materi
pembelajaran pada pertemuan ini
 Guru dan peserta didik menyimpulkan tentang sumber daya alam
 Guru dan peserta didik bersama-sama menyanyikan lagu daerah pulau Madura yaitu
“Tanduk Majeng”
 Guru menutup pelajaran dan secara bergantian memberikan kesempatan kepada
peserta didik lain untuk memimpin berdoa bersama setelah selesai pembelajaran

Refleksi Peserta didik:


Pertanyaan refleksi Ya Tidak
Apakah kamu sudah hafal sila-sila Pancasila ?
Apakah kamu sudah tahu nilai-nilai sila Pancasila ?
Apakah kamu menyukai kegiatan pembelajaran hari
ini ?
Bagian mana yang paling kamu sukai?

Apa yang tidak kamu sukai selama kegiatan pembelajaran hari ini?

REFLEKSI PENDIDIK
 Apakah semua anak memahami materi yang dipelajari?
 Apakah media yang digunakan sudah tepat ?
 Peserta didik mana yang perlu mendapatkan perhatian khusus?
 Hal apa yang menjadi catatan keberhasilan dari pembelajaran kali ini?
 Hal apa yang harus diperbaiki dari pembelajaran kali ini?
LAMPIRAN-LAMPIRAN
1. Bahan ajar
2. Lembar Kerja Kelompok
3. Media pembelajaran berupa video
4. Rubrik dan lembar penilaian kerja kelompok
PENGAYAAN DAN REMEDIAL
Kegiatan remedial:
 Kepada peserta didik yang hasil belajarnya belum mencapai target guru melakukan
pengulangan materi dengan pendekatan yang lebih individual dan memberikan tugas
individual tambahan untuk memperbaiki hasil belajar peserta didik yang bersangkutan
Kegiatan pengayaan:
 Kepada peserta didik yang daya tangkap dan daya kerjanya lebih dari peserta didik
lain, guru memberikan kegiatan pengayaan yang lebih menantang dan memperkuat
daya serapnya terhadap materi yang telah dipelajari
BAHAN BACAAN PENDIDIK
 Buku tentang Sumber Daya Alam
 Artikel tentang pemanfaatan Sumber Daya Alam
BAHAN BACAAN PESERTA DIDIK
 Buku nonfiksi yang bertema lingkungan
 Rangkuman tentang materi Sumber Daya Alam yang dibuat oleh guru berdasarkan
referensi dari artikel di Internet
DAFTAR PUSTAKA
Gramediablog. (2022). Jenis Sumber Daya Alam: Contoh dan Cara Melestarikannya.
https://www.gramedia.com/literasi/jenis-sumber-daya-alam, diakses pada 26 September
2022 pukul 23.15
Lindungihutan. (2022). Sumber Daya Alam: Jenis, Manfaat dan Contoh SDA.
https://lindungihutan.com/blog/sumber-daya-alam, diakses pada 26 September 2022 pukul
23.30
Wikipedia. (2022). Sumber Daya Alam. https://id.wikipedia.org/wiki/Sumber_daya_alam,
diakses pada 26 September 2022 pukul 23.00
BAHAN AJAR

SUMBER DAYA ALAM


OLEH AZAIKA HAFIIDYANINGTYAS
KELAS VI FASE C

SD NEGERI 9 SUMBERPUCUNG
DAFTAR ISI

Tujuan Pembelajaran

Materi Ajar

Kesimpulan

Daftar Pustaka
TUJUAN PEMBELAJARAN
Peserta didik menganalisis kekayaan sumber
daya alam di lingkungannya yang memiliki nilai
ekonomi baik berupa barang, jasa, dan waktu.
MATERI AJAR

Pengertian Sumber Daya


Alam
Jenis Sumber Daya Alam
Pemanfaatan Sumber Daya
Alam
PENGERTIAN SUMBER DAYA ALAM
Jika memerhatikan sekeliling, kita
menggunakan banyak benda untuk
membantu pekerjaan sehari-hari,
misalnya kursi untuk duduk, pensil
untuk menulis, sendok untuk
makan, dan lain sebagainya.
Bahan-bahan pembuat benda
tersebut berasal dari alam. Segala
sesuatu yang berasal dari alam dan dapat dimanfaatkan
untuk memenuhi kebutuhan manusia untuk bertahan hidup
adalah sumber daya alam (SDA).
SUMBER DAYA ALAM DI BAGI MENJADI 2 YAITU

Sumber Daya Alam


Sumber Daya Alam
NonHayatŤ/AbŤotŤk
HayatŤ/BŤotŤk
merupakan benda mati,
berupa makhluk hidup, yaitu
misalnya tanah, air, udara,
hewan dan tumbuhan.
minyak bumi, dan lain
sebagainya.
JENIS SUMBER DAYA ALAM

SDA YANG DAPAT DIPERBAHARUI SDA YANG TIDAK DAPAT DIPERBAHARUI


SDA yang tidak dapat habis apabila SDA yang akan habis apabila terus
digunakan menerus digunakan

Contohnya Semua Tumbuhan, Hewan, Sinar Contohnya Hasil Tambang seperti Emas,
Matahari, Angin, Tanah dan Air Tambang dan Perak
PEMANFAATAN SUMBER DAYA ALAM

SDA YANG DAPAT SDA YANG TIDAK DAPAT


DIPERBAHARUI DIPERBAHARUI

Sebagai bahan makanan


Sebagai sumber tenaga pembangkit Sebagai bahan bakar minyak bumi
listrik Sebagai bahan pembuat peralatan
Sebagai bahan untuk obat Sebagai bahan pembuat perhiasan
Sebagai bahan pakaian dan
peralatan sekolah
KESIMPULAN

Sumber Daya Alam (SDA) adalah


segala sesuatu yang berasal dari
alam dan dapat dimanfaatkan oleh
manusia

Jenis Sumber Daya Alam ada 2 yaitu


SDA dapat diperbaharui dan SDA
tidak dapat diperbaharui

Pemanfaatan SDA adalah untuk


memenuhi kebutuhan hidup sehari-
hari
DAFTAR PUSTAKA

Gramediablog. (2022). Jenis Sumber Daya Alam: Contoh dan Cara Melestarikannya.
https://www.gramedia.com/literasi/jenis-sumber-daya-alam, diakses pada 26 September 2022 pukul
23.15
Lindungihutan. (2022). Sumber Daya Alam: Jenis, Manfaat dan Contoh SDA.
https://lindungihutan.com/blog/sumber-daya-alam, diakses pada 26 September 2022 pukul 23.30
Wikipedia. (2022). Sumber Daya Alam. https://id.wikipedia.org/wiki/Sumber_daya_alam, diakses
pada 26 September 2022 pukul 23.00
LEMBAR KERJA
PESERTA DIDIK(LKPD)
Sumber Daya Alam

KELAS VI FASE C

OLEH
AZAIKA HAFIIDYANINGTYAS

SD NEGERI 9 SUMBERPUCUNG
SUMBER DAYA
ALAM
Kelompok : Nama :
1.
2.
3.
4.
5.
Petunjuk Belajar
1. LKPD ini membantumu mempelajari
penggunaan Sumber Daya Alam dalam
kehidupan sehari-hari
2. Kerjakan tugas yang diberikan sesuai
petunjuknya
3. Jangan lupa mengisi nama dan kelompok

Tujuan Pembelajaran
1. Peserta didik dapat mendefinisikan
Sumber daya alam melalui pengamatan
dan diskusi dengan tepat
2. Peserta didik dapat mengelompokkan
sumber daya alam berdasarkan jenisnya
3. Peserta didik dapat menganalisis
pemanfaatan SDA dengan tepat
BERBURU BENDA

TUSUK SATE KAIN

COKLAT SPIDOL

PENSIL PERMEN

BUKU TULIS KORAN

TISU MINUMAN
RASA BUAH
PENGHAPUS SEPATU
BUKU GAMBAR TAS
Carilah benda-benda tersebut kemudian
diskusikan bersama teman kelompokmu
tentang hal-hal berikut !

1. Sebutkan jenis-jenis SDA dari


benda yang sudah kalian temukan

2. Apa manfaat benda tersebut bagi


kalian ?

3. Sebutkan persamaan benda-


benda tersebut !
Nama Benda :

Jenis Benda :

Manfaat Benda :

Persamaan Benda :
SOAL EVALUASI INDIVIDU

NAMA :
KELAS : VI
PELAJARAN : IPAS

Tujuan Pembelajaran:

P e s e rt a di dik d a p at m e n g a n alisis p e n g a r u h k o n s u m si m a s y a r a k at ter h a d a p k et ers e di a a n s u m b e r

d a y a al a m d e n g a n te p at

Kerjakan soal di bawah ini dengan benar !

1. Kawasan berikat biasanya terletak dekat dengan pelabuhan, hal ini bertujuan ....
a. Mendekatkan bahan mentah dengan pabrik.
b. Mendekatkan sumber energi dengan bahan mentah.
c. Memudahkan jalur transportasi darat dari pabrik ke konsumen.
d. Mempermudah keluar masuk barang yang akan diangkut oleh kapal.
e. Mempermudah pemeriksaan barang-barang ekspor oleh bea cukai.
2. Sumber daya alam biotik adalah...
a. Sumber daya alam yang berasal dari organ tubuh binatang.
b. Sumber daya alam yang berasal dari organ tumbuh-tumbuhan.
c. Sumber daya alam yang berasal dari makhluk hidup.
d. Seluruh sumber daya alam yang diperoleh melalui penanaman tumbuhan.
e. Seluruh sumber daya alam yang berasal dari fosil makhluk hidup.
3. Berikut ini yang termasuk sumber daya alam yang terbarukan atau renewable resource adalah...
a. Tumbuh-tumbuhan
b. Batu bara
c. Gas alam
d. Minyak bumi
e. Emas
4. Berikut ini yang bukan merupakan sumber daya alam ditinjau dari pemanfaatannya adalah...
a. Sumber daya alam ruang.
b. Sumber daya alam energi.
c. Sumber daya alam hayati.
d. Sumber daya alam materi.
e. Sumber daya alam yang terbarukan.
5. Berikut ini yang merupakan daerah penghasil minyak bumi di Indonesia adalah...
a. Wonokromo
b. Balikpapan
c. Cilacap
d. Pangkalan Brandan
e. Sorong
6. Daerah penghasil tambang batu bara terdapat di...
a. Bukit Asam di Sumatra Selatan.
b. Pulau Bunyu di Kalimantan.
c. Tulungagung di Jawa Timur.
d. Arun di Aceh.
e. Klamono di Papua.
7. Aktivitas atau kegiatan manusia yang memanfaatkan sumber daya alam hayati dengan melakukan
penanaman tanaman untuk menghasilkan produk dan digunakan untuk kehidupannya, dinamakan...
a. Cocok tanam
b. Pengolahan tanah
c. Berkebun
d. Pertanian
e. Menanam tanaman
8. Berikut ini contoh akibat dari perusakan sumber daya alam...
a. Kemarau panjang.
b. Hujan deras.
c. Angin puting beliung.
d. Pencemaran sungai.
e. Bencana kekeringan.
9. Berikut ini yang bukan merupakan upaya memanfaatkan sumber daya alam tanpa merusak dan
menjaga kelestarian adalah...
a. Pengelolaan sumber daya alam berdasarkan prinsip berwawasan lingkungan.
b. Memanfaatkan sumber daya alam dengan prinsip ekoefisiensi.
c. Melakukan studi AMDAL untuk menjaga kelestarian sumber daya alam.
d. Menjaga keseimbangan serta kelestarian sumber daya alam.
e. Mengambil dan memanfaatkan sumber daya alam semaksimal mungkin.
10. Berikut ini yang bukan merupakan akibat yang ditimbulkan dari pencemaran limbah industri adalah...
a. Pencemaran air tanah.
b. Pencemaran sungai.
c. Polusi udara.
d. Terjadi hujan asam.
e. Tanah menjadi subur.
INSTRUMEN PENILAIAN BERBASIS
HOTS

SUMBER DAYA ALAM


OLEH : AZAIKA HAFIIDYANINGTYAS

KELAS VI FASE C

SD NEGERI 9 SUMBERPUCUNG
1. KISI-KISI

Indikator Pencapaian Lingkup Bentuk Nomor Tingkat Kesukaran


NO. Tujuan Pembelajaran Indikator Soal
Tujuan Pembelajaran Materi Soal Soal Mudah Sedang Sukar

Sumber Setelah melakukan Uraian


Peserta didik menganalisis Peserta didik dapat
Daya pengamatan dan
kekayaan sumber daya alam mendefinisikan sumber 1 
Alam berdiskusi, Peserta
di lingkungannya yang daya alam melalui
didik dapat
memiliki nilai ekonomi baik pengamatan dan
mengelompokkan
berupa barang, jasa, dan diskusi dengan tepat
sumber daya alam
waktu.
berdasarkan jenis
dan manfaatnya 2 
1.
dengan tepat

3 
2. LEMBAR KERJA KELOMPOK
3. RUBRIK PENILAIAN KERJA KELOMPOK

Komponen Baik Sekali (4) Baik (3) Cukup (2) Perlu


Penilaian Pendampingan
(1)

Ketepatan Menjawab Menjawab 13 - Menjawab 9 -5 Menjawab


menunjukkan semua jenis-jenis 10 jenis-jenis jenis-jenis dibawah 4 jenis-
jenis-jenis Sumber Sumber Daya Sumber Daya Sumber Daya jenis Sumber
Daya Alam Alam Alam Alam Daya Alam
berdasarkan berdasarkan berdasarkan berdasarkan berdasarkan
benda yang telah benda yang telah benda yang telah benda yang benda yang telah
diamati diamati dengan diamati dengan telah diamati diamati dengan
benar benar dengan benar benar
Ketepatan Mampu Mampu Mampu Mampu
mendeskripsikan mendeskripsikan mendeskripsikan mendeskripsik9 mendeskripsikan
manfaat benda semua manfaat 13 – 10 manfaat – 5 manfaat dibawah 4
yang telah diamati benda yang telah benda yang telah benda yang manfaat benda
diamati dengan diamati dengan telah diamati yang telah
benar benar dengan benar diamati dengan
benar
Ketepatan Mampu Mampu Mampu Tidak mampu
menyebutkan menyebutkan menyebutkan menyebutkan menyebutkan
persamaan dari persamaan dari persamaan dari persamaan dari persamaan dari
benda-benda yang benda-benda benda-benda benda-benda benda-benda
telah diamati yang telah yang telah yang telah yang telah
diamati dengan diamati dengan diamati dengan diamati
bahasa yang bahasa yang bahasa yang
jelas dan tepat kurang jelas dan kurang jelas dan
tepat kurang tepat

4. LEMBAR PENILAIAN KERJA KELOMPOK

Nama Skor Skor Skor Skor Nilai Peringkat Nilai:


Kelompok Komponen Komponen Komponen Rata- Akhir Skor 3,6-4,0=
1 2 3 rata Sangat Baik
Skor 2,6-3,5= Baik
Skor 1,6-2,5= Cukup
Skor< 1,6 = Perlu
Pendampingan
Kelompok 1
Anggotanya:

Kelompok 2
Anggotanya:

Kelompok 3
Anggotanya:

Kelompok 4
Anggotanya:

Kelompok 5
Anggotanya:
KUNCI JAWABAN DAN RUBRIK PENILAIAN EVALUASI INDIVIDU

No.
Kunci Skor
Soal Jawaban
A. Pilihan Ganda
1. A 5
2. C 5
3. A 5
4. E 5
5. E 5
6. B 5
7. D 5
8. D 5
9. E 5
10. E 5
Jumlah 50
Skor

Predikat nilai yang diperoleh

Kriteria Predikat Nilai Akhir =skor perolehan x 100 : skor


88-100 A maksimal
74-87 B
60-73 C
<60 D

Rekap Nilai
Nama Peserta Nilai Predikat
No.
Didik Akhir (Jenjang)
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10

Anda mungkin juga menyukai