Anda di halaman 1dari 2

Bismillahirrohmanirohim,

assalamualaikum wr. Wb.


Salam sejahtera
yang saya hormati :
– Bupati Kabupaten Tanjung Jabun Barat atau yang mewakili
– camat Senyerang beserta unsur muspika
– para kepala desa se-kecamatan Senyerang
– para anggota bpd se-kecamatan Senyerang
– hadirin, undangan yang berbahagia.

Puji syukur kita panjatkan kehadirat illahi robbi karena atas ijinnya maka pada saat ini kita
masih dapat berkumpul dalam rangka “pelantikan pengurus kecamatan Persatuan Anggota
Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (PABPDSI) Kecamatan Senyerang Masa
Bhakti 2022 – 2027 ” dalam keadaan sehat wal afiat.

Tak lupa sholawat dan salam semoga tetap terlimpahcurahkan kepada jujungan kita Nabi
Agung Muhammad SAW, dan semoga kita semua mendapatkan syafaatnya di yaumil
qiyamah, aamiin ya yobal alamin.

hadirin, undangan yang berbahagia


Badan Permusyawaratan Desa (BPD) sebagai bagian dari pemerintahan desa merupakan
lembaga perwujudan demokrasi dalam penyelenggaraan pemerintahan desa. Anggota BPD
adalah wakil dari penduduk desa berdasarkan keterwakilan wilayah. BPD bersama dengan
kepala desa berfungsi menetapkan peraturan desa serta berupaya menampung dan
menyalurkan aspirasi masyarakat.
Dengan demikian maka pemerintahan desa dituntut untuk mampu menumbuhkembangkan
partisipasi dan peran serta aktif masyarakat dalam proses pemerintahan serta
pembangunan.

Hadirin, undangan yang berbahagia


Badan Permusyawaratan Desa (BPD) secara umum mempunyai kewenangan yaitu ;
membahas rancangan peraturan desa bersama kepala desa, melaksanakan pengawasan
terhadap pelaksanaan peraturan desa dan peraturan kepala desa, mengusulkan
pengangkatan dan pemberhentian kepala desa, membentuk panitia pemilihan kepala desa,
serta menggali, menampung, menghimpun, merumuskan dan menyalurkan aspirasi
masyarakat.

Hadirin, undangan yang berbahagia


dalam kesempatan ini, kami atas nama Pengurus PABPDSI Kabupaten Tanjung Jabung Barat
meminta perhatian saudara atas hal-hal sebagai berikut :
pertama, bekerjalah dan laksanakan tugas dengan sungguh-sungguh dan penuh tanggung
jawab sesuai dengan fungsi dan tugas saudara berdasarkan peraturan perundang-undangan
yang berlaku.

Kedua, sebagai unsur pemerintahan desa, kepala desa dan BPD merupakan mitra. Untuk itu
saudara harus dapat membangun komunikasi yang harmonis, sekaligus bersinergi dengan
tetap dan terus melakukan koordinasi maupun konsultasi serta bekerja sama dalam
penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan serta pembinaan
kemasyarakatan di desa.

Ketiga, agar kiranya saudara menggalakkan upaya pemberdayaan seluruh komponen yang
ada di desa baik kelembagaan kemasyarakatan maupun warga masyarakat desa secara
keseluruhan, sehingga akan mendorong terwujudnya kemandirian desa baik dari aspek
sosial maupun aspek ekonomi.

Hadirin, undangan yang berbahagia

Demikian sambutan yang dapat kami sampaikan. Kepada pengurus PABPDSI yang baru
dilantik kami ucapkan selamat bekerja. Semoga niat tulus dan pengabdian yang kita lakukan
dicatat sebagai amal ibadah oleh allah swt.

Apa guna pergi ke sawah


Pergi untuk menanam padi
Acara sudah dilantikpun sudah
Dukunglah kami membangun negeri

Udara pagi beri kesejukan


Burung berkicau terbang ke hutan
Segala harap telah disampaikan
Semoga Allah memberi kekuatan

Wabillaahi taufiq wal hidayah walridho wal inayah


wassalamu’alaikum wr. Wb.

Ketua PABPDSI Kabupaten Tanjung Jabung Barat

Dyah Etty

Anda mungkin juga menyukai