Anda di halaman 1dari 7

Nomor : 2202/PL.02.06/J.

6/2023 16 Oktober 2023


Sifat : Biasa
Lampiran : 1 (satu) bundel
Hal : Pemanggilan Peserta Pelatihan Teknis bagi Pelaksana PPKS
Angkatan 44 Kab Batang

Kepada Yth.
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk
dan Keluarga Berencana Kabupaten Batang
di
Tempat

Dengan hormat,

Bersama ini kami informasikan bahwa Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Tengah, melalui Tim
Pokja Diklat Program Banggakencana akan menyelenggarakan Pelatihan Teknis bagi
Pelaksana Pusat Pelayanan Keluarga Sejahtera (PPKS) se – Jawa Tengah, Angkatan 44
yang akan dilaksanakan secara blended learning (daring dan luring), pada tanggal 21 - 27
Oktober 2023, bertempat di Kabupaten Batang.

Sekaitan dengan hal tersebut, kami mohon bantuan Bapak untuk memberikan fasilitasi
pelaksanaan pelatihan dan menugaskan 40 orang Penyuluh KB / PLKB P3K / PLKB Non ASN
/ Mitra Kerja lainnya sebagai Pelaksana PPKS di Kecamatan untuk menjadi peserta aktif pada
Pelatihan tersebut.

Beberapa hal yang akan menjadi perhatian bagi peserta pelatihan disampaikan pada lampiran
dan informasi lebih lanjut terkait kegiatan ini dapat menghubungi narahubung:
• Dyah Siti Sundari (08156500877) – Tim Pokja Diklat Prog. Bangga Kencana Perw.
BKKBN Provinsi Jawa Tengah)

Demikian disampaikan, atas perhatiannya diucapkan terima kasih.

${jabatan_pengirim},
${ttd_pengirim}
${nama_pengirim}

Tembusan:
1. Sekretaris Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Tengah

Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Tengah


Jl. Pemuda 79 Semarang, Jawa Tengah 50139
T: (+6224) 3547346, 3514449 I F: (+6224) 3514449
Jateng.bkkbn.go.id
Lampiran 1
Nomor : 2202/PL.02.06/J6/2023
Tanggal : 16 Oktober 2023
Hal : Pemanggilan Peserta Pelatihan Teknis bagi
Pelaksana PPKS

TATA TERTIB
PELATIHAN TEKNSI BAGI PELAKSANA PPKS

1. Kegiatan akan dilaksanakan dengan model pembelajaran Blended Learning (daring dan
luring). Peserta wajib mengikuti seluruh rangkaian sesuai jadwal pelatihan yaitu mulai
tanggal 21 - 27 Oktober 2023 (sesuai Lampiran 4).

2. Peserta yang ditugaskan untuk mengikuti Pelatihan Teknis bagi Pelaksana PPKS
berasal dari Pelaksana PPKS di Kabupaten / Kota, yang namanya sudah ada di
database panitia atau Penyuluh KB / PLKB / Pelaksana PPKS dari Kecamatan.
3. Peserta diminta menyiapkan sarana pembelajaran (Laptop/PC) serta memastikan
koneksi jaringan internet sehingga dapat mengikuti kegiatan pelatihan dengan baik.

4. Pembelajaran secara mandiri melalui daring dilaksanakan di lokasi tempat tinggal /


lokasi unit kerja masing-masing peserta dengan mengakses tautan
https://spedaterbang.com/course/view.php?id=7 dengan login sebagai tamu untuk
mengakses materi.

5. Proses registrasi peserta, akan dipandu secara langsung oleh panitia pada hari
pertama pembelajaran daring melalui Zoom Meeting.

6. Peserta diminta bergabung dalam WhatsApp Group paling lambat hari Jumat, 20
Oktober 2023, melalui link berikut:
- Grub WA Peserta Pelatihan Teknis Bagi Pelaksana PPKS Angkatan 43 dan
44
- https://bit.ly/PPKS_Angk43-45

7. Pada tahap luring / klasikal peserta langsung menuju tempat pelatihan dan
melakukan registrasi ulang pada :
a. Hari/Tanggal : Rabu/ 25 Okt 2023
b. Waktu : Pkl 08.00 WIB.
c. Tempat : Kabupaten Batang (Tempat Menyusul)

8. Selama mengikuti kegiatan peserta agar dibebastugaskan agar dapat mengikuti


Pelatihan Teknis bagi Pelaksana PPKS dengan baik.

9. Apabila peserta tidak bisa mengikuti/mengundurkan diri dari pelatihan, peserta wajib
menyampaikan surat keterangan disertai alasan yang jelas serta ditandatangani oleh
Pimpinan yang bersangkutan (Eselon II).

10. Peserta yang telah mengikuti seluruh rangkaian pelatihan dan lulus evaluasi akhir
dengan nilai minimal kelulusan adalah 70,01 berhak menerima sertifikat yang dapat
diunduh di lms-elearning.bkkbn.go.id.

11. Masing-masing peserta wajib membawa dokumen terlampir untuk diserahkan pada saat
pendaftaran ulang:
a. Surat Tugas sebagai peserta dari pejabat yang berwenang

12. Hal-hal yang belum tercantum dalam tata tertib ini akan ditetapkan kemudian.
.
Lampiran 2
Nomor : 2202/PL.02.06/J6/2023
Tanggal : 16 Oktober 2023
Hal : Pemanggilan Peserta Pelatihan Teknis Bagi
Pelaksana PPKS

KERANGKA ACUAN
PELATIHAN TEKNIS PPKS BAGI KABUPATEN/KOTA
SE – JAWA TENGAH, TAHUN 2023

LATAR BELAKANG
Undang-undang Nomor 52 Tahun 2009 tentang Perkembangan Kependudukan dan
Pembangunan Keluarga adalah merupakan landasan hukum yang kokoh dalam
penyelenggaraan pengendalian penduduk dan pembangunan keluarga Indonesia. Dalam
pasal 47 menyatakan bahwa pemerintah dan pemerintah daerah menetapkan kebijakan
pembangunan keluarga melalui pembinaan ketahanan dan kesejahteraan keluarga.
Kebijakan tersebut untuk mendukung keluarga agar dapat melaksanakan fungsi keluarga
secara optimal.
Ketahanan suatu keluarga sangat penting disaat ini, terlebih dalam kondisi transisi
pandemi covid ke endemic covid yang masih berlangsung saat ini. Keluarga yang tidak
memiliki ketahanan keluarga didalamnya akan menjadi rentan untuk mendapatkan
permasalahan baik yang berasal dari diri sendiri maupun dari lingkungan luar.
Dengan semakin banyaknya permasalahan di keluarga yang muncul ke permukaan,
tidak bisa kita anggap sebagai hal yang sederhana karena kondisi keluarga yang rentan atau
tidak berkualitas akan berdampak pada setiap sendi kehidupan manusia. Pembinaan
ketahanan dan kesejahteraan keluarga merupakan salah satu upaya untuk dapat
mewujudkan penduduk yang berkualitas. Keluarga yang memiliki ketahanan yang kuat
merupakan landasan terciptanya kualitas hidup keluarga.
Secara umum, ketahanan Keluarga adalah terpenuhinya segala kebutuhan keluarga
baik kebutuhan materiil maupun kebutuhan moril dan spiritual. Karena belum adanya suatu
layanan terpadu yang dapat membantu keluarga mengatasi permasalahan yang dihadapi,
untuk itu BKKBN membentuk Pusat Pelayanan Keluarga Sejahtera (PPKS) yang hadir
ditengah keluarga untuk pelayanan keluarga dalam rangka menciptakan ketahanan dan
kesejahteraan keluarga di Indonesia. PPKS merupakan wadah berbasis institusi dengan
kegiatan dan/atau rangkaian kegiatan pelayanan keluarga yang dilaksanakan dalam bentuk
komunikasi, informasi, dan edukasi (KIE), konsultasi dan konseling, pembinaan serta rujukan.
Keberadaan PPKS ini untuk mengatasi banyaknya permasalahan di lingkungan sosial yang
disebabkan oleh ketidaktahuan keluarga dalam menjalankan fungsinya.
Dalam rangka meningkatkan pengetahuan, sikap dan keterampilan para pengelola
dan pelaksana pada Pusat Pelayanan Keluarga Sejahtera (PPKS), Tim Pokja Pendidikan
dan Pelatihan Program Bangga Kencana bekerja sama dengan UPT Balai Diklat KKB
Ambarawa, UPT Balai Diklat KKB Pati, dan UPT Balai Diklat KKB Banyumas melaksanakan
Pelatihan Teknis Pusat Pelayanan Keluarga Sejahtera bagi Kabupaten/Kota .

.
PESERTA
Peserta yang akan mengikuti Pelatihan Teknis Pusat Pelayanan Keluarga Sejahtera
bagi Fasilitator Kabupaten/Kota ini harus sudah terkonfirmasi menyatakan kesediaan untuk
mengikuti kegiatan.
1. Sasaran Peserta
a. Pengelola atau Pelaksana PPKS
b. Penyuluh KB atau PLKB Non PNS
2. Kriteria Peserta
a. Memiliki komitmen dalam pengelolaan PPKS.
b. Mempunyai kemampuan berkomunikasi dengan baik.

URAIAN TUGAS
Tugas yang akan dilakukan oleh peserta setelah mengikuti Pelatihan Teknis PPKS adalah
sebagai berikut:
1. Melakukan pengelolaan dan pelaksanaan PPKS dengan memberikan pelayanan
konsultasi dan konseling kepada keluarga yang membutuhkan.
2. Menjalin kemitraan dengan lintas sektor untuk mendukung kegiatan PPKS.
3. Menjamin pelaksanaan PPKS sesuai dengan tujuan yang diharapkan.

TUJUAN PELATIHAN
1. Tujuan Umum
Pelatihan Teknis PPKS bagi Kabupaten/Kota bertujuan untuk meningkatkan
pengetahuan, sikap dan keterampilan peserta dalam pengelolaan dan pelayanan di
PPKS.
2. Tujuan Khusus
a. Menjelaskan tentang Program Banggakencana
b. Menjelaskan tentang kebijakan dan strategi PPKS
c. Mempraktikkan mekanisme pengelolaan PPKS
d. Menjelaskan peran PPKS dalam percepatan penurunan stunting
e. Mempraktikkan dasar-dasar konseling
f. Mempraktikkan tumbuh kembang balita dan anak
g. Mempraktikkan tentang keluarga yang memiliki remaja dan remaja
h. Mempraktikkan tentang pranikah
i. Mempraktikkan KB dan Kesehatan reproduksi
j. Mempraktikkan tentang keluarga harmonis
k. Mempraktikkan tentang keluarga lansia dan lansia
l. Mempraktikkan pemberdayaan ekonomi keluarga

METODE PELAKSANAAN
Rangkaian Kegiatan Pelatihan Teknis Bagi Pelaksana Pusat Pelayanan Keluarga Sejahtera
(PPKS) Tahun 2023 ini dibagi ke dalam tahapan berikut:
1. Pembelajaran daring/online (asynchronous dan synchronous) melalui platform e-
learning https://spedaterbang.com
2. Pembelajaran tatap muka (luring) di kelas secara klasikal

.
WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN .
Pelatihan Teknis Bagi Pelaksana Pusat Pelayanan Keluarga Sejahtera (PPKS)
Kabupaten/Kota dilaksanakan selama 56 jam pelajaran secara blended learning (daring dan
luring), sebanyak 45 kegiatan / angkatan. Untuk angkatan 44 Kabupaten Batang akan
dilaksanakan pada :
Tanggal : 21 - 27 Okt 2023
Bentuk Kegiatan : Blended Learning
Waktu : (Jadwal terlampir)
Pelaksana : Tim Pokja Diklat Program Banggakencana

PENGALAMAN BELAJAR
1. Mempelajari Program Banggakencana
a. Membahas Kebijakan dan Strategi Program Banggakencana
b. Membahas Pokok – Pokok Kegiatan Program Banggakencana
2. Mempelajari Kebijakan dan Strategi PPKS
a. Membahas kebijakan PPKS
b. Membahas strategi PPKS
3. Mempelajari Mekanisme Pengelolaan PPKS
a. Peran dan fungsi SDM PPKS
b. Mekanisme kerja penyelenggaraan PPKS
4. Mempelajari Peran PPKS dalam Percepatan Penurunan Stunting
a. Konsep dasar stunting
b. Peran PPKS dalam PPS (Catin, Ibu Hamil, Pascapersalinan, Baduta)
5. Mempelajari Dasar-Dasar Konseling
a. Membahas konsep dasar konseling
b. Membahas keterampilan konseling
c. Membahas keterampilan pertolongan pertama psikologis (PFA)
d. Membahas langkah-langkah konseling
e. Mempraktikkan langkah-langkah konseling
6. Mempelajari Tumbuh Kembang Balita dan Anak
a. Pertumbuhan anak (konsep, metode: antropometri: pemantauan dan konseling)
b. Perkembangan anak (konsep, metode: penggunaan KKA)
c. Penggunaan KKA (pemantauan dan stimulasi)
d. Mempraktikkan penggunaan KKA
8. Mempelajari Keluarga yang Memiliki Remaja dan Remaja
a. Pengasuhan keluarga yang memiliki remaja
b. Kesehatan reproduksi dan gizi remaja
c. Keterampilan yang perlu dimiliki remaja
9. Mempelajari Pranikah
a. 10 Dimensi Kesiapan Berkeluarga
b. Perencanaan kehamilan
10. Mempelajari KB dan Kesehatan Reproduksi
a. Perawatan ibu hamil
b. KB Pascapersalinan
c. Mitos dan fakta terkait Alat dan Obat Kontrasepsi (Alokon)
11. Mempelajari Keluarga Harmonis
a. Konsep Keluarga harmonis
.
b. Permasalahan pada tiap-tiap tahap perkembangan keluarga
12. Mempelajari Keluarga Lansia dan Lansia
a. Konsep penuaan
b. 7 dimensi Lansia Tangguh
c. Pendampingan perawatan jangka Panjang
d. Peran Keluarga dalam pendampingan lansia
13. Mempelajari Pemberdayaan Ekonomi Keluarga
a. Konsep kewirausahaan
b. Pengelolaan keuangan keluarga
14. Mempelajari Building Learning Commitment
a. Membahas konsep Building Learning Commitment
b. Mempraktikan perkenalan dan komunikasi
c. Mempraktikan menumbuhkan motivasi dan membangun kerjasama
d. Mempraktikan menyampaikan harapan dan kekhawatiran
e. Mempraktikan pembentukan dewan perwakilan peserta
15. Mempelajari Penyusunan Rencana Tindak Lanjut
a. Membahas konsep dasar Rencana Tindak Lanjut (RTL) pelatihan
b. Memetakan mitra-mitra dan stakeholder potensial dalam pengembangan program
c. Mempraktikkan penyusunan Rencana Tindak Lanjut (RTL)

KEMAMPUAN YANG DIHARAPKAN


Setelah mengikuti Pelatihan Teknis PPKS, peserta diharapkan memiliki kemampuan
sebagai berikut:
1. Memiliki wawasan tentang program banggakencana
2. Memiliki wawasan tentang kebijakan dan strategi PPKS
3. Memiliki keterampilan mekanisme pengelolaan PPKS
4. Memiliki pemahaman tentang peran PPKS dalam percepatan penurunan stunting
5. Memiliki keterampilan dasar-dasar konseling
6. Memiliki keterampilan tumbuh kembang balita dan anak
7. Memiliki keterampilan tentang keluarga yang memiliki remaja dan remaja
8. Memiliki keterampilan tentang pranikah
9. Memiliki keterampilan KB dan kesehatan reproduksi
10. Memiliki keterampilan tentang keluarga harmonis
11. Memiliki keterampilan tentang keluarga lansia dan lansia
12. Memiliki keterampilan tentang pemberdayaan ekonomi keluarga

PEMBIAYAAN .
Pembiayaan Pelatihan Teknis PPKS bagi Kabupaten/Kota Tahun 2023 dibebankan pada
DIPA Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Tengah Tahun 2023

.
JADWAL TENTATIVE
PELATIHAN TEKNIS BAGI PELAKSANA PUSAT PELAYANAN KELUARGA SEJAHTERA (PPKS) DALAM PERCEPATAN PENURUNAN STUNTING,
SE- JAWA TENGAH, ANGKATAN 44, TANGGAL 21 - 27 Okt 2023
WAKTU HARI 1 HARI 2 HARI 3 HARI 4 HARI 5 HARI 6 HARI 7
Asynchronous Asynchronous Daring / Online Daring / Online Luring / Klasikal Luring / Klasikal Luring / Klasikal
Sabtu, 21 Okt 2023 Minggu, 22 Okt 2023 Senin, 23 Okt 2023 Selasa, 24 Okt 2023 Rabu, 25 Okt 2023 Kamis, 26 Okt 2023 Jum’at, 27 Okt 2023
07.45 - 08.00 Persiapan ZM KEDATANGAN Persiapan Kelas Persiapan Kelas
PESERTA
08.00 - 08.45 Asynchronous Asynchronous Registrasi – Persiapan Mekanisme Operasional REGISTRASI PRANIKAH Penilaian
(Belajar Mandiri) (Belajar Mandiri) ZM PPKS KLASIKAL (1) Praktik Konseling Terpadu
(1) (1)
08.45 - 09.30 Asynchronous Asynchronous Penjelasan Learning (2) Building Learning
(Belajar Mandiri) (Belajar Mandiri) Management System Commitment (2) (2)
(PIC LMS) (1)

09.30 - 10.15 Asynchronous Asynchronous Penjelasan Pelatihan Peran PPKS dalam (2) Keluarga Harmonis (3)
(Belajar Mandiri) (Belajar Mandiri) (Koordinator Pelatihan) Percepatan Penurunan (1)
Stunting
(1)
10.15 – 10.30 ISTIRAHAT
10.30 - 11.15 Asynchronous Asynchronous PEMBUKAAN (2) Tumbuh Kembang (2) Penyusunan Rencana
(Belajar Mandiri) (Belajar Mandiri) (Kepala Perwakilan / Balita dan Anak Tindak Lanjut
Sekretaris Perwakilan) (1)

11.15 – 12.00 Asynchronous Asynchronous Program Dasar–Dasar Konseling (2) Keluarga Lansia dan Evaluasi
(Belajar Mandiri) (Belajar Mandiri) Banggakencana (1) Rentan Pemyelenggaraan
(1) PENUTUPAN

12.00 - 12.45 ISHOMA


12.45 - 13.30 Asynchronous Asynchronous PRE TEST (2) (3) (2)
(Belajar Mandiri) (Belajar Mandiri)
13.30 – 14.15 Asynchronous Asynchronous Kebijakan dan Strategi (3) Keluarga Remaja dan Pemberdayaan Ekonomi
(Belajar Mandiri) (Belajar Mandiri) PPKS Remaja Keluarga
(1) (1) (1)

14.15 - 15.00 Asynchronous Asynchronous (2) (2) (2)


(Belajar Mandiri) (Belajar Mandiri)
15.00 – 15.30 ISHOMA
15.30 - 16.15 Asynchronous Asynchronous KB dan Kesehatan Praktek Konseling
(Belajar Mandiri) (Belajar Mandiri) Reproduksi Terpadu
(1) (1)
16.15 - 17.00 Asynchronous Asynchronous PM PM (2) (2)
(Belajar Mandiri) (Belajar Mandiri)
17.00 - 17.45 PM PM (3) PM
17.45 – 19.00 ISHOMA
19.00 – 19.45 PM PM PM POST TEST (online)
19.45 – 21.00 PM PM PM POST TEST (online)
JUMLAH 6 JP 6 JP 7 JP 7 JP 10 JP 11 JP 5 JP

Anda mungkin juga menyukai