Anda di halaman 1dari 2

KOMISI PEMILIHAN UMUM

KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA


Alamat : Jl. Wolter Monginsidi, Tenggarong 75511
Telp. (0541) 664941 Email : kab_kutaikartanegara@kpu.go.id

Tenggarong, 5 Februari 2024

Nomor : 74/KU.01.1-SD/6402/2024
Sifat : Penting
Perihal : Penatakelolaan Logistik
di Tempat Pemungutan Suara (TPS)
Dalam Pemilu Tahun 2024

Yth. 1. Sekretaris PPK


2. Sekretaris PPS
Se-Kabupaten Kutai Kartanegara
di-
Tempat

Menindaklanjuti Surat Sekretaris Jenderal Komisi Pemilihan Umum Nomor


644/PP.08.1-SD/06/2024 tanggal 4 Februari 2024 Perihal Penatakelolaan Logistik dan
Kebutuhan Anggaran di Tempat Pemungutan Suara dalam Pemilihan Umum Tahun 2024,
bersama ini disampaikan hal-hal sebagai berikut

1) Dari tempat penyimpanan/gudang KPU Kabupaten Kutai Kartanegara sudah diterima di


TPS paling lambat 1 hari (H-1) sebelum hari pemungutan suara dengan
mempertimbangkan faktor keamanan, geografis, iklim/cuaca, dan faktor- faktor lainnya
serta telah dikoordinasikan dengan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan Polri dan/atau
instansi terkait lainnya di wilayah setempat;
2) Melakukan pengawalan pendistribusian sejak logistik Pemilu diangkut dan dikirim dari
tempat penyimpanan/gudang KPU Kabupaten ke TPS untuk memastikan keamanan dan
kelancaran distribusi logistik Pemilu;
3) Melibatkan PPK dan PPS dengan menyiapkan dan membuat BTTB dari KPU Kabupaten
Kutai Kartanegara ke PPK;
4) Pelaksanaan pendistribusian logistik Pemilu ke TPS dengan kategori Terdepan, Terluar,
Tertinggal, dan Tersulit (4T), dapat bekerja sama dengan Pemerintah Daerah setempat
dalam hal pengerahan personil serta pemanfaatan sarana dan prasarana milik Pemerintah
Daerah; Polri dalam hal ini personil serta pemanfaatan sarana dan prasarana milik
Polres/Polresta yang dikoordinasikan oleh KPU Kabupaten Kutai Kartanegara;
5) Kerjasama dilaksanakan dengan tetap mengedepankan prinsip-prinsip efektivitas, efiensi,
dan akuntabilitas penggunaan dan pertanggungjawaban anggaran;
6) Untuk mengetahui jumlah Kotak Suara yang sudah sampai pada titik tujuan distribusi PPK
dan/atau PPS dan/atau KPPS dapat mengakses silog-app.kpu.go.id sesuai dengan akun
yang telah diberikan dengan mengunggah BTTB sesuai wilayah kerjanya;
7) Apabila di wilayah tersebut tidak terdapat sinyal/akses internet, maka pelaporan
dilaksanakan oleh PPK dan/atau PPS dan/atau KPPS dapat melaporkan setelah
mendapatkan sinyal/akses internet, namun jika masih bermasalah Internetnya maka Satker
KPU Kabupaten Kutai Kartanegara dapat melakukan input secara manual;
8) Daftar kelengkapan logistik Pemilu dan ketentuan mengenai surat suara sah dan tidak sah
digandakan/difotokopi oleh Satker dengan bahan kertas HVS 80 gram dilaminating
berukuran F4 dan diletakkan di meja KPPS pada saat pelaksanaan pemungutan dan
penghitungan suara.

Pelaksanaan penatakelolaan logistik di TPS dalam Pemilihan Umum Tahun 2024 agar
dilaporkan secara berjenjang kepada Sekretaris Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk
kemudian dilaporkan kepada Sekretaris KPU Kabupaten Kutai Kartanegara.

Demikian disampaikan untuk menjadi perhatian dan dilaksanakan dengan penuh


tanggung jawab.

Tembusan :
1. Ketua Komisi Pemilihan Umum Kutai Kartanegara sebagai Laporan
2. Sekretaris Komisi Pemilihan Umum Provinsi Kalimantan Timur sebagai Laporan

Anda mungkin juga menyukai