Anda di halaman 1dari 6

Latihan Soal

Sejarah Indonesia

01 Konsep Kronologi sangat diperlukan dalam mempelajari ilmu sejarah. Konsep ini bertujuan
untuk...
A. Menyeleksi berbagai peristiwa
B. Mengklasifikasi berbagai peristiwa
C. Mengurutkan peristiwa berdasarkan waktu
D. Mengungkapkan berbagai peristiwa
E. Membuat pedoman peristiwa penting
02 Masuknya pengaruh Hindu ke Indonesia ini dilakukan oleh peranan kelompok orang Indonesia
sendiri. Pendapat ini dikemukakan oleh teori …
A. Brahmana
B. Waisya
C. Ksatria
D. Arus Balik
E. Sudra
03 Peninggalan berupa nisan pada makam Sultan Malik as Saleh di Samudera Pasai mendukung
teori masuknya Islam yaitu teori ...
A. Gujarat
B. Mekkah
C. Persia
D. Afrika
E. Mesir
04 Penyebab Kerajaan Kalingga mengalami kemunduran adalah …
A. mendapat serangan dari Kerajaan Singhasari
B. mendapat serangan dari Kerajaan Sriwijaya
C. mendapat serangan dari Kerajaan Majapahit
D. mendapat serangan dari Kerajaan Colamandala
E. mendapat serangan dari Kerajaan Mataram Kuno
05 Kenyataan bahwa kesultanan – kesultanan Islam di Nusantara selalu berawal dari wilayah –
wilayah pesisir menjelaskan kuatnya penyebaran Islam melalui saluran …
A. perdagangan
B. pendidikan
C. dakwah
D. perkawinan
E. kesenian
06 Kesultanan Islam yang pertama berkembang di Pulau Jawa adalah …
A. Kesultanan Demak
B. Kesultanan Cirebon
C. Kesultanan Banten
D. Kesultanan Mataram
E. Kesultanan Samudera Pasai
07 Pemicu utama serangan besar - besaran Sekutu terhadap para pemuda dan rakyat Surabaya
pada bulan November 1945 adalah …
A. terbunuhnya pimpinan tentara Sekutu A.W.S. Mallaby
B. tewasnya beberapa tentara Sekutu di Jembatan Merah
C. serangan para pemuda ke Pelabuhan Tanjung Perak
D. seruan perlawanan oleh Gubernur Soeryo
E. pidato provokatif Bung Tomo
08 Pencetus sistem sewa tanah (landrent) adalah ...
A. Herman Willem Daendels
B. Jan Willem Janssens
C. Van der Capellen
D. Thomas Stamford Raffles
E. Johannes van den Bosch
09 VOC berhasil menerapkan strategi devide et impera terhadap Kesultanan Banten yaitu dengan
cara ...
A. menghasut Arya Purbaya untuk memerangi ayahnya sendiri Sultan Ageng Tirtayasa
B. menghasut Sultan Haji untuk memerangi ayahnya sendiri Sultan Ageng Tirtayasa
C. mengadu domba antara Sultan Ageng Tirtayasa dengan Sultan Agung
D. menyusupkan pasukan ke dalam Istana Surosowan
E. memaksakan perjanjian yang menguntungkan bagi VOC di Banten
10 Ciri khas organisasi pergerakan pada periode radikal adalah tidak mau bekerja sama dengan
penjajah. Organisasi yang bergerak secara nonkooperatif ini diantaranya ...
A. Budi Utomo dan Sarekat Islam
B. Muhammadiyah dan Indische Partij
C. PKI dan PNI
D. GAPI dan PNI
E. Parindra dan GAPI
11 Salah satu kebijakan Jepang di Indonesia dalam bidang ekonomi adalah romusha. “Romusha”
adalah sebutan untuk …..
A. Orang-orang yang dipekerjakan secara paksa selama masa pendudukan Jepang
B. Sistem kerja paksa yang diterapkan Jepang selama pendudukannya di Indonesia
C. Fenomena kerja paksa selama pendudukan Jepang di Indonesia
D. Penderitaan orang Indonesia yang dikerjapaksakan selama pendudukan Jepang
E. Kebijakan kerja wajib bagi orang-orang Indonesia selama masa pendudukan Jepang
12 Alasan yang melatar belakangi pemilihan Rengasdengklok sebagai tempat penculikan
Soekarno-Hatta oleh para pemuda sebagai berikut, kecuali…
A. letak Rengasdengklok yang terpencil dari Jakarta
B. rengasdengklok telah dibebaskan dari seluruh pengaruh Jepang
C. letak Rengasdengklok yang strategis di antara jawa Tengah, Bandung dan Jakarta
D. Rengasdengklok menjadi tempat berkumpul para pemuda bawah tanah
E. Rengasdengklok menjadi basis kekuatan PETA
13 Salah satu hasil sidang PPKI yang diselenggarakan pada tanggal 18 Agustus 1945 adalah …
A. pembagian wilayah Republik Indonesia
B. pembentukan kementrian dan departemen
C. pembentukan Komite Nasional Indonesia
D. pembentukan BKR
E. pemilihan presiden dan wakil presiden
14 Salah satu hal yang memicu peristiwa yang terjadi di hotel Yamato di Surabaya adalah …
A. masuknya tentara sekutu melalui pelabuhan Surabaya
B. tewasnya beberapa orang Jepang yang menginap di hotel tersebut
C. letak hotel tersebut yang berdekatan dengan markas Kempetai
D. berkibarnya bendera Belanda di puncak hotel
E. tentara Sekutu menghina para pemuda Indonesia
15 Untuk mengawasi pelaksanaan genjatan senjata dan mencari penyelesaian sengketa secara
damai, pada Agustus 1947, Dewan Keamanan PBB membentuk sebuah komisi jasa baik yang
kemudian dikenal sebagai....
A. Komisi Antar Negara
B. Komisi Tiga Negara
C. Komisi Dua Negara
D. Komisi Dua Benua
E. Komisi Tiga Benua
16 Ancaman disintegrasi yang didasari perbedaan kepentingan adalah?
A. Pemberontakan RMS
B. Pemberontakan G 30 S/PKI
C. Pemberontakan PKI Madiun
D. Pemberontakan PRRI
E. Pemberontakan Permesta
17 Pendirian Negara Islam Indonesia oleh Kartosuwiryo pada 7 Agustus 1949 disebabkan oleh …
A. Kekecewaan Kartosuwiryo setelah pasukan Hizbullah tidak dimasukkan ke dalam TNI
B. Kartosuwiryo tidak setuju dengan hasil KMB
C. Keinginan untuk mengganti dasar negara Pancasila dengan Komunis
D. Penolakan untuk menaati hasil Perundingan Renville
E. Ingin menggulingkan kekuasaan Soekarno di Jakarta
18 Pemberontakan PKI Madiun merupakan puncak ketidakpuasan salah seorang tokoh setelah
jatuh dari Kabinet, ialah ....
A. Muso
B. Alimin
C. Amir Syarifudin
D. Aidit
E. Tan Malaka
19 Pada masa Kabinet Djuanda, Natsir, dan Wilopo susunan kabinet bersifat zaken, yang
artinya….
A. Kabinet koalisi bersatu
B. Kabinet yang merupakan utusan dari partai-partai
C. Kabinet yang anggotanya dipilih langsung oleh Perdana Menteri
D. Kabinet yang mengutamakan keahlian anggotanya
E. Kabinet yang berisikan orang-orang Republiken
20 Perdana menteri yang berhasil menyelenggarakan Konferensi Asia Afrika (KAA) adalah …
A. Wilopo
B. Ali Sastroamidjojo
C. Juanda
D. Natsir
E. Burhanuddin Harahap
21 Tujuan dilaksanakannya sistem ekonomi Gerakan Banteng adalah ....
A. memberikan bantuan kredit kepada para pengusaha pribumi agar dapat bersaing dengan
pengusaha ekonomi
B. menghindarkan persaingan antara pengusaha pribumi dan pengusaha nonpribumi
C. membatasi masuknya pengusaha swasta asing ke Indonesia
D. meningkatkan nilai ekspor yang menghasilkan devisa negara
E. memberikan perlindungan kepada industri dalam negeri dari persaingan industri swasta
asing
22 Dekrit Presiden 5 Juli 1959 dikeluarkan Presiden Soekarno karena keadaan negara yang
genting yaitu ...
A. terjadi pemberontakan G 30S 1965
B. adanya ajaran NASAKOM
C. masalah Dwi Fungsi ABRI
D. keadaan politik sering berganti kabinet
E. dibubarkannya DPR hasil pemilu
23 Setelah keluarnya Dekrit Presiden 5 Juli 1959, terjadi beberapa penyelewengan yang
dilakukan presiden yang tidak sesuai dengan UUD 1945. Yang merupakan penyelewengan di
dalam negeri adalah ...
A. kedudukan MPRS berada di atas presiden
B. Indonesia keluar dari PBB
C. Indonesia mengikuti GANEFO
D. membubarkan DPR hasil pemilu
E. dikeluarkannya politik Ganyang Malaysia
24 Pahlawan Indonesia yang gugur dalam pertempuran di Laut Arafuru adalah ...
A. Isdiman
B. Yos Sudarso
C. Sutarto
D. Slamet Riyadi
E. Lembong
25 Beberapa hal yang dilakukan oleh pemegang Surat Perintah 11 Maret adalah sebagai berikut
kecuali …
A. mengangkat B.J Habibie menjadi presiden RI
B. membubarkan PKI
C. membentuk Kabinet Dwikora Yang Disempurnakan Lagi
D. membersihkan kabinet dari pengaruh PKI
E. menghentikan para menteri yang dianggap terlibat dalam G30S/ 1965
26 Di masa awal Orde Baru, konfrontasi dengan beberapa negara menjadi pekerjaan berat
pemerintahan. Salah satu upaya yang dilakukan untuk memulihkan kondisi politik luar negeri
Indonesia pada awal Orde Baru adalah...
A. Menghentikan konfrontasi tentang masalah Irian Barat.
B. Menandatangani kesepakatan normalisasi hubungan dengan malaysia di Bangkok.
C. Aktif kembali menjadi anggota Perserikatan Bangsa-Bangsa pada 1966.
D. Memprakarsai dan membentuk Gerakan Nonblok yang bersifat netral.
E. Menjalin hubungan dengan negara-negara Amerika, Uni Soviet, dan Cina.
27 Berikut ini adalah ciri – ciri pemerintahan Orde Baru, kecuali …
A. dwi fungsi ABRI
B. pembentukan sistem semi perwakilan
C. pemberlakuan sistem massa mengambang
D. kebebasan berpendapat dan berkumpul
E. pembangunan ekonomi yang mengandalkan bantuan luar negeri dan modal asing
28 Nilai utama yang dapat diperoleh dari mempelajari perlawanan rakyat melawan kolonialisme
adalah ...
A. Siapa yang kuat akan keluar sebagai pemenang
B. Bersatu teguh bercerai runtuh
C. Pengkhianatan lebih kejam daripada pembunuhan
D. Arm trade selalu berjaya
E. Homo homini lupus est
29 Sebab utama yang mengakibatkan kemunduran VOC adalah…
A. Hutang VOC yang menumpuk
B. Kepemimpinan yang birokratis
C. Ketidakjujuran para abdi VOC
D. Kegagalan kebijakan yang diterapkan
E. Perubahan politik dunia internasional
30 Naskah proklamasi kemerdekaan Indonesia dirumuskan oleh....
A. Ir. Soekarno, Drs. Moh Hatta, dan Mr. Ahmad Soebardjo
B. Ir. Soekarno, Drs. Moh. Hatta, dan dr. Radjiman Wediodiningrat
C. dr. Radjiman Wediodiningrat, Sukarni, dan Sudiro
D. Ir. Soekarno, Mr. A. Soebardjo, dan Sukarni
E. Drs. Moh. Hatta, Wikana, dan A.G. Pringgodigdo
31 Mengapa umat islam di Indonesia pada masa Pendudukan Jepang menolak Seikerei….
A. Umat Islam yang melakukan Seikerei dianggap menolak kemerdekaan
B. Umat Islam yang melakukan Seikerei dianggap tidak nasionalis
C. Umat Islam yang melakukan Seikerei dianggap akan menyekutukan Tuhan
D. Umat Islam yang melakukan Seikerei dianggap atheis
E. Umat Islam yang melakukan Seikerei dianggap intoleransi
32 Permasalahan yang masih belum dapat dituntaskan dalam konferensi meja bundar di tahun
1949 adalah....
A. Utang luar negeri dan pengakuan kedaulatan
B. Batas laut teritorial dan pampasan perang
C. Masalah Irian barat dan utang luar negeri
D. Dasar negara dan bentuk negara
E. Masalah irian barat dan dasar negara
33 Mengapa Bangsa Eropa cenderung termotivasi dan bernafsu untuk menguasai wilayah
Nusantara?
A. Karena wilayah Nusantara merupakan penghasil rempah-rempah
B. Karena wilayah Nusantara mengalami kemakmuran pada saat itu
C. Karena jatuhnya Konstantinopel ke tangan Romawi
D. Adanya perkembangan teknologi di Nusantara
E. Dorongan untuk menyebarkan agama Islam
34 Apa penyebab terjadinya pemberontakan APRA...
A. Ingin memisahkan diri dari indonesia dan ingin membuat negara sendiri
B. Adanya kekecewaan atas minimnya kesejahteraan tentara di Sumatra dan Sulawesi
C. Ketidakpuasan dikalangan pasukan Andi Aziz
D. KNIL tidak setuju dengan pembentukan APRIS di Jawa Barat
E. Adanya kekawatiran dari tentara KNIL bahwa mereka akan di perlakukan secara
diskriminatif oleh pimpinan APRIS.
35 Mengapa Jepang dengan mudah bisa diterima oleh Masyarakat Indonesia....
A. Tentara Jepang membagikan bahan makanan kepada rakyat.
B. Pemerintah Jepang langsung memberikan Kemerdekaan.
C. Jepang dianggap saudara muda Indonesia
D. Jepang membebaskan dan merangkul para tahanan politik Indonesia dari zaman Belanda.
E. Jepang tidak tertarik menguasai Indonesia
36 Berbagai kebijakan telah dilakukan Soeharto dalam menjaga stabilitas politik. Di bawah ini
yang tidak termasuk dalam karakteristik politik pemerintahan Orde Baru adalah...
A. Menyederhanakan jumlah dan struktur partai-partai politik.
B. Pembatasan kegiatan partai politik hanya sampai di Daerah Tingkat II.
C. Menjadikan Golongan Karya sebagai partai politik resmi dari pemerintah.
D. Menjadikan kelompok militer menjadi bagian dari DPR melalui dwi fungsi ABRI.
E. Menjadikan Pancasila sebagai azas tunggal bagi organisasi dan partai politik.
37 Hal yang tidak termasuk dalam Deklarasi Bangkok adalah....
A. mempercepat pertumbuhan ekonomi
B. meningkatkan kerja sama dalam bidang militer
C. meningkatkan perdamaian dan stabilitas regional
D. meningkatkan kerja sama dan saling membantu untuk kepentingan bersama
E. meningkatkan kerja sama untuk memajukan pendidikan
38 Alasan utama dari pembentukan Pemerintahan Darurat Republik Indonesia (PDRI) yang
berkedudukan di Bukit Tinggi, Sumatera Barat adalah ...
A. menyelamatkan kabinet yang memerintah saat itu
B. sebagai pemerintahan bayangan karena para pemimpin Indonesia diasingkan di Belanda
C. mengelabui Belanda agar tidak menyerang pusat pemerintahan di Yogyakarta
D. Yogyakarta dinilai tidak aman untuk menjadi pusat pemerintahan Indonesia
E. mengisyaratkan bahwa basis perjuangan militer adalah Bukit Tinggi
39 Budi Utomo merupakan organisasi pergerakan nasional pertama yang didirikan pada 20 Mei
1908 sehingga setiap tanggal 20 Mei diperingati sebagai Hari Kebangkitan Nasional.
Pernyataan berikut ini yang tidak tepat terkait Budi Utomo adalah ...
A. dipelopori oleh para mahasiswa STOVIA
B. moderat dan kooperatif dengan Belanda
C. ruang geraknya hanya Jawa dan Madura
D. bertujuan memajukan pengajaran dan kebudayaan
E. merupakan organisasi politik yang bergerak di bidang ekonomi
40 Masuknya pengaruh Hindu ke Indonesia ini dilakukan oleh peranan para pendeta Hindu dari
India. Pendapat ini dikemukakan oleh teori …
A. Brahmana
B. Waisya
C. Ksatria
D. Arus Balik
E. Sudra

Anda mungkin juga menyukai