Anda di halaman 1dari 20

Cermati teks berikut.

Penetrasi teknologi sudah sangat pesat masuk ke kehidupan masyarakat Teknologi


komunikasi sudah menjadi salah satu kebutuhan yang harus dipenuhi tiap hari oleh
masyarakat. Ini tentu saja membawa pada perubahan pola hidup dalam masyarakat.
Masyarakat sudah mulai beralih pada aktivitas yang menggunakan perangkat digital yang
berbasis teknologi.
Saat ini kita cukup dengan mengoperasikan smartphone, orang bisa memesan dan
melakukan pembayaran sebuah transaksi. Melalui transaksi daring, konsumen tidak perlu
repot datang ke tempat penjualan pedagang Kemajuan teknologi informasi memungkinkan
transaksi perdagangan dilakukan secara daring Meski pas ansaksi daring mendudukkan
konsumen pada posisi tawar yang lemah Selanjutnya, barang dari pedagang dengan biaya
yang relatif murah atau bahkan gratis. Tidak dipahaminya UU Nomor 8 Tahun 1999 tentang
Perlindungan Konsumen mengakibatkan kasus-kasus pelanggaran tersebut tidak banyak yang
dituntut ke pengadilan. Hal ini terlihat dari banyaknya kasus pelanggaran komitmen oleh
pedagang yang merugikan konsumen.
1. Informasi tersirat dalam teks tersebut adalah...
a. Masyarakat perlu berhati-hati dalam melakukan transaksi online jika belum
memahami UU perlindungan konsumen.
b. Kemudahan teknologi mengubah tatanan sosial di masyarakat, khususnya masyarakat
milenial.
c. Pelanggaran komitmen oleh pedagang sering terjadi saat melakukan transaksi daring.
d. Smartphone menjadi barang yang sangat berharga pada zaman sekarang karena semua
aktivitas dilakukan melalui daring.
e. Pemahaman tentang UU perlindungan konsumen perlu diketahui oleh
masyarakat agar kasus pelanggaran komitmen yang merugikan konsumen tidak
terjadi.
2. Bacalah penggalan novel berikut.
Kini aku telah menjadi pribadi yang pesimistis, malas belajar. Berangkat dan pulang
sekolah lariku tak lagi deras. Hawa positif dalam tubuhku menguap dibawa hasutan-
hasutan pragmatis. Untuk apa aku memecahkan kepala mempelajari teorema binomial
untuk mengukur bilangan tak terhingga jika yang terhingga bagiku adalah kemungkinan
tak mampu melanjutkan sekolah setelah SMA, jika kuukur nanti hanya sejumlah ikan
yang telah kupikul agar mendapat uang receh dari nakhoda… .

Berdasarkan kutipan tersebut, tema novel Sang Pemimpi adalah….


a. Pesimisme terhadap masa depan
b. Hilangnya motivasi belajar akibat kemiskinan
c. Beratnya bersekolah sambil kerja
d. Kehidupan anak nelayan yang malas belajar
e. Ketidakmungkinan anak miskin untuk bersekolah
3. Bacalah teks berikut dengan cermat.
Di tengah alunan orkes Madun yang terpancar dari radio, kami memulai percakapan
penting itu. Kami tahu saatnya telah tiba. Kami tidak bisa berbohong lagi, kalau tidak mau
gila. Sudah terlalu lama kejadiannya kami biarkan berlangsung. Menggila dan
memperbudak kami. Dengan kata-kata yang sederhana, semua harus diselesaikan.
"Sudah kau pikirkan bahwa perkawinan ini berarti perubahan, perubahan pada diri kita?"
tanyanya padaku
"Aku mengerti dan aku sudah siap."
"Seandainya kelak ada yang engkau sesalkan, apa yang akan kau lakukan?"
"Aku tak akan menyesal. Walaupun yang kau lepaskan ini bernama kebebasan,
kemerdekaan yang dipuja oleh para seniman, kaum cendekiawan, kaum muda, dan …”

Konflik yang dihadapi tokoh pada kutipan novel tersebut adalah….


a. Konflik batin tokoh dalam menghadapi perkawinan
b. Konflik batin karena menghadapi masalah penting
c. Konflik batin karena tokoh tidak dapat berbohong
d. Konflik fisik antartokoh dalam menghadapi perkawinan
e. Konflik fisik tokoh karena kehilangan kebebasan
4. Bacalah teks berikut untuk menjawab soal nomor 4 dan 5.
(1) Cianjur dilanda gempa, ratusan orang meninggal dunia dan ribuan lainnya harus tidur
di tenda pengungsian akibat kondisi rumah mereka yang hancur. Kekuatan gempa
tercatat sebesar 5,6 magnitudo.
(2) Gempa di Cianjur merupakan gempa bumi tektonik. Gempa jenis ini terjadi akibat
pergeseran kerak atau lempeng bumi.
(3) Ada beberapa jenis gempa bumi, di antaranya adalah gempa bumi tektonik, vulkanik,
dan buatan. Gempa tektonik merupakan jenis gempa yang paling sering menimbulkan
korban.
(4) Sesungguhnya setiap saat lempeng bumi terus bergerak hingga mengakibatkan terjadi
saling mendesak antarlempeng. Karena besarnya desakan, salah satu kedua lempeng
mengalami patah dan melepaskan energi. Pada saat terjadi patahan inilah gempa bumi
tektonik terjadi.
(5) Besarnya gempa dapat diukur dengan skala magnitudo dan skala Richter. Skala
magnitudo merupakan skala yang mengukur gempa berdasarkan gelombang
seismiknya. Adapun skala Richter adalah skala yang dicatat berdasarkan laporan
observatorium seismologi nasional.

Bagian yang berisi proses terjadinya sesuatu dalam teks eksplanasi tersebut ditandai
dengan nomor….
a. (1)
b. (2)
c. (3)
d. (4)
e. (5)
5. Berdasarkan isi teks di atas, pasangan unsur sebab-akibat yang benar adalah….
Ops Sebab Akibat
i
A. Gempa di Cianjur Gempa bumi
B. Gempa di Cianjur Gempa tektonik
C. Lempeng bumi bergerak Gempa bumi
D. Lempeng bumi saling desak Gempa tektonik
E. Lempeng bumi patah Gempa tektonik
6. Bacalah teks resensi berikut untuk menjawab soal nomor 6 dan 7.
(1) Buku kumpulan cerpen berjudul Tak Ada Sejengkal Tanah untuk Sajadah ini berisi 20
cerpen karya Budi Wahyono, mantan Guru SMK N 7 Semarang yang produktif
menulis sejak tahun 80-an.

(2) Menolak untuk kalah. Itulah tema besar yang digarap Budi di buku ini. Ada 17 cerpen
yang bertemakan tema tersebut. Sebut saja, "Sali Menuntun Sapi", "Saya dan
Marinem", "Penganggur", "Tato", dan "Perempuan Hujan". Tema inilah yang
menjadikan buku ini berbeda dengan kumpulan cerpen lainnya.

(3) Semua tokoh yang menolak kalah pada cerpen-cerpen adalah orang kecil. Ini
menunjukkan dukungan Budi Wahyono pada nasib rakyat kecil. Di sisi lain, hal itu
juga menjadi penanda bahwa cerpen-cerpennya tak hanya bercerita, tetapi juga
menumbuhkan harapan dan keyakinan bahwa orang kecil pun punya kekuatan, mereka
tak bisa disepelekan.

(4) Sebagai penulis yang tumbuh dan besar di genre sastra surat kabar, mudah dimengerti
jika Budi mampu berbicara secara ringkas. Namun tidak kehilangan daya
deskripsinya, baik deskripsi batin maupun tempat dan suasana.

(5) Sebagaimana yang ada pada cerpen-cerpennya, butuh proses dan perjuangan untuk
menjadi tidak kalah. Demikianlah pula hidup, selalu harus diperjuangkan agar tak
tumbang sebagai korban. Begitu barangkali yang Budi Wahyono hendak katakan.

Berdasarkan teks tersebut, hal yang menjadi kekhasan kumpulan cerpen Tak Ada Sejengkal
Tanah untuk Sajadah adalah….
a. Kepengarangan
b. Tema
c. Tokoh
d. Alur
e. Amanat
7. Berdasarkan teks tersebut. Kelebihan Kumpulan cerpen Tak Ada Sejengkal Tanah untuk
Sajadah dipaparkan pada paragraf bernomor….
a. (2) dan (3)
b. (2) dan (4)
c. (2) dan (5)
d. (3) dan (4)
e. (3) dan (5)
8. Bacalah teks berikut.
Sebagaimana bangsa besar lainnya, kehebatan bangsa Jepang dibangun atas nilai-nilal
yang ditanamkan secara turun-temurun melewati sejarah panjang. Nilai-nilai itu
ditanamkan dan diwariskan melalui berbagai produk budaya. Lantaran itu, mempelajari
mengapa Jepang bisa menjadi bangsa besar meski miskin sumber alam haruslah dengan
mempelajari berbagai produk budaya tadi.
Mereka yang ingin mengenali dan mempelajari Jepang, dapat menggunakan buku
karya Jacob Mortimer Wier Silver ini sebagai rujukan. Semuanya tersaji dalam 12 bab,
antara lain Festival dan Hari Libur, Kehidupan Rumah Tangga, Harakiri, Permainan dan
Hiburan Nasional, Takhayul dan Kepatuhan Beragama, Sistem Mata Mata, dan
Pemandian Umum,
Dari buku ini pembaca bisa memperoleh beberapa hal menarik yang mungkin belum
banyak diketahui orang, misalnya saja tentang sistem mata-mata dan harakiri. Masyarakat
Jepang zaman dahulu mampu membuat waduk hingga seluruh pejabat, bahkan rakyat
biasa berada di bawah pengawasan kaisar.
Bagi yang ingin memperoleh paparan lengkap dan mendalam atas berbagai kebiasaan
dan adat istiadat masyarakat Jepang Kuno, buku ini memang tidak akan memenuhi
harapan. Pasalnya, penjelasannya relatif singkat, tidak mendetail, sehingga perlu
diperdalam melalui literatur lainnya.

Kelemahan buku yang diungkapkan dalam resensi tersebut adalah….


a. Pengarangnya orang asing
b. Isi tersaji hanya 12 bab
c. Isinya jarang diketahui orang
d. Paparannya tidak lengkap
e. Penjelasannya relatif singkat
9. Bacalah teks berikut.
“Tobong", Kisah Getir Seniman Ketoprak
Nasib merana kehidupan ketoprak tradisional belum lama ini diangkat menjadi
pementasan drama oleh kelompok teater Mendut Institute, Magelang, dengan judul
"Tobong". Drama berdurasi 45 menit itu mengisahkan kegalauan hidup para pemain
ketoprak pimpinan Raden Kusumo (diperankan Fajar).
Bahar Sukoco menyutradarai pertunjukan ini dengan apik. Bersama para pemain dan
krunya, ia berhasil menyajikan naskah karya Nindito ini. Para pemain mampu berakting
penuh penjiwaan lewat gestur, mimik, dan dialog sehingga konflik batin tokoh terlihat
kuat.
Setting digarap sederhana, berupa jajaran kain putih yang dipasang seperti gorden,
namun mampu menggambarkan dengan detail ruang tobong (tempat pertunjukan
ketoprak). Ilustrasi musik digarap dengan menggunakan perangkat gamelan sehingga
konflik antarpemain jadi makin menegangkan.

Opini yang tepat terdapat pada kalimat….


a. Drama berdurasi 45 menit itu mengisahkan kegalauan hidup para pemain ketoprak
pimpinan Raden Kusumo (diperankan Fajar).
b. Bersama para pemain dan krunya, ia berhasil menyajikan naskah karya Nindito ini.
c. Para pemain mampu berakting penuh penjiwaan lewat gestur, mimik, dan dialog
sehingga konflik batin tokoh terlihat kuat
d. Setting digarap sederhana, berupa jajaran kain putih yang dipasang seperti gorden,
namun mampu menggambarkan dengan detail ruang tobong (tempat pertunjukan
ketoprak)
e. Ilustrasi music digarap dengan menggunakan perangkat gamelan sehingga konflik
antarpemain jadi makin menegangkan.
10. Bacalah teks berikut.
Seseorang yang bermental sehat dapat menggunakan kemampuan atau potensi dirinya
secara maksimal dalam menghadapi tantangan hidup, serta menjalin hubungan positif
dengan orang lain. Sebaliknya, orang yang Kesehatan mentalnya terganggu akan
mengalami gangguan suasana hati, kemampuan berpikir, serta kendali emosi yang pada
akhirnya bisa mengarah pada perilaku buruk.
Penyakit mental dapat menyebabkan masalah dalam kehidupan sehari-hari, tidak
hanya dapat merusak interaksi atau hubungan dengan orang lain, namun juga dapat
menurunkan prestasi di sekolah dan produktivitas kerja. Oleh sebab itu, sudah saatnya kita
menjalankan pola hidup sehat. Terdapat beberapa jenis masalah Kesehatan mental yang
paling umum terjadi, yaitu stres, depresi, dan gangguan kecemasan.

Simpulan bacaan teks tersebut adalah….


a. Orang yang bermental sehat dapat menggunakan kemampuannya secara maksimal
b. Orang yang Kesehatan mentalnya terganggu akan mengalami gangguan kejiwaan
c. Orang yang terganggu mentalnya akan kehilangan kendali emosi sehingga berperilaku
buruk
d. Penyakit mental dapat menyebabkan masalah dalam kehidupan sehari-hari
e. Kita harus menjalankan pola hidup sehat agar tidak memiliki gangguan mental.
11. Cermatilah teks berikut.

Presiden mengungkapkan bahwa dunia saat ini Tengah menghadapi tantangan yang
cukup berat. Hal itu tercermin dari adanya konflik geopolitik yang menimbulkan dampak
bagi seluruh negara di dunia. “Ancaman krisis energi, krisis pangan, dan krisis keuangan
menghantui semua negar,” kata Presiden dalam Pembukaan Sidang Parliamentary
Speakers’ Summit (P20), di Gedung Nusantara MPR/DPR/DPD-RI Jakarta, Kamis
(6/10/2022).
Pada saat yang bersamaan, kata Presiden, semua negara akan menghadapi dampak
perubahan iklim yang juga menimbulkan gangguan pada produksi pangan. Kondisi itu
akan membuat ancaman kelaparan muncul di depan mata. Kepala Negara itu menuturkan
dalam menghadapi ancaman besar ini, kemampuan dari setiap negara itu berbeda-beda.
Menurutnya ada negara yang mampu bertahan dan memiliki resiliensi yang tinggi. Tapi di
sisi lain banyak juga negara terancam jadi negara gagal yang berdampak pada jutaan
warganya serta memperlebar ketidakseimbangan ekonomi global. Oleh karena itu, dalam
forum parlemen G20 menjadi sangat strategis untuk membicarakan agenda-agenda
bersama dunia yang memerlukan dukungan politik dari parlemen. Tujuannya untuk
menyelesaikan masalah-masalah nyata yang dihadapi seluruh warga dunia.

Pesan tersirat dari informasi bacaan tersebut adalah….


a. Krisis global yang terjadi di beberapa negara harus segera diatasi karena sudah
merupakan bencana kemanusiaan global.
b. PBB selama ini tidak bisa menangani krisis kelaparan dunia karena dana yang tersedia
kurang menjangkau semua jumlah penduduk yang kelaparan.
c. Sampai tahun 2021, krisis kelaparan akut masih muncul di semua negara Afrika akibat
bencana alam dan krisis ekonomi.
d. Krisis moneter dan bencana alam yang melanda sebagian negara berkembang menjadi
pemicu adanya kelaparan.
e. Kenaikan harga pangan dunia berdampak pada tingkat ketersediaan pangan suatu
negara sehingga menimbullkan krisis ekonomi yang berdampak pada kemiskinan.
12. Cermatilah teks berikut untuk menjawab soal nomor 12 dan 13!
Tetapi Tuanku Laras, sedikit pun tidak mengindahkan perkataan Midun. Jangankan
Tuanku Laras reda marahnya, melainkan bertambah-tambah. Midun menundukkan kepala
saja, karena Tuanku Laras memaki dia dengan tiada henti.
Setelah puas Tuanku Laras berkata, maka Midun menjawab pula dengan sabar,
katanya, "Luka Pak Inuh itu karena beliau jatuh sendiri. Sekali-kali tidak hamba melukai
beliau, Tuanku. Jika tidak ada hamba kemarin, entah beberapa jenazah bergulingan,
karena beliau memegang senjata. Jika Tuanku kurang percaya atas keterangan hamba itu,
cobalah Tuanku tanyakan kepada orang lain. Tetapi jika hamba bersalah berbuat demikian,
ampunilah kiranya hamba, Tuanku."
Mendengar perkataan itu, adalah agak kurang marah Tuanku Laras sedikit. Tetapi
karena pengaduan Kacak termasuk benar ke dalam hatinya, lalu ia berkata, "Sebetulnya
awak mesti diproses perbal dan dibawa ke Bukittinggi. Tetapi sekali ini saya maafkan.
Sebagai ajaran supaya jangan terbiasa, awak dapat hukuman enam hari. Awak mesti
mengadakan rumput kuda empat rajut sehari. Sudah menyabit rumput awak bekerja di
kantor ini dan jaga malam."

Konflik yang terdapat dalam kutipan novel tersebut adalah….


a. Midun berusaha menjelaskan masalah yang sebenarnya terjadi.
b. Midun mendapat hukuman dari Tuanku Laras meski ia tidak bersalah.
c. Tuanku Laras tidak mau mendengarkan kebenaran penjelasan dari Midun.
d. Midun mendorong Pak Inuh yang membawa senjata sehingga terjatuh dan luka.
e. Tuanku Laras sudah terhasut oleh pengaduan Kacak tentang masalah yang terjadi.
13. Amanat yang terkandung dalam kutipan novel tersebut adalah….
a. Dengarkanlah penjelasan orang lain dengan baik
b. Berlakulah sabar dalam menghadapi masalah apa pun
c. Jangan memberi hukuman pada orang yang tidak bersalah
d. Jangan mudah percaya perkataan orang yang belum tentu benar
e. Ampunilah kesalahan orang lain dengan Ikhlas

Cermatilah teks berikut untuk menjawab soal nomor 14 dan 15


Kebiasaan Sepele yang Bisa Memboroskan Energi
Menghemat energi, seperti menggunakan air dan listrik seperlunya, dapat menekan
blaya tagihan dan menjaga kelestarian lingkungan. Sayangnya, masih banyak orang tanpa
sadar melakukan hal sepele berikut yang memboroskan energi
Muatan tidak penuh
Mesin pencuci piring, mesin cuci, dan pengering pakaian sebaiknya digunakan dengan
muatan penuh agar pemakaiannya efisien, Atur jadwal mencuci agar tidak terjadi pemborosan
listrik untuk mencuci sedikit piring atau beberapa helai pakaian saja.
Boros Memakai AC
Menyalakan pemanas dan/atau AC di ruangan yang tidak sering digunakan adalah
pemborosan. Jika kam tersebut memang harus menggunakan pemanas atau AC, atur
temperatur paling minimal agar lebih menghemat energi listrik yang digunakan.
Menyimpan makanan panas di kulkas
Menyimpan makanan panas di kulkas atau freezer membuat perangkat rumah tangga
tersebut bekerja lebih keras dan menghabiskan lebih banyak energi. Tidak menutup lemari
pendingin dengan rapat juga menyebabkan efek yang sama.
Membiarkan keran terbuka
Membiarkan keran terbuka satu menit hingga meluber sama saja dengan membiarkan
sembilan liter air terbuang percuma. Dampaknya akan terasa, termasuk bagi yang
menggunakan listrik untuk mengalirkan air (jet pump). Jangan menyepelekan hal ini karena
banyak orang di pelosok dunia yang masih mengalami kekurangan air bersih.
Salah memilih penerangan
Tidak mengganti lampu pijar atau lampu neon dengan LED dapat menyebabkan
penambahan akumulasi tagihan listrik menjadi tak terkendali. Selain lebih hemat karena
menekan biaya listrik, memakai lampu LED jauh lebih ramah lingkungan dengan masa pakai
lebih lama.
Tidak mematikan lampu
Lupa mematikan lampu saat keluar rumah atau ketika ruangan tidak digunakan
termasuk pemborosan energi. Padahal, komitmen hemat energi amat mudah dilakukan,
sesederhana mematikan beberapa lampu yang tak diperlukan saat siang hari, dikutip dari
laman Which.
14. Berdasarkan paragraf kedua dan ketiga, dapat disimpulkan bahwa sikap penulis adalah….
a. Memotivasi
b. Merefleksi
c. Persuasif
d. Kritis
e. Kesal
15. Tujuan penulisan kalimat yang bergaris bawah pada bacaan tersebut adalah untuk….
a. Mendukung isi kalimat sebelumnya
b. Memerinci isi kalimat sebelumnya
c. Memperluas isi kalimat sebelumnya
d. Memperjelas isi kalimat sebelumnya
e. Menjabarkan isi kalimat sebelumnya

Bacalah wacana berikut dengan saksama


Seorang Gadis dan Ikan Asin
Oleh: Rida Afrilyasanti
Seorang gadis cilik memegang sepiring nasi putih dengan ikan asin kecil di atasnya.
Seorang ibu tersenyum memandangi anak gadisnya yang tersenyum lebar dengan mata
berbinar. Keadaan saat ini memang makin sulit apalagi tidak banyak orang yang berani keluar
rumah untuk sekadar membeli minum atau jajan. Akibatnya, tidak banyak juga rongsokan
yang terkumpul untuk dapat ditukarkan dengan sebungkus nasi. Sudah lama juga kedai Bu
Surti tutup sehingga si Ibu tidak lagi bisa sekadar membantu mencuci piring di sana atau
mengambilkan belanjaan bahan masakan untuk warung dari pasar besar.
Sejak tadi pagi, si Gadis Kecil memang sudah mengeluh lapar. Beruntung sekali
malam itu Tuhan memberi mereka sedikit rezeki. Bukan karena ingin mengurangi makan
malam si Gadis, namun memang mungkin sesuap nasi harus masuk ke perutnya agar si Ibu
tetap bisa bekerja esok hari. Dengan pelan dan sedikit ragu, ibu berbisik pada si Gadis,
"Sayang, bolehkah Ibu meminta sesuap nasi saja?"
Si Gadis Kecil terdiam, memandang ibunya sebentar, kemudian mengambil sesendok
nasi dan memakannya. Beberapa saat kemudian, si Gadis Kecil mengambil sesendok nasi lagi
dengan secuil ikan asin, dan kembali memakannya.
Si Ibu tetap mencoba tersenyum untuk menutupi sedikit kekecewaannya. Bukan dari
pagi tadi saja si Ibu menahan rasa laparnya karena dari semalam pun hanya ada seporsi nasi
yang memang hanya cukup untuk buah hatinya.
Usai mengecap nasi dan secuil ikan asin yang disendoknya, si Gadis Kecil
menyuapkan sesendok penuh nasi bersama sepotong ikan asin untuk ibunya, "Ibu, makanlah...
nasi dingin saja hambar rasanya, apalagi nasinya sudah mulai keras. Ternyata dengan ikan
asin, nasinya jadi terasa sangat nikmat.”
16. Apakah pesan utama cerita tersebut?
a. Jangan pernah memberikan penilaian sebelum mengetahui hal yang sebenarnya.
b. Kasih sayang yang tulus dari seorang ibu tidak akan pernah bisa tergantikan.
c. Dalam setiap perjuangan, pasti ada hasil yang membahagiakan.
d. Dengan rasa syukur, semuanya akan terasa nikmat.
e. Seorang ibu pasti selalu mengalah pada anaknya.

Cermatilah teks berikut untuk menjawab soal nomor 17 dan 18

Hasil riset dari Google, Temasek, dan Bain & Company 2022, memproyeksikan
ekonomi digital di Indonesia akan mencapai GMV (Gross Merchandise Value) senilai 77
miliar dolar AS pada tahun ini. Hal ini terlihat setelah bertumbuh sebesar 22 persen
selama setahun terakhir ini. Selanjutnya, hingga 2025, ekonomi digital Tanah Air juga
diproyeksi akan mencapai 130 miliar dolar AS. Tumbuh dengan Compound Annual
Growth Rate (CAGR) sebesar 19 persen. Lalu, pada 2030 akan tumbuh lebih dari tiga kali
lipat mencapai kisaran nilai 220 miliar dolar AS sampai 360 miliar dolar AS. "Ini adalah
salah satu kunci ekonomi berkelanjutan dan sangat bermanfaat bagi pemulihan ekonomi
agar lebih kuat inklusif dan kolaboratif," kata Presiden.
Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi menyatakan, pemerintah
saat ini telah mendukung secara penuh pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia.
Terlebih ekonomi digital juga memiliki peran penting dalam mencapai visi menjadi negara
maju pada 2045. "Ekonomi digital Indonesia tumbuh pesat dan menjadi penopang
perekonomian dalam negeri akibat dampak pandemi," kata Menteri dalam sambutan
kuncinya pada diskusi bertajuk Enunciating New Indonesia Homeground Unicorns
dikutip Selasa (6/9/2022).
(1) Menteri bahkan mengklaim pertumbuhan ekonomi digital Indonesia sangat
pesat jika dibandingkan dengan negara lain di Asia Tenggara. (2) Dalam paparannya,
Menko menyebutkan, nilai ekonomi digital Indonesia 2021 mencapai angka sebesar 70
miliar dolar AS dan diprediksi tumbuh dua kali lipat pada 2025. (3) Ketua Dewan
Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pun mengamini. (4) Dia menyebut ekonomi
digital Indonesia saat ini sangat kuat dan menjadi yang terbesar di ASEAN. (5) Selain
karena ekonomi digital, terdapat beberapa faktor lain yang menjadikan Indonesia sebagai
sumber kuat pertumbuhan ekonomi ASEAN. (6) Beberapa di antaranya adalah jumlah
penduduk terbesar, demografi muda, serta kelompok usia masyarakat berpenghasilan
menengah ke bawah yang potensial masih memiliki banyak ruang untuk tumbuh dan
berkembang.

17. Tujuan penulisan kalimat (3) pada paragraf terakhir bacaan tersebut adalah untuk
a. Memerinci informasi pada kalimat sebelumnya
b. Menyangkal informasi pada kalimat sebelumnya
c. Memperkuat informasi pada kalimat sebelumnya
d. Menceritakan informasi pada kalimat sebelumnya
e. Menjabarkan informasi pada kalimat sebelumnya
18. Pernyataan yang mendukung isi teks pada bacaan di atas adalah
Pernyataan Benar Salah
Kita mesti mewaspadai hasil riset dari Google, Temasek,
dan Bain & Company 2022 yang memproyeksikan
ekonomi digital di Indonesia akan mencapai GMV (Gross
Merchandise Value) senilai 77 miliar dolar AS pada tahun
ini dan janganlah menjadi kebanggaan belaka.
Peningkatan ekonomi digital adalah salah satu kunci
ekonomi berkelanjutan dan sangat bermanfaat bagi
pemulihan ekonomi agar lebih kuat inklusif dan
kolaboratif.
Pak Menteri yang menyebutkan bahwa ekonomi digital
Indonesia tumbuh pesat dan menjadi penopang
perekonomian dalam negeri akibat dampak pandemi
harus menjadi pemicu kita untuk lebih mendukung
pertumbuhan ekonomi digital tersebut.
Pemerintah kini telah mendukung secara penuh
pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia. Namun, hal
itu menjadi tidak begitu berarti jika rakyat Indonesia
terutama generasi mudanya tidak merebut peran yang
besar dalam ikut serta meningkatkan pertumbuhan
ekonomi digital.
Selain karena ekonomi digital, terdapat beberapa faktor
lain yang menjadikan Indonesia sebagai sumber kuat
pertumbuhan ekonomi ASEAN. Hal ini membuka
peluang besar bagi Indonesia menjadi pemimpin di
ASEAN.

19. Bacalah teks berikut


Krisis pangan memang jadi permasalahan dunia di tengah ketidakpastian yang terjadi.
Persatuan Bangsa- Bangsa (PBB) melalui Organisasi Pangan dan Pertanian (Food and
Agriculture Organization/FAO) mengatakan, pada 2021, sekitar 854 juta orang di dunia
mengalami kekurangan gizi. Dari jumlah tersebut, 100 juta di antaranya termasuk yang
mengalami kemiskinan dan kelaparan.
PBB juga mencatat, 25 ribu orang, termasuk lebih dari 10 ribu anak-anak, meninggal
tiap harinya karena kasus kelaparan. Berdasarkan data PBB, ada empat negara yang
menghadapi krisis pangan serius. Mayoritas berada di Afrika, yakni Sudan Selatan, Nigeria,
Etiopia, dan Yaman, Sekitar 7,2 juta rakyat Sudan Selatan menghadapi krisis pangan akut
tingkat tinggi. Risiko kelaparan ini terjadi di beberapa wilayah Sudan Selatan. Masyarakat
harus bergulat dengan banjir yang terus berulang dan semakin parah, yang telah menyebabkan
perpindahan besar-besaran. Kondisi ini juga menyebabkan kerusakan alam, termasuk
kerusakan produksi pertanian, kehancuran mata pencaharian, dan lainnya.
Sementara itu, di Etiopia, antara Juli-September 2021, 401 ribu orang di wilayah
Tigray diproyeksikan mengalami kelaparan. Risiko kelaparan yang tinggi terjadi karena
adanya konflik di wilayah tersebut. Semakin banyak yang mengungkapkan kekhawatirannya
terkait krisis pangan di wilayah Tigray. Apalagi Etiopia mengalami kendala yang terkait
dengan persoalan iklim.
Tingkat kelaparan di Yaman juga meningkat akibat perang dan krisis ekonomi. PBB
mencatat setengah dari rumah tangga di Yaman punya tingkat konsumsi yang kurang dari
yang dibutuhkan. Pada 2021, lebih dari 2,25 juta anak dan lebih dari 1 juta ibu hamil dan
menyusui terkena dampak malnutrisi akut.

Pernyataan Benar Salah


A Krisis kelaparan dunia hanya terjadi di negara-negara
berkembang di wilayah Afrika.
B Tingkat kelaparan penduduk dunia dipicu oleh beberapa
faktor, baik dari alam maupun bencana kemanusiaan,
misalnya perang.
C Penduduk dunia yang mengalami kelaparan tingkat akut sudah
mencapai angka di atas 40 miliar.
D PBB melalui WFP harus segera bertindak untuk menangani
bencana kelaparan di dunia yang makin memburuk.
E Lebih dari dua juta anak dan ibu hamil mengalami malnutrisi
akibat krisis pangan.

Cermatilah cuplikan ulasan novel berikut untuk menjawab soal nomor 20 dan 21
Penjajahan cenderung membahas perampasan kekayaan oleh suatu bangsa terhadap
bangsa lain. Penjajahan di Nusantara dilakukan oleh Belanda, dengan tujuan agar negaranya
semakin berjaya. Perampasan yang dilakukan oleh penjajah itu bukan hanya dalam hal
kekayaan alam atau kekayaan lainnya, melainkan juga perampasan sosial dan budaya.
Pribumi terbelenggu dalam tatanan yang sudah dibuat mereka. Oleh mereka, penduduk
Indonesia dibagi-bagi ke dalam berbagai kelas sosial. Dan kelas yang tertindas dalam cerita
ini adalah kelas pribumi. Dalam novel Bumi Manusia inilah dikisahkan perjuangan anak
pribumi dalam mendobrak belenggu tersebut.
Minke sebagai tokoh utama dalam novel ini adalah gambaran tokoh muda yang
mempunyai visi lebih maju dibandingkan teman-teman sebayanya. la adalah salah satu anak
pribumi yang masih muda dan sekolah di HBS (Hogere Burger School) Surabaya, yaitu
sekolah yang setara SMA. Tidak semua pribumi bisa bersekolah di situ, hanya keturunan
minimal ningrat yang boleh bersekolah di HBS. Selebihnya adalah warga negara kelas 1,
yakni orang Eropa dan kelas 2, yaitu orang Indo dan Tionghoa. Hanya dia pribumi asli yang
bersekolah di sana. Pada masa itu, yang dapat masuk ke sekolah HBS adalah orang-orang
keturunan Eropa.

Minke adalah seorang pribumi yang pandai, khususnya dalam menulis. Tulisannya
bisa membuat orang sampai terkagum-kagum dan dimuat di berbagai surat kabar Belanda
pada saat itu. Sebagai seorang pribumi, ia kurang disukai oleh siswa-siswi Eropa lainnya. la
berani melawan ketidakadilan yang terjadi pada bangsanya, la juga berani memberontak
terhadap kebudayaan lokal yang membuatnya selalu di bawah.
20. Pernyataan yang mencerminkan bahwa tokoh Minke dalam ulasan novel tersebut
merupakan tokoh muda yang mempunyai visi lebih maju dibandingkan teman-teman
sebayanya adalah
Pernyataan Benar Salah
A Minke adalah salah satu anak pribumi yang masih muda
dan sekolah di HBS (Hogere Burger School) Surabaya,
yaitu sekolah yang setara SMA.
B Hanya dia pribumi asli yang bersekolah di sana.
C Dalam novel ini, dikisahkan perjuangan anak pribumi
dalam mendobrak belenggu tersebut.
D Pribumi terbelenggu dalam tatanan yang sudah dibuat
mereka. Oleh mereka, penduduk Indonesia dibagi-bagi
ke dalam berbagai kelas sosial.
E Sebagai seorang pribumi, ia kurang disukai oleh siswa-
siswi Eropa lainnya

21. Pernyataan yang menggambarkan perilaku yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-
hari sesuai dengan isi ulasan cerita novel tersebut adalah
Pernyataan Benar Salah
A Membantu siswa lain yang tidak mampu membayar
biaya sekolah
B Berani melawan ketidakadilan saat mendapat
penindasan atau perundungan dari orang lain
C Banyak membaca buku untuk meningkatkan wawasan
dan mengasah kemampuan menulis
D Melestarikan budaya lokal sebagai warisan leluhur yang
perlu dijaga keberadaannya
E Belajar ke luar negeri agar mendapat ilmu yang tinggi
dan gelar yang bergengsi

Bacalah penggalan bacaan berikut untuk menjawab nomor 22


(1) Terdapat tiga jalur dalam penerimaan mahasiswa baru Perguruan Tinggi Negeri (PTN)
tahun 2022 yang masing-masing memiliki kuota, dan jadwal yang berbeda-beda. (2)
Penerimaan mahasiswa baru PTN tahun 2022 masih dikelola oleh Lembaga Tes Masuk
Perguruan Tinggi (LTMPT), yang merupakan lembaga penyelenggaraan tes Perguruan
Tinggi (PT) bagi mahasiswa baru. (3) LTMPT memiliki tiga fungsi, yakni mengelola dan
mengolah data calon mahasiswa untuk bahan seleksi jalur SNMPTN dan SBMPTN oleh
rektor PTN, melaksanakan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK), serta menyampaikan
hasil UTBK kepada peserta dan PTN tujuan. (4) Selain itu, LTMPT juga memiliki tiga
tujuan, yaitu melaksanakan tes masuk PT yang kredibel, adil, transparan, fleksibel, efisien
dan akuntabel. (5) Ada pun beberapa jalur yang digunakan untuk masuk PTN di
antaranya, yaitu jalur SNMPTN/undangan, yang kriterianya dilihat berdasarkan nilai
akademik saja maupun nilai akademik dan prestasi lainnya (yang ditetapkan oleh PTN).
(6) Untuk jalur SNMPTN, pemerintah menanggung biaya pelaksanaan tersebut, sehingga
para peserta jalur SNMPTN tidak perlu mengeluarkan biaya untuk mengikuti tes masuk
PTN. (7) Selain jalur SNMPTN, terdapat pula jalur SBMPTN yang kriteria nilainya
berdasarkan hasil UTBK saja atau hasil UTBK dan kriteria lain. (8) Adapun tata cara
pelaksanaan SBMPTN ini menggunakan komputer dengan biaya ditanggung oleh peserta
dan subsidi pemerintah. (9) Jalur terakhir yang digunakan untuk seleksi calon mahasiswa
adalah jalur mandiri yang menggunakan nilai UTBK. (10) Biaya pada jalur ini ditanggung
oleh peserta dengan biaya penuh tanpa subsidi dari pemerintah.

22. Penulisan tanda koma yang salah pada paragraf tersebut terdapat dalam pasangan kalimat
nomor
a. (1) dan (3)
b. (2) dan (5)
c. (3) dan (10)
d. (3) dan (4)
e. (1) dan (4)
23. Bacalah teks berikut.
Meskipun vaksin Covid-19 relatif baru, proses yang pemicunya di tubuh manusia
sudah lama diketahui. Memahami cara vaksin merangsang sistem kekebalan, dapat
membantu kita memahami seberapa cepat kita dapat mengharapkan reaksi negatif.
Sebagian kecil orang akan memiliki reaksi alergi terhadap bahan tidak aktif dalam vaksin.
Reaksi itu bisa terjadi dalam waktu sekitar lima belas menit setelah menerimanya.
Sementara pada yang lainnya, efek samping merupakan reaksi tubuh terhadap
vaksin itu sendiri atau terhadap antibodi yang diproduksi oleh tubuh Anda. Fase bawaan,
di mana tubuh Anda bereaksi terhadap vaksin itu sendiri, segera dimulai. Tubuh Anda
mengenali 'penyerbu asing' dan menyerangnya dengan sel kekebalan, senjata yang akan
digunakannya untuk melawan virus maupun bakteri apa pun.

Pertanyaan yang memberikan jawaban berupa informasi pemerincian lebih lanjut isi teks
tersebut adalah…
a. Bagaimanakah cara vaksin merangsang sistem kekebalan tubuh?
b. Apa yang dapat kita lakukan untuk mengetahui reaksi negatif vaksinasi?
c. Sel kekebalan apa saja yang digunakan untuk menyerang vaksin dalam tubuh?
d. Apa sebenarnya yang terjadi ketika muncul efek samping vaksinasi dalam
tubuh?
e. Apa yang kita rasakan saat terjadi efek samping dari proses vaksinasi?

24. Bacalah teks berikut.


Tidak ada produk air liur yang begitu berharga selain sarang burung wallet. Sarang
burung wallet atau edible bird’s nest dibuat dari air liur burung wallet itu sendiri tanpa ada
campuran dari bahan lain, burung wallet (Collocalia vestita) membuat sarang di langit-
langit gua sekitar pantai atau plafon gedung dengan tujuan menghindari predator. Sarang
burung dibuat untuk menyimpan telur dari hasil berkembang biaknya burung wallet.
Seekor burung wallet mampu merekatkan bahan- bahan sarangnya dengan air liur dalam
waktu delapan minggu.
Kualitas sarang wallet ditentukan oleh lingkungan alam dan kondisi gua. Akan
tetapi, yang terpenting adalah waktu pengambilan sarang itu sendiri. Sarang terbaik adalah
sarang yang didapat dari gua lembap yang cukup dalam, dan diambil sebelum burung
wallet bertelur. Sedangkan, sarang yang kualitasnya kurang baik adalah sarang yang
diperoleh setelah wallet muda berbulu. Adapun warna terbaik dari sarang wallet adalah
berwarna putih, tidak tercampuri darah maupun bulu, dan minim berwarna gelap.
Memanen sarang burung wallet di gua-gua dekat laut membutuhkan keberanian
yang tinggi. Salah melangkah, nyawa melayang. Warga di pantai selatan Jawa, misalnya,
perlu membuat ritual khusus agar Nyi Roro Kidul, Ratu Pantai Selatan, turut menjaga
aktivitas mereka saat mencari sarang wallet.

Berdasarkan isi bacaan tersebut, pertanyaan yang menghasilkan informasi signifikan


tentang cara memanen sarang wallet tanpa adanya risiko bagi pemanen adalah…
a. Apakah pihak-pihak terkait pemanenan bisa menentukan cara yang lebih aman?
b. Sudahkah dihitung keseimbangan antara keuntungan dan risiko pemanen?
c. Sejauh mana teknologi robot bisa digunakan untuk memanen sarang burung wallet?
d. Bisakah waktu pemanenan sarang burung wallet disesuaikan agar lebih aman?
e. Bagaimana kondisi mental pemanen saat menyadari nyawa mereka terancam?

25. Bacalah teks berikut.


Berada di batas pertemuan dua lempeng, yaitu Lempeng Eurasia dan Afrika serta
memiliki banyak patahan aktif, membuat Italia menjadi negara di Eropa yang paling
rawan bencana. Mengutip Time, selama dua ribu tahun terakhir, tercatat lebih dari empat
ratus gempa bumi yang paling parah terjadi di Italia. Lima belas di antaranya terjadi pada
abad ke-20 dan terparah terjadi pada 1908 di Messina, Italia Selatan, dengan kekuatan 7,1
skala Richter (SR) serta merenggut 75 ribu nyawa. Dalam perhitungan ekonomi, gempa
sepanjang abad ke-20 ini juga membuat kerugian 3,5 miliar Euro tiap tahunnya.

Makna kata lempeng sesuai dengan konteks kalimat dalam teks tersebut adalah …
a. Benda padat dan keras berbentuk pipih, seperti batu bata tipis
b. Bagian kerak bumi yang hampir kaku, namun masih dapat bergerak
c. Benda berbentuk batang keras yang lurus, tidak bengkok
d. Bagian badan di sisi kiri dan kanan antara ketiak dan pinggul
e. Kulit bumi dalam yang keras atau lembek dan masih bisa geser
Bacalah kutipan novel berikut untuk mengerjakan soal nomor 26 dan 27.
Di atas tiga puluh tahun, Kans mendapat pekerjaan sudah sangat tipis. Dengan mudah ia
tergantikan oleh penari muda yang lebih fit, lebih cantik, dan lebih muda Jika tidak
sampai mendunia dan punya nama ekstra terkenal, Koso harus bersaing dengan ribuan
penari demi slot pekerjaan yang jumlahnya tidak banyak.
26. Tema novel tersebut adalah….
a. Pekerjaan penari
b. Kehidupan seniman
c. Kehidupan penari
d. Pekerjaan seniman
e. Persaingan kerja
27. Konflik cerita dalam kutipan novel tersebut adalah…
a. Menginjak usia di atas tiga puluh tahun merupakan peringatan keras bagi karier
seorang penari.
b. Seorang penari yang harus bersaing dengan penari muda untuk mendapatkan
pekerjaan.
c. Penari yang khawatir ketika menyadari bahwa dirinya ternyata mulai beranjak tua.
d. Seorang penari yang menyadari bahwa agar bisa bersaing harus terkenal mendunia.
e. Seorang penari harus memperhitungkan selalu penampilan agar bisa bersaing
dengan yang muda.
28. Bacalah kutipan berikut.
Satu malam pada musim dingin pertamanya di rumah ini, pemanas rumah mereka rusak.
Oma mendekapnya dan membungkusnya dalam selimut tebal. Mereka berdua bertahan
seperti itu di sofa. Menunggu pagi. Untuk pertama kalinya juga, mereka merasakan
kedekatan seperti dua sahabat yang saling menjaga. Malam itu, Oma janji tidak akan
menangis kalau suatu saat Keenan pulang ke Indonesia. Dan Keenan pun ikut berjanji
tanpa tahu betapa beratnya memegang janji itu.

Pilihlah dua jawaban yang benar. Nilai-nilai yang terkandung dalam kutipan novel
tersebut adalah nilai….
a. Moral
b. Sosial
c. Kultural
d. Religious
e. Estetika
29. Perhatikan infografis berikut
Pernyataan yang sesuai infografis, kecuali…
a. Setiap tahun, Indonesia menghasilkan 38,5 % potensi sampah plastik dapat didaur
ulang
b. Pengelolaan sampah Indonesia diprediksi mencapai 100% pada tahun 2025
c. Sampah organik bila diolah dapat menjadi sumber energi
d. Indonesia menghasilkan sampah organik yang lebih banyak dibandingkan sampah
plastik tiap tahun
e. Cara pengelolaan sampah illegal dumping menjadi yang terbanyak di Indonesia
30. Bacalah teks berikut.
Emping Melinjo Menyebabkan Asam Urat Kambuh
Emping adalah salah satu makanan tradisional Indonesia yang terbuat dari biji melinjo.
Untuk menikmatinya, emping harus digoreng dan kemudian dikonsumsi sebagai camilan
atau pelengkap makanan lain. Namun, emping termasuk jenis makanan yang banyak
dihindari, karena efek makan emping melinjo telah dikenal bisa menyebabkan asam urat.

Sebenarnya, pada ekstrak daun dan kulit melinjo terdapat kandungan flavonoid yang dapat
membantu menurunkan kadar asam urat. Melinjo juga mengandung senyawa reverastrol
yang bisa memberikan efek yang sama dengan flavonoid. Namun, manfaat ini hanya bisa
didapatkan dari ekstrak melinjo dan tidak dari melinjo yang sudah diolah menjadi emping.
Bow
Emping melinjo termasuk ke dalam jenis makanan tinggi purin dengan kandungan purin
yang relatif tinggi, yakni sekitar 50-150 mg per 100 gram. Tingginya kadar purin pada
emping melinjo pada akhirnya dapat meningkatkan kadar asam urat dalam darah.

Orang yang mengalami asam urat akan merasakan peradangan persendian. Gejala yang
mudah dikenali saat kadar asam urat meningkat adalah sendi yang bengkak, kemerahan,
dan nyeri.

Berdasarkan teks tersebut, tentukan pernyataan berikut termasuk benar atau salah.
“Dalam jumlah sedikit emping melinjo mengandung sedikit purin, sehingga aman
dikonsumsi”
a. Benar
b. Salah
31. Bacalah teks berikut.
Katakan ‘Tidak’ pada Susu Sapi
Susu sapi adalah bagian penting dalam kehidupan banyak orang Amerika Serikat. Bayi
meminum susu sapi dari botol susu bayi. Anak-anak memakan sereal dalam rendaman susu
sapi. Bahkan orang dewasa menikmati segelas susu dingin dari waktu ke waktu. Ya, susu sapi
adalah bagian sangat penting dalam pola makan manusia di banyak tempat di seluruh dunia.
Namun, semakin banyak penelitian yang menyebutkan bahwa susu sapi mungkin tidak
memberikan kebaikan bagi tubuh' seperti yang dinyatakan dalam slogan iklan di Amerika.
Departemen Pertanian Amerika Serikat, Dewan Produk Susu Amerika, Dairy
Management, Inc., dan beberapa organisasi lainnya telah bekerja keras untuk menganjurkan
minum susu selama bertahun-tahun. Mereka mendorong orang dewasa untuk minum tiga
gelas susu setiap hari. Namun, beberapa kajian pada dasawarsa terakhir mempertanyakan
peran susu dalam penguatan-tulang serta pernyataan lainnya tentang manfaat kesehatan dari
susu. Hasilnya mungkin akan mengejutkan Anda.
Salah satu penelitian terbaru dan terpenting mengenai efek minum susu diterbitkan di
British Medical Journal (Jurnal Kedokteran Inggris) edisi bulan Oktober 2014. Temuan pada
penelitian ini memiliki kesimpulan yang kuat tentang konsumsi susu. Dalam penelitian ini,
lebih dari 100.000 orang di Swedia diteliti dalam periode 20-30 tahun. Para peneliti
menemukan bahwa perempuan yang mengonsumsi susu lebih rentan menderita keretakan
tulang. Di samping itu, baik laki-laki maupun perempuan peminum susu lebih rentan
menderita penyakit jantung dan kanker. Hasil yang mengejutkan ini mirip dengan temuan dari
kajian-kajian lainnya.
Komite Dokter untuk Pengobatan yang Bertanggungjawab atau Physicians Committee for
Responsible Medicine (PCRM) memberikan komentar atas beberapa masalah kesehatan
terkait dengan konsumsi susu. PCRM mengklaim bahwa susu dan produk susu "sedikit atau
sama sekali tidak memiliki manfaat bagi tulang." PCRM lebih lanjut menerangkan beberapa
masalah yang secara spesifik terkait dengan susu:
"Protein susu, gula susu, lemak, dan lemak jenuh dalam produk susu menyebabkan risiko
kesehatan bagi anak-anak dan mendorong perkembangan obesitas, diabetes, dan penyakit
jantung."
Ini adalah pernyataan yang serius dan perlu kajian lebih lanjut untuk meneliti kebenaran
temuan tersebut. Namun, terdapat lebih banyak bukti yang menunjukkan bahwa minum susu
sapi kurang bermanfaat bagi tubuh dibandingkan dengan yang diyakini sebelumnya. Jika
klaim ini menjadi fakta tak terbantahkan, mungkin sudah saatnya kita katakan saja tidak' pada
susu sapi.

Berdasarkan teks tersebut, tentukan pernyataan di bawah ini termasuk opini atau fakta.
“Penelitian terkini tentang manfaat susu untuk Kesehatan sungguh mengejutkan”
a. Fakta
b. Opini
32. Bacalah dengan cermat!
Kloning

Artikel: Mesin fotokopi untuk makhluk hidup

Tanpa ragu, jika ada pemilihan untuk hewan tahun 1997, Dolly akan menjadi pemenang!
Dolly adalah domba Skotlandia yang Anda lihat di foto. Tapi Dolly bukan hanya domba
biasa. Dia adalah tiruan dari domba lain. Klon berarti: salinan. Kloning berarti menyalin
'dari salu salinan master'. Ilmuwan berhasil menciptakan seekor domba (Dolly) itu identik
dengan domba yang difungsikan sebagai 'master copy'. Itu adalah ilmuwan Skotlandia lan
Wilmut yang mendesain 'mesin fotokopi' untuk domba. Dia mengambil sepotong sangat
kecil dari ambing domba dewasa (domba 1).

Dari polongan kecil itu dia mengeluarkan nukleus, lalu dia memindahkan nucleus ke
dalam sel telur domba (belina) lain (domba 2). Tapi pertama-lama dia menyingkirkan
itusel telur semua bahan yang akan dimiliki ditentukan 2 karakteristik domba dalam
domba dihasilkan dari sel telur itu. Ian Wilmut menanamkan telur yang dimanipulasi sel
domba 2 ke yang lain (belina) domba (domba 3). Domba 3 menjadi hamil dan punya anak
domba: Dolly.

Beberapa ilmuwan berpikir demikian tahun akan mungkin untuk mengkloning orang.
Tetapi banyak pemerintah sudah memutuskan untuk melarang kloning orang oleh hukum.
Domba mana yang identic dengan Dolly?
a. Ayah Dolly
b. Ibu Dolly
c. Domba 1
d. Domba 2
e. Domba 3
33. Bacalah teks berikut.
BERTELEKOMUNIKASI
Cara Masa Depan
Coba bayangkan bagaimana enaknya kalau kita bisa "bertelekomunikasi" dengan tempat
bekerja menggunakan jalan raya elektronik, dengan semua pekerjaan dilakukan di
komputer atau melalui telepon! Tidak perlu lagi berdesak-desakan di dalam bis atau kereta
api atau membuang waktu berjam-jam di jalan dari dan ke tempat kerja. Kamu bisa
bekerja dimana pun kamu mau coba bayangkan semua kesempatan kerja yang dapat
terbuka dengan cara ini!

Molly

Kehancuran Sedang dalam Proses


Memperpendek waktu berkendaraan dan mengurangi penggunaan bahan bakar jelas
adalah suatu ide yang bagus. Tetapi ide itu seharusnya disertai dengan peningkatan
transportasi umum atau dengan menjamin bahwa tempat bekerja terletak dekat dengan
tempat tinggal pekerja. Ide yang ambisius bahwa bertelekomunikasi seharusnya
merupakan bagian dari cara hidup setiap orang hanya akan menjadikan kita makin lama
makin asyik dengan diri sendiri. Apakah kita benar-benar menginginkan perasaan kita
sebagai bagian dari masyarakat menjadi hancur lebih jauh?

Richard

"Bertelekomunikasi" adalah istilah yang diciptakan oleh Jack Nilles pada awal tahun 1970
untuk mendeskripsikan situasi di mana pekerja bekerja di depan komputer jauh dari kantor
pusat (misalnya, di rumah) dan mengirimkan data dan dokumen ke kantor pusat melalui
saluran telepon.

Apa hubungan antara “Cara Masa Depan” dan “Kehancuran Sedang dalam Proses”?
a. Mereka menggunakan argument yang berbeda untuk mencapai kesimpulan umum
yang sama
b. Mereka ditulis dengan gaya yang sama, tetapi tentang topik yang sama sekali berbeda
c. Mereka menuliskan pendapatnya masing-masing pada topik yang berbeda
d. Mereka mengutarakan pandangan yang berlawanan mengenai topik yang sama
e. Mereka mengutarakan pandangan umum yang sama, tetapi mencapai kesimpulan yang
berbeda
34. Bacalah teks dengan cermat.
Kenapa Kecoak Mati dengan Posisi Tubuh Terbalik? Ini Penjelasannya

Kecoak adalah jenis serangga yang susah mati, bahkan tanpa kepala, kecoak masih bisa
hidup. Namun, saat tubuh kecoak dalam posisi terbalik, dia bisa mati. Posisi terbalik
membantu kecoak untuk bertahan hidup sedikit lebih lama sebelum akhirnya mati. Dalam
serba-serbi hewan ini menjelaskan alasan kecoak mati dalam posisi tubuh terbalik

Posisi terbalik membuat kecoak mendapatkan lebih banyak udara saat cairan insektisida
disemprotkan padanya. Kandungan cairan insektisida dapat memengaruhi sistem saraf
kecoak, dan menyebabkan beberapa enzim berkumpul di tubuh mereka. Kondisi itu
akhirnya membuat kecoak mengalami kejang otot dan tidak mampu lagi untuk
mempertahankan posisi tubuhnya dengan normal. Lantaran serangga seperti kecoak
memiliki tubuh besar yang ditopang enam kaki panjang dan kurus, akhirnya tanpa sadar
mereka berguling ke belakang saat akan mati.

Faktanya, tidak semua kecoak mati dengan posisi terbalik. Sebab, hanya kecoak yang
dibunuh menggunakan insektisida saja yang mati dengan posisi punggung di bawah dan
kaki di atas. Kecoak akan kesulitan untuk memperbaiki dirinya saat berada posisi terbalik.
Tanpa koordinasi otot atau apa pun untuk dipegang, kecoak biasanya berakhir mati
terbalik.

Kecoak juga tidak hanya mati karena insektisida saja, tetapi karena berbagai hal.
Misalnya, di alam liar terdapat predator seperti tokek, kelelawar, laba-laba, dan
kalajengking, bahkan mereka bisa mati karena kekurangan makanan dan nutrisi.
Menariknya, saat kecoak dengan posisi terbalik disentuh benda seperti sapu terkadang
mereka akan kembali seperti semula dan melarikan diri. Sama seperti hewan lainnya,
seiring bertambahnya usia kecoak juga bisa mati. Hal ini disebabkan karena otot-otot yang
mulai melemah, dan membuat mereka sulit untuk kembali ke posisi normal ketika terjatuh
di permukaan yang licin.

Kecoak merupakan hewan yang tangguh, karena mampu menahan napas selama 30 menit
di air. Di samping itu, serangga yang memiliki antena ini mampu untuk hidup tanpa
kepala selama 10 hari. Sebab, mereka tidak terlalu banyak makan, dan dapat bernapas
melalui sisi tubuhnya.

Ide pokok pada paragraf ketiga adalah…


a. Kecoak dapat bertahan dalam air hingga tiga puluh menit
b. Posisi terbalik membuat kecoak mendapat lebih banyak pasokan udara
c. Kecoak adalah hewan tangguh dan sulit untuk mati
d. Kecoak dapat mati karena insektisida maupun pemangsa
e. Kecoak yang terkena insektisida akan mati dalam posisi terbalik

Anda mungkin juga menyukai