Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN WONOGIRI

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS KARANGTENGAH
Timbangan, RT 001/RW 001, Karangtengah
Email : upt.puskesmaskarangtengah@gmail.com

SURAT KEPUTUSAN
KEPALA UPTD PUSKESMAS KARANGTENGAH
NOMOR : 028 /2023

TENTANG
MEDIA KOMUNIKASI DAN KOORDINASI
UPTD PUSKESMAS KARANGTENGAH

KEPALA UPTD PUSKESMAS KARANGTENGAH

Menimbang : a. bahwa untuk meningkatkan efektifitas dan efisiensi dalam


mengelola program dan kegiatan Puskesmas sejalan dengan
tata nilai, visi, misi, tugas pokok dan fungsi Puskesmas, maka
dipandang perlu menetapkan media komunikasi dan
koordinasi lintas program dan lintas sektor di Puskesmas;
b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud
huruf a, maka perlu disusun ketetapan media komunikasi dan
koordinasi di UPTD Puskesmas Karangtengah.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 Tentang Pelayanan


Publik;
2. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 Tentang Kesehatan;
3. Peraturan Pemerintah Nomor 46 Tahun 2016 tentang Sistem
Informasi Puskesmas;
4. Peraturan Presiden Nomor 72 tahun 2012 tentang Sistem
Kesehatan Nasional;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 27 Tahun 2019 tentang
Perubahan Kedua atas Peraturan Menteri Kesehatan Nomor
46 Tahun 2015 Tentang Akreditasi Puskesmas, Klinik
Pratama, Tempat Praktik Mandiri Dokter, dan Tempat Praktik
Mandiri Dokter Gigi;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 43 Tahun 2019 Tentang
Pusat Kesehatan Masyarakat.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS


KARANGTENGAH TENTANG MEDIA KOMUNIKASI DAN
KOORDINASI UPTD PUSKESMAS KARANGTENGAH;
KESATU : Menentukan metode untuk melakukan koordinasi lintas
program dan lintas sektor di Puskesmas;
KEDUA : Menentukan media komunikasi dengan SMS/whatsapp
(085640055965), Instagram (puskesmas_karangtengah),
Facebook (Puskesmas Karangtengah), Youtube (UPTD
Puskesmas Karangtengah), surat pertemuan semua
karyawan puskesmas dan pertemuan dengan tokoh
masyarakat maupun forum komunikasi di masyarakat;
KETIGA : Surat Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan
dan apabila terdapat kekeliruan dalam surat keputusan ini
maka akan diadakan perbaikan seperlunya.

Ditetapkan di : Wonogiri
Pada tanggal : 7 Januari 2023

KEPALA UPTD
UPTD PUSKESMAS KARANGTENGAH

AGUS BUDI SETYANTO

Anda mungkin juga menyukai