Anda di halaman 1dari 3

I.

PENDAHULUAN
Segala puji bagi Allah Subhanahu Wata’ala tuhan semesta alam, yang meninggikan
derajat orang-orang yang beriman dan ber ilmu pengetahuan serta mengabulkan do’a
orang-orang bertaqwa. Sholawat serta salam semoga tercurah selalu kepada Nabi
Muhammad Sholallahu ‘Alaihi Wasalam yang telah menyatukan kita hingga dapat
menjadi dalam satu aqidah yang maha benar yaitu Islam.
Alhamdulillah tahun pelajaran 2023-2024 hampir berakhir, segenap rangkaian
pembelajaran dan kegiatan untuk mengoptimalkan perkembangan dan kemampuan anak
didik telah kami lakukan dengan sungguh-sungguh. Sebagai rasa syuykur dari semua
kegiatan tersebut, kami bermaksud mengadakan acara menampilkan kebolehan dari
murid-murid KB-TKIT Mamba’ul –‘Ula yang akan disaksikan oleh orang tua murid dan
undangan lainnya, yang merupakan kebanggaan bagi kita semua, acara tersebut kami
beri nama “PENTAS SENI DAN AKHIRUSSANAH”

II. TUJUAN
Adapun tujuan dari pentas Akhirussanah ini adalah :
a. Mengembangkan bakat dan potensi peserta didik KB-TKIT Mamba’ul –‘Ula
b. Meningkatkan rasa percaya diri dan keberanian peserta didik untuk tampil didepan
umum
c. Menciptakan perasaan senang ke dalam diri peserta didik yang InsyaaAllah akan menjadi
kenangan yang indah dalam hidupnya
d. Memberi kesempatan kepada peserta didik untuk mengekspresikan dan menunjukkan
kemampuannya
e. Melatih peserta didik untuk mentaati peraturan dan kebersamaan
f. Meningkatkan hubungan kasih saying antara orang tua dengan anak, kerjasama antara
sekolah dengan orang tua murid dan undangan lainnya

III. TEMA KEGIATAN


Kegiatan Pentas Seni dan Akhirussanah ini bertemakan Keberagaman itu Indah.

IV. PENYELENGGARA KEGIATAN


Acara ini diselenggarakan oleh segenap keluarga besar KB-TKIT Mamba’ul –‘Ula
dalam rangka sebagai hiburan pada acara akhirussanah peserta didik kelompok B KB-
TKIT Mamba’ul –‘Ula.

1|Proposal PENSI dan Akhirussanah KB-TKIT Mamba’ul –‘Ula


V. WAKTU PELAKSANAAN
Pentas Akhirussanah ini akan diselenggarakan pada :
Hari/Tanggal : Sabtu, 01 Juni 2024
Tempat : Gedung Aula Ahmad Yani, Kodam Jaya
Waktu : 08.00 WIB s/d selesai

VI. SUSUNAN PANITIA


Adapun susunan panitia pentas Akhirussanah ini adalah sebagai berikut:
a. Penasehat : Ibu Hj. Masruroh Umar
b. Penanggung Jawab : Hj. Siti Amalia, M.Pd.I
c. Ketua Pelaksana : Naimatul Izzah, S.Pd
d. Sekretaris : Mahfudoh, A.Ma
e. Bendahara : R Linda Mahdalia Ulpah
f. Seksi-seksi
- Sie. Perlengkapan : Sunaryo
Dadan
Naimatul Izzah, S.Pd
- Sie. Acara : Mahfudoh, A.Ma
R Linda Mahdalia Ulpah
- Sie. Humas : Retno Putri Pratiwi, S.Ag
R Linda Mahdalia Ulpah
- Sie. Konsumsi : R Linda Mahdalia Ulpah
Jami’atul Walidin
- Sie. Dekorasi : Retno Putri Pratiwi, S.Ag
Naimatul Izzah, S.Pd
- Sie. Editor : Abdul Salam, S.Ag

VII. SUSUNAN ACARA


WAKTU AGENDA
07.00 – 08.00 Registrasi dan Persiapan
08.00 – 08.05 Pembukaan Oleh MC
08.05 – 08.15 Lantunan ayat Al-Qur’an
08.15 – 08.20 Menyanyikan lagu Indonesia Raya
08.20 – 08.25 Sambutan Kepala KB-TKIT Mamba’ul –‘Ula
08.25 – 08.30 Sambutan Ketua Yayasan Mamba’ul –‘Ula
08.30 – 08.40 Gerak dan Lagu “Do’a Harian”
08.40 – 09.00 Pembacaan Ayat Kursi dan Pembacaan Hadits
09.00 – 09.10 Kesan dari Kelompok B
2|Proposal PENSI dan Akhirussanah KB-TKIT Mamba’ul –‘Ula
09.10 – 10.10 Prosesi Pelepasan Kelompok B
10.10 – 10.40 Operet
10.40 – 10.50 Penutup

Anggaran Biaya
Sewa Gedung Rp 10.000.000,-
Sewa LED Videotron Rp 8.500.000,-
Dokumentasi Rp 3.000.000,-
Sewa Dekorasi Rp 2.000.000,-
Undangan (Rp 7.000,- x 60) Rp 420.000,-
Medali (Rp 25.000,- x 14) Rp 350.000,-
Piala Penghargaan (Rp 30.000,- x 26) Rp 780.000,-
Banner Rp 318.000,-
Sertifikat Penghargaan (Rp 7.000,- x 26) Rp 182.000,-
TOTAL Rp 25.550.000,-
VIII. ANGGARAN KEGIATAN
Note : Pihak gedung dan LED Videotron meminta pembayaran uang muka sebesar Rp
4.000.000,- (gedung) dan Rp 2.000.000,- (LED Videotron)

IX. SUMBER DANA KEGIATAN


Adapun dana pentas seni akhirussanah ini diperoleh dari Anggaran Pensi Tahun
Pelajaran 2023-2024 Rp 20.000.000,- dan anggaran Hardiknas sebesar Rp 2.500.000,-.
Dimana totalnya menjadi Rp 22.500.000,-

X. PENUTUP
Demikian Proposal Kegiatan Pentas Seni Akhirussanah ini kami buat. Harapan kami agar
kegiatan ini mampu menjadikan motivasi dan inspirasi bagi kita semua. Semoga segala apa
yang kita lakukan mendapatkan kemudahan serta kegiatan ini di catat di sisi Allah
Subhanahu Wa Ta’ala sebagai amal ibadah yang senantias di Ridhoi-Nya. Aamiin
Jakarta, 27 Februari 2024
Mengetahui,
Kepala KB-TKIT Mamba’ul –‘Ula Ketua Pelaksana

(Hj. Siti Amalia, M.Pd.I) (Naimatul Izzah, S.Pd)

3|Proposal PENSI dan Akhirussanah KB-TKIT Mamba’ul –‘Ula

Anda mungkin juga menyukai