Anda di halaman 1dari 15

LAPORAN KEGIATAN

TEBAR DA’I MUDA SMA ISTIQAMAH MUHAMMADIYAH

DISUSUN OLEH:

SELURUH KELAS XII MIPA I

SMA ISTIQAMAH MUHAMMADIYAH

SAMARINDA

2024
PRAKATA

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah Subhanu wa ta’ala yang telah

memberikan rahmat dan pertolongan-Nya kepada kami, sehingga kami dapat

menyelesaikan laporan kegiatan ini dengan sebaik-baiknya. Selawat serta salam semoga

selalu terlimpahkan kepada Nabi Muhammad ‫ﷺ‬, semoga di hari kiamat nanti kita

termasuk orang-orang yang mendapatkan syafaatnya

Laporan kegiatan ini disusun dalam rangka menuntaskan program kegiatan

Tebar Dai Ramadan SMA Istiqamah Muhammadiyah 2023. Demikian pula kami

menyadari bahwa dalam penulisan laporan kegiatan ini masih terdapat kekurangan dan

kesalahan baik dalam segi substansi maupun tata bahasa. Namun, kami tetap berharap

agar laporan kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi pembaca. Oleh karena itu,

kritik dan saran dari pembaca sangat kami harapkan sebagai masukan dalam perbaikan

dan penyempurnaan pada penulisan berikutnya.

Samarinda, 29 Maret 2024

i
LEMBAR PENGESAHAN
Laporan “MUBALIGHT HIJRAH” ramadhan kelas XII MIPA 1 telah dibaca dan
disahkan.

Pengurus Ta’mir Supervisor

(Ust. Baginda Abu Bakar) (Ust. Ahmad Rofii)

Mengetahui,

Direktur Kepala Sekolah

Drs. K.H. Jaswadi, M.Si. Arip Saripudin, S.Pd.I., M.A.


NBM. 478 691 NBM. 1 111 402

ii
DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL

PRAKATA...............................................................................................................i

DAFTAR ISI...........................................................................................................ii

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Kegiatan...............................................................................1

B. Objek dan Sasaran Kegiatan...........................................................................

C. Tujuan Kegiatan..............................................................................................

ISI

A. Jenis Kegiatan.................................................................................................

B. Waktu dan Tempat..........................................................................................

C. Pelaksana Kegiatan.........................................................................................

D. Pelaksanaan Kegiatan.....................................................................................

E. Peserta Kegiatan..............................................................................................

F. Hambatan dan Kesulitan.................................................................................

G. Hasil Kegiatan.................................................................................................

PENUTUP

A. Kesimpulan dan Saran..........................................................................................

B. Lampiran...............................................................................................................

iii
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Kegiatan

Bulan suci ramadhan adalah bulan yang mulia. Bulan yang paling baik

dari seribu bulan. Bulan diturunkannya Al-Quran. Bulan bagi orang-orang yang

beriman untuk meningkatkan ketakwaannya kepada Allah Swt. Umat mukmin

menyambut bulan ini dengan penuh suka cita. Bukan melakukan hal-hal yang

bersifat seremonial, tetapi peningkatan aktivitas ibadah untuk mencapai derajat

takwa.

Takwa sebagai target aktivitas ibadah dalam bulan suci ramadhan bukan

hanya berperan bagi dimensi individual, tetapi juga bagi dimensi sosial. Hal ini

terlihat salah satunya dari perintah menunaikan zakat fitrah pada akhir bulan

suci ramadhan sebagai bentuk ketakwaan dalam hal sosial. Takwa individual

tentunya tidak cukup, dan perlu adanya takwa sosial. Ini dapat diwujudkan

dengan melalui banyak hal, seperti kepedulian kepada sesama yang lemah

ekonomi dan kepedulian terhadap generasi penerus muslim.

Kepedulian terhadap generasi penerus umat Islam menjadi hal penting

yang juga memerlukan perhatian khusus. Banyaknya moral yang tidak baik yang

tercipta di masyarakat kita yang terjadi saat ini bila tidak dibendung akan dapat

memperlemahan umat Islam itu sendiri. Oleh sebab itu, perlu adanya pembinaan

pada momen yang khusus dalam rangka mendidik generasi muslim agar menjadi

1
generasi yang sesuai dengan ajaran rosululullah SAW, dan menjadi umat

muslim yang selalu bertakwa kepada Allah SWT.

Ramadhan menjadi momen yang tepat untuk pembinaan akhlaqul

karimah. Secara psikologis, dengan di adakannya program program yang

membangun semangat generasi muslim dalam bertakwa kepada Allah SWT.

bulan ini memberikan nuansa tersendiri bagi generasi muslim agar ikut

berpartisipasi dalam pembinaan tersebut. Ganjaran pahala yang dijanjikan oleh

Allah Swt. bagi orang-orang yang mengerjakan amal sholeh di bulan ramadhan

juga memberi pertimbangan khusus agar semangat beribadah semakin

meningkat. Secara praktis, praktik-praktik peribadatan dalam bulan suci

ramadhan juga meningkat. Tidak hanya amalan-amalan yang bersifat wajib,

tetapi juga amalan yang sunnah dipraktikkan sehingga membuat amalan di bulan

ini lebih intensif. Kepedulian sosial dan perhatian terhadap sesama juga semakin

meningkat. Dengan demikian, ramadhan benar-benar menjadi bulan yang penuh

rahmat, kasih sayang, tidak hanya bagi diri sendiri tetapi juga bagi orang lain.

Mubaligh Hijrah yang di adakan oleh pondok pesantren istiqammah

Muhammadiyah Samarinda berupaya untuk menjadi wadah yang turut berperan

dalam pembinaan akhlaqul karimah. Lembaga ini berinisiatif guna mengadakan

kegiatan-kegiatan positif di bulan suci ramadhan sebagai langkah pembinaan

akhlak agar menjadi generasi muslim yang sebenar benarnya. Hal ini dilakukan

agar generasi muslim saat tersebut juga bisa menjadi generasi muslim yang

sebenar benarnya sehingga bisa mencapai surganya Allah SWT.

2
B. Objek dan Sasaran Kegiatan

Sasaran kegiatan “MUBALIGH HIJRAH” yang ditugaskan di berbagai masjid

di antaranya adalah masjid istiqamah kampus1, masjid ar rayyan, masjid Hj. Siti

Noor jannah, mushola warga, masjid Az zamruddin, masjid Al kabir, masjid Al

huda, masjid ar rahman, dan jamaah yang beribadah di berbagai Masjid tersebut.

Tujuan Kegiatan

Tujuan diadakan nya kegiatan “MUBALIHG HIJRAH” ini untuk mencetak

kader para penda’i terutama di Kalimantan Timur agar terwujudnya generasi

masyarakat islam yang sebenar benarnya berlandaskan Al-Qur’an dan As

Sunnah, serta mengajak kepada yang ma’ruf dan mencegah dari yang munkar .

3
ISI

A. Jenis Kegiatan

Kegiatan yang berlangsung selama kelas XII MIPA1 melakukan program

“MUBALIGH HIJRAH” terdiri dari :

 Melaksanakan shalat ashar dan dilanjutkan mengajar TPA sore.

 Persiapan shalat maghrib dan berbuka puasa.

 Setelah melaksanakan shalat maghrib di lanjut dengan makan

bersama di Masjid hingga waktu shalat isya tiba.

 Setelah shalat isya dilanjutkan dengan ceramah singkat dan shalat

tarawih setelah itu diakhiri dengan tadarus Al-Qur’an hingga pukul

22.00 WITA.

B. Waktu dan Tempat

Program da’i muda dilaksanakan pada tanggal 11 Maret – 26 April 2024

atau selama 15 hari awal bulan Ramadhan di daerah yang telah ditentukan.

C. Pelaksana Kegiatan

Adapun pelaksana kegiatan yaitu Pondok Pesantren Istiqamah

Muhammadiyah Samarinda dan yang bertanggung jawab melaksanakan di

tempat yaitu :

4
Penanggung jawab : Ust. Baginda Abu Bakar, Ust Hanif Sukriyanto, Ust.

Ahmad Rofii, Ust Fardan Hasbi, Ust. Fajrul Ikhsan. Dan beranggotakan

Seluruh kelas XII MIPA 1

D. Pelaksanaan Kegiatan

 Membersihkan lingkungan masjid.

 Memperpersiapkan ta’jil dan makanan berat untuk berbuka puasa.

 Menjaga keamanan masjid dan memastikan segala fasilitas yang

telah di gunakan sudah Kembali rapih Ketika selesai kegiatan.

 Tadarus al quran di masjid dari setelah tarawih.

 Menjadi imam tarawih dan pengisi kultum.

 Mengajar TPA.

 Adzan

E. Hambatan dan Kesulitan

Hanya Untuk Pembiasan beberapa masjid non muhammadiyah.

F. Hasil Kegiatan

Terlaksananya kegiatan mubaligh hijrah 2024 Kelas XII MIPA1 berjalan

dengan sangat baik. Kegiatan ini juga menjadi wadah untuk berbagi ilmu,

menolong sesama serta melatih keterampilan dalam mengajar:

5
PENUTUP

A. Kesimpulan dan Saran

Alhamdulillah program Mubaligh Hijrah yang diselenggarakan oleh

Pondok Pesantren Istiqamah Muhammadiyah memberikan dampak yang

positif terhadap santri dan masyarakat. Dengan adanya program ini

diharapkan santri dapat menjadi generasi penerus kader dakwah yang

mampu beradaptasi terhadap masyarakat luas dan bisa menyebarkan ilmu

yang di didapat selama belajar di Pondok Pesantren. Harapan

kedepannya semoga banyak program-program yang berkualitas bisa

mendidik dan menambah wawasan nantinya.

B. Lampiran

6
7
8
9
10
11

Anda mungkin juga menyukai