Anda di halaman 1dari 1

NOTULEN RAPAT

RAPAT KOORDINASI PD FK-KBIHU BERSAMA KBIHU SE-KABUPATEN TASIKMALAYA

Hari : Minggu Waktu : 14:00 WIB s.d Selesai


Tanggal : 31 Maret 2024 Tempat : Kantor FK-KBIHU

 Rapat dibuka oleh H. Eri Destari, Sekretaris PD-FK Kabupaten Tasikmalaya, menyampaikan maksud
dan tujuan rapat hari ini adalah menindaklanjuti hasil Zoom Pada Hari Jum’at Tanggal 28 Maret 2024

 Dilanjutkan Rapat dipimpin oleh KH. Zenal Millah Tarmidzi selaku Ketua FK-KBIHU Kabupaten
Tasikmalaya
 Menyampaikan hasil zoom bersama PW FKBIHU
 Pemisahan Kloter Lansia Prioritas di Jawa Barat terbagi 2 Embarkasi (Bekasi & Kertajati)
 Wacana DAM yang dikelola oleh Pemerintah melalui Baznas
 Kabid Haji Kanwil membutuhkan masukan saran dari KBIHU sebelum wacana tersebut bergulir
atau dilaksanakan.
 H. Aang BS
1. Perencanaan kloter bayangan lansia prioritas, KBIHU harus membuat surat keberatan yang isi
nya tidak setuju dengan wacana yang digulirkan dengan alasan riil dari jamaah tidak mau
terpisah dengan KBIH yang notabene menjadi panutan bagi jamaah. Lebih banyak madharatnya
dibanding dengan manfaatnya.
2. Terkait Wacana DAM yang dikelola oleh Baznas, kita tunggu Dasar Hukum beserta aturan dan
regulasi yang mutlak dari Pemerintah.
 H. Asep Dedi
1. Membuat Surat Rekomendasi Dari PD-FK KBIHU KAB. TASIKMALAYA, Kepada PW FK-KBIHU Prov
Jabar terkait perencanaan Kloter Lansia Prioritas agar ditangguhkan.
2. Terkait pengolaan DAM oleh Pemerintah melalui baznas, Pada prinsipnya mendukung asal jelas
fatwanya dalam mekanisme pengelolaan DAM, sehingga KBIH tidak akan kaku dalam
mensosialisasikan kepada jemaah.
3. Mengusulkan Audien dengan Kasi PHU Baru
Dengan agenda bahasan : Pengkloteran, Kloter Lansia Prioritas, Subsidi dari Pemda untuk
keberangkatan & Pemulanganya
 H. Ezen Z
1. Setuju membuat rekomendasi untuk penangguhan kloter bagi lansia prioritas
2. Terkait DAM dibuatkan rekomendasi keberatan
3. Terkait Vaksin Meningitis (Subsidi) dan Flu (Berbayar)
4. Terkait Binsik di Tingkat Kecamatan segera dikonfirmasi ke pihak PHU

Kesimpulan :
1. Untuk Mekanisme Pelaksanaan DAM dan Pemisahan Kloter bagi Lansia Prioritas kita
sebaiknya “Wait & See” setelah ada regulasi & Aturan Yang Baku dari Pemerintah baru kita
menyampaikan kepada para Jemaah.
2. Agenda Sowan/Silaturahmi dengan Kasi PHU Kemenag Kab. Tasikmalaya pada Hari Selasa
jam 13:00 wib di Ruangan Aula PLHUT, dianjurkan Ketua/Pimpinan KBIHU ikut serta.
3. Usulan terkait Anggaran Biaya Keberangkatan & Kepulangan Jamaah Haji berikut yang
Nominal Rp. 25.000/Jamaah yang biasa dibebankan kepada KBIHU agar dicover oleh Subsidi
dari dana Hibah Pemda.

Anda mungkin juga menyukai