Anda di halaman 1dari 3

SOAL SUMATIF SEMESTER II

TAHUN PELAJARAN 2022/2023

Tema : 8 (Delapan)
Kelas : IV (Empat)

NAMA : ……………………………………

I. Berilah Tanda Silang (X) Pada Huruf A, B, C Atau D Di Depan Jawaban Yang Paling Tepat

1. Perbedaan karakteristik fisik dalam keluarga meliputi ...


a. Warna kulit dan bahasa
b. Jenis rambut dan warna kulit
c. Kegemaran dan tinngi badan
d. Warna kulit dan umur
2. Berikut ini yang termasuk keragaman hobi adalah ...
a. Memancing, pekerja kantoran, dan berenang
b. Membaca, berkulit putih, dan menyanyi
c. Memasak, mencari nafkah, dan pemalu
d. Berenang, menyanyi, dan menari
3. Susi sangat menggemari olahraga bulu tangkis. Upaya Susi menekuni kegemaran tersebut
membuahkan hasil luar biasa. Susi berhasil mewakili daerahnya dalam kompetisi bulu
tangkis tingkat nasional. Apabila kamu menjadi teman Susi, sikap yang akan kamu lakukan
adalah ...
a. Mengikuti jejak Susi belajar bulu tangkis
b. Memberikan dukungan dan apresiasi
c. Meminta Susi belajar lebih keras lagi
d. Meminta Susi kembali masuk sekolah
4. Salah satu manfaat kerja sama dalam keberagaman adalah ...
a. Terjalin persatuan dan kesatuan
b. Pekerjaan terbengkalai
c. Terpecah belah
d. Memiliki banyak perbedaan
5. Berikut ini yang tidak termasuk tokoh dalam Legenda Tangkuban Perahu adalah ...
a. Dayang sumbing
b. Jin biru
c. Si tumang
d. sangkuriang
6. Tokoh yang bernama Roro Jonggrang dan Bandung Bondowoso adalah tokoh dalam legenda
candi ...
a. Borobudur
b. Kalasan
c. Prambanan
d. Penataran
7. Dongeng yang berhubungan dengan kejadian atau peristiwa yang ada kaitannya dengan
sejarah disebut ...
a. Legenda
b. Mite
c. Fabel
d. Sage
8. Berikut ini yang merupakan cerita legenda adalah ...
a. Bawang merah dan bawang putih
b. Kancil dan buaya
c. Asal usul banyuwangi
d. Gajah yang sombong
9. Membuat kerajinan perabot rumah tangga termasuk kegiatan ...
a. Produksi
b. Konsumsi
c. Distribusi
d. Distributor
10. Berikut ini termasuk kegiatan distribusi adalah ...
a. Mengangkut hasil pertanian dari desa ke kota
b. Menanam padi di sawah
c. Menangkap ikan di laut
d. Membuat perabotan rumah tangga
11. Berikut ini yang dimaksud konsumsi adalah …
a. Suatu tindakan mengurangi nilai guna suatu barang/jasa
b. Suatu tindakan berbelanja barang/jasa
c. Suatu tindakan menghabiskan barang di perusahaan
d. Suatu tindakan menambah jumlah barang/jasa
12. Berikut ini yang termasuk dalam kegiatan produksi adalah ...
a. Mengangkut hasil pertanian dari desa ke kota
b. Memasak ikan hasil tangkapan
c. Menggunakan kipas angin ketika panas
d. Membuat es untuk dijual
13. Delman dapat bergerak jika ...
a. Diberi bahan bakar
b. Diberi listrik
c. Mendapat tarikan
d. Ada kusirnya
14. Semua bentuk tarikan dan dorongan disebut ...
a. Daya
b. Gaya
c. Energi
d. Aktivitas
15. Pengaruh gaya terhadap benda yaitu ...
a. benda dapat berubah wujud
b. benda dapat berubah warna
c. benda dapat berubah bentuk
d. benda dapat berubah sifat
16. Gerakan yang membutuhkan dorongan adalah …
a. Mengangkat
b. Melempar
c. Mengambil benda
d. Menarik tali
17. Tiap daerah di Indonesia memiliki tarian daerah masing-masing. Keunikan tarian daerah
dipengaruhi oleh ...
a. Ekonomi masyarakat dan daerah
b. Pendidikan masyarakat dan budaya
c. Keadaan daerah dan latar belakang budaya
d. Tingkatan sosial masyarakat
18. Tari cakalele berasal dari ...
a. Sulawesi
b. Maluku
c. Papua
d. Kalimantan
19. Unsur musik yang menandakan cepat atau lambatnya lagu yang dinyanyikan disebut ...
a. Tempo
b. Dinamik
c. Birama
d. Nada
20. Berikut ini yang merupakan benda tiga dimensi dari bahan tanah adalah ...
a. Kursi
b. Boneka
c. Bingkai
d. Buku
II. Isilah titik-titik berikut dengan jawaban yang benar !
21. Setiap hari Budi bermain bola bersama teman-temannya, sedangkan kakaknya melakukan
lari pagi di Taman Kota. Perbedaan karakteristik yang ada pada Budi dan kakaknya adalah ....
22. Sikap terhadap adanya keberagaman antar anggota keluarga adalah ....
23. Tokoh yang memiliki peran penting dalam cerita, ditampilkan terus-menerus dan
mendominasi cerita disebut tokoh ….
24. Suatu saat Raja Dirga pergi bertapa. Brata diserahi tugas pemenintah. Tetapi, Brata bertindak
sewenang-wenang dan angkul. Akibatnya, rakyat menjadi resah.
Sifat tokoh utama cerita di atas adalah ....
25. Menanam cengkeh merupakan aktivitas penduduk di daerah ....
26. Orang yang bertugas menjadi perantara barang dari produsen ke konsumen disebut ....
27. Pada saat melempar bola basket, gaya yang kita berikan ke bola basket berupa ....
28. Pada saat menimba air dari sumur menggunakan gaya yang berupa ....
29. Lagu "Ampar-Ampar Pisang" adalah salah satu contoh lagu dengan tempo ....
30. Gerak tari yang dilakukan oleh dua orang penari merupakan tari yang dilakukan secara ....

III. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan uraian yang jelas dan benar!

31. Apa akibat bila tidak rukun dalam keberagaman?


32. Tuliskan tokoh dalam cerita rakyat Malin Kundang !
33. Jelaskan pengertian gaya!
34. Tuliskan tiga bentuk aktivitas ekonomi!
35. Tuliskan pengertian dari tanda tempo!

Anda mungkin juga menyukai