Anda di halaman 1dari 14

I.

PENDAHULUAN
1. Latar Belakang Kegiatan
Kemajuan masyarakat khususnya di tingkat desa tidak akan terlepas dari ciri
khas yang sangat melekat dalam kehidupan di masyarakat yaitu bergotong royong.
Kemajuan zaman yang begitu pesat diharapkan dapat membantu pembangunan di
daerah khususnya desa dengan tidak menghilangkan budaya yang ada. Nilai-nilai
luhur harus terus ditanamkan di masyarakat, termasuk para pemudanya yang
merupakan agen perubahan (agent of change) agar tercipta kenyamanan hidup dan
kesejahteraan. Peran pemuda diharapkan mampu dilaksanakan secara maksimal
dalam rangka pembangunan di tingkat kecamatan melalui gerakan progresif dan
revolusioner.
Pemuda sebagai agen perubahan dituntut aktif dalam kegiatan-kegiatan di
masyarakat, sosialisasi, bahkan menciptakan kondisi-kondisi yang dapat memicu
antusiasme, nasionalisme dan rasa kebersamaan di masyarakat. Kehadiran pemuda
sangat dinantikan oleh masyarakat untuk menyokong berbagai perubahan dan
pembaharuan yang terjadi. Karena itu, slogan bahwa pemuda adalah generasi penerus
bangsa menjadi motivasi agar pemuda dapat melebarkan sayapnya ke masyarakat dan
membantu pemerintah dalam berbagai bidang sebagai mitra yang cerdas, tekun,
bersemangat, bekerja keras dan dapat diandalkan.
Berkaca pada peran pemuda tersebut, tentu saja tidak akan terlepas dari peran
serta mereka terhadap kemerdekaan. Karena kemerdekaan merupakan sebuah cita-cita
yang tak akan terlepas dari perjuangan para pahlawan. Tanggal 17 Agustus 1945
merupakan momentum bersejarah. Tahun demi tahun pun memiliki euforia tersendiri
bagi bangsa Indonesia. Kini, Indonesia akan memasuki usia kemerdekaannya yang
ke-70. Artinya, momentum bersejarah akan kembali dikenang dan membangkitkan
kecintaan serta rasa kebersamaan di antara sesama masyarakat.
Peringatan akan hari kemerdekaan sepatutnya bukan hanya sekadar ceremony
yang tak bermakna apa-apa. Karena hari kemerdekaan merupakan salah satu tanda
pengingat tentang makna dari perjuangan yang tiada hentinya untuk membebaskan
sebuah bangsa dari belenggu penjajahan. Makna dari perjuangan yang
menitikberatkan pada rasa cinta luar biasa terhadap negeri, terhadap sesama
masyarakat sampai pada rasa kebersamaan yang sangat erat. Peringatan terhadap Hari
Besar Nasional, hari kebebasan, hari kemerdekaan bukan hanya dilakukan oleh
sebagian kalangan tetapi oleh seluruh elemen masyarakat termasuk para pemuda.
Perjuangan untuk merebut kemerdekaan dari tangan penjajah memang telah
usai. Namun, perjuangan untuk mempertahankan jati diri bangsa masih terus menjadi
pekerjaan rumah yang tak berkesudahan. Salah satu bentuk perjuangan yang bisa
dilakukan khususnya dalam memperingati hari kemerdekaan adalah dengan bergiat
untuk menggali dan mengembangkan potensi yang ada di setiap wilayah Indonesia.
Atas dasar itulah, para pemuda beserta segenap elemen masyarakat siap untuk
menyelenggarakan rangkaian kegiatan “Semarak Kemerdekaan Jilid 2” di Desa
Mekarsaluyu Kecamatan Cimenyan Kabupaten Bandung sebagai bagian dari program
yang berkesinambungan sejak tahun 2014. Berbagai kegiatan yang akan
diselenggarakan dimaksudkan untuk menggali potensi, memasyarakatkan kepedulian
sosial, mempererat rasa kebersamaan, meningkatkan sportifitas, menjunjung nilai-
nilai tradisional, mengenang para pahlawan dan mensyukuri anugerah Tuhan Yang
Maha Esa atas kesempatan kemerdekaan yang telah diberikan.
II. NAMA KEGIATAN
Nama kegiatan ini adalah “SEMARAK KEMERDEKAAN JILID 2” Desa
Mekarsaluyu Kecamatan Cimenyan Kabupaten Bandung sebagai rangkaian kegiatan
dalam menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-70. Bangkit dan Berjayalah!
III. TEMA KEGIATAN
Mewujudkan kepedulian terhadap masyarakat dalam rangka mencapai
kesejahteraan sosial, membangkitkan kembali tradisi dan sportifitas dalam berbagai
bidang serta menggali dan mengembangkan potensi yang dimiliki secara optimal.
IV. MAKSUD DAN TUJUAN KEGIATAN
Maksud dan tujuan diselenggarakannya kegiatan ini antara lain sebagai berikut.
1. Mengoptimalkan potensi para pemuda untuk berkarya.
2. Menjalin tali silaturahmi dan mempererat rasa kebersamaan khususnya bagi
masyarakat Desa Mekarsaluyu.
3. Menambah motivasi untuk terus melakukan perubahan ke arah yang lebih baik
dalam upaya untuk mencapai kesejahteraan sosial.
4. Memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk menunjukkan kreatifitasnya
dengan menjunjung nilai-nilai tradisional dan sportifitas.
5. Membuat masyarakat berlomba untuk terus melakukan yang terbaik.
V. BENTUK KEGIATAN
Semarak Kemerdekaan Jilid 2 ini dibagi ke dalam beberapa bentuk kegiatan yaitu
sebagai berikut.
1. Bakti sosial yang meliputi Pembagian Sembako kepada masyarakat yang
membutuhkan
2. Rangkaian Kegiatan Pertandingan Olahraga sebagai berikut.
a. Sepak Bola
b. Catur
c. Tenis Meja
d. Futsal Anak-Anak
3. Anugerah Piala Kampung Kreatif yang mana setiap Kampung atau RW berlomba
untuk menjadi kampung atau wilayah paling kreatif yang dilihat berdasarkan
kebersihan, kekompakan, gapura dan berbagai keunikan lainnya.
4. Festival Jampana
5. Lomba Cosplay yaitu setiap RW menggunakan kostum paling kreatif dan unik
bertema pahlawan, adat atau keunikan lainnya.
6. Setiap RW menampilkan satu jenis kesenian tradisional dalam rangka
membangkitkan kembali kesenian tradisional disertai nilai-nilai yang terkandung di
dalamnya. Selain itu, Karang Taruna Mekarjaya dan seluruh elemen pemerintahan
desa juga akan mempersembahkan sebuah pergelaran seni, sastra dan budaya. Acara
ini akan digelar pada Malam Puncak Semarak Kemerdekaan Jilid 2.
VI. WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN
Rangkaian Kegiatan Semarak Kemerdekaan Jilid 2 Desa Mekarsaluyu akan
dilaksanakan pada bulan Agustus 2015. Berikut ini adalah rincian waktu kegiatan:
1. Bakti Sosial Pembagian Sembako (disebar)
2. Rangkaian Pertandingan Olahraga
tempat : Sepak Bola : Lapangan RW 03
Catur : Balai Desa Mekarsaluyu
Tenis Meja : Balai Desa Mekarsaluyu
Futsal : Lapangan RW 03 tempat
3. Anugerah Piala Kampung Kreatif (disebar)
4. Festival Jampana (17 Agustus 2015)
5. Lomba Cosplay (17 Agustua 2015)
6. Malam Puncak Semarak Kemerdekaan Jilid 1 (29 Agustus 2015)
VII.SUSUNAN KEPANITIAAN “SEMARAK KEMERDEKAAN JILID 2” DESA
MEKARSALUYU KECAMATAN CIMENYAN KABUPATEN BANDUNG

Pembina : Suhaya (Kepala Desa Mekarsaluyu)


Ketua Pelaksana : H. Dadang Sobana, S.Pd.I.
Sekretaris : Ira Rachmayanti Sukanda, S.Pd.
Bendahara : H. Mamat

Sie-Sie:
Acara : 1. Novika Dwi Arofah
2 Tatang Supriatna
Olahraga : 1. Hamdani
2. Sutiana
3. Asep Satria, S.E.
4. Egi Bagja Ginanjar
Dokumentasi : 1. Riki Alamsyah
2. Egi Bagja Ginanjar
3. Devita Gustini
Logistik : 1. Dian
2. Surangga
Humas : (Keseluruhan Panitia sebagai Perwakilan RW)
Konsumsi : 1. Ibu Nurhayati
2. Ibu ‘Ai
3. Siti Aliyah
VIII. PENUTUP
Demikian proposal ini disusun sebagai bahan pertimbangan bagi pihak-pihak
yang memerlukan dan sebagai gambaran kegiatan yang akan dilaksanakan. Kami
sangat mengharapkan dukungan baik itu materil maupun moril dan kerjasama dari
semua pihak demi kesuksesan kegiatan ini dan apabila ada kesalahan kami dalam
penyusunan proposal ini kami memohon maaf dan kami sangat mengharapkan saran
dan bimbingan sehingga proposal ini menjadi lebih sempurna. Atas perhatian
Bapak/Ibu/Sdr kami mengucapkan terima kasih.
Bandung, 7 Agustus 2015
Ketua Pelaksana Sekretaris
“Semarak Kemerdekaan”

H. DADANG SOBANA, S.Pd.I. IRA RACHMAYANTI S, S.Pd.

Mengetahui,
Kepala Desa Mekarsaluyu

SUHAYA
RANCANGAN ANGGARAN BIAYA KEGIATAN
Terlaksananya kegiatan tersebut tidak akan terlepas dari anggaran, adapun
dana yang dibutuhkan untuk kegiatan Semarak Kemerdekaan Jilid 2 Desa
Mekarsaluyu Kecamatan Cimenyan Kabupaten Bandung ini adalah sebagai berikut.
No. Uraian Jumlah satuan Harga
1. Bola dan Papan:
a. Bola Sepak 2 buah x Rp. 300.000,- Rp. 600.000,-
b. Bola Tenis Meja 10 buah x Rp. 20.000,- Rp. 200.000,-
c. Bola Futsal 1 buah x Rp. 300.000,- Rp. 300.000,-
d. Papan Catur 2 buah x Rp. 150.000,- Rp. 300.000,-
2. Net:
a. Net Tenis Meja 1 buah x Rp. 300.000,- Rp. 300.000,-
3. Peluit 2 buah x Rp. 30.000,- Rp. 60.000,-
4. Kartu Peringatan (Kuning dan 4 buah x Rp. 5.000,- Rp. 20.000,-
Merah)
5. Jam Catur/Timer 2 buah x Rp. 150.000,- Rp. 300.000,-
6. Gaji Wasit:
a. Wasit Sepakbola 1 orang x Rp. 1.000.000,- Rp. 1.000.000,-
b. Wasit Futsal 1 orang x Rp. 100.000,- Rp. 100.000,-
c. Wasit Tenis Meja 1 orang x Rp. 100.000,- Rp. 100.000,-
d. Wasit Catur 1 orang x Rp. 100.000,- Rp. 100.000,-
7. Apu (Garis Lapangan) 1 karung x Rp. 150.000,- Rp. 150.000,-
8. Jaring 1 paket x Rp. 1.000.000,- Rp. 1.000.000,-
9. Cat Besi, Cat Kayu, Kuas, Tiner 1 paket x Rp. 200.000,- Rp. 200.000,-
10. Sound System Pertandingan 1 perangkat x Rp. 500.000, Rp. 500.000,-
11. Bet Tenis Meja 4 buah x Rp. 250.000,- Rp. 1.000.000,-
12. Papan Skor 1 buah x Rp. 200.000,- Rp. 200.000,-
13. Stempel Panitia 1 buah x Rp. 80.000,- Rp. 80.000,-
14. Hadiah:
a. Piala Pemenang Kategori 17 buah (1 Paket = Rp. 1.500.000,-
Olahraga (Juara 1, 2 dan 3 + 200.000,-)
Juara Kategori)
b. Hadiah lain:
 Sepak bola Juara 1 = Rp. 1.500.000,-
Juara 2 = Rp. 1.000.000,-
Juara 3 = Rp. 750.000,- Rp. 3.250.000,-

 Tenis Meja Tunggal:


Juara 1 = Rp. 800.000,-
Juara 2 = Rp. 600.000,-
Juara 3 = Rp. 400.000,-

Ganda: Rp. 1.800.000,-


Juara 1 = Rp. 1.000.000,-
Juara 2 = Rp. 750.000,-
Juara 3 = Rp. 500.000,- Rp.2.250.000,-

 Catur dan Futsal


Juara 1 = Rp. 1.500.000,-
Juara 2 = Rp. 1.000.000,-
Juara 3 = Rp. 750.000,- Rp. 6.500.000,-
(x2)
 Cosplay
Juara 1 = Rp. 800.000,-
Juara 2 = Rp. 600.000,-
Juara 3 = Rp. 400.000,- Rp. 1.800.000,-
c. Piala Kampung Kreatif +
Hadiah 3 buah (1 paket 250.000,-) Rp. 250.000,-
d. Piala Jampana
3 buah (1 paket 250.000,-) Rp. 250.000,-
e. Piala Cosplay
3 buah (1 paket 250.000,-) Rp. 250.000,-
f. Piala Juara Umum
1 buah x Rp. 500.000,- Rp. 500.000,-
g. Piagam Pemenang
50 buah x Rp. 5.000,- Rp. 250.000,-
15. Seragam Panitia 20 buah x Rp. 80.000,- Rp. 1.600.000,-
16. Name Tag Panitia 20 buah x Rp. 5.000,- Rp. 100.000,-
17. ATK Rp. 50.000,-
18. Publikasi:
a. Spanduk Opening Ceremony 1 buah x Rp. 150.000,- Rp. 150.000,-
b. Spanduk Utama 1 buah x Rp. 300.000,- Rp. 300.000,-
19. Panggung dan Tenda:
a. Panggung 8 x 4 x 1 32m x Rp. 20.000,- Rp. 640.000,-
b. Tenda Ukuran 12 x 12 144m x Rp. 20.000,- Rp. 2.880.000,-
c. Dekorasi Panggung Rp. 1.000.000,-
20. Konsumsi
a. Kegiatan Olahraga, dll 250 dus x Rp. 10.000,- Rp. 2.500.000,-
(snack)
b. Kegiatan Malam Puncak 100 dus x Rp. 20.000,- Rp. 2.000.000,-
(nasi)
c. Aqua dus 30 dus x Rp. 20.000,- Rp. 600.000,-
21. Bakti Sosial:
Pembagian Sembako 100 Paket x Rp. 30.000,- Rp. 3.000.000,-
22. Pergelaran Seni, Sastra dan
Budaya “Malam Puncak Semarak
Kemerdekaan”:
a. Kostum Rp. 750.000,-
b. Pelatih Rp. 300.000,-
c. Tata rias, make up, lighting, Rp. 1.000.000,-
musik
23. Seragam PDU Pengibar Bendera 3 x Rp. 250.000,- Rp. 750.000,-
24. Bintang Tamu Rp. 2.000.000,-
25. Dokumentasi Rp. 3.000.000,-
JUMLAH Rp. 47.730.000,-

Berdasarkan uraian anggaran biaya di atas, kegiatan “Semarak Kemerdekaan


Jilid 2” membutuhkanbiaya, terbilang:
“Empat puluh tujuh juta tujuh ratus tiga puluh ribu rupiah”.
PAKET PENAWARAN KERJA SAMA
Panitia Semarak Kemerdekaan Jilid 2 Desa Mekarsaluyu Kecamatan
Cimenyan membuka kesempatan seluas-luasnya kepada semua pihak untuk turut
berpartisipasi dan mendukung dalam menyukseskan penyelenggaraan kegiatan ini.
Kegiatan Semarak Kemerdekaan Jilid 2 ini dilaksanakan setiap tahunnya yang
merupakan salah satu program unggulan, maka pihak yang bekerjasama dengan
diharapkan memperoleh manfaat yang sangat tinggi, antara lain:
1. lebih mengenalkan dan menyosialisasikan produk dan nama perusahaan tersebut;
2. menguatkan eksistensi perusahaan;
3. bertambahnya animo masyarakat luas terhadap produk perusahaan.
KETENTUAN UMUM SPONSORSHIP
1. Memastikan kebenaran identitas pengaju proposal.
2. Perjanjian dilakukan secara langsung dengan mengisi formulir yang telah
disediakan.
3. Perusahaan yang ikut berpartisipasi diharapkan mengirim dan menyerahkan
desain logo ke alamat e-mail: irarachmayantis@yahoo.com. Nomor Kontak:
087824223064 (a.n. Ira Rachmayanti S, S.Pd.), 08987877593 (a.n. Tatang
Supriatna), 081322160816 (a.n. Bapak H. Dadang, S.Pd.I), 085793232322 (a.n.
Hamdani dan 085722500163 (a.n. Asep Satria, S.E.).
4. Kesepakatan kontrak kerja sama dilakukan dengan membayar uang muka minimal
50% pada saat penandatanganan kontrak.
5. Pembayaran kedua sebagai pelunasan kontrak kerja sama dilakukan selambat-
lambatnya pada tanggal yang disepakati.
6. Apabila ada sesuatu yang menyebabkan panitia membatalkan kontraknya, maka
seluruh uang yang dibayarkan pihak sponsor kepada panitia akan dikembalikan
sepenuhnya.
7. Apabila pihak sponsor membatalkan partisipasinya dalam kegiatan ini dalam
jangka waktu 1 hari setelah penandatanganan kontrak, maka 50% dari pembayaran
uang muka menjadi hak milik panitia dan sisanya dikembalikan kepada
perusahaan, lebih dari batas waktu tersebut keseluruhan nilai kontrak akan
menjadi hak panitia seutuhnya.
8. Hal-hal yang belum diatur dalam ketentuan ini, akan diatur kemudian hari.
Kerja sama dalam sponsorship ini dilakukan dengan perusahaaan-perusahaan
sponsor sesuai dengan pilihan bebas dan berbagai bentuk fasilitas serta promosi yang
diajukan panitia. Adapun bentuk sponsor yang ditawarkan adalah sebagai berikut.
A. SPONSOR TUNGGAL
Sponsor tunggal adalah perusahaan yang bersedia membiayai 100%
anggaran dana yang diperlukan. Adapun fasilitas yang akan diperoleh sponsor
tunggal adalah sebagai berikut.
1. Pemuatan logo perusahaan pada baligho berukuran 2 x 3m sebanyak satu buah
yang akan dipasang di lokasi acara.
2. Pemuatan logo dan nama perusahaan pada spanduk berukuran 1 x 3m
sebanyak tiga buah yang akan dipasang di lokasi acara.
3. Pemuatan logo dan nama perusahaan pada media publikasi.
B. SPONSOR UTAMA
Sponsor utama adalah perusahaan yang bersedia membiayai 50%
anggaran dana yang diperlukan. Adapun fasilitas yang akan diperoleh sponsor
utama adalah sebagai berikut.
1. Pemuatan logo dan nama perusahaan pada spanduk berukuran 1 x 3m
sebanyak tiga buah yang akan dipasang di lokasi acara.
2. Pemuatan logo dan nama perusahaan pada media publikasi.
C. SPONSOR PENDUKUNG
Sponsor pendukung adalah perusahaan yang bersedia membiayai 25%
anggaran dana yang diperlukan. Adapun fasilitas yang akan diperoleh sponsor
pendukung adalah pemuatan logo dan nama perusahaan pada media publikasi.
D. DONATUR
Donatur adalah perorangan, perusahaan swasta, dan instansi pemerintah
yang bersedia memberikan pendanaan atau menyediakan perlengkapan kepada
panitia penyelenggara tanpa adanya suatu ikatan tertentu dan kewajiban-kewajiban
yang harus dilaksanakan.
LEMBAR KESEDIAAN MENJADI SPONSOR

Yang bertandatangan di bawah ini:


nama :
jabatan :
alamat :
nomor kontak :
instansi/perusahaan :
bersedia menjadi sponsor atau membantu kegiatan “Semarak Kemerdekaan Jilid 2” Desa
Mekarsaluyu Kecamatan Cimenyan Kabupaten Bandung yang diselenggarakan oleh Panitia
HUT Kemerdekaan RI ke-70 Desa Mekarsaluyu dengan bentuk:
1. Sponsor Tunggal (Gold)
2. Sponsor Utama (Silver)
3. Sponsor Pendukung (Bronze)
4. Donatur
untuk itu menyerahkan bantuan berupa:
Uang tunai sebesar Rp.___________________
Barang berupa ______________________
Layanan berupa ______________________
Pembayaran kedua sebagai pelunasan kontrak kerjasama dilakukan selambat-lambatnya pada
tanggal _______ bulan _______ tahun 2015.
Demikian pernyataan ini dibuat dengan sebenar-benarnya.

Bandung, _______________ 2015

Sponsor, Panitia Semarak Kemerdekaan Jilid 2


Desa Mekarsaluyu

(____________________________) (_____________________________)
e-mail: mekarjaya.mekarsaluyu@gmail.com. weblog: www.kartamekarjaya.blogspot.com

TANDA TERIMA PROPOSAL

Saya yang bertandatangan di bawah ini,


nama : ……………………………………………
jabatan : ……………………………………………
nomor kontak : ……………………………………………
instansi/perusahaan : ……………………………………………
Telah menerima sebuah proposal penawaran kerjasama sponsorship dari panitia
pelaksana “Semarak Kemerdekaan Jilid 2” pada tanggal …………bulan ………… tahun
2015.
Setelah mendapatkan proposal tersebut, kemudian menyetujui untuk memberikan
konfirmasi selambat-lambatnya pada tanggal ………… bulan ………… tahun 2015.

Penerima Proposal,

(………………………………)
1

e-mail: mekarjaya.mekarsaluyu@gmail.com. weblog: www.kartamekarjaya.blogspot.com

Bandung, 7 Agustus 2015


Nomor : 001/01.PHUTRI/2015 Kepada:
Perihal : Permohonan Kerja Sama Yth. Bpk/Ibu__________________
___________________________
Di Tempat

Assalamu’alaikum. Wr. Wb.


Salam Kemerdekaan!
Sehubungan dengan akan diadakannya kegiatan “Semarak Kemerdekaan Jilid 2”
Desa Mekarsaluyu Kecamatan Cimenyan Kabupaten Bandung, kami atas nama Panitia HUT
Kemerdekaan RI ke-70 Desa Mekarsaluyu mengajukan permohonan kerja sama dengan
perusahaan/instansi yang Bapak/Ibu pimpin. Adapun rangkaian kegiatan tersebut akan
dilaksanakan pada bulan Agustus 2015. Rangkaian kegiatannya meliputi kegiatan olahraga,
sosial budaya dan kesenian.
Sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu, kami lampirkan satu bundel proposal.
Demikianlah surat pengajuan kerja sama ini dibuat untuk dipergunakan dengan sebaik-
baiknya. Atas perhatian Bapak/Ibu kami mengucapkan terima kasih.
Wassalamu’alaikum. Wr. Wb.

Bandung, 7 Agustus 2015

Mengetahui, Ketua Panitia


Kepala Desa Mekarsaluyu Semarak Kemerdekaan RI ke-70

SUHAYA H. DADANG SOBANA, S.Pd.I

Anda mungkin juga menyukai