Anda di halaman 1dari 3

Soal UTS

1. PT Baru merupakan perusahaan manufaktur yang memproduksi susu dalam


kemasan merk “Murni dan Asli”. Susu diolah melalui 1 departemen produksi
yaitu A. Data produksi dan biaya produksi bulan Desember 2019 adalah:
DEPARTEMEN M
Pada departemen ini produk yang dimasukkan dalam proses sebesar 100.000
Kg. Hasil pengolahan produk ini menunjukkan bahwa sebesar 80.000 kg
ditransfer ke produk jadi dan sisanya merupakan produk yang masih dalam
proses di departemen A dengan tingkat penyelesaian Bahan Baku 100% dan
Biaya Konversi sebesar 80%.
Pada pengolahan produk diatas, perusahaan membutuhkan tiga jenis biaya yaitu
Biaya Bahan Baku sebesar Rp. 8.000.000,-; Biaya Tenaga Kerja Langsung
sebesar Rp. 9.000.000,- dan Biaya Overhead Pabrik sebesar Rp. 7.000.000,-
DIMINTA:
Buatlah laporan harga pokok produksi departemen A (bulatkan angka dibelakang
koma sampai dua angka decimal)

2. PT. AJA Jember merupakan perusahaan manufaktur yang bergerak dalam


produksi barang pecah belah merk “Tahan Banting”. Produksi dilakukan melalui
3 Departemen produksi yaitu R, S, dan T. Pada bulan Desember 2019
perusahaan memiliki data produksi dan biaya produksi sebagai berikut:
PT AJA
DATA PRODUKSI DAN BIAYA PRODUKSI
PER DESEMBER 2019

1. DATA PRODUKSI DEP. R DEP. S DEP. T


PRODUK MASUK DALAM PROSES/DITERIMA DARI DEP. SEBELUMNYA 62.500 ? ?
PRODUK MASIH DALAM PROSES ? 11.450 ?
- PENYELESAIAN BAHAN BAKU 100% - -
- BIAYA KONVERSI 65% 48% 57%
PRODUK DITRANSFER KE DEP. BERIKUTNYA/KE GUDANG 37.250 ? 15.250

2. BIAYA PRODUKSI DEP. R DEP. S DEP. T


a. BIAYA BAHAN BAKU Rp 13.750.500 Rp - Rp -
b. BIAYA TENAGA KERJA LANGSUNG ? Rp 6.750.250 Rp 6.480.125
c. BIAYA OVERHEAD PABRIK Rp 26.325.425 Rp 4.650.250 ?
TOTAL BIAYA PRODUKSI Rp 50.500.800 Rp 11.400.500 Rp 15.550.000
Berdasarkan data diatas, Saudara diminta membuat Laporan Biaya Produksi
departemen R, S, dan T (bulatkan angka dibelakang koma sampai dua angka
decimal)
3. PT. Aja merupakan perusahaan manufaktur yang bergerak dalam produksi ikan
dalam kaleng Merk MAknyus Produksi dilakukan melalui 2 Departemen produksi
yaitu X dan Y. Pada bulan Desember 2019 perusahaan memiliki data produksi
dan biaya produksi sebagai berikut:

PT AJA
DATA PRODUKSI DAN BIAYA PRODUKSI
PER DESEMBER 2019

1. DATA PRODUKSI (Kg) DEP. X DEP. Y


PRODUK DIMASUKKAN DALAM PROSES/DITERIMA DARI DEP. SEBELUMNYA 70.520 ?
PRODUK MASIH DALAM PROSES 25.350 18.250
- PENYELESAIAN BAHAN BAKU 100% -
- BIAYA KONVERSI 62% 58%
PRODUK HILANG AWAL PROSES ? 4.600
PRODUK DITRANSFER KE DEP. BERIKUTNYA/KE GUDANG 42.650 ?

2. BIAYA PRODUKSI DEP. X DEP. Y


a. BIAYA BAHAN BAKU Rp 13.750.500 Rp -
b. BIAYA TENAGA KERJA LANGSUNG Rp 18.950.250 ?
c. BIAYA OVERHEAD PABRIK ? Rp 6.425.660
TOTAL BIAYA PRODUKSI Rp 45.800.900 Rp 25.125.300

Berdasarkan data diatas, Saudara diminta untuk membuat Laporan Biaya Produksi
departemen X dan Y. (bulatkan angka dibelakang koma sampai dua angka decimal)

PETUNJUK MENGERJAKAN SOAL

1. Bahan dan alat: Kalkulator (atau laptop-jika ada), penggaris, pena (bolpen)
pensil, penghapus, folio bergaris.
2. Kerjakan soal secara manual dengan menggunakan pena, pensil dan alat
tulis lainnya di buku tulis atau kertas HVS. Bukan dalam bentuk ketikan di
word atau excell
3. Setelah saudara selesai mengerjakannya, foto hasil pekerjaan saudara itu,
Copas atau insert di file word dan convert file dalam bentuk PDF, jangan lupa
diberi nama dan NIM baik di dalam file (tulis nama pakai pena atau pensil
tidak diketik) maupun di nama File (format nama file:Nama-NIM).
4. Kumpulkan file pdf tersebut di sister rumah “Ujian Tengah Semester” pada
MMP.
5. Masing-masing soal bernilai 30 poin
6. Kesamaan jawaban dengan jawaban teman (tulisan tanggan persis sama),
dan hasil cek history file (misal hanya mengubah nama file), akan dikenakan

sanksi berupa pengurangan nilai – 70.

Anda mungkin juga menyukai