Anda di halaman 1dari 11

MAJELIS PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH

PIMPINAN CABANG MUHAMMADIYAH ILIR TIMUR .1. PALEMBANG


SMP. MUHAMMADIYAH 10 PALEMBANG
Terakreditasi “ B” NPSN. 10609540
Alamat : Jln. Tlg. Keramat RT.007 RW.003 Kel. Tlg. Keramat Kec. Tlg. Kelapa Kab. Banyuasin.

LEMBAR SOAL UJIAN SEKOLAH

Mata Pelajaran : Pendidikan Kewarganegaraan


Kelas/Semester : IX (Sembilan)

JAWABLAH PERTANYAAN DIBAWAH INI DENGAN BENAR !!!

I. Pilihan Ganda Biasa


1. 3 tokoh penggagas rumusan dasar negara
A. M Yamin,Soepomo,Soekarno
B. M Yamin,Soekarno,M Hatta
C. Soekarno,M Hatta,Radjiman Suryodiningrat
D. Soekarno,Soepomo,Radjiman.S

2. Berikut yang tidak termasuk cerminan semangat dan komitmen para pendiri bangsa dalam sidang BPUPKI
dalam merumuskan dadar negara dan pandangan hidup
A. Memilih untuk bermusyawarah demi kepentingan bangsa
B. Tidak terjadi perbedaan pendapat,karena dipenuhi rasa kekeluargaan
C. Antusias untuk menyelesaikan sidang demi kepentingan bangsa
D. Berani menempatkan persatuan dan kesatuan bangsa
3. Menciptakan sebuah masyarakat yang aman,tertib dan harmonis tanpa adanya benturan maupun
perselisihan,adalah tujuan dari
A. Adat istiadat
B. Norma
C. Kesopana
D. Kebiasaan
4. Norma yang keberadaannya masyarakat diterima sebagai aturan yang mengikat walaupun tidak ditetapkan
oleh penerintah,disebut
A. Adat istiadat
B. Peraturan
C. Kebiasaan
D. Hukum
5. Pancasila mempersatukan dan memberi petunjuk untuk memcapainkesejahteraan dan kebahagiadn lahir
batin dalam masyarakat Indonesia,hal ini merupakan fungsi pancasila sebagai
A. Idiologi negara
B. Pandangan hidup
C. Cita cita bangsa
D. Dasar negara
6. Wujud nyata bagi kehidupan berbangsa dan bernegara dari pancasila sebagai kepribadian bangsa
Indonesia
A. Persatuan berdasarkan kedaerahan
B. Keragaman budaya bangsa
C. Semangat gotong royong
D. Semangat untuk bebas dari penjajahan
7. Salah satu hubungan proklamasi dan pembukaan UUD 1945
A. Memiliki sifat kebersamaan
B. Memiliki sifat kesatuan
C. Memiliki sifat toleransi
D. Memiliki sifat moral
8. Penyimpangan terhadap pancasila yang pernah terjadi di Indonesia adalah salah satunya penetapan
presiden seumur hidup berdasarkan Tap MPR No XX/1963,menyebabkan kekuasaan presiden tidak
terbatas,ini terjadi pada
A. Masa awal kemerdekaan
B. Masa orde lama
C. Masa orde baru
D. Masa reformasi
9. Nilai dan cita citanya tidak dipaksakan dari luar,melainkan berasal dalam diri bangsa dan budaya
masyarakat sendiri,ini merupakan
A. Ciri ciri idiologi bangsa
B. Ciri ciri idiologi bernegara
C. Ciri ciri idiologi tertutup
D. Ciri ciri idiologi terbuka
10. Mengembangkan sifat saling mencintai sesama manusia,dan berani membela kebenaran dan
keadilan,adalah salah satu contoh penerapan nilai nilai pancasila sila
A. 1
B. 3
C. 2
D. 5

II. Pilihan Ganda Kompleks


11. Salah satu dari isi sidang BPUPKI ke II (10-17 Juli 1945)
A. Pernyataan Indonesia merdeka
B. Memilih presiden dan wakil prediden
C. Pembubaran UUD dan batang tubuh UUD
D. Membubarkan konstituante
12. Perwujudan dari sikap toleran dalam keberagaman suku adalah
A. Teman teman mentertawakan dimas karena senang makanan khas daerahnya
B. Tidak sedikit teman kota yang mencibirnya hanya karena dia berbeda secara postur tubuh,warna
kulit dan rambut
C. Medina tidak merasa sulit untuk bergaul dengan temanya karena mereka tidak menganggap
berbeda karena logatnya yang beda
D. Kehidupan beragama dikota x sangat aman,damai meski disana banyak masyarakat yang berbeda
agama
13. 1.Bersikap adil
2. Mengutamakan kepentingan negara dan masyarakat
3. Menjauhi sikap pemaksaan terhadap orang lain
4. Tidak memaksakan kehendak kepada orang lain
Dari pernyataan diatas manakah yang termasuk dalam contoh kerjasama dalam bidang ekonomi
A. 2.3
B. 4.1
C. 2.4
D. 1.3
14. Otonomi daerah adalah
A. Hak dan wewenang serta kewajiban daerah untuk mengatur dan mengurus rumah tangganya
sendiri sesuai dengan UU yang berlaku
B. Hak dan wewenang serta kewajiban daerah untuk mengatur dan mengurus rumah tangganya
sesuai dengan UU daerah yang berlaku
C. Hak dan wewenang serta kewajiban daerah untuk mengatur dan mengurus sesuai dengan kondisi
daerahnya
D. Hak dan wewenang serta kewajiban kota untuk mengurus kotanya
15. Peranan daerah dalam kerangka NKRI
A. Mengurus daerahnya masing masing
B. Membuat UU daerahnya
C. Mengembangkan kehidupan bermasyarakat berbangsa bernegara yang demokratis
D. Memajukan bangsa melalui inovasi dan kreativitas aparatur sipil negara didaerah
16. Yang termasuk dalam sifat-sifat UUD 1945
A. Tertulis,singkat,jelas,rigid
B. Tertulis,singkat
C. Supel,rigit
D. Supel,singkat,rigit
17. Tata uruta peraturan Undang undang NRI
A. UUD 1945,ketetapan MPR,UU peraturan pengganti
B. Peraturan pemerintah,peraturan presiden,paraturan daerahu provinsi,peraturan daerah
kabupaten/kota
C. UUD 1945,ketetetapan MPR,peraturan presiden
D. Peraturan presiden,ketetapan MPR,UU pengganti peraturan prcfg FB
18. Tata cara proses perubahan UUD antara lain adalah
A. Mengadakan demo ke gedung MPR/DPR
B. Mengumpulkan masa dalam jumlah yang banyak untuk membuat keonaran agar tercapai
tujuannya
C. Usul membahas pasal UUD dapat digandakan dalam sidang MPR oleh sekurang-kurangnya
sepertiga dari jumlah anggota MPR
D. Setiap usul perubahan pasal-pasal UUD diajukan secara tertulis dan ditunjukkan dengan jelas
bagian yang diusulkan untuk diubah beserta alasannya
19. Hukum adalah peraturan berupa norma dan sangsi yang dibuat dengan tujuan pengatur tingkah laku
manusia untuk menjaga tidak terjadinya kekacauan. Salah satu contoh perilaku hukum yang benar adalah
A. Bertingkah laku tanpa mentaati aturan yang berlaku
B. Tidak terlibat dalam kegiatan lingkungan
C. Menjaga nama baik lingkungan
D. Menghindari perbuatan yang membuat resah seperti mabuk,judi,dan lain-lain
20. Salah satu contoh atau teladan yang mencerminkan penerapan membangun motivasi dan karakter
harapan bangsa saat ini
A. Selalu mengedepankan persatuan dan kesatuan
B. Menomorsatukan kepentingan keluarga
C. Berusaha menjadi pribadi yang hebat dibidangnya
D. Menjadi yang terbaik dengan cara apapun
21. Budi Utomo adalah organisasi pergerakan nasional pertama yang bersifat modern yang berpihak pada
pendidikan anak-anak pada masa itu. Dari lahirnya Budi Utomo ini kegiatan yang perlu diteladani adalah
A. Semangat memberontak untuk merdeka
B. Semangat pantang menyerah
C. Kesadaran akan pentingnya kedaulatan serta menolak tunduk kepada penjajah
D. Merasa bangga dengan kebudayaan kita sebagai masyarakat Indonesia yang sekarang berdaulat
22. Makna dari Sumpah Pemuda adalah
A. Mempersatukan seluruh rakyat Indonesia
B. Memberikan pendidikan kepada anak-anak Indonesia
C. Membangkitkan kesadaran seluruh rakyat Indonesia sebagai bangsa yang kuat dan bersatu
D. Mengharapkan perjuangan para pemuda Indonesia tidak bersifat kedaerahan lagi, melainkan
sudah menyatu padu dalam memberantas penjajahan di tanah air
23. Hasil perjuangan pemuda tahun 1928
A. Sumpah Pemuda
B. Satu tanah air, satu bangsa, satu bahasa
C. Rasa nasionalisme
D. Rasa kebersamaan antara masyarakat Indonesia
24. Sikap yang harus kita teladani dari sikap tokoh perumus Pancasila
A. Mementingkan diri dan golongan
B. Saling menghargai sesama daerah
C. Saling toleransi
D. Mementingkan negara
25. Indonesia adalah negara yang banyak keragaman agama, ras, suku bangsa, dan lain-lain untuk itu
diperlukan sikap teladan yang dapat menjaga keutuhan NKRI salah satunya dengan
A. Rela berkorban
B. Bertoleransi sesama daerah
C. Cinta tanah air
D. Membeli produk impor
26. Makna alinea keempat pada pembukaan UUD 1945
A. Tujuan negara yang akan diwujudkan oleh pemerintah negara
B. Ketaatan diadakannya UUD
C. Kemerdekaan yang dicapai bangsa Indonesia adalah rahmat dan anugerah Tuhan Yang Maha Esa
D. Kemerdekaan adalah hak segala bangsa
27. Pokok pikiran kedua pembukaan UUD 1945
A. Negara hendak mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
B. Negara yang berkedaulatan rakyat
C. Pokok pikiran dan keadilan sosial
D. Negara berdasarkan atas Ketuhanan Yang Maha Esa dan Kemanusiaan yang Adil dan Beradab
28. Sikap yang ditampilkan terhadap pokok pikiran pembukaan UUD 1945 dalam lingkungan bangsa dan
negara adalah
A. Saling menghargai pendapat masing-masing
B. Toleran terhadap perbedaan yang ada
C. Menjamin kemerdekaan tiap-tiap warga negara asal kemerdekaan tersebut sesuai dengan aturan
hukum yang berlaku
D. Berlaku adil memberikan kesempatan pada siapapun untuk ikut berpolitik
29. Kedaulatan adalah kekuasaan tertinggi untuk menentukan hukum dalam suatu negara. Empat sifat
kedaulatan yang ada
A. Asli, permanen, terbatas, tunggal
B. Asli, permanen
C. Asli, permanen, terbatas, tidak terbatas
D. Tunggal, tidak terbatas
30. Arti kedaulatan kedalam adalah
A. Bangsa yang merdeka memiliki kekuasaan untuk menyusun dan mengatur organisasi
pemerintahan sendiri
B. Mengelola semua yang ada di wilayahnya yang mengandung sumber daya alam baik di laut, darat,
udara untuk kemakmuran rakyat tanpa campur negara lain
C. Bebas mengadakan hubungan dengan negara-negara luar mana saja yang dikehendaki
D. Mengadakan perjanjian-perjanjian dengan negara-negara lain
31. Ciri-ciri dari otoriter
A. Tidak menerima saran atau kritik dari orang lain
B. Bekerja sama dengan orang lain
C. Terlalu bergantung pada kekuasaan formalnya
D. Menganggap bawahan sebagai keluarga
32. Tugas dan wewenang MPR adalah
A. Memegang kekuasaan tertinggi
B. Mengubah dan menetapkan UUD
C. Melantik presiden dan wakil presiden
D. Menyatakan keadaan bahaya
33. Dampak positif yang harus dilakukan dalam menghadapi keberagaman di Indonesia
A. Keberagaman banyak menimbulkan konflik
B. Keberagaman adalah salah satu yang menyebabkan banyak perbedaan pendapat
C. Keberagaman membuat masyarakat lebih hidup bersama
D. Keberagaman membuat bangsa Indonesia sebagai bangsa yang kuat
34. Akibat yang bisa ditimbulkan dari terjadinya suatu konflik
A. Korban jiwa
B. Hancurnya nilai sosial
C. Harmonis
D. Toleransi
35. Dalam upaya menyelesaikan konflik yang ada dalam masyarakat ada yang namanya arbitrasi yaitu
A. Pihak-pihak yang terkait mengurangi tuntutannya
B. Adanya pihak ketiga
C. Sikap yang saling menghargai
D. Adanya pihak penengah
36. Bela negara adalah
A. Rasa nasionalisme
B. Rasa patriotisme
C. Cinta terhadap negara
D. Pemahaman negara
37. Akibat dari bahaya narkoba adalah
A. Bekerja menjadi semangat
B. Halusinasi
C. Depresi
D. Hidup menjadi lebih baik
38. Semangat bela negara bagi pemuda adalah
A. Bisa membela negara dengan menggunakan sesuatu
B. Semangat dalam menggunakan hasil produksi dalam negeri
C. Bertindak seakan-akan yang paling hebat, kuat, pintar
D. Mencintai produk dalam negeri
39. Pendiri Budi Utomo adalah
A. Soetomo
B. Gunawan
C. Kyai Haji Ahmad Dahlan
D. Dewes Deker
40. Suku yang berasal dari Bengkulu adalah
A. Arjang
B. Bajau
C. Kerinci
D. Senwai

III. Menjodohkan
41. Tari payung berasal dari a. Makhluk sosial
42. Dalam kehidupan sosial budaya masyarakat Indonesia
yang beragam diperlukan adanya b. Sumatera Barat
43. Manusia tidak bisa hidup sendiri disebut c. Harmonisasi
44. Konflik yang terjadi diantara masyarakat yang satu dengan
yang lainnya dalam suatu struktur pemerintah disebut d. Makhluk sosial
45. Paham yang berpegang teguh secara berlebihan terhadap
keyakinan sendiri sehingga menganggap salah keyakinan
yang lain disebut e. Etnosentrisme

IV. Uraian
46. Tulislah rancangan dasar negara yang diusulkan oleh Ir. Soekarno
47. Tuliskan 4 prinsip atau asas lazim dari tata urutan peraturan perundangan-undangan menurut pasal 6 ayat
1 UU No. 12 Tahun 2011
48. Tuliskan 4 pokok pikiran yang terdapat dalam pembukaan UUD 1945
49. Jelaskan 4 faktor penyebab masalah sosial yang ada di masyarakat
50. Tuliskan UU yang mengatur dasar hukum bela negara
MAJELIS PENDIDIKAN DASAR DAN MENENGAH
PIMPINAN CABANG MUHAMMADIYAH ILIR TIMUR .1. PALEMBANG
SMP. MUHAMMADIYAH 10 PALEMBANG
Terakreditasi “ B” NPSN. 10609540
Alamat : Jln. Tlg. Keramat RT.007 RW.003 Kel. Tlg. Keramat Kec. Tlg. Kelapa Kab. Banyuasin.

LEMBAR SOAL UJIAN SEKOLAH

Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Sosial


Kelas/Semester : IX (Sembilan)

JAWABLAH PERTANYAAN DIBAWAH INI DENGAN BENAR !!!

Pilihan Ganda
1. Interaksi keruangan antara wilayah di Indonesia kesempatan antara ditunjukkan oleh
A. Lokasi yang menawarkan alternatif lebih baik sebagai tempat asal maupun tujuan
B. Membuka akses transportasi yang menjangkau daerah yang lebih mudah
C. Sesuatu yang timbul karena adanya peluang dan secara kesempatan datang tidak
berulang-ulang
D. Kesempatan itu muncul setiap kali tanpa disadari
2. Negara-negara ASEAN yang mempunyai ciri-ciri fragmanted (bentuk kepulauan yang terpisah), ada
empat yaitu
A. Indonesia, Malaysia, Brunei Darussalam, Filipina
B. Indonesia, Malaysia, Singapura, Vietnam
C. Indonesia, Malaysia, Singapura, Filipina
D. Indonesia, Malaysia, Vietnam, Brunei Darussalam
3. Contoh saluran mobilitas sosial bidang organisasi profesi
A. APKOM.DIY
B. PBB
C. IMI
D. IDI
4. Perbedaan agama dan budaya pada masyarakat Indonesia ditunjukkan
A. Agama baik, budaya baik
B. Agama langsung dari Tuhan, budaya sesuatu yang diciptakan
C. Agama langsung dari Tuhan, budaya cipta rasa
D. Agama adalah ibadah, budaya adalah kegiatan
5. Secara astronomis, posisi Asia Tenggara terletak di antara
A. 28° LU-11° LS dan 95° BT-131°BT
B. 28° LU-11° LS dan 95° BT- 141° BT
C. 28° LU-11° LS dan 90° BT-141° BT
D. 29° LU-11° LS dan 95° BT-141° BT
6. Laju pertumbuhan dinamika penduduk Amerika
A. Tergolong tinggi
B. Tergolong sedang
C. Tergolong datar
D. Tergolong rendah
7. Perubahan sosial adalah
A. Penekanan pada kondisi teknologi yang menyebabkan terjadinya perubahan pada aspek
tertentu dalam kehidupan sosial manusia
B. Perubahan yang terjadi di dalam kehidupan manusia
C. Terjadi perubahan yang drastis dalam kehidupan manusia
D. Terjadi perubahan yang lambat dalam kehidupan manusia
8. Dampak positif dari globalisasi adalah
A. Pola hidup konsumtif
B. Sikap individualistik
C. Kesenjangan sosial
D. Perluasan peluang pasar perdagangan luar negeri
9. Setiap negara tidak bisa memenuhi kebutuhan rakyatnya tanpa melakukan kerjasama perdagangan
dengan negara lain baik itu bilateral maupun regional. Hambatan-hambatan yang akan timbul dalam
kerjasama perdagangan internasional adalah
A. Negosiasi yang dilakukan
B. Kebijakan suatu negara
C. Kendala bahasa
D. Transportasi
10. Sebelum Indonesia merdeka 17 Agustus 1945, Indonesia juga punya sejarah terkait peristiwa
penting yaitu 15 Agustus 1945. Peristiwa tersebut adalah
A. Jepang kalah di perang dunia ke-2
B. Menyerahnya Jepang pada sekutu
C. Jepang menyerang kota Bandung
D. Hiroshima Nagasaki dibom sekutu
II. Soal Pilihan Ganda Kompleks
11. Ciri-ciri syarat terjadinya interaksi sosial adalah
A. Lebih dari 1 orang
B. Komunikasi
C. Mengantar ayah ke rumah sakit
D. Mengirim pesan
12. Penyebab kelangkaan sebagai permasalahan ekonomi manusia adalah
A. Banyak sumber daya alam yang tidak dapat digunakan
B. Keterbatasan alat pemuas kebutuhan
C. Jumlah barang yang berlebih
D. Banyak barang yang rusak dan kadaluwarsa
13. Pengaruh perkembangan IPTEK terhadap perubahan ruang adalah
A. Terlambat mendapat informasi
B. Kemudahan transportasi
C. Teknologi yang susah dipahami dan digunakan
D. Teknologi komunikasi dimanfaatkan untuk bertukar informasi
14. Pengaruh positif dari keunggulan potensi daerah dalam menunjang wisatawan adalah
A. Memperluas lapangan kerja
B. Terjadinya tekanan tambahan penduduk akibat pendatang baru dari luar
C. Semakin terbatas lahan pertanian
D. Meningkatkan pendapatan
15. Salah satu daya tarik bangsa Eropa untuk menjelajah samudera sampah ke Nusantara adalah
karena mereka memiliki semboyan 3 G yaitu
A. Gold (mencari kekayaan dengan berdagang)
B. Glori (mencari kekayaan dengan meluaskan daerah jajahan), Gospel (menyebarkan agama
Nasrani)
C. Gospel
D. Glori
16. Berikut negara-negara yang berada di benua Asia
A. China, Amerika, Jerman, Mongolia
B. Jepang, Korea Utara, Afganistan, China
C. Swedia, Rusia, Afganistan, Korea Utara
D. Bangladesh, Asia Selatan, Korea Selatan
17. Negara-negara Asia Tenggara adalah
A. Jepang, Malaysia, Filipina
B. Brunei Darussalam, Jepang, Indonesia
C. Indonesia, Malaysia, Singapura
D. Myanmar, Laos, Kamboja
18. Keadaan kondisi alam di Indonesia adalah
A. Terdapat gunung dan pegunungan
B. Padang pasir, savana, pegunungan
C. Sungai-sungai, savana, padang pasir
D. Sungai-sungai, gurun, lembah, hutan belantara
19. Keadaan dinamika penduduk Amerika adalah
A. Laju pertumbuhan cepat
B. Laju pertumbuhan sangat cepat
C. Laju pertumbuhan rendah
D. Laju pertumbuhan lambat
20. Dampak negatif dari reaksi ruang dan antar ruang terhadap kehidupan ekonomi, sosial politik, dan
pendidikan di desa akibat perubahan lahan adalah
A. Masuknya tenaga kerja asing, mobilitas penduduk
B. Tersisihnya kebudayaan asli di Indonesia
C. Masuknya investor asing
D. Terjadinya pembangunan
21. Pembangunan jalan adalah salah satu proses untuk menunjang terselenggaranya perkembangan
suatu wilayah, pembangunan itu biasa mengalami perubahan karena
A. Memperlancar lalu lintas daerah yang telah berkembang
B. Meringankan beban dana pemerintah melalui partisipasi pengguna jalan
C. Mengganggu ekosistem
D. Bukan di tempat yang tepat
22. Dampak globalisasi bagi para pemuda adalah
A. Lunturnya budaya sopan santun
B. Terjadinya perdagangan internasional
C. Terjadinya hubungan bilateral antar negara
D. Pola hidup yang konsumtif
23. Globalisasi adalah
A. Tersebar luasnya pengaruh ilmu pengetahuan dan kebudayaan yang ada di setiap penjuru
dunia ke penjuru dunia lainnya
B. Lingkaran dunia
C. Hubungan regional
D. Proses dari sesuatu yang mendunia
24. Dampak positif globalisasi adalah
A. Pola hidup yang konsumtif
B. Masyarakat semakin maju
C. Adanya pertukaran budaya
D. Lunturnya nilai budaya
25. Contoh dari globalisasi adalah
A. Pasar dan ekonomi saling bergantung
B. Kegiatan ekspor impor lebih mudah
C. Informasi mudah menyebar
D. Membayar barang dengan menggunakan kartu kredit
26. Faktor penyebab terjadinya globalisasi
A. Adanya ketergantungan antar negara
B. Berkembangnya perusahaan multinasional
C. Banyaknya lowongan pekerjaan
D. Banyaknya tenaga ahli yang tersedia
27. Ciri-ciri dari ekonomi kreatif
A. Tidak ada batasan
B. Menyebar dengan lambat
C. Mudah diganti
D. Monoton
28. Pasar bebas merupakan perdagangan yang tidak diatur oleh otoritas yang memaksa seperti
pemerintah, tujuannya adalah
A. Menjual barang luar negeri
B. Menjual barang mewah
C. Membuka peluang ekonomi
D. Memenuhi kebutuhan dalam negeri
29. Berikut ini adalah tokoh peristiwa dari Bandung lautan api dari Indonesia adalah
A. M. Endang Karmas, Mulyono, Datuk Damin
B. Sultan Sjahrir, A.H. Nasution
C. Ir. Soekarno, M. Endang Karmas
D. M. Yamin, Datuk Damin
30. Tokoh peristiwa Bandung lautan api dari Belanda adalah
A. Dowes Deker, M.C. Donald
B. Letnan Muntagu Stephard, Preangen
C. Letnan Muntagu Stephard
D. M.C. Donald
31. Berikut adalah tokoh yang memimpin peristiwa Bandung lautan api
A. Gunawan
B. M. Toha
C. Soeharto
D. A.H. Nasution
32. Perbedaan teks proklamasi yang ditulis tangan dan yang diketik adalah
A. Kata “seksama” pada paragraf ke-2, baris ke-2 diubah menjadi “tempo”
B. Teks tulisan tangan diusulkan oleh Soekarni
C. Teks proklamasi diketik dan ditandatangani oleh Soekarno
D. Kalimat “wakil-wakil bangsa Indonesia” menjadi “atas nama bangsa Indonesia ”
33. Makna proklamasi adalah
A. Terbentuknya negara kesatuan republik Indonesia
B. Jepang menyerah tanpa syarat ke sekutu
C. Belanda menyerah kepada Jepang
D. Titik puncak perjuangan bangsa Indonesia
34. Berikut adalah tempat yang dijadikan sebagai tempat penyusunan naskah proklamasi
A. Di rumah Soekarno
B. Di rumah M. Hatta
C. Di rumah orang Jepang yang simpati kepada perjuangan Indonesia
D. Di rumah Laksamana Maeda
35. Teks proklamasi dibacakan di
A. Rumah Soekarno
B. Rumah Laksamana Maeda
C. Lapangan Ikada
D. Jalan Pegangsaan Timur no. 36
36. Tokoh yang berperan penting dalam pembacaan teks proklamasi adalah salah satunya yang
mengibarkan bendera merah putih yaitu
A. Soekamto, Sayuti Melik, Tri Murti
B. SK. Tri Murti
C. Suhud Sastro Kusumo, Latif Hendra Diningrat
D. Sayuti Melik, Latif Hendra Diningrat
37. Tiga peristiwa besar yang terjadi sebelum proklamasi kemerdekaan adalah
A. Pembubaran BPUPKI dan pembentukan PPKI
B. Pembubaran kabinet Nasir
C. Bom atom di Jepang
D. Pembubaran PPKI
38. Salah satu tokoh penting yang terlibat dalam peristiwa pembacaan teks proklamasi adalah
A. M. Yamin, Gunawan
B. Susilo, Mulyadi
C. Ahmad Soebardjo
D. Tadashi Maeda
39. Tokoh yang mengetik naskah proklamasi adalah
A. Soebardjo
B. Sayuti Melik
C. Soekarni
D. BM. Diyah
40. Penyusun teks proklamasi adalah
A. Soekarno
B. M. Hatta
C. Laksamana Maeda
D. Sayuti Melik
II. Menjodohkan
41. Pembahasan UUD 1945 dilakukan di dalam sidang...
42. Dekrit presiden dikeluarkan oleh...
43. Mengapa dekrit presiden dijatuhkan
44. Salah satu isi dari dekrit presiden...
45. Salah satu alasan utama presiden mengeluarkan dekrit presiden..
A. Soekarno
B. Berlakunya kembali UUD 1945
C. BPUPKI
D. Pelaksanaan UUD sementara yang tidak sesuai dengan Pancasila
E. Sampai tahun 1958 belum berhasil merumuskan UUD yang diharapkan
III. Uraian
46. Sebutkan perkembangan-perkembangan politik pada masa reformasi
47. Sebutkan contoh pusat keunggulan ekonomi yang terdapat di Indonesia
48. Apa nama kerajaan bercorak Hindu-Buddha yang pertama berdiri di Indonesia dan apa saja
peninggalannya
49. Apa nama kerajaan Hindu-Buddha pertama di pulau Jawa dan apa peninggalannya
50. Jelaskan pada saat kapan kerajaan Sriwijaya mencapai puncak kejayaannya

Anda mungkin juga menyukai