Anda di halaman 1dari 1

YAYASAN PEMBERDAYAAN USAHA KESEJAHTERAAN

SOSIAL MASYARAKAT AL-ASHFIYA'


(YAPUKSMA)
Dasan Reban, Desa Bagik Payung Selatan, Kec. Suralaga Lombok Timur
Telepon : +62 812-1573-9509

Nomor : 011-025/YAPUKSMA/i/IV/2024
Perihal : Pengantar Proposal
Lampiran : 1 ( Satu Bundel Proposal )

Kepada Yth
Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK)
Di
Jakarta

Dengan hormat,
Dalam rangka upaya penurunan emisi dari deforestasi dan degradasi hutan di Lombok
Timur, serta menggaris bawahi urgensi kerja sama lintas sektor dalam merumuskan solusi yang
efektif. Yayasan Pemberdayaan Usaha Kesejahteraan Sosial Masyarakat Al-Ashfiya' merancang
kegiatan pemberdayaan Masyarakat. Dengan kegiatan reforestasi dan pengayaan yang meliputi
persiapan lahan, penanaman pohon dan perawatan tanaman di Kabupaten Lombok Timur sebagai
upaya penyerapan emisi dan peningkatan kesejahteraan Masyarakat.
Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kapasitas Masyarakat dan ekonomi yang
terlibat dalam konteks mengurangi perubahan iklim di Tingkat nasional. Untuk melakukan
kegiatan tersebut dibutuhkan biaya yang cukup besar. Oleh karena itu kami mengajukan
permohonan bantuan dana dari KLHK. Adapun sebagai gambaran dan bahan pertimbangan,
bersama ini kami sampaikan Proposal Pelestarian Hutan YAPUKSMA.
Demikian surat pengantar proposal ini kami sampaikan beserta satu berkas proposal
kegiatan “Proposal Pelestarian Hutan YAPUKSMA”, atas perhatian dan perkenannya kami
mengucapkan terimakasih.

Lombok Timur,30 Maret 2024


Hormat kami,

MUADDIBI ASFIYAK R.
Ketua Umum

Anda mungkin juga menyukai