Anda di halaman 1dari 9

2023

Laporan
Pertanggungjawaban
Rencana Program
Sosialisasi SMK Maestro
Islamic School
KATA PENGANTAR

Dengan mengucapkan puji dan syukur kehadiran Allah SWT yang telah
melimpahkan rahmat dan karunianya, sehingga Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ)
Program Bimbingan Konseling dapat terselesaikan. Laporan pertanggung jawaban
kegiatan ini memuat secara singkat tentang Program Bimbingan Konseling sesuai dengan
recana kegiatan yang telah dibuat yang dilaksanakan pada 18 Juli 2023.
Laporan ini juga sebagai hasil pertanggung jawaban kami dalam menjaga amanah
dari Ketua Yayasan Al Mazaya Pelita Asia dan Lembaga SMK Maestro untuk
melaporkan apa yang telah kami laksanakan. Laporan pertanggung jawaban ini berisi
rincian pelaksanaan kegiatan serta penggunaan dana kegiatan.
Dengan adanya Program Bimbingan Konseling ini diharapkan dapat mendukung
perkembangan anak dan sekolah untuk dapat bersinergi bersama dalam menentukan
penanganan yang sesuai dengan pola Pendidikan anak serta tujuan pembelajaran secara
nasional. Diharapkan dengan laporan kegiatan ini, kita semua dapat belajar dari
pengalaman demi kebaikan bersama dan kemajuan SMK Maestro. Kesempurnaan hanya
milik Allah, oleh sebab itu kami menyadari sepenuhnya bahwa laporan ini masih jauh dari
kata sempurna. Oleh karena itu, kritik dan saran yang membangung sangat kami harapkan.
Pada kesempatan ini tak lupa juga kami sampaikan rasa terimakasih yang setinggi-
tingginya kepada:
1. Ketua Yayasan Al Mazaya Pelita Asia, Bapak Drs. H. Taufik Hidayat, MM dan Ibu
Dra. Hj. Sri Erliani, M.M., M.Kes.
2. Direktur Yayasan Al Mazaya Pelita Asia, Mr. Rizky Pratama Putra, B.IT,Hons.
3. Seluruh tim manajemen Yayasan Al Mazaya Pelita Asia.
4. Kepala Sekolah SMK Maestro
5. Seluruh Guru SMK Maestro.
6. Semua pihak yang tidak bisa kami sebutkan satu persatu yang telah memperhatikan
dan mendukung secara moril maupun materil untuk kelangsungan Program Bimbingan
Konseling.
Demikian Laporan ini kami sampaikan, semoga atas bantuan tersebut mendapat
ganjaran dari Allah SWT, aamiin.

Banjamasin, Juli 2023

Kepala SMK Maestro

Drs. H. Asmuri Ardi, M.Pd


BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Peranan orang tua siswa sebagai patner guru dalam mendidik anak-anak tidak bisa
dipisahkan. Bahkan orang tualah yang hakikatnya memiliki peran utama sesungguhnya
dalam pendidikan. Sedangkan guru hanya sebagai fasilitator, pembimbing, orang tua
kedua di sekolah. Namun, justru hanya sebagian kecil saja yang memahami hal tersebut.
Orang tua justru menyerahkan sepenuhnya segala macam pendidikan baik intelektual,
spiritual dan juga keterampilan pada guru disekolah.
Untuk mengubah presepsi tersebut maka penting sekali sekolah menyelenggarakan
pertemuan bersama orang tua wali murid di awal tahun ajaran. Selain dibuat kesepahaman
dalam mendidik anak-anak juga dijabarkan kegiatan-kegiatan sekolah yang akan
diselenggarakan sekolah. Sehingga orang tua mengetahui semua program sekolah. Orang
tua juga bisa meminta informasi tentang kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan dari segi
manfaatnya bagi pendidikan anak-anak.
Dengan demikian guru dan orang tua dapat bersinergi dan mengembangkan
komunikasi horizontal bersifat kekeluargaan dalam mendidik anak-anak. Apa yang
dilakukan siswa disekolah perlu diketahui orang tua. Dan begitu juga sebaiknya,
lingkungan keluarga siswa perlu diketahui guru untuk mengidentifikasi berbagai persoalan
yang bisa muncuk dalam perjalanan pendidikan nantinya.
Pendidikan itu butuh keteladanan. Keteladanan yang pertama dilihat oleh siswa
adalah perilaku orang tua di rumah. Anak-anak adalah peniru yang handal. Jika orang tua
tidak hati-hati maka secara tidak langsung akan membarikan dampak terhadap
perkembangan anak didik. Inilah yang perlu disadari kedua belah pihak. Guru juga perlu
mengetahui lingkungan sekitar dimana anak didiknya tinggal. Hal tersebut dapat
dilakukan dengan cara home visit.
Dengan demikian guru dan orang tua dapat berjalan bersama dan bekerjasama
dalam mendidik anak-anak generasi penerus bangsa.

B. Tujuan Pelaksanaan
Dengan adanya program sosialisasi ini, SMK Maestro Islamic School berharap
dapat menciptakan lingkungan pendidikan yang inklusif dan saling mendukung, di mana
orang tua dan sekolah bekerja bersama-sama untuk mencapai kesuksesan akademik dan
pribadi setiap murid.
BAB II INFORMASI PROGRAM

Melalui Proposal ini kami menyampaikan detail penyelenggaraan kegiatan


Sosialisasi :
A. Detail dan Teknis Kegiatan
Kegiatan berlangsung selama satu hari pada:
Hari & Tanggal : Senin, 17 Juli 2023 (28 Dzulhijjah 1444 H)
Waktu & Tempat : 08.00 WITA s.d selesai | Gedung 2 SMK Maestro

B. Pelaksanaan
Pelaksana : Seluruh Tim Manajemen & Dewan Guru SMK Maestro Islamic
School Banjarmasin
Moderator : Dewi Emiliana, S.Pd
Agenda : Sosialisasi Program Sekolah bersama Orangtua Calon Taruna Taruni

C. Agenda Kegiatan
Adapun agenda kegiatan dalam pelaksanaan Sosialisasi Program Sekolah bersama
Orangtua Calon Taruna Taruni :

No Waktu Kegiatan

1 08.00 – 09.00 Registrasi Orangtua Calon Taruna Taruni

Pembukaan Acara:
09.00 – 09.10 Sambutan Kepala SMK Mestro Islamic School
2
Sosialisasi sekaligus penyampaian materi dari
3 09.10 – 11.00 Kepala Jurusan

4 11.00 – 11.30 Sesi Tanya Jawab

5 11.30 – 12.00 Penutupan Acara, Do’a dan Foto Bersama

D. Hasil Pelaksanaan
Program sosialisasi mencakup presentasi singkat oleh para guru tentang
kurikulum, kegiatan ekstrakurikuler, dan tata tertib sekolah. Orang tua juga diberikan
kesempatan untuk berdialog langsung dengan pengajar, bertanya tentang kekhawatiran
mereka, dan berbagi harapan mereka terhadap pendidikan anak-anak mereka.
Selain itu, orang tua murid baru juga mendapatkan informasi ruang kelas,
perpustakaan,ruang kepala sekolah ruang tata usaha serta fasilitas olahraga yang ada di
sekolah. Mereka dapat melihat langsung gambaran tentang bagaimana anak-anak
mereka akan menghabiskan waktunya di sekolah. Semua informasi yang telah
disampaikan ini diharapkan dapat membantu orang tua merasa lebih akrab dengan
lingkungan sekolah dan meningkatkan kepercayaan mereka terhadap institusi
pendidikan tersebut.
BAB III PENUTUP

Demikianlah Laporan Pertanggungjawaban ini kami buat dengan sebaik-baiknya.


Semoga niat baik kita dalam pelaksanaan kegiatan ini dimudahkan oleh Allah sehingga
dapat mendukung perhatian yang lebih orangtua dalam perkembangan anak dan sekolah
dalam menentukan tujuan pembelajaran yang sesuai dengan pola Pendidikan anak serta
tujuan pembelajaran.
Mohon maaf apabila terdapat banyak kekurangan dalam pembuatan proposal ini
dan kami ucapkan terimakasih atas perhatiannya.

Banjarmasin, Juli 2023


Kepala Sekolah

Drs. H. Asmuri Ardi, M.Pd


Lampiran 1 | Dokumentasi Pelaksanaan Sosialisasi

Anda mungkin juga menyukai