Anda di halaman 1dari 3

TEKS MC DRAMA NATAL 2

MC : *Kita berada disini dalam suatu kebersamaan yang indah untuk


beribadah dan merayakan kelahiran Tuhan Yesus Kristus ke dalam
dunia, yang membawa damai bagi umat manusia.
Dengan ini selamat datang di Natal Sekolah Minggu HKBP Cimanggis
dengan Tema “JESUS IS MY SUPERHERO” Hari ini telah lahir bagimu
Juruselamat, yaitu Kristus, Tuhan di kota Daud. (Lukas 2 : 11) dan
Subtema “Melalui Natal ini anak-anak Sekolah Minggu HKBP Cimanggis
dapat memahami bahwa Yesus Kristus adalah Penolong Yang Sejati”.
*Sebelum Prosesi
MC: Untuk menyambut barisan Proses Kami Undang Jemaat untuk
bangkit berdiri
MC: Bergembiralah, dan sambutlah karena sang raja telah lahir. Mari kita
nyanyikan Lagu “KJ 19 “HAI DUNIA GEMBIRALAH”
MC: Mari kita Menyanyikan KJ 110 “DI BETLEHEM T’LAH LAHIR SEORANG
PUTRA”
MC: Sudah lahir sang Juruselamat, Puji dan Syukur kita persembahkan. Mari
kita nyanyikan lagu “KJ 101: 1 & 3 “ALAM RAYA BERKUMDANDANG”

MC: Mari kita bernyanyi dari KJ 99 “GITA SORGA BERGEMA”


MC: Cahaya bintang terang dimalam yang indah, dan terdengar nyanyian
merdu menyambut sang penebus. Marilah kita nyanyikan “MALAM
YANG INDAH”
MC: Sembahlah Tuhan Allahmu, Naikanlah Puji Serta Syukur KepadaNya,
sebab Tuhan Allah, hari ini mengutus Putra TunggalNya Yesus Kristus.”
Mari Kita Dengarkan Koor Sekolah Minggu HKBP Cimanggis”
MC : Terpujilah Tuhan, Allah adalah Raja yang Maha Kuasa, ia menciptakan
langit, bumi serta seluruh alam semesta. Cakrawala yang luas dan elok,
gunung-gunung yang menjulang tinggi, burung-burung yang berkicau
merdu, semuanya menunjukkan keindahan hasil karya tangan Tuhan.
Bagaiamana semua ini bisa terjadi ? .......Mari kita dengarkan Liturgi
Penciptaan.
MC: Allah telah memberikan kebebasan kepada manusia untuk menguasai
segala ciptaan-Nya dan memeliharanya. Tetapi manusia telah lupa akan
perintah Allah dan bahkan jatuh ke dalam dosa. Semua itu adalah
akibat kelalaian manusia itu sendiri. Sungguh manusia itu telah mau
dikuasai oleh iblis. Mari Kita saksikan “Fragmen Kejatuhan Manusia
Dalam Dosa”
MC: Terpancar dari langit cahaya mulia, menandakan sang Juruselamat
telah lahir, siarkanlah berita kelahiranNYA diseluruh dunia. Mari kita
bernyanyi dari KJ No. 120:1 “HAI SIARKAN DI GUNUNG”
MC: Tuhan adalah pengasih dan penyayang, panjang sabar dan berlimpah
kasih setia-Nya. Tidak dilakukann-Nya kepada kita setimpal dengan
keslahan kita. Kasih Allah telah nyata kepada manusia dengan
memberikan nubuat tentang kelahiran seorang mesias untuk
membebaskan manusia itu dari bebannya......”Mari Kita Dengarkan
Liturgi Janji Keselamatan”
MC: Sang Juruselamat telah lahir, nyanyian-nyanyian sorga terdengar
menyambut kelahirannya yang agung. Mari kita dengarkan Vocal Grup
Sekolah Minggu
MC: Bergembiralah hai umat manusia, bersukacitalah, sebab Mesias yang
telah dinantikan telah lahir di kandang domba, tempat yang hina,
namun membawa kemulian bagi manusia. Terpujilah Tuhan, Bapa,
Yesus Kristus, Kemulian bagi Allah di tempat yang Maha Tinggi. “Mari
Kita saksikan Fragmen Kelahiran Tuhan Yesus Kristus dan Worship”
MC: Sebelumnya dunia gelap, dan pada malam ini telah lahir Sang
Juruselamat. Dunia gelap beroleh pengharapan, jadilah seperti lilin
yang menerangi dunia, saat ini kita memasuki proses penyalaan lilin,
Kita undang dengan Kasih......
MC: Mari Jemaat kami undang untuk bangkit berdiri sambil menyanyikan
KJ. 92 MALAM KUDUS
MC: Kami undang dengan Kasih ....... untuk memimpin Doa Syafaat
MC: Untuk menyambut firman Tuhan mari kita bernyanyi “Natal Dihatiku”
MC: Mari kita bernyanyi dari BE 57 “Nunga Jumpang Muse Ari Pesta I”
MC: Ibadah Selesai.

Anda mungkin juga menyukai