Anda di halaman 1dari 4

TUGAS

Membuat Rangkaian Dokumen Laporan

Tugas
Membuat rangkaian dokumen laporan yang terdiri atas surat undangan rapat bagi
seluruh karyawan, tabel dan diagram progres penjualan, serta ringkasan progres
penjualan.

Tujuan
1. Peserta mampu membuat surat undangan rapat menggunakan Google Docs
2. Peserta mampu mengolah data mentah menjadi tabel dan diagram progres
penjualan menggunakan Ms. Excel
3. Peserta mampu membuat slide presentasi ringkasan progres penjualan
menggunakan Ms. Powerpoint

Peralatan
1. Laptop yang terinstal aplikasi Microsoft Office.
2. Alamat email dengan domain google untuk mengakses Google
Workspace. 3. Akses internet.

Petunjuk Umum
1. Baca studi kasus pada halaman 2 dengan cermat untuk membuat beberapa
dokumen menggunakan integrasi aplikasi Ms. Office dan Google Workspace
sesuai dengan materi pembelajaran.
2. Gunakan data mentah yang telah disediakan untuk diubah
menjadi dokumen-dokumen tersebut.
3. Buat 3 dokumen yang terdiri atas surat undangan rapat bagi seluruh karyawan
menggunakan Google Docs, tabel dan diagram progres penjualan
menggunakan Ms. Excel, dan ringkasan progres penjualan menggunakan Ms.
Powerpoint.
4. Kerjakan tugas di Ms. Office dan Google Workspace masing-masing dan
diberikan nama dokumen dengan format [Tugas Akhir] - Nama Lengkap.
5. Upload ketiga dokumen yang telah dikerjakan ke Google Drive.
6. Isi lembar kerja yang disediakan pada halaman 3 dengan mencantumkan link
dokumen tugas (jangan lupa mengubah akses agar siapa saja yang memiliki
link dapat melihat dokumen).
7. Jika telah selesai mengerjakan tugas, simpanlah file lembar kerja dalam
format PDF dengan ukuran maksimal 10 MB.
8. Tugas dikumpulkan paling lambat 3 x 24 jam setelah pengerjaan Post Test.
1
Soal/Kasus
Kamu adalah seorang admin di sebuah minimarket. Menjelang pergantian tahun,
perusahaan kamu akan mengadakan rapat seluruh karyawan yang membahas progres
penjualan selama satu tahun itu. Atasan kamu meminta untuk menyiapkan beberapa
hal sebelum rapat diadakan. Tugas kamu di sini adalah membuat:

1. Surat undangan rapat (Google Docs)


Buat surat undangan secara lengkap dari mulai logo, kop surat (gambar bebas)
hingga isi surat undangan secara keseluruhan. Tulis surat undangan rapat
tersebut, kemudian upload dan cantumkan link pada lembar kerja!

2. Tabel dan diagram progres penjualan (Ms. Excel)


Buat tabel dan diagram progres penjualan menggunakan data mentah yang
disediakan untuk membuat dokumen laporan. Berikut link data mentahnya:
Referensi Data. Kemudian olah data yang ada, lalu upload dan cantumkan link
pada lembar kerja!

3. Ringkasan progres penjualan (Ms. Power Point)


Buat slide presentasi progres penjualan menggunakan hasil olahan data
mentah yang telah disediakan. Kemudian ringkas olahan data tersebut, lalu
upload dan cantumkan link pada lembar kerja!

2
Lembar Kerja
1. Membuat surat undangan rapat (Ms. Word)
Sebelum rapat dimulai, kamu diminta untuk membuat surat undangan bagi seluruh
karyawan. Kamu dapat membuat surat undangan tersebut di Google Docs. Tulis
surat undangan rapat tersebut, kemudian upload dan cantumkan link nya di bawah!

https://docs.google.com/document/d/1vhyGzmCqVI0e9X-sNEle9E8IfzNbvxJ0yYmwVpc4EAs/edit?usp=sharing

2. Membuat tabel dan diagram progres penjualan (Ms. Excel)


Kamu diminta membuat progres penjualan dalam bentuk tabel dan diagram
menggunakan data mentah yang telah disediakan. Kamu dapat mengolah data
tersebut menggunakan fitur yang ada di Ms. Excel, lalu upload dan cantumkan link
nya!
https://mail.google.com/mail/u/0?ui=2&ik=ed7da78203&attid=0.1&permmsgid=msg-
a:r4763787691631054171&th=189e90c7ba061500&view=att&disp=safe&realattid=f_ll7syw7n0

3. Membuat ringkasan progres penjualan (Ms. Power Point)


Dari data mentah yang tersedia, kamu diminta untuk membuat ringkasan mengenai
progres penjualan menggunakan Ms. Power Point. Buat slide presentasi mengenai
progres penjualan semenarik mungkin, lalu upload dan cantumkan link nya di sini!

https://docs.google.com/presentation/d/10hjaYJ42RMgbZyPyNxTsoYK0RIaWAqsL/edit?
usp=drive_link&ouid=103605840234337671358&rtpof=true&sd=true

Anda mungkin juga menyukai