Anda di halaman 1dari 13

TUJUAN

TUJUAN PENULISAN, MENERAPKAN PELAYANAN BERBASIS EVIDENCE BASED MEDICINE PADA PASIEN
PENDERITA DM TIPE II DENGAN MENGIDENTIFIKASI FAKTOR‐FAKTOR INTERNAL DAN EKSTERNAL SEBAGAI
PENYEBAB HIPERTENSI URGENSI PADA KASUS YANG DIBAHAS.
PENDAHULUAN

PENYAKIT HIPERTENSI MERUPAKAN PENINGKATAN TEKANAN DARAH YANG MEMBERI


GEJALA YANG BERLANJUT UNTUK SUATU TARGET ORGAN, SEPERTI STROKE UNTUK OTAK, PENYAKIT JANTUNG
KORONER UNTUK PEMBULUH DARAH, JANTUNG DAN UNTUK OTOT JANTUNG. PENYAKIT INI TELAH MENJADI
MASALAH UTAMA DALAM KESEHATAN MASYARAKAT YANG ADA DI INDONESIA MAUPUN DI BEBERAPA
NEGARA YANG ADA DI DUNIA.
KASUS
NY. S, 54 TAHUN, SEORANG IBU RUMAH
TANGGA DATANG KE PUSKESMAS DENGAN KELUHAN
NYERI KEPALA SEJAK PAGI. NYERI DIRASAKAN TIBATIBA
SAAT PASIEN BERAKTIVITAS. NYERI KEPALA
SUDAH PERNAH DIRASAKAN SEBELUMNYA, HILANG
TIMBUL, HILANG SAAT BERISTIRAHAT. SAAT INI NYERI
KEPALA DIRASAKAN LEBIH HEBAT DARI BIASANYA,
MENJALAR KE LEHER, BAHU, SERTA KEDUA LENGAN
YANG MENYEBABKAN PASIEN KHAWATIR DAN
BEROBAT KE PUSKESMAS. SELAIN ITU PASIEN JUGA
SERING MERASAKAN NYERI PADA ULU HATI. ULU HATI
TERASA PERIH DAN PANAS, YANG MENJALAR HINGGA
KE DADA.
RIWAYAT PENYAKIT
PASIEN PERNAH MENGALAMI GEJALA
SERUPA SEBELUMNYA PADA TAHUN 1990 DAN 2002.
PADA TAHUN 1990, PASIEN PERTAMA DIDIAGNOSIS
HIPERTENSI OLEH DOKTER PUSKESMAS DAN
MENGKONSUMSI OBAT ANTIHIPERTENSI. PASIEN
HANYA DATANG BEROBAT KE PUSKESMAS APABILA
TIMBUL KELUHAN BERUPA SAKIT KEPALA. RIWAYAT
DARAH TINGGI SAAT HAMIL DISANGKAL. SAAT INI
PASIEN TIDAK MENGGUNAKAN KONTRASEPSI APAPUN
DIKARENAKAN PASIEN SUDAH MENGALAMI
MANEPOUSE SEJAK 2 TAHUN YANG LALU.
PADA TANGGAL 20 FEBRUARI 2016 PASIEN KE PUSKESMAS RAWAT INAP KEMILING KARENA KELUHAN
YANG DIRASAKAN, DAN DILAKUKAN PEMERIKSAAN. PADA PEMERIKSAAN FISIK DIDAPATKAN PENAMPILAN
BERSIH DAN TERAWAT, BERAT BADAN 65KG, TINGGI BADAN 157 CM, IMT 26.73 KG/M2 (OVERWEIGHT).
TAMPAK SAKIT RINGAN, TEKANAN DARAH 240/120 MMHG, FREKUENSI NADI 102 X/MENIT, FREKUENSI
NAPAS 28 X/MENIT DAN SUHU 36,6°C. MATA TAK TAMPAK KONJUNTIVA PUCAT, SKLERA ANIKTERIK.
TELINGA, HIDUNG, DAN TENGGOROKAN DALAM BATAS NORMAL. PADA MULUT BIBIR TAK ADA KELAINAN,
HIGIENE BAIK. LEHER, JANTUNG DAN PARU DALAM BATAS NORMAL PADA ABDOMEN DIDAPATKAN ADANYA
NYERI TEKAN EPIGASTRUM. EKSTREMITAS SUPERIOR DAN INFERIORDALAM BATAS NORMAL TIDAK
SIANOSIS DAN AKRAL HANGAT. STATUS NEUROLOGI REFLEK FISIOLOGIS NORMAL, REFLEK PATOLOGIS TIDAK
ADA
TERAPI
PASIEN DIBERIKAN OBAT UNTUK KELUHANNYA, YAITU
• CAPTOPRIL 2X12,5 MG,
• HIDROKLORTIAZID 1X12,5 MG,
• DAN ANTASIDA 3X1 TAB.
POLA MAKAN
PASIEN TERATUR DALAM POLA MAKAN, BAIK SARAPAN, MAKAN SIANG, DAN MAKAN MALAM.
MAKANAN SEHARI‐HARI DENGAN LAUK BERANEKA RAGAM, SEPERTI TEMPE, TELUR, TAHU, DAN IKAN
YANG BERGANTI‐GANTIAN DALAM SEMINGGU. SELAIN LAUK, PASIEN JUGA MENGKONSUMSI SAYURAN
SECARA RUTIN. PASIEN SERING MENGONSUMSI MAKANAN TUMIS‐TUMISAN, ASIN, BERPENYEDAP, AN
BERSANTAN. PASIEN TIDAK RUTIN BEROLAHRAGA DAN TIDAK MENGKONSUMSI ALKOHOL SERTA ROKOK.
PEMBAHASAN
PADA TANGGAL 20 FEBRUARI 2016, DILAKUKAN
PEMBINAAN PADA PASIEN NY. S, USIA 54 TAHUN
YANG DIDIAGNOSIS HIPERTENSI URGENSI. DIPUTUSKAN
UNTUK DILAKUKAN BINAAN KEPADA NY. S DENGAN
ALASAN PENYAKIT TERSEBUT MERUPAKAN PENYAKIT
MENAHUN YANG AKAN DIDERITA SEUMUR HIDUP DAN
MEMBUTUHKAN PERANAN KELUARGA DALAM
KEPATUHAN MINUM OBAT DAN WAKTU KUNJUNGAN
RUTIN.
PENATALAKSANAAN
PENATALAKSANAAN YANG DIBERIKAN KEPADA
NY. S ADALAH CAPTOPRIL 2X12,5 MG,
HIDROKLORTIAZID 1X12,5 MG DAN ANTASIDA 3X1 TAB.
HIDROKLORTIAZID MERUPAKAN DIURETIKA GOLONGAN
TIAZID BEKERJA MENINGKATKAN EKSKRESI NATRIUM,
AIR DAN KLORIDA SEHINGGA MENURUNKAN VOLUME
DARAH DAN CAIRAN EKSTRASELULER AKIBATNYA
TERJADI PENURUNAN CURAH JANTUNG DAN TEKANAN
DARAH.
KESIMPULAN
FAKTOR INTERNAL BERUPA SEORANG WANITA, SIA 54 TAHUN, DENGAN RIWAYAT HIPERTENSI
DALAM KELUARGA, KONSUMSI MAKANAN TINGGI GARAM, POLA BEROBAT KURATIF, PENGETAHUAN PASIEN
TENTANG HIPERTENSI MASIH KURANG. DIDAPATKAN FAKTOR EKSTENAL BERUPA SEORANG IBU RUMAH
TANGGA YANG TIDAK BEKERJA, TINGGAL HANYA BERSAMA SUAMINYA DAN SEORANG CUCUNYA, TIDAK ADA
PELAKU RAWAT, DUKUNGAN ANGGOTA KELUARGA KURANG, PASIEN INGIN DIPERHATIKAN OLEH
KELUARGANYA. KELUARGA AMAT BERPERAN PENTING DALAM PERAWATAN DAN PENYEMBUHAN ANGGOTA
KELUARGA YANG SAKIT. KELUARGA MEMPENGARUHI TIMBUL DAN SEMBUHNYA DARI SUATU PENYAKIT.
MELAKUKAN INTERVENSI TERHADAP PASIEN TIDAK HANYA HAL KLINIS SAJA, TETAPI JUGA
PSIKOSOSIALNYA, OLEH KARENANYA DIPERLUKAN PEMERIKSAAN DAN PENANGANAN YANG HOLISTIK,
KOMPREHENSIF DAN BERKESINAMBUNGAN.

Anda mungkin juga menyukai