Anda di halaman 1dari 12

BENTUK HUKUM, KEDUDUKAN & DAERAH BERUSAHA

PERTEMUAN 10
BENTUK PERUSAHAAN

 PERUSAHAAN-PERUSAHAAN DG PENANAMAN MODAL


ASING HARUS BERBENTUK BADAN HUKUM :
PERSEROAN TERBATAS (PT).
 DIMILIKI OLEH SETIDAKNYA DUA PEMEGANG SAHAM,
BAIK ITU PERORANGAN ATAU PERUSAHAAN.
 ALASAN :
1. PERTANGGUNGJAWABAN YANG TIMBUL SEMATA-MATA
DIBEBANKAN KEPADA HARTA KEKAYAAN YG TERHIMPUN
DALAM ASOSIASI;
2. SIFAT MOBILITAS ATAS HAK PENYERTAAN;
Masih
• Perusahaan (PT) ini sendiri dapat dibentuk
melalui merger maupun akuisisi.
• Merger adalah penggabungan perusahaan
yang satu dengan perusahaan lainnya untuk
kemudian membentuk perusahaan baru.
• Akuisisi adalah pengambilalihan perusahaan
(perusahaan yang satu dibeli oleh perusahaan
lainnya).
Nilai minimum investasi asing
• Nilai minimum investasi asing di Indonesia
adalah Rp 10 miliar (tidak termasuk harga
tanah dan bangunan). Jumlah minimal
modal yang disetor ke bank di Indonesia
adalah Rp 2,5 miliar.
SYARAT YANG HARUS DIPENUHI
1.PENGESAHAN DARI MENTERI KEHAKIMAN;
2.AKTA PENDIRIAN DIBUAT OLEH NOTARIS;
3.PERSYARATAN PENDIRI ATAU PEMEGANG
SAHAM ;
4.PERSYARATAN MINIMAL PERMODALANNYA
HARUS TERPENUHI.
Kantor Perwakilan Perusahaan Asing dan
Perwakilan Perusahaan Perdagangan Asing
• Kantor perwakilan yang didirikan oleh perusahaan asing atau
beberapa perusahaan asing di luar wilayah Indonesia dengan
maksud untuk mengurus kepentingan perusahaan atau
perusahaan-perusahaan afiliasi di Indonesia dan/atau di negara
lain dan/atau mempersiapkan pendirian dan pengembangan
usaha perusahaan Penanaman Modal Asing di Indonesia
dan/atau di negara lain
• Tujuan : mendorong proses Investasi asing agar berjalan lancar.
• Fungsi : pengawas, penghubung, dan coordinator dari
perusahaan-perusahaan yg diwakili.
• KPPA tidak diizinkan melakukan transaksi /bisnis lain yg bersifat
mencari keuntungan.
Kegiatan KPPA TERBATAS MENGENAI :
1. Sebagai pengawas, penghubung, koordinator, dan mengurus
kepentingan perusahaan atau perusahaan-perusahaan afiliasinya;
2. Melakukan persiapan pendirian dan pengembangan usaha
perusahaan PMA di Indonesia atau di negara lain;
3. Berlokasi di gedung perkantoran di ibu kota provinsi;
4. Tidak mencari sesuatu penghasilan dari sumber di Indonesia
termasuk tidak dibenarkan melaksanakan kegiatan atau melakukan
sesuatu perikatan/transaksi penjualan dan pembelian barang atau
jasa komersial dengan perusahaan atau perorangan di dalam
negeri; dan
5. Tidak ikut serta dalam bentuk apapun dalam pengelolaan sesuatu
perusahaan, anak perusahaan atau cabang perusahaan yang ada di
Indonesia.
perwakilan perusahaan perdagangan
asing

• Perorangan warga negara Indonesia atau warga


negara asing yang ditunjuk oleh perusahaan asing
atau gabungan perusahaan asing di luar negeri
sebagai perwakilannya di Indonesia.
• Surat Izin Usaha Perwakilan Perusahaan
Perdagangan Asing (SIUP3A).
FUNGSI Perwakilan Perusahaan
Perdagangan Asing
1. Melakukan kegiatan memperkenalkan, mempromosikan dan memajukan
pemasaran barang-barang yang dihasilkan oleh perusahaan asing atau
gabungan perusahaan asing di luar negeri yang menunjuknya, serta
memberikan keterangan-keterangan atau petunjuk-petunjuk bagi penggunaan
dan pengimporan barang kepada perusahaan/pemakai di dalam negeri;
2. Melakukan penelitian pasar dan pengawasan penjualan di dalam negeri dalam
rangka pemasaran barang dari perusahaan asing atau gabungan perusahaan
asing di luar negeri yang menunjuknya;
3. Melakukan penelitian pasar atas barang-barang yang dibutuhkan oleh
perusahaan asing atau gabungan perusahaan asing di luar negeri yang
menunjuknya dan menghubungkan serta memberikan keterangan-keterangan
dan petunjuk-petunjuk tentang syarat-syarat pengeksporan barang kepada
perusahaan di dalam negeri;
4. Menutup kontrak untuk dan atas nama perusahaan yang menunjuknya
dengan perusahaan di dalam negeri dalam rangka ekspor.
KEDUDUKAN DAN DAERAH BERUSAHA

Pasal 5 ayat (2) UUPM :


1)Bentukk hukum dari perusahaan PMA dalah PT
2)Didasarkan atas hukum INA
3)Berkedudukan di dlm wilayah NRI
Masih………….
• Investor asing dapat mendirikan perusahaannya di
manapun di seluruh wilayah Indonesia.
• Berdasarkan Rencana Strategis Penanaman Modal,
Pemerintah Indonesia menetapkan sektor prioritas
investasi, yaitu infrastruktur, agrikultur, industri, maritim,
pariwisata, Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) dan
Kawasan Industri, serta ekonomi digital.
ALUR BERINVESTASI DI INA

• Setelah berdiri, sebuah PT harus mendaftar melalui OSS


(Online Single Submission) untuk mendapatkan NIB (Nomor
Induk Berusaha) dan Izin Operasional atau Izin Komersial.
• Pendaftaran ini dilakukan secara online dengan mengakses
www.oss.go.id. Semua bidang usaha dapat mendaftar
langsung pada laman tersebut, kecuali sektor keuangan dan
ESDM.

Anda mungkin juga menyukai