Anda di halaman 1dari 9

Penulisan Bahasa

Indonesia Ilmiah
Oleh:
Pipik Asteka, S.Pd.,M.Pd.
Karya Tulis Ilmiah
 Karya Ilmiah dapat diartikan sebagai suatu hasil
karya yang dipandang memiliki kadar ilmiah
tertentu serta dapat dipertanggungjawabkan
kebenarannya secara ilmiah.
 Karya tulis ilmiah adalah semua bentuk karangan
yang memiliki kadar ilmiah tertentu sesuai dengan
bidang keilmuannya.
Karya tulis ilmiah dikemukakan
berdasarkan pemikiran, kesimpulan, serta
pendapat/pendirian penulis yang
dirumuskan setelah mengumpulkan dan
mengolah berbagai informasi sebanyak-
banyaknya dari berbagai sumber, baik
teoretik maupun empirik.
Tujuan Penulisan Karya Tulis
Ilmiah

Menyampaikan seperangkat keterangan


,informasi, dan pikiran secara tegas, ringkas,
dan jelas (ABC= accurate, brief, clear).
Isi Karya Tulis Ilmiah
 Keterangan atau informasi yang berifat faktual
(mengemukakan fakta)
 Hipotesis (dugaan-dugaan)
 Konklusif (mengemukakan kesimpulan)
 Implementatif (mengemukakan rekomendasi atau
saran-saran serta solusi).
Pola Berpikir Reflektif
 Suatu proses berpikir yang dilakukan dengan
mengadakan refleksi secara logis dan sistematis di
antara kebenaran ilmiah dan kenyataan empirik
dalam mencari jawaban terhadap suatu masalah.
 Cara berpikir induktif dan deduktif secara
bersama-sama mendasari proses berpikir reflektif.
Proses Berpikir Reflektif
 Merasakan adanya kesulitan , yakni terjadinya suatu hambatan dalam pengalaman,

 Penempatan suatu masalah atau kesulitan itu pada proporsi yang sebenarnya dan
mengadakan perumusan kesulitan tersebut,

 Timbulnya saran-saran berupa kemungkinan pemecahan masalah atau kesulitan


dalam bentuk rumusan hipotesis atau dugaan sementara

 Mengadakan persiapan-persiapan mental terhadap masalah dalam bentuk


pengumpulan dan pengolahan informasi empirik,

 Mengadakan observasi atau penelaahan lebih lanjut untuk menetapkan apakah


hipotesis dapat diterima atau ditolak berdasarkan informasi yang diperoleh.
Buat Contoh!
 Cari masalah yang berkaitan dengan bidang yang
anda tekuni dan jadikan studi kasus
 Buat rumusan masalahnya
 Bagaimana hipotesisnya?
 Pengumpulan dan pengolahan data secara teoretik
dan empirik
 Observasi masalah tersebut dengan uji hipotesis ,
apakah hipotesis diterima atau tidak?
Terima Kasih
Sampai ketemu minggu depan
yaaaa….^___^

Anda mungkin juga menyukai