Anda di halaman 1dari 12

Kelahiran Yesus Kristus

Maria Dewi Nurani


• Natal Menjadi Hari yang di tunggu-tunggu oleh umat beriman
• Lagu natal sering diperdengarkan menjelang natal
• Teman teman saat natal juga sering mempersiapkan baju baru,
makanan, kue dan kado natal bukan?
• Tapi jangan lupa yuk mempersiapkan hati untuk menjadi tempat bagi
bayi Yesus.
Lagu Pembuka PS : 460
S'lamat s'lamat da- tang, Yesus Tuhanku
Betapa dari ja-uh kunjung-an-Mu
Dari surga tinggi Dikau datang bagiku,
Walaupun sekarang tak tampak wujudMu
Ya Tuhanku!

Aku bergembira atas datangMu


Dan aku menyanyikan tembang merdu.
Dikau dilahirkan pada malam yang kudus
Oleh dara murni yang sungguh mulia
Ya Tuhanku!
Doa Pembuka
Tuhan Yesus Yang Baik,
Berilah kami hati penuh sukacita
dalam merayakan hari kelahiran-Mu.
Amin
• Kelahiran yesus di dunia adalah untuk menyelamatkan umat manusia
• Tapi teman teman tau tidak bagaimana kisah kelahiran Tuhan kita?
• Sebagai seorang raja yang menyelamatkan umat manusia Tuhan Yesus
lahir dalam kesederhanaan
• Ceritanya ada sebuah perintah dari kaisar Agustus, Raja bangsa
Romawi saat itu untuk melakukan pendaftaran di tempat mereka
berasal
• Santo Yusuf yang adalah keturunan Raja Daud, ikut mendaftarkan diri
Bersama Bunda Maria yang mengandung ke Betlehem, ke kota Daud.
• Singkat cerita, Ketika mereka sampai di betlehem, mereka tidak bisa
menemukan tempat penginapan bagi mereka
• Setelah mencari kesana kemari, akhirnya ada seorang yang baik hati
mau memberikan sebuah kandang sebagai tempat menginap bagi
mereka
• Pada saat itu Bunda Maria dalam kondisi ingin melahirkan, tak
terbayang dong teman teman bagaimana rasanya melahirkan di
kandang?
• Pada akhirnya Bunda Maria hanya bisa pasrah, dan melahirkan bayi
Yesus di kandang
• Sesaat setelah melahirkan, bayi Yesus kemudian di bungkus oleh kain
lampin dan dibaringkan di palungan.
• Di tempat lain, di tengah padang rumput, ada beberapa gembala yang
sedang menjaga kambing dombanya
• Para malaikat datang kepada mereka, dan mengatakan bahwa mesias
sudah lahir di kota Bethlehem dan meminta mereka untuk bergegas
kesana
• Para gembala pada awalnya ketakutan, tapi di dorong oleh rasa
penasaran, mereka pun pergi ketempat yang di maksud.
• Disana mereka menemukan seperti yang malaikat katakan
• Mereka pun akhirnya menyembah bayi Yesus
• Mereka lalu pergi dan mewartakan kelahiran Yesus dengan gembira
dan penuh sukacita.
Teladan yang perlu kita ambil
• Teman teman, Tuhan Yesus yang lahir dikandang mengajarkan kepada
kita semua untuk hidup dalam kesederhanaan
• Tuhan Yesus yang adalah raja agung saja mau untuk dilahirkan di
kendang, kita pun harus meneladaninya dengan hidup sederhana
• Selain itu kita perlu belajar pada para gembala, meskipun mereka
ketakutan tetapi mereka tetap mau pergi ke tempat Yesus, sehingga di
akhirnya mereka mengalami kebahagiaan
• Kita pun di panggil sama seperti gembala, walaupun terkadang kita
takut karena dosa dosa kita, tapi Tuhan memanggil kita untuk bisa
berbahagia Bersama dengan dia
Aksi
• Membuat Doa
• Yesus sayang kepada manusia
• Yesus sangat mencintai aku.
• Aku mau bersyukur kepadanya dengan berdoa
Doa Penutup
Tuhan Yesus, terimakasih Engkau lahir bagi kami
berkatilah kami untuk mampu mewartakan damai
bagi semua orang.
Amin
Lagu Penutup PS:454
Hai dengarkan, kau gembala, kabar indah bagimu.
Datanglah menu- ju gua dan menghadap Tuhanmu.
Damai, da-mai, damailah senantiasa bagi umat manusia.

Jangan takut, jangan bimbang, sambut kabar yang cerah.


Kabut dosa akan musnah oleh sinar Sang Terang.
Damai, damai, damailah senantiasa bagi umat manusia.

Anda mungkin juga menyukai