Anda di halaman 1dari 16

Mendesain Karakter dengan

Corel Draw
Mengenal Vektor

Vektor merupakan salah satu jenis gambar yang terbentuk dari


kumpulan kurva dan garis. Gambar ini mengandung unsur matematis
seperti arah, ukuran sudut, ketebalan, warna, dan sebagainya. Gambar
jenis vektor ini banyak ditemui pada teks maupun logo. Saat kita sedang
mengetik sesuatu, ketika tulisan tersebut diperbesar, tulisan tersebut
tidak akan kelihatan pecah (kecuali untuk jenis tulisan tertentu yang
memang didesain seperti itu untuk kepentingan estetika). Contoh lain
adalah pada logo apapun, baik dari perusahaan maupun produk.
Selain vektor, ada juga jenis gambar bitmap. Jenis gambar ini dikenal
juga dengan gambar raster karena terdiri dari titik-titik piksel
(pixel).Kualitas gambar ini tergantung pada resolusi titik atau piksel yang
membentuk gambar tersebut. Semakin banyak titik dalam suatu daerah
tertentu, semakin rapat dan semakin halus kualitas gambarnya. Saat
diperbesar, gambar ini akan mencapai suatu batas tertentu hingga
akhirnya gambar ini akan terlihat kotak-kotak. Semakin rendah
resolusinya, semakin besar kotak-kotak pada gambar tersebut ketika
diperbesar. Contoh gambar dengan format bitmap ini adalah pada foto-
foto.
Vektor Bitmap
Vektor dan bitmap merupakan dua jenis gambar yang berbeda. Kedua
jenis gam bar ini menjadi elemen penting dalam dunia grafis. Keduanya
bisa digunakan sendiri sendiri atau saling melengkapi, tergantung
kebutuhan dan selera.
Perbedaan Vektor dan Bitmap

Gambar dengan format vektor dan bitmap mempunyai keunggulan dan


kelemahan masing-masing. Namun, keduanya memungkinkan untuk dapat
digunakan bersama-sama untuk saling melengkapi dalam suatu elemen desain.
 Vektor
Gambar dengan jenis ini biasanya mempunyai ukuran yang relatif lebih
kecil karena terbentuk dari kurva yang membentuk sebuah gambar.
Karena bentuknya yang berupa kurva, dimensi ukuran gambar ini dapat
diubah tanpa mengurangi kualitas gambar tersebut Jenis gambar ini ideal
untuk logo, peta, atau objek lain yang sering mengalami perubahan
ukuran untuk penggunaannya. Warna-warna yang digunakan dalam
gambar vektor ini pun merupakan warna solid yang sederhana dan cocok
untuk logo maupun kartun.
Ada berbagai macam aplikasi yang digunakan untuk gambar vektor ini.
Aplikasi yang populer adalah Adobe Illustrator, Freehand, dan Corel
Draw. Format gambar vektor ini secara umum dapat disimpan dalam
bentuk EPS, PDF, dan PICT. Format EPS adalah Format yang paling sering
digunakan.
Contoh gambar vektor
 Bitmap
Bitmap berasal dari kata 'bit', yaitu unit terkecil dari informasi pada
komputer. Gambar jenis bitmap sendiri terdiri dari kumpulan bits yang
membentuk sebuah gambar. Masing-masing bits terdiri dari titik-titik
(pixel) yang memiliki warnanya sendiri-sendiri. Semakin banyak jumlah
pixel, gambar semakin halus dan realistik.
Gambar bitmap mempunyai beberapa karakteristik. Biasanya gambar
dengan format bitmap ini memerlukan ruang penyimpanan yang besar
untuk kualitas gambar yang bagus pula. Ketika gambar terlalu
diperbesar, gambar akan tampak pecah. Begitu juga ketika memperkecil
gambar, ketajaman gambar akan berkurang.
Ada berbagai macam format untuk jenis gambar bitmap ini, seperti
BMP, EPS, GIF, JPEG, PICT, dan TIFF Format BMP tidak disarankan untuk
digunakan karena sangat terbatas dan tidak cocok digunakan untuk
mencetak.
Contoh gambar bitmap
Vektor dan Kegunaannya

Vektor digunakan untuk membuat desain-desain yang fleksibel dari segi


ukurannya. Ketika kita menggunakan desain tersebut dalam ukuran
sebesar dan sekecil apapun, resolusi sudah bukan menjadi halangan yang
berarti lagi. Sebaliknya dari segi warna, meski tidak sefleksibel warna-
warna seperti bitmap, warna pada gambar jenis vektor ini masih bisa
disesuaikan dengan keperluan.
Gambar jenis vektor biasanya digunakan untuk keperluan desain
promosi pada media yang cukup besar. Gambar vektor cocok untuk
keperluan tersebut karena untuk ukuran media yang besar, gambar
vektor ini dapat disimpan dalam ukuran data yang ke cil tanpa
kehilangan kualitasnya.Pembuatan
Pembuatan dasar karakter animasi juga lebih mudah dibuat dengan
gambar jenis vektor ini. Khususnya untuk variasi gerakan dan bagaimana
ekspresi dari karakter. Karena gambar jenis vektor ini memungkinkan
untuk membuat gambar 1 karakter dengan berbagai pose dengan lebih
mudah. Kualitas gambar untuk pembuatan karakter pun lebih tajam
dibandingkan gambar pada bitmap. Namun untuk warna sendiri, gambar
bitmap masih lebih unggul. Contoh animasi dengan gambar jenis vektor
ini biasanya terlihat pada animasi flash.
Gambar jenis vektor ini juga digunakan ketika akan mendesain sebuah
kaos. Karena dalam pembuatan kaos ini, dibutuhkan desain dengan garis-
garis yang solid, tegas, dan tajam agar hasilnya juga memuaskan. Selain
vektor, bitmap sendiri sebenar. nya juga sering digunakan sebagai
gambar untuk membuat kaos dengan model-model tertentu. Namun,
garis-garis dalam desain kaos tersebut masih kalah tajam dibandingkan
dengan desain yang dibuat menggunakan gambar jenis vektor.
Masih banyak kegunaan lain desain vektor ini. Kebanyakan vektor
digunakan karena ukuran ruang penyimpanannya tidak memakan banyak
tempat. Hal ini akan me ringankan kinerja komputer ketika harus
mengolah media yang berukuran besar. Kualitas gambarnya juga tetap
bisa diandalkan untuk media ukuran-ukuran besar.

Anda mungkin juga menyukai