Anda di halaman 1dari 20

Selamat datang dalam ibadah

syukur HUT Ranting Firat


Ibadah Syukur Ulang Tahun AMGPM Cabang
Ebenheizer II, Ranting Firat ke- 25 tahun

“ MENJADI TELADAN DALAM BERKARYA"


Menyanyikan Lagu Mars AMGPM
Angkatan Muda G’reja Protestan Maluku
Yang Berdiri Atas Firman Tuhan
Dan Tetap Teguh Membangun Bentuk
Kesatuan Sebagai Tubuh Kristus
Butiran Garam Terus Mengawetkan
Kau Berperan B’ri Kami Kehidupan
Untuk Memba’rui Dan Melayani
Membangun G’reja Bangsa Dan Negara
Angkatan Muda G’reja Protestan Maluku
Kau Pewaris Nilai-Nilai Injili
Bertanggung Jawab Untuk Membimbing
Dalam Konteks Catur Panggilan G’reja
Cahaya Obor Terus Menembusi
Kau Bernyala B’ri Kami Motivasi
Untuk Bersatu Tekat Mengabdi
Membangun G’reja Bangsa Dan Negara

Reef:
Mari Maju Angkatan Muda GPM
Menjadi Garam dan Terang Dunia
Walaupun Angin Badai Dan Topan
Kami Bersatu Untuk Mengabdi Tuhan
Bersatu Dan Bersaksi Nyalakanlah Obormu
Bersatu Melayani Meneruskan Misimu
Kamu Adalah Garam Dan Terang Dunia
Kamu Adalah Garam Dan Terang Dunia
MENGHADAP TUHAN

Ny, SGALA PUJI SYUKUR

SEGALA PUJI SYUKUR


HANYA BAGI-MU TUHAN
SEBAB KAU YANG LAYAK DIPUJA

KAMI MAU BERSORAK


TINGGIKAN NAMA-MU TUHAN
HALLELUYA

Reff :
SORAKLAH HALLELUYA, SORAKLAH
HALLELUYA
HALLELUYA
SORAKLAH HALLELUYA, SORAKLAH
HALLELUYA
HALLELUYA
MENGHADAP TUHAN
Pemuda 1

Menguak kembali kisah perjalanan Angkatan Muda


Gereja Protestan Maluku Cabang Ebenhaizer II
Ranting Firat, terus menghitung hari demi hari yang
t’lah terlewati penuh dengan segudang asa ‘tuk
meraih cita. Kala semangat juang yang terbingkai
dalam kebersamaan untuk merangkaul
MENGHADAP TUHAN

Pemuda 1

Membentuk dan membina potensi pemuda Gereja menjadi


fondasi yang kokoh bagi proses pengembangan generasi penerus
gereja dan negeri ini terus dijalani
MENGHADAP TUHAN
Pemuda 2

Tak Terasa 25 Tahun sudah organisasi ini melangkah sebagai Ranting yang terus

berbuah di tengah teriknya mentari dan derasnya arus gelombang kehidupan.

Kini dan di sini, AMGPM Ranting Firat ada dan menjadi mitra pelayanan sebagai Garam

dan Terang yang berkiprah untuk Membarui dan Melayani, Membangun Gereja,

Bangsa dan Negara.


MENGHADAP TUHAN

Pemuda 2

Mari bersama, Kita menSyukuri Tuhan sebab atas kasih karunia-


Nya, Ranting Firat

Tetap Ada Sampai Saat ini


VOTUM DAN SALAM

Lt : Semua lika-liku perjalanan Angkatan Muda Ranting Fi rat, tentu


tidak lepas dari tuntunan tangan Kasih Tuhan yang telah
menciptakan, menuntun dan menumbuhkan Angkatan Muda kita,
Karena itu sebagai pemuda gereja yang merasa bertanggung jawab
terhadap hidup ini, Marilah dengan penuh ungkapan Syukur kita beribadah kepada
Tuhan sang Pemberi hidup yang Pertolongan dan Kasih Setia-Nya tak berkesudahan dalam
kehidupan kita.
Damai Sejahtera Allah Menyertai kita sekalian.

J : Amin,Haleluya!
Menyanyikan Lagu pujian
Bapa Engkau sungguh baik
KasihMu melimpah di hidup ku

Bapa ku berterima kasih


BerkatMu hari ini yang Kau sediakan bagi ku

Reef:

Ku naikkan syukur ku buat hari yang Kau bri


Tak habis habisnya kasih dan rahmatMu
Selalu baru dan tak pernah terlambat pertolonganMu
Besar setiaMu di sepanjang hidup ku

Ku naikkan syukur ku buat hari yang Kau bri


Tak habis habisnya kasih dan rahmatMu
Selalu baru dan tak pernah terlambat pertolonganMu
Besar setiaMu di sepanjang hidup ku

Besar setiaMu
Besar setiaMu
Besar setiaMu
Di sepanjang hidup ku
PENGAKUAN DAN PERMOHONAN

Lt : 25tahun sudah organisasi ini berjalan menapaki lika-liku pelayanan. Adakah


kita berjalan dijalan bertaburkan emas?
Laki-laki: Tidak,tak ada emas tak ada pula kemurnian.Masing –masing kita
bersembunyi dibalik rupa-rupa motivasi dalam pelayanan
Perempuan: Egoisme diri merusak segalanya.Apa yang mau ditunjukan kepada
sesama? Apa yang mau diberikan kepada dunia? Apa yang mau
dipersembahkan kepada Tuhan?
Pengurus: Kami lupa apa itu sebenarnya pelayanan.karena kami lebih suka
dilayani,bukan melayani.Kami lebih memilih bersantai serta hura-hura dan
berlelah diri dan menguras keringat atas nama Tuhan dan kemanusiaan
Pembina: Rutinitas dan tanggung jawab lain membebani,kami seringkali tak ada
waktu untuk menengok pelayanan yang dititipkan Tuhan ini
J: Mulut-mulut kami menyerukan pelayanan,tapi hati dan perilaku kami tak
mencerminkan persatuan.
Pengurus: Mari bergandengan tangan,baharui pelayanan ini!
J: Ampunilah kami Ya Tuhan.Biarlah kami belajar meleburkan kasih dalam
kemurnian pelayanan sebagaimana yang telah Kau tinggalkan
Lt: Sesungguhnya Allah kita adalah Allah pengasih dan penyanyang,Panjang
sabar dan berlimpah kasih karunia.Ia mau menerima setiap orang yang mau
menyesal dan bertobat dan berjalan dalam hidup baru.
Menyanyikan refrain lagu “Selidiki aku”….
Reef: Tlah kulihat kebaikanMu yang tak pernah habis dihidupku,kuberjuang
sampai akhirnya Kau dapati aku tetap setia.
Mendengar berita sukacita

Doa pembacaan Firman: pengurus Ranting Firat

Pembacaan alkitab:
Mendengar berita sukacita

Pelayanan Firman oleh:


Pdt.Ny, L Sipahelut/Noya
MEMBERI KESAKSIAN DAN PERSEMBAHAN SYUKUR
Pf: Orang-orang yang menabur dengan mencucurkan air mata akan menuai dengan bersorak-sorai. Orang yang berjalan maju dengan menangis sambil menabur benih, pasti pulang dengan sorak-sorai, sambil membawa berkas-berkasnya.
(Maz. 126:5-6).
Menyanyi lagu

“ BETAPA HATIKU BERTERIMAKASIH”


BETAPA HATIKU BERTERIMA KASIH YESUS
KAU MENGASIHIKU KAU MEMILIKIKU

Reff :
HANYA INI TUHAN PERSEMBAHANKU
SEGENAP HIDUPKU JIWA DAN RAGAKU
S'BAB TAK KUMILIKI HARTA KEKAYAAN
YANG CUKUP BERARTI TUK KUPERSEMBAHKAN

HANYA INI TUHAN PERMOHONANKU


TERIMALAH TUHAN PERSEMBAHANKU
PAKAILAH HIDUPKU SEBAGAI ALAT-MU
SEUMUR HIDUPKU
DOA SYAFAAT
diakhiri dengan mengucapkan Doa Bapakami secara Bersama sama
DIUTUS DAN DIBERKATI

“Tenanglah kini hatiku”

Tenanglah kini hatiku


Tuhan memimpin langkahku

Di tiap saat dan kerja


Tetap kurasa tangan-Nya
Reef:
Tuhanlah yang membimbingku
Tanganku dipegang teguh
Hatiku berserah penuh
Tanganku dipegang teguh

Di malam yang gelap benar


Di taman indah dan segar

Di taufan dan di laut tenang


Tetap tanganku dipegang

Reef…
Pf: Panggilan menjadi garam dan terang dunia memunculkan segudang tanya, dapatkah pemuda, orang tua dan kita semua menjadi orang-orang
yang memiliki kuasa untuk melayani dan mempersekutukan?

Kita berpengharapan yang teguh akan kehadiran-Nya di sepanjang hidup kita dengan kemahakuasaan-Nya untuk selalu menolong, menyertai
hidup kita serta memampukan kita ‘tuk dapat hidup melayani dan mempersekutukan sesama dan alam ini. Kita ‘kan dipulihkan untuk terus
membesarkan dan memuji nama-Nya.

Terimalah berkat TUHAN:

Maka Allah damai sejahtera, yang oleh darah perjanjian yang kekal telah membawa kembali dari antara orang mati Gembala Agung segala
domba, yaitu Yesus, Tuhan kita, kiranya melengkapi kamu dengan segala yang baik untuk melakukan kehendak-Nya oleh Yesus Kristus. Bagi
Dialah kemuliaan sampai selama-lamanya.

Semua : Amin...Amin...Amin !!!!!


Resepsi HUT Ranting Firat ke 25tahun

Anda mungkin juga menyukai