Anda di halaman 1dari 14

‫ِبْس ِم ِهَّللا الَّرْح َمِن الَّر ِح يِم‬

LITERASI DIGITAL
Story of youtube

TI22B
KELOMPOK 6
- Gibran Alfarizi f
- Nicky Sandiananda
- Fajri Al Ghani

.
-menu-
Pengertian youtube
1
Story of youtube
Beberapa ulasan singkat yang Awal mula youtube
di paparkan oleh kelompok 6 2
mengenai awal mula youtube,
perkembangan youtube, hingga
akhirnya dia di beli google, dan
juga para tokoh pendirinya Perkembangan youtube
3

Di beli google
4

Para tokoh
5
Youtube
Youtube merupakan situs web berbagi video. Ada berbagai
macam video klip yang dapat diunggah oleh berbagai
kalangan pengguna. Mulai dari tutorial, klip musik, trailer film,
video edukasi, film pendek, film televisi, video blog, dan
sebagainya.

menu
Awal Mula
Youtube pertama kali didaftarkan secara administrasi pada tanggal 14 Februari 2005, yakni bertepatan
dengan hari valentine. Youtube didirikan oleh 3 sekawan yang merupakan eks (mantan) karyawan Paypal.
Mereka adalah Steve Chen, Chad Hurley, dan Jawed Karim yang berperan dalam proses berdirinya
Youtube. Saat itu, mereka mendaftarkan sebuah ruko di San Mateo, California sebagai alamat resmi
Youtube. Misi awal mereka adalah menjadikan Youtube sebagai platform kencan online berbasis video.
Namun rencana tersebut tidak berjalan mulus. Youtube pada saat itu hanya dikunjungi oleh segelintir
orang, dan sayangnya mereka tidak tertarik. Ketiga pemuda tersebut memasang iklan di platform yang
bernama Craigslist.
Dalam iklan tersebut, Youtube berjanji akan memberikan 20 dollar Amerika Serikat bagi siapa saja yang
mau mengunggah video di platformnya.Video yang diunggah masih berhubungan dengan kencan online.
Sayang, iming-iming tersebut masih belum membuahkan hasil. Tidak ada yang tertarik dengan Youtube.
Dan hal ini menyebabkan ketiga founder Youtube kebingungan. Merekapun mengevaluasi Youtube
kembali.
Dalam evaluasi tersebut mereka membuat sebuah kebijakan baru. Kebijakan baru Youtube adalah
membuka pintu selebar mungkin kepada siapapun yang ingin memposting video apapun.
Video pertama yang diunggah di platform ini adalah video co-founder mereka, yakni Jawed Karim, yang
sedang berkunjung di kebun binatang di Diego Zoo. Video yang berdurasi 19 detik tersebut diberi judul
Me at the Zoo.Di video tersebut, Jawed Karim menceritakan apa yang ia lihat. Ia menceritakan keunikan
gajah terdapat pada belalainya yang panjang. Hingga saat ini, video tersebut masih dapat Anda temukan
di youtube. Video tersebut diposting pada tanggal 23 April 2005 oleh channel jawed dan telah ditonton
sebanyak 222 juta kali.

menu sumber:https://www.google.com/amp/s/www.gramedia.com/literasi/pendiri-youtube/amp/
Perkembangan
Pada bulan Mei 2005 mereka meluncurkan versi beta. Pada waktu
itu, Youtube didirikan sebagai perusahaan yang didanai oleh individu
(angel investor) yang kaya. Enam bulan kemudian, perusahaan ini
mendapatkan investasi dana dari capital venture (perusahaan
pemodal) Sequoia Capital sebesar 3,5 juta dolar Amerika Serikat. Di
bulan inilah, Youtube diumumkan secara resmi.
Sejak mengganti strateginya, Youtube mengalami lonjakan yang
sangat signifikan. Pada Januari 2006 saja, penonton video di Youtube
melonjak hingga mencapai 25 juta pemirsa. Sementara pada bulan Juli
2006, situs ini memiliki 65.000 video yang diunggah setiap harinya dan
dikunjungi sebanyak 100 juta kali dalam satu hari.Pertumbuhan yang
positif tersebut mendorong Sequoia dan Artist Capital sebagai capital
venture menggelontorkan dana tambahan sebesar $8 juta untuk
Youtube pada April 2006. Operasional Youtube semakin baik, hasil
yang didapatkan semakin besar. Youtube semakin tak terbendung.

menu
Dibeli Google
Popularitas Youtube meningkat dibarengi dengan munculnya berbagai masalah baru. Youtube
memerlukan lebih banyak komputer dan koneksi internet broadband yang lebih canggih.
Perusahaan ini juga menghadapi masalah klaim hak cipta.Youtube juga perlu memaksimalkan
komersialisasi produk-produknya. Kondisi tersebut terakumulasi dan pada satu waktu tertentu,
Steve Chen Hurley, Chad Hurley, dan Jawed Karim terdorong untuk menjual Youtube. Keputusan
besar ini akan menjadi tonggak sejarah bagi mereka dan kita semua. Pada bulan Oktober 2006,
perusahaan teknologi raksasa Amerika Serikat, Google Inc. membeli youtube dalam bentuk
saham sebesar $1,65 miliar. Jika dikurskan rupiah saat ini, nilai demikian setara dengan 23 triliun
rupiah. Angka fantastis ini menjadikan transaksi sebagai akuisisi terbesar kedua yang pernah
dilakukan oleh Google.

menu
Para tokoh

Chad hurley Steve chen Jawed karim

menu
Chad hurley
Pria kelahiran 24 Januari 1977 ini memiliki nama
lengkap Chad Meredith Hurley.ia tumbuh di
Birdsboro, Pennsylvania, amerika serikat.
Chad adalah orang yang menjadi CEO pertama
Youtube. Setelah dibeli oleh Google, Chad
memperoleh 694.087 lembar saham Google
secara langsung dan 41.232 lembar saham
tambahan. Jumlah lembar saham tersebut
senilai dengan $345,6 juta pada penutupan
Chad hurley perdagangan di 7 Februari 2007.
menu
Para tokoh
Steve chen
Steve Shih Chen merupakan salah seorang
pendiri Youtube yang berasal dari Taipei, Taiwan.
Ia juga sekaligus mantan Chief Technology
Officer (CTO) Youtube. Pria kelahiran 25 Agustus
1978 ini, termotivasi untuk sukses setelah
diramal orang bahwa ia tidak akan pernah
sukses.

Steve chen
menu
Para tokoh
Jawed Karim
Jawed Karim merupakan laki-laki berdarah
Bangladesh, dia lahir di Merseburg, Jerman
Timur pada tahun 1979. Selain sebagai co-
founder, Karim juga youtuber pertama yang
mengunggah video di platform tersebut.
Sebagaimana yang kita ceritakan di awal
pembahasan, Karim mengunggah video dengan
judul Me at The Zoo. Saat itu, ia sedang berada
di depan kandang gajah.
Jawed Karim
menu
Para tokoh
kesimpulan
Jadi kesimpulan nya, sebagai manusia sebaiknya Jangan mudah menyerah
walaupun banyak cobaan yang harus dihadapi, Dan banyak kegagalan yang
harus dialami. Karena kesuksesan pasti akan datang kepada manusia yang
tidak mudah menyerah. seperti kisah diatas yang menceritakan awal Mula
perjalanan terbentuknya YouTube. YouTube bisa seperti sekarang yang se
sukses ini juga awalnya mengalami kegagalan, namun Karena para
pendirinya terus berusaha Dan juga tidak menyerah, akhirnya terbentuk lah
YouTube yang sekarang ada pada saat ini yang kita kenal

menu
Thank You
menu
sumber
https://www.jurnalponsel.com/pengertian-youtube-manfaat-dan-fitur-fitur-menarik-di-youtube/#Apa_Itu_Youtube

Yang di akses pada hari rabu 12 oktober 2022 pada pukul 15.00 WIB

https://www.google.com/amp/s/www.gramedia.com/literasi/pendiri-youtube/amp/

Yang di akses pada hari rabu 12 oktober 2022 pada pukul 15.31 WIB

D
D
D

Anda mungkin juga menyukai