Anda di halaman 1dari 42

Hak dan Kewajiban Warga Negara

dalam UUD NRI Tahun 1945

Pendidikan Pancasila
untuk SMA/MA Kelas X

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


BAB 2

Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945


Tujuan Pembelajaran
Peserta didik diharapkan mampu:
• menguraikan perumusan dan pengesahan Undang-
Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun
1945;
• menganalisis hak dan kewajiban warga negara yang
diatur dalam Undang-Undang Dasar Negara
Republik Indonesia Tahun 1945;
• menjelaskan kemerdekaan berpendapat sesuai nilai-
nilai Pancasila;
• menganalisis kasus pelanggaran hak dan
pengingkaran kewajiban sebagaimana diatur dalam
Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia
Tahun 1945.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


Saat melihat gambar ini, hal apa
saja yang ada dalam pikiran
Ananda ?

Kedua gambar ini, menunjukkan


proses Pendidikan dan masalah.
Padahal pendidikan dijamin oleh
negara.
Kenapa negara menjamin pendidikan ????
B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Hak warga negara merupakan segala sesuatu


yang harus diperoleh warga negara dari
pemerintah (negara). Hak warga negara (the
citizen’s rights) sebenarnya berbeda dengan hak
asasi manusia (the human rights). Namun, karena
hak asasi manusia telah tercantum dengan tegas
dalam UUD NRI Tahun 1945, hak-hak tersebut
secara resmi menjadi hak konstitusional setiap
Sumber: its.ac.id warga negara (constitutional rights). Hak
konstitutional warga Indonesia adalah hak-hak
yang dijamin di dalam dan oleh UUD NRI Tahun
1945.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Hak-hak tertentu yang dapat dikategorikan sebagai


hak konstitusional warga negara (Jimly Asshiddiqie):
a. Hak asasi manusia tertentu yang hanya berlaku
sebagai hak konstitusional bagi warga Negara
Indonesia saja. Contoh: hak mendapat
pendidikan.
b. Hak asasi manusia tertentu yang meskipun
berlaku bagi setiap orang, tetapi dalam kasus-
kasus tertentu, khusus bagi warga Negara
Indonesia. Contoh: WNA tidak boleh mendirikan
partai politik di Indonesia untuk tujuan
Sumber: kompasiana.com
memengaruhi kebijakan politik Indonesia.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

c. Hak warga negara untuk menduduki jabatan-


jabatan yang diisi melalui prosedur pemilihan
(elected officials). Contoh: jabatan presiden dan
wapres, kepala kepolisian RI.
d. Hak warga negara untuk diangkat dalam
jabatan-jabatan tertentu (appointed officials).
Contoh: jabatan menjadi Tentara Nasional
Indonesia (TNI), polisi negara.
e. Hak untuk melakukan upaya hukum guna
melawan atau menggugat keputusan-keputusan Sumber: nasional.tempo.co
negara yang dinilai merugikan hak konstitusional
warga negara bersangkutan.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Perihal hak dan kewajiban warga negara


Pasal 27
(1) Segala warga negara bersamaan kedudukannya
di dalam hukum dan pemerintahan dan wajib
menjunjung hukum dan pemerintahan itu
dengan tidak ada kecualinya.
(2) Tiap-tiap warga negara berhak atas pekerjaan
dan penghidupan yang layak bagi kemanusiaan.
(3) Setiap warga negara berhak dan wajib ikut serta
Sumber: geotimes.id
dalam upaya pembelaan negara.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Perihal pemenuhan hak asasi manusia (HAM)


Pasal 28
Kemerdekaan berserikat dan berkumpul,
mengeluarkan pikiran dengan lisan dan tulisan dan
sebagainya ditetapkan dengan undang-undang.

Pasal 28A
Setiap orang berhak untuk hidup serta berhak
Sumber: tirto.id mempertahankan hidup dan kehidupannya.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Pasal 28B
(1) Setiap orang berhak membentuk keluarga dan
melanjutkan keturunan melalui perkawinan
yang sah.
(2) Setiap anak berhak atas kelangsungan hidup,
tumbuh, dan berkembang serta berhak atas
perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi.
Sumber: kependudukan.ukm.unej.ac.id

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Pasal 28C
(1) Setiap orang berhak mengembangkan diri
melalui pemenuhan kebutuhan dasarnya,
berhak mendapat pendidikan dan memperoleh
manfaat dari ilmu pengetahuan dan teknologi,
seni dan budaya, demi meningkatkan kualitas
hidupnya dan demi kesejahteraan umat
manusia.
(2) Setiap orang berhak untuk memajukan dirinya
Sumber: suaracirebon.com
dalam memperjuangkan haknya secara kolektif
untuk membangun masyarakat, bangsa, dan
negaranya.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Pasal 28D
(1) Setiap orang berhak atas pengakuan, jaminan,
perlindungan, dan kepastian hukum yang adil
serta perlakuan yang sama di hadapan hukum.
(2) Setiap orang berhak untuk bekerja serta
mendapat imbalan dan perlakuan yang adil dan
layak dalam hubungan kerja.
(3) Setiap warga negara berhak memperoleh
kesempatan yang sama dalam pemerintahan.
Sumber: mediasulsel.com
(4) Setiap orang berhak atas status
kewarganegaraan.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Pasal 28E
(1) Setiap orang bebas memeluk agama dan
beribadat menurut agamanya, memilih
pendidikan dan pengajaran, memilih pekerjaan,
memilih kewarganegaraan, memilih tempat
Sumber: buguruku.com
tinggal di wilayah negara dan meninggalkannya,
serta berhak kembali.
(2) Setiap orang berhak atas kebebasan meyakini
kepercayaan, menyatakan pikiran dan sikap,
sesuai dengan hati nuraninya.
(3) Setiap orang berhak atas kebebasan berserikat,
berkumpul, dan mengeluarkan pendapat
Sumber: news.unair.ac.id

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Pasal 28F
Setiap orang berhak untuk berkomunikasi dan
memperoleh informasi untuk mengembangkan
pribadi dan lingkungan sosialnya, serta berhak
untuk mencari, memperoleh, memiliki,
menyimpan, mengolah, dan menyampaikan
informasi dengan menggunakan segala jenis
Sumber: solutions21.com saluran yang tersedia.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Pasal 28G
(1) Setiap orang berhak atas perlindungan diri
pribadi, keluarga, kehormatan, martabat, dan
harta benda yang di bawah kekuasaannya,
serta berhak atas rasa aman dan perlindungan
dari ancaman ketakutan untuk berbuat atau
tidak berbuat sesuatu yang merupakan hak
asasi.
(2) Setiap orang berhak untuk bebas dari
Sumber: imf.org penyiksaan atau perlakuan yang merendahkan
derajat martabat manusia dan berhak
memperoleh suaka politik dari negara lain.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Pasal 28H
(1) Setiap orang berhak hidup sejahtera lahir dan
batin, bertempat tinggal, dan mendapatkan
lingkungan hidup yang baik dan sehat serta
berhak memperoleh pelayanan kesehatan.
(2) Setiap orang berhak mendapat kemudahan
dan perlakuan khusus untuk memperoleh
kesempatan dan manfaat yang sama guna
Sumber: shutterstock.com mencapai persamaan dan keadilan.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Pasal 28H
(3) Setiap orang berhak atas jaminan sosial yang
memungkinkan pengembangan dirinya secara
utuh sebagai manusia yang bermartabat.
(4) Setiap orang berhak mempunyai hak milik
pribadi dan hak milik tersebut tidak boleh
diambil alih secara sewenang-wenang oleh
siapa pun.
Sumber: shopify.com

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945
Pasal 28I
(1) Hak untuk hidup, hak untuk tidak disiksa, hak
kemerdekaan pikiran dan hati nurani, hak
beragama, hak untuk tidak diperbudak, hak
untuk diakui sebagai pribadi di hadapan
hukum, dan hak untuk tidak dituntut atas
dasar hukum yang berlaku surut adalah hak
asasi manusia yang tidak dapat dikurangi
dalam keadaan apa pun.
Sumber: dreamstime.com
(2) Setiap orang berhak bebas dari perlakuan yang
bersifat diskriminatif atas dasar apa pun dan
berhak mendapatkan perlindungan terhadap
perlakuan yang bersifat diskriminatif itu.
SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA
B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945
Pasal 28I
(3) Identitas budaya dan hak masyarakat
tradisional dihormati selaras dengan
perkembangan zaman dan peradaban.
(4) Perlindungan, pemajuan, penegakan, dan
pemenuhan hak asasi manusia adalah tanggung
jawab negara, terutama pemerintah.
(5) Untuk menegakkan dan melindungi hak asasi
manusia sesuai dengan prinsip negara hukum
Sumber: rencanamu.id
yang demokratis, maka pelaksanaan hak asasi
manusia dijamin, diatur, dan dituangkan dalam
peraturan perundang-undangan.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Perihal kebebasan beragama


Pasal 29
(1) Negara berdasar atas Ketuhanan Yang Maha
Esa.
(2) Negara menjamin kemerdekaan tiap-tiap
penduduk untuk memeluk agamanya masing-
masing dan untuk beribadat menurut
Sumber: news.unair.ac.id
agamanya dan kepercayaannya itu.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Perihal bela negara


Pasal 30
Tiap-tiap warga negara berhak dan wajib ikut serta
dalam usaha pertahanan dan keamanan negara.

Sumber: koran.tempo.co

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Perihal pendidikan dan kebudayaan


Pasal 31
Setiap warga negara berhak mendapat pendidikan.

Pasal 32
Negara memajukan kebudayaan nasional Indonesia
di tengah peradaban dunia dengan menjamin
kebebasan masyarakat dalam memelihara dan
Sumber: kompasiana.com
mengembangkan nilai-nilai budayanya.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Perihal perekonomian nasional dan kesejahteraan


sosial
Pasal 33
(1) Perekonomian disusun sebagai usaha bersama
berdasar atas asas kekeluargaan.
(2) Cabang-cabang produksi yang penting bagi
negara dan yang menguasai hajat hidup orang
banyak dikuasai oleh negara.
Sumber: inews.id
(3) Bumi dan air dan kekayaan alam yang
terkandung di dalamnya dikuasai oleh negara
dan dipergunakan untuk sebesar-besar
kemakmuran rakyat.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Pasal 34
(1) Fakir miskin dan anak-anak yang terlantar
dipelihara oleh negara.
(2) Negara mengembangkan sistem jaminan sosial
bagi seluruh rakyat dan memberdayakan
masyarakat yang lemah dan tidak mampu
sesuai dengan martabat kemanusiaan.
(3) Negara bertanggung jawab atas penyediaan
Sumber: jakarta.tribunnews.com
fasilitas pelayanan kesehatan dan fasilitas
pelayanan umum yang layak.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Menurut Notonagoro, kewajiban adalah beban


untuk memberikan sesuatu yang semestinya
diberikan secara terus-menerus oleh pihak mana
pun yang pada prinsipnya dapat dituntut secara
paksa oleh pihak yang berkepentingan. Kewajiban
merupakan sesuatu yang harus dilakukan. Oleh
karena itu, kewajiban dilakukan dengan tanggung
Sumber: lektur.id jawab.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945
Contoh kewajiban antara lain sebagai berikut.
a. Berperan serta dalam mempertahankan
kedaulatan negara Indonesia atas serangan
musuh.
b. Membayar pajak dan retribusi.
c. Menaati serta menjunjung tinggi dasar negara,
hukum, dan pemerintahan tanpa terkecuali.
d. Taat, tunduk, dan patuh terhadap segala
hukum yang berlaku di wilayah negara
Indonesia. Sumber: pajakonline.com
e. Membangun bangsa agar bangsa Indonesia
dapat berkembang dan maju ke arah yang
lebih baik.
SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA
B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Pasal 27
(1) Segala warga negara bersamaan kedudukannya
di dalam hukum dan pemerintahan dan wajib
menjunjung hukum dan pemerintahan itu
dengan tidak ada kecualinya.
(3) Setiap warga negara berhak dan wajib ikut serta
dalam upaya pembelaan negara.
Sumber: koran.tempo.co

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945
Pasal 28J
(1) Setiap orang wajib menghormati hak asasi
manusia orang lain dalam tertib kehidupan
bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
(2) Dalam menjalankan hak dan kebebasannya,
setiap orang wajib tunduk kepada pembatasan
yang ditetapkan dengan undang-undang dengan
maksud semata-mata untuk menjamin
pengakuan serta penghormatan atas hak dan
kebebasan orang lain dan untuk memenuhi
tuntutan yang adil sesuai dengan pertimbangan
moral, nilai-nilai agama, keamanan, dan
Sumber: campus-tutorial.com ketertiban umum dalam suatu masyarakat
demokratis.
SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA
B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Pasal 30
(1) Tiap-tiap warga negara berhak dan wajib ikut
serta dalam usaha pertahanan dan keamanan
negara.

Pasal 31
(2) Setiap warga negara wajib mengikuti
pendidikan dasar dan pemerintah wajib Sumber: duniadosen.com
membiayainya.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


Perhatikan Video berikut :

Play

Tugas kalian :
1. Catat hak-hak apa saja yang disinggung dalam video
2. Catat kewajiban apa saja yang muncul dalam video
B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Substansi Hak dan Kewajiban Warga Negara


dalam Pancasila
Sebagai dasar negara, ideologi bangsa, falsafah,
serta pandangan hidup bangsa, Pancasila
mengandung nilai dasar, instrumental, dan praksis.
Nilai dasar ini biasanya disebut sebagai nilai ideal.
Nilai ideal ini merupakan hakikat dari kelima sila
Pancasila. Nilai ideal bersifat universal yang di
Sumber: detik.com dalamnya terkandung cita-cita, tujuan, serta nilai-
nilai yang baik dan benar.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Ketuhanan Yang Maha Esa


Nilai yang terkandung dalam sila ini adalah
pengakuan dan keyakinan bangsa Indonesia
terhadap Tuhan Yang Maha Esa. Nilai ketuhanan
juga memilik arti kebebasan untuk memeluk
agama, menghormati kemerdekaan beragama,
tidak memaksa atau berlaku diskriminatif
antarumat beragama. Dengan demikian, setiap
warga negara berhak untuk memeluk agama serta
Sumber: bobo.grid.id
berkewajiban melaksanakan ibadah dan
menghormati agama orang lain.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Kemanusiaan yang Adil dan Beradab


Nilai yang terkandung dalam sila ini adalah
kesadaran sikap dan perilaku agar sesuai dengan
nilai-nilai moral dalam hidup bersama atas dasar
tuntutan hati nurani dengan memperlakukan
sesuatu hal sebagaimana mestinya. Selain itu, juga
adanya kesamaan derajat dalam hak dan kewajiban
Sumber: liputan6.com
antarmanusia.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Persatuan Indonesia
Dalam sila ini, ada unsur pemersatu antarwarga
dengan semangat rela bekorban. Selain itu,
menempatkan kepentingan bangsa dan negara di
atas kepentingan pribadi atau golongan. Nilai
Persatuan Indonesia juga berarti bahwa adanya
hak menikmati berbagai hak asasinya tanpa
Sumber: thecolourofindonesia.com
pembatasan dan belenggu, adanya hak manusia
bergaul satu sama lainnya dalam semangat
persaudaraan, serta pada dasarnya tiap individu
dilahirkan merdeka serta mempunyai martabat dan
hak-hak yang sama dengan yang lain.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat


Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan
Perwakilan
Cerminan sila ini dapat dilihat pada praktik
demokrasi dalam kehidupan berbangsa dan
bernegara. Di sila ini, sebagai warga negara, tiap
orang memiliki hak untuk mengeluarkan pendapat,
Sumber: pendidik.co.id
berkumpul, ikut serta dalam pemerintahan, dan
berkewajiban mengedepankan pengambilan
keputusan secara musyawarah.

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


B. Hak dan Kewajiban Warga Negara dalam UUD NRI Tahun 1945

Sila Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia


Dalam sila ini, tiap orang berhak dilindungi dan
mendapatkan jaminan sosial. Dengan demikian,
tiap warga mendapatkan hak milik, mendapatkan
pekerjaan, dan perlindungan kesehatan.

Sumber: shutterstock.com

SMA/MA PENDIDIKAN PANCASILA


1. Bagi warga negara Indonesia, beragama merupakan kewajiban, sedangkan
memeluk agamanya masing-masing dan untuk beribadat menurut
agamanya dan kepercayaannya merupakan hak.

Jawab: Benar.

2. Menurut ketentuan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia


Tahun 1945, setiap penduduk berhak memperoleh kesempatan yang sama
dalam pemerintahan.

Jawab: Salah
3. Kebebasan berdemokrasi di Indonesia dijamin dan dilindungi oleh Undang-Undang
Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 (UUD NRI Tahun 1945), tepatnya
Pasal 28 yang menegaskan bahwa….
A. “Kemerdekaan berserikat dan berkumpul, mengeluarkan pikiran dengan lisan dan
tulisan dan sebagainya ditetapkan dengan ketetapan MPR”
B. “Kemerdekaan berserikat dan berkumpul, mengeluarkan pikiran dengan lisan dan
tulisan dan sebagainya ditetapkan dengan undang-undang”
C. “Kemerdekaan berserikat dan berkumpul, mengeluarkan pikiran dengan lisan dan
tulisan dan sebagainya ditetapkan dengan peraturan pemerintah”
D. “Kemerdekaan berserikat dan berkumpul, mengeluarkan pikiran dengan lisan dan
tulisan dan sebagainya ditetapkan dengan peraturan presiden”
E. “Kemerdekaan berserikat dan berkumpul, mengeluarkan pikiran dengan lisan dan
tulisan dan sebagainya ditetapkan dengan keputusan presiden”
ANS: B
4. Di dalam pembukaan UUD 1945 tercantum bahwa kemerdekaan itu ialah hak ..
A. Suatu Negara
B. Suatu Bangsa
C. Setiap Bangsa
D. Setiap Negara
E. Bangsa Indonesia
ANS: C

5. Persamaan di bidang hukum dan pemerintahan bagi setiap warga negara tercantum
dalam UUD 1945, yaitu pasal….
A. 1 ayat 1
B. 7 ayat 1
C. 17 ayat 2
D. 27 ayat 1
E. 37 ayat 2
ANS: D
6. Sesuatu yang secara mutlak menjadi 7. Setiap warga negara berhak mendapat
milik kita dan penggunaannya pendidikan dan setiap warga negara wajib
bergantung kepada kita sendiri mengikuti pendidikan dasar dan pemerintah
merupakan pengertian dari... wajib membiayainya. Kalimat tersebut menjadi
A. Hak dasar dalam pengelolaan sistem pendidikan
B. Kewajiban nasional. Kalimat tersebut termuat jelas dalam
C. Hak warga negara UUD NRI Tahun 1945, khususnya...
D. Hak asasi manusia A. Pasal 29
E. Hak dan kewajiban warga negara B. Pasal 30
ANS: A C. Pasal 31
D. Pasal 32
E. Pasal 33
ANS: C
8. Bertanggung Jawab atas kebersihan sekolah merupakan kewajiban
universal
Jawaban: Tidak sesuai

9. Tidak merendahkan oranglain karena perbedaan warna kulit, suku, elok


rupa, dan budaya adalah kewajiban universal
Jawaban: sesuai

10. Tidak buang sampah sembarangan merupakan pelaksanaan kewajiban


universal
Jawaban: sesuai
REFLEKSI
Siapa yang bisa menyimpulkan pembelajaran hari ini ?

Apakah pembelajaran hari ini menyenangkan


atau membosankan ?
Tindak Lanjut
Minggu Depan Ulangan Harian/Sumatif

Anda mungkin juga menyukai