Anda di halaman 1dari 6

PEMERINTAH KABUPATEN SUKABUMI DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

SMP NEGERI 2 CIKEMBAR


Alamat: Jalan Tegalpanjang Km 10 Sukamaju-Cikembar-Kab. Sukabumi NASKAH SOAL ULANGAN UMUM SEMESTER I TAHUN PELAJARAN 2012-2013 Matapelajaran Kelas Hari, tanggal Waktu/ Jam ke: Bahasa Indonesia : VII (tujuh) : Senin, 10 Desember 2012 : 90 menit/ 2

A. Berilah tanda silang (x) pada salah satu huruf a, b, c, atau d jawaban yang benar, pada lembar jawabanmu! KOMPAS Penduduk yang tinggal dihunian liar atau tak berizin yang tersebar di seluruh wilayah kota Solo diminta untuk pulang ke kampung asalnya. Sampai sekarang sudah tercacat sebanyak 3.605 keluarga yang tinggal dipemukiman liar yang sebagian besar para pendatang. Menurut wakil wali kota Solo Hadi Ruyatmo, Pemkot Solo tidak akan memberiganti rugi atau kompensasi dalam bentuk apapun kepada penghuni liar karena pada dasarnya mereka melakukan pelanggaran dengan tinggal di atas tanah negara. 1. Pernyataan berikut yang bukan merupakan hal-hal pokok kutipan teks berita diatas adalah.... a. Permintaan Pemkot Solo kepada penghuni liar agar segera pulang kampung b. Para penduduk penghuni liar sebagian besar pendatang c. Pemkot Solo tidak akan memberi kompensasi apapun terhadap para penghuni liar d. Secara keseluruhan para penghuni liar yang tersebar di Kota Solo kurang lebih 2.605 kepala keluarga 2. Simpulan kutipan teks berita tersebut yang paling tepat..... a. Penduduk hunian liar di seluruh wilayah kota Solo harus segera pulang kampung asal masing-masing b. Pemerintah kota Solo menghimbau kepada para penghuni liar yang berada di seluruh wilayah kota Solo segera pulang ke daerah asalnya c. Penduduk liar di seluruh wilayah kota Solo pada umumnya pendatang. Oleh karena itu dimohon segera pulang ke asalnya msing-masing. Pemkot Solo berjanji tidak akan memberikan ganti rugi d. Kompensasai dalam bentuk apapun Pemkot Solo tidak akan diberikan oleh Pemkot Solo kepada para penghuni liar diseluruh wilayah kota Solo. Karena itu merupakan sebuah pelanggaran 3. Hari ini, Bupati Malang Sujud Pribadi, akan meresmikan gedung serbaguna SMPN 4 Kepanjen. Orang nomor satu di Kabupaten Malang ini rencananya akan tiba pukul 08.00, didampingi ajudannya. Pokok-pokok berita di atas dapat menjawab pertanyaan a. bagaimana, kapan, mengapa c. mengapa, kapan, dimana a. kapan, siapa, mengapa, kapan d. dimana, siapa, kapan 4. (1) suatu hari ketika keluargaku sedang menonton tayangan acara TV, terdengar deringan telepon cukup lama, tetapi tidak ada yang mengangkat. Aku yang sedang tertidur terusik oleh deringan tersebut. Aku bangun dan buru-buru mengangkat sambil halo, tapi tidak ada jawaban. Ternyata suara telepon dari TV. (2) Mereka menyandang senapan. Wak Kotok tahu bahwa dalam remang-remang diri dari mata Buyung yang muda lebih tajam daripada matanya. Diapun tahu, meskipun tidak dilakukannya di depan umum, bahwa Buyung lebih pandai menembak daripadanya. (3) Orang tuanya sangat luas. Dia tidak boleh keluar rumah kecuali sekolah. Pulang dan perginyapun diantar sopirnya dan harus tepat waktu.Pekerjaan dan kegiatan apapun harus dilakukan dalam rumah. Hidupnya benar-benar bagai katak dalam tempurung. (4) Dinginnya udara pagi masih menyelimuti bumi. Matahari pun tampak di ufuk timur. Di depan rumah yang berlokasi di depan Jalan Kampung Gunung Raya Tangerang, telah berdiri tiga orang laki-laki. Sambil memetik senar gitar yang dibawanya keluar suara yang memuakkan hati. Cuplikan cerita tersebut yang bersumber dari pengalaman pribadi ditandai nomor.... a. (1) b. (2) c. (3) d. (4) Soal Ulum Semester I__Bahasa Indonesia__Atok Dwi Wibowo, S.Pd.

5. Suatu ketika di kelasku diadakan latihan ulangan Fisika untuk menghadapi tes Sumatif. Ibu guru memberikan kepada kami soal sebanyak 20 buah. Salah satu soal itu begini: Jika gabus dimasukkan ke dalam kolam, maka gabus akan.... Kami semua mengira gabus itu jenis ikan, yaitu ikan gabus. Oleh karena itu, kami mengisi soal tersebut dengan jawaban berenang. Pengalaman mengesankan yang terdapat dalam cuplikan cerita di atas adalah. a. ulangan fisika untuk menghadapi tes sumatif c. soal ulangan yang membingungkan b. jumlah soal ulangan yang terlalu banyak d. kata gabus yang dikira jenis ikan 6. Kalimat berikut yang merupakan kalimat efektif adalah a. Kedua daripada orang itu adalah adikku. b. Kenalkan saya punya nama David Beckam. c. Dilarang tidak boleh melewati jalan ini. d. Saya belajar di ruang kelas VII A.

7. (1) Penari itu keluar dari pintu kanan atau kiri? (2) Rumahnya bersebelahan dengan rumah daripada rumahku. (3) Kedua tetangga itu saling tolong menolong dalam hidupnya. (4) Kedua tetangga itu saling menolong dalam hidupnya. Kalimat di atas yang termasuk kalimat efektif adalah . a. (1) dan (4) b. (2) dan (4) c. (3) dan (4) d. (1) dan (3)

8. Dalam rangka meningkatkan pengetahuan dan keterampilan para siswa tentang makanan tradisional, OSIS akan mengadakan pelatihan pembuatan tahu Sumedang dan tauco Cianjur. Kegiatan tersebut akan dilaksankan pada, hari, tanggal : Kamis, 21 November 2008 pukul : 09.00 s.d 12.00 tempat : Ruang Ketrampilan Instruktur : Tim Koperasi Induk Provinsi Jawa Timur Pernyataan yang sesuai dengan cuplikan pengumuman di atas adalah. a. Tahu sumedang perlu dikonsumsi terutama oleh para pelajar. b. Setiap sekolah harus mengadakan pelatihan bagi para siswanya. c. OSIS akan mengadakan pelatihan pembuatan makanan-makanan tradisional. d. Tim koperasi induk bertugas memberikan pelatihan di sekolah-sekolah umum. 9. Kepada seluruh para siswa diharapkan berkumpul dilapangan upacara. Agar teks pengumuman di atas efektif, pembetulan yang paling tepat adalah. a. Kepada seluruh para siswa diharapkan berkumpul di lapangan upacara. b. Kepada para siswa diharapkan berkumpul di lapangan upacara. c. Kepada para siswa diharapkan berkumpul dilapangan upacara. d. Kepada para siswa di harapkan berkumpul dilapangan upacara. 10. Bagi yang akan menghendaki berangkat ke Jakarta sebaiknya menghubungi ketua kelas pada masing-masing kelas. Pengumuman tersebut akan menjadi kalimat efektif apabila diubah menjadi . a. Siswa yang akan berangkat ke Jakarta sebaiknya diharap menghubungi ketua kelas masing-masing. b. Siswa yang akan berangkat ke Jakarta diharap menghubungi ketua kelas masig-masing kelas. c. Siswa yang akan berangkat ke Jakarta diharap menghubungi ketua kelas. d. Siswa yang menghendaki akan berangkat ke Jakarta diharap menghubungi ketua kelas masing-masing. 11. Kancil berlari kencang. Ia takut menyeberangi sungai itu. Wahai, buaya sahabatku! Tolonglah seberangkan aku sampai di sana! Kamu nanti akan ku beri hadiah. Relevansi kutipan tersebut dengan situasi sekarang, kecuali . a. orang memberi pertolongan dengan meminta imbalan c. orang tulus memberi pertolongan b. orang meminta pertolongan dengan pamrih d. orang yang besar hati karena mau menolong 12. Olimpiade Sains Nasional (OSN)merupakan ajang kompetisi yang cukup bergengsi. Namun, ajang ini masih dipandang sebagai kompetisi belaka. Kompetisi ini belum dipandang sebagai upaya untuk mendorong tumbuhnya budaya mencintai sains. Akibatnya, kegiatan ini hanya sebatas mendulang medali saja. Hal ini akan memberi rasa kebanggan bagi provinsi yang diwakilinya. Soal Ulum Semester I__Bahasa Indonesia__Atok Dwi Wibowo, S.Pd.

Penyusunan sacara alfabetis yang paling tepat dari istilah-istilah bargarisbawah di atas adalah a. ajang, kompetisi, upaya, budaya c. ajang, budaya, kompetisi, upaya b. ajang, upaya, kompetisi, upaya d. ajang, budaya, upaya, kompetisi 13. Kata ajang pada paragraf tersebut mengandung arti . a. kegiatan b. tempat c. wadah d. lomba

14. Musibah itu terjadi ketika orang tengah bersiap-siap makan sahur. Dalam waktu tak lebih dari sejam, banyak rumah telah menjadi korban. Warga tak punya kesempatan yang cukup untuk menyelamatkan harta bendanya. Tangispun terdengar menyayat hati. Kini yang tampak adalah beberapa rumah yang telah hangus. Berdasarkan teks diatas, dapat ditarik simpulan bahwa catatan di atas berhubungan dengan berita tentang. a. kecelakaan lalu lintas saat akan sahur c. gempa bumi satu jam menjelang sahur b. banjir terjadi tengah malam d. kebakaran yang terjadi menjelang subuh 15. Kebiasaan membaca buku harus dipupuk sejak kecil. Hal ini akan membiasakan kita memperoleh informasi yang luas. Dengan mempunyai wawasan yang luas, diharapkan kita dapat menjalani hidup dengan lebih terbuka dan bijaksana,demikian pesan seorang psikolog dari sebuah acara televisi. Simpulan berita yang sesuai dengan teks di atas adalah a. kebiasaan membaca buku membawa manfaat besar bagi kehidupan b. sejak kecil, anak-anak sudah mempunyai kebiasaan membaca buku-buku c. buku-buku harus dibaca anak-anak, karena berisi informasi yang luas d. Jika sejak kecil bisa membaca buku, maka hidupnya akan lebih bermanfaat 16. Kerakyatan yang dimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan. Penjedaan yang benar kalimat diatas adalah a. Kerakyatan yang/dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan /dalam permusyawaratan/perwakilan // b. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat /kebijaksanaan dalam permusyawaratan /perwakilan// c. Kerakyatan/ yang dipimpin oleh hikmat/ kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan// d. Kerakyatan yang dipimpin/ oleh hikmat kebijaksanaan/ dalam /permusyawaratan perwakilan// 17. Judul yang paling tepat untuk menggambarkan pengalaman pribadi adalah. a. Teknik Tampil Percaya Diri c. Pembangunan Ruang Laboratorium b. Masa Kecil Menurut Psikologi d. Demam Panggung Saat Membaca Puisi 18. Bagian surat resmi yang tidak terdapat pada surat pribadi adalah a. lampiran b. no surat c. hal d. jawaban a, b, dan c benar 19. Penulisan tanggal pada surat pribadi yang paling tepat adalah. a. 2-Juni-2007 b. 20 Maret 2012 c. 2/3/2007 d. 2 Juni 08

20. (1) Senin, 2 Mei 2012 Tidak kubayangkan trenayata aku mendapat ucapan selamat dari teman-temanku dalam kelas. Semula aku bingung apa maksud taman-tamanku memberikan ucapan tersebut. Setelah salah satu temanku memberikan kertas aku baru sadar. Aku mendapat nilai ulangan terbaik mata pelajaran Bahasa Inggris. (2) Selasa, 3 Mei 2012 Aku berangkat sekolah dengan teman. Kurang lebih 200 m dari rumah, aku melihat orang yang terlentang di jalan dengan penuh berlumuran darah. Aku terus mengayuh sepedaku, karena bulu kudukku berdiri melihatnya (3) Rabu, 4 Mei 2012 Sepulang sekolah aku diajak ayah untuk pergi ke rumah nenek. Di perjalanan aku senang karena sepanjang jalan menuju rumah nenek pemandangannya indah. lhsan pertanian yang hijau subur membuat hatiku tenang. Benar-benar Tuhan Maha Agung, bisikku dalam hati. (4) Kamis, 5 Mei 2012 Aku bersama temanku pulang sekolah. Jarak sekolah ke rumahku kurang 5 km. Biasanya kutempuh selama 20 menit aku sudah sampai di rumah. Entah apa kesalahanku pada hari itu, kareana pada saat pulang tiba-tiba ban sepedaku pacah. Akan ditambal tidak mungkin karena bannya hancur. Mau beli baru, uang tidak punya. Terpaksa aku tuntun sepeda itu sampai rumah.

Soal Ulum Semester I__Bahasa Indonesia__Atok Dwi Wibowo, S.Pd.

Catatan buku harian di atas yang menggambarkan pengalaman menyedihkan terjadi pada hari. a. Senin dan Selasa b. Selasa dan Kamis c. Senin dan Kamis d. Rabu dan Kamis Perhatikan bagan surat pribadi berikut! ______________ 1 ____________ ____________ 2

_________ 3 ____________________________________________ _______________________________________________ _______________________________________________ ____________________________________________ _______________________________________________ _______________________________________________ ____________________________________________ _______________________________________________ ______________ ______________

21. Berikut ini pernyataan yang benar tentang bagan di atas adalah. a. Nomor 1 adalah tanggal surat, nomor 3 adalah salam pembuka, dan nomor 6 adalah isi surat. b. Nomor 2 adalah salam pembuka, nomor 4 adalah paragraf isi, dan nomor 7 adalah pembuat surat. c. Nomor 3 adalah salam pembuka, nomor 4 adalah paragraf pembuka, dan nomor 5 adalah penutup. b. Nomor 1 adalah tanggal surat, nomor 5 adalah paragraf isi, dan nomor 7 adalah pembuat surat . 22. Dalam surat pribadi, paragraf yang berisi hal-hal penting yang merupakan inti dari surat adalah bagian . a. salam pembuka b. paragraf pembuka c. paragraf isi d. paragraf penutup 23. Kalimat penutup surat pribadi yang ditujukan kepada orang tua yang paling tepat adalah a. Akhirnya dengan surat ini saya mohon doa restu, sukses selalu. b. Terima kasihh Bapak ibu, kompak selalu di rumah dan sampai jumpa. c. Terima kasih atas perhatiannya mohon maaf atas segala kekurangannya. d. Terima kasih, Ananda berharap semoga Tuhan merahmati keluarga kita. 24. Asam gandis gelugur Ketika asam si riang-riang Menangis mayat di dalam kubur Mengenang badan yang tidak sembahyang Dilihat dari jenisnya pantun tersebut adalah. a. pantun anak-anak b. pantun orang tua c. pantun orang muda d. pantun jenaka

25. Pernyataan berikut yang tidak termasuk ciri-ciri pantun adalah.... a. isinya berupa nasihat c. mempunyai sajak a b a b b. terdiri-dari sampiran dan isi d. tiap baris terdiri atas 6-12 suku kata 26. Berakit-rakit dahulu Berenang-renang ke tepian Bersakit-sakit dahulu Bersenang-senang kemudian Yang merupakan sampiran adalah baris a. 1 dan 2 b. 2 dan 3 c. 3 dan 4 d. 1 dan 4

27. Kalimat di bawah ini yang merupakan kalimat berita negatif adalah.... a. Agung belum mengerjakan PR IPS c. Aris tidak membawa alat menggambar. b. Wisnu tidak membawa peralatan menulis. d. jawaban a, b, dan c benar

Soal Ulum Semester I__Bahasa Indonesia__Atok Dwi Wibowo, S.Pd.

28. Seperti sepasang gupala, Anas dan Anwar berdiri di sisi kiri kanan gerbang sekolah. Sementara Tejo berdiri tak acuh di antara keduanya. Dibalik wajah tidak peduli itu, sebuah ancaman menyeringai kepada siapa saja yang lewat. Latar atau setting kutipan di atas adalah . a. di depan pintu gerbang c. di dalam sekolahan b. di halaman sekolah d. di dalam kelas 29. Di sana-sini berserakan buku, baik buku pelajaran maupun buku komik dan majalah. Sudah berkali-kali ibunya memperingatkan, "Dimas, rapikan lagi kamarmu! Setiap kali ibunya memperingatkan, Dimas selalu mempunyai alasan. Sampai ibunya bosan, dan akhirnya terpaksa ibunya merapikan sendiri kamar anaknya. Memang sejak kecil Dimas tak pernah membantu ibunya mengerjakan pekerjaan rumah, maklum, Dimas anak tunggal, jadi ia merupakan anak kesayangan ayah dan ibunya. Menurut cerita di atas, Dimas memiliki watak.... a. rajin dan menurut b. malas dan manja c. pemarah d. suka menolong

30. Ketika mengetahui Dewi Surati menyimpan ikat kepala kakaknya di bawah tempat tidurnya, marahlah Raden Banterang. Ia pun mengajak istrinya ke tepi sungai. Raden Banterang berniat membunuh istrinya. Pembelaan istrinya bahwa dirinya suci tak dihiraukan. Sesaat setelah dibunuh, Dewi surati berkata, Apabila nanti darahku berabu wangi, amak ahal ini menandakan bahwa aku tidak bersalah. Sebelum keris raden Banterang terhunus, Dewi surati terjun ke dalam air, ia pun tenggelam. Tak lam kemudian, air sungai itu semerbak mewangi. Banyuwangi! teriak Raden Banterang menyesali dirinya karena ternyata istrinya tak bersalah. Tema kutipan cerita di atas adalah.. a. Istri harus mau dihukum suaminya b. Sesal dahulu pendapatan sesal kemudian tak berguna c. Berakit-rakit ke hulu, berenang ke tepian d. Air Beriak Tanda Tak Dalam

31. Amanat dongeng di atas adalah, kecuali.. a. kalau mengambil keputusan sebaiknya jangan tidak marah b. sebelum mengambil keputusan sebaiknya dipertimbangkan masak-masak c. keputusan harus diambil dengan pikiran jernih b. daripada menyesali perbuatan, lebih baik berpikir panjang 32 Baiklah, aku akan membantumu, Manik. Ambilah bebrapa sisik emasku untuk membayar hutang-hutangmu, dan mulai sekarang berhentilah berjudi. Setelah Manik mengambil beberapa sisik, di amelirik ekor naga yang penuh dengan berlian besar. Niat jahatnya muncul, dihunusnya pedangnya dan disabetnya ekor naga itu, dan dibawanya lari ekor naga yang penuh dengan butiran berlian. Melihat orang yang ditolongnya tidak tahu diri, dihembuskannya mulut berapinya ke arah Manik, dan hanguslah tubuh Manik. Pesan yang ingin disampaikan penulis kepada pembaca adalah. a. hendaknya kita dapat mengambil kesempatan c. janganlah menjadi orang yang serakah b. jangan menyia-nyiakan kesempatan yang ada d. berhati-hatilah terhadap perbuatan jahat 33. Relevansi dongeng tersebut dengan kehidupan nyata sekarang adalah. a. Sangat relevan, karena di zaman kini masih banyak orang yang berjudi, banyak hutang, tergiur harta dan mau melakukan segala cara untuk mencapai maksudnya, termasuk mencelakai orang yang mau membantunya b. Kurang relevan, karena di zaman ini sudah tidak ada naga yang bersisik emas c. Sangat relevan, karena kita perlu meminta bantuan jin untuk mendatangkan naga bersisik emas dan berekor berlian d. Sangat relevan karena di zaman ini Nyai Blorong sebagai naga bersisik emas dan berekor berlian masih hidup dan dipuja pengikutnya di Pantai Selatan 34. Kalimat yang kurang tepat untuk mengomentari buku cerita adalah . a. Buku cerita itu sangat menarik karena gambar sampulnya bagus. b. Isi cerita itu tidak masuk akal. c. Saya sangat menyukai tokoh utamanya. d. Saya kurang berminat membaca, karena dari judulnya saja kurang menarik. 35. Alat peraga berikut digunakan untuk cerita Malin Kundang, kecuali . a. kapal-kapalan b. telepon-teleponan c. boneka-bonekaan d. gambar lautan

Soal Ulum Semester I__Bahasa Indonesia__Atok Dwi Wibowo, S.Pd.

36. (1) Rani mempunyai ketrampilan bisa bermain catur. (2) Sekarang sudah memasuki pertengahan bulan November. (3) Yunita sangat cocok sebagai sekertaris kelas VII C. (4) Yunita sangat cocok sebagai sekretaris kelas VII D. Penggunaan kata baku yang tepat pada kalimat di atas terdapat pada nomor ... a. (1) dan (2) b. (2) dan (3) c. (1) dan (4) d. semua jawaban salah 37. Di bawah ini yang termasuk kata baku adalah . a. abjat, gisi, bis, cabe, ijin c. Quran, mubazir, bus, obyek, zaman b. abjad, gizi, bus, jaman, ijin d. Quran, jaman, bis, abjat, lobang 38. (1) Biologi di lafalkan biologi (2) TVRI dilafalkan te ve er i (3) MTQ dilafalkan em te kyu (4) MNC dilafalkan em en se Pengucapan lafal yang tepat pada kalimat di atas adalah . a. (1) dan (2) b. (1) dan (3) c. (2) dan (3) d. (3) dan (4)

39. Pada era gelobalisasi, kita dituntut mempunyai kreatifitas yang tinggi dan tidak gagap tehnologi modren. Perbaikan penulisan kata bercetak miring tersebut adalah a. globalisasi, kreatifitas, teknologi, modern c. globalisasi, kreativitas, teknologi, modern b. globalisasi, kreativitas, tehnologi, modern d. globalisasi, kreatifitas, teknologi, modern 40. (1) Selama hidupnya Ismail Marzuki telah menciptakan 202 buah lagu. (2) Lagu pertama berjudul Oh Sarinah. (3) Lagu-lagunya selalu dinyanyikan oleh para pelajar. (4) Ismail Marzuki dikenang orang sampai sekarang. Kalimat pasif terdapat pada nomor. a. 1 dan 2 b. 1 dan 3 c. 2 dan 4 d. 3 dan 4

************ Selamat Mengerjakan ************

Soal Ulum Semester I__Bahasa Indonesia__Atok Dwi Wibowo, S.Pd.

Anda mungkin juga menyukai