Anda di halaman 1dari 11

PEMERINTAH KABUPATEN BOJONEGORO

DINAS PENDIDIKAN
MUSYAWARAH KERJA KEPALA SEKOLAH
SMP NEGERI KABUPATEN BOJONEGORO

TRY OUT UJIAN NASIONAL


SMP KABUPATEN BOJONEGORO
TAHUN PELAJARAN 2019/ 2020
MATA PELAJARAN
Mata pelajaran : Bahasa Indonesia
Kelas : IX (Sembilan)

Kode Soal : A
PELAKSANAAN
Hari / Tanggal : Senin, 20 Januari 2020
PILIHLAH SALAH SATU JAWABAN YANG PALING BENAR!
1. Bacalah teks berikut ini!
Paus adalah satu dari sekian banyak mamalia air yang istimewa. Mamalia laut, bertubuh besar,
cerdas, dan hidup bebas di samudra. Cara bernafasnya juga istimewa. Kalau makhluk laut
bernafas dengan insang, maka paus menggunakan paru-parunya. Berdasarkan ada atau tidak
adanya gigi, paus terbagi menjadi dua kategori, yaitu paus bergigi dan balin (paus yang tidak
bergigi).
Makna kata bercetak miring adalah ....
A. binatang yang hidup di air
B. binatang menyusui
C. ikan yang besar
D. ikan yang beranak
2. Bacalah teks berikut!
Wayang merupakan wujud ekspresi kebudayaan yang dapat dimanfaatkan dalam berbagai
kehidupan antara lain sebagai media pendidikan, media informasi, dan media hiburan. Wayang
bermanfaat sebagai media pendidikan karena isinya banyak memberikan ajaran-ajaran
kehidupan kepada manusia. Pada era modern ini, wayang juga banyak digunakan sebagai media
informasi. Ini antara lain dapat kita lihat dari pagelaran wayang yang disisipi informasi tentang
program pembangunan, keluarga berencana, pemilihan umum, dan sebagainya.
Makna kalimat bercetak miring adalah ...
A. Wayang memiliki manfaat bagi pendidikan, informasi, dan hiburan
B. Wayang merupakan media pendidikan yang sangat baik
C. Semua informasi bisa disampaikan melalui wayang
D. Wayang perlu dilestarikan karena sarana hiburan masyarakat.
3. Cermati penggalan teks berikut !
Suku Baduy Dalam dikenal sangat taat mempertahankan adat istiadat dan warisan nenek
moyangnya. Mereka memakai pakaian yang berwarna putih yang tidak berkerah, mengenakan
ikat kepala, serta membawa golok. Suku ini melarang warganya memakai pakaian modern. Ke
mana pun bepergian, mereka tidak menggunakan kendaraan, bahkan tidak mengenal alas kaki.
Mereka juga dilarang menggunakan benda-benda modern seperti HP, TV, dan sebagainya. Untuk
bepergian ke mana pun, termasuk ke desa terdekat, mereka harus berangkat secara
berkelompok.
Informasi tersurat pada teks tersebut yang tepat adalah.....
A. Suku Baduy Dalam sangat primitif
B. Suku Baduy Dalam boleh memakai celana dan kaos

1
C. Warga Suku Baduy Dalam dapat menikmati radio
D. Saku Baduy Dalam taat mempertahankan adat
4. Bacalah paragraf berikut !
Taman nasional memiliki beragam manfaat berupa produk jasa lingkungan, seperti udara bersih
dan pemandangan alam. Kedua manfaat tersebut berada pada suatu ruang dan waktu yang
sama. Udara bersih akan tercipta oleh rindangnya pepohonan. Sedangkan pemandangan alam
yang menawan dapat menjadi salah satu pilihan destinasi wisata.
Ide pokok paragraf tersebut adalah ....
A. Taman nasional menyediakan udara bersih
B. Manfaat produk jasa lingkungan taman nasional
C. Taman nasional digunakan sebagai tempat wisata
D. Taman nasional harus dijaga kelestariannya
5. Bacalah kutipan teks berikut !
Dampak merebaknya penyebaran virus sindrom pernafasan akut (SARS) dari negeri Singapura,
mulai mengancam bisnis perhotelan di Batam. Jumlah tamu, baik dari luar maupun dalam negeri
merosot hingga tingkat hunian hotel di Batam berkurang hingga 300%. Hal ini tentu saja sangat
merugikan para pebisnis perhotelan dan perekonomian di sekitar hotel.
Simpulan isi paragraf tersebut adalah ....
A. Jumlah tamu di hotel merosot karena munculnya berbagai penyakit
B. SARS adalah penyakit yang sangat cepat penularannya
C. Penyebab merosotnya hunian hotel di Batam
D. Dampak penyebaran SARS merugikan bisnis perhotelan di Batam
6. Bacalah teks biografi berikut ini!
Namanya George Saa. Ia dikenal sebagai jenius dari Papua. Ia lahir di Manokwari, 22 September
1986. Dia adalah seorang pemenang lomba first Step to Nobel Prize in Physics pada tahun 2004
dari Indonesia. Rumus penghitung hambatan antara Dua Titik Rangkaian Resistor yang
ditemukannya diberi namanya sendiri yaitu “George Saa Formula”. Bagi Oge, begitu dia biasa
dipanggil, prestasi tidak selalu berarti karena uang. Pemuda yang dikenal sebagai playmaker di
Lapangan basket ini adalah orang yang haus belajar. Prestasinya di bidang fisika bukan semata-
mata karena ia menggilai ilmu yang menurut sebagian anak muda rumit ini. Tapi karena semua
mata pelajaran dia suka.
Keteladanan tokoh dalam biografi tersebut adalah....
A. berasal dari Papua
B. pemenang lomba first Step to Nobel Prize in Physics
C. orang yang haus belajar
D. penemu “George Saa Formula”
7. Bacalah teks berikut dengan saksama!
Bermain olahraga dalam tim sangat baik bagi anak-anak sebab dapat memperbanyak
pertemanan. Mereka juga belajar bagaimana bekerja sama dalam satu tim dan saling membantu.
Anak-anak yang tidak berolahraga tidak memiliki kesempatan untuk bersenang-senang dan
memiliki banyak teman.
Ringkasan yang tepat untuk paragraf di atas adalah...
A. Berolahraga memiliki manfaat yang sama dengan bermain
B. Bermain olahraga akan membuat anak-anak menjadi senang
C. Olahraga memiliki manfaat untuk saling membantu
D. Manfaat bermain olahraga dalam tim adalah memperbanyak teman
8. Cermatilah kalimat-kalimat berikut!
(1) Campurkanlah air asam, kunyit yang sudah diblender, tambahkan gula merah!
(2) Remaslah asam ditambah air!
(3) Biarkanlah dingin sempurna. Saring, lalu tempatkan di botol!
(4) Kupaslah kunyit, lalu potong kecil-kecil!
(5) Masaklah hingga mendidih, matikan kompor!
(6) Tambahkanlah air lalu blender hingga halus!
Urutan kalimat tersebut agar menjadi teks prosedur yang tepat adalah...

2
A. (4)-(1)-(5)-(6)-(3)-(2)
B. (4)-(3)-(6)-(1)-(5)-(2)
C. (4)-(6)-(3)-(1)-(5)-(2)
D. (4)-(6)-(2)-(1)-(5)-(3)
9. Cermatilah kutipan berikut!
Setiap aku masuk ke ruangan itu, aku merasa terbelenggu. Kebebasanku dirampas. Segala tingkah
lakuku diamati. Aku tak bisa bernafas lega. Joni, wakil kepala bagian menjadi penguasa tunggal di
ruangan ini. Keramahan sama sekali tak nampak dari wajahnya.
Makna kata yang dicetak miring pada kutipan cerpen di atas adalah....
A. terpasung
B. terikat
C. terpaksa
D. tidak berkuasa
10. Bacalah teks berikut ini!
Astaga, siapa orang-orang ini? Tampang mereka seperti orang-orang kriminal. Namun hak
mereka sama dengan penumpang lain yang masuk taksiku. Aku tak perlu tahu urusan mereka.
Barangkali juga tidak berhak tahu meskipun banyak juga yang aku tahu sebagai sopir taksi.
Informasi tersurat dalam cerita anak tersebut adalah...
A. Sopir taksi yang curiga dengan penumpangnya
B. Sopir taksi wajib menaikkan semua penumpang
C. Penumpang taksi tidak boleh memilih penumpang
D. Penumpang harus memberitahu identitasnya sebelum naik taksi
11. Bacalah kutipan berikut ini!
Saya tidak begitu jelas menangkap apa yang dibicarakan mereka. Tapi, dari nada suara yang
semakin meninggi, saya tahu bahwa mereka bersitegang. Saya mengintip peristiwa itu dari bilik
kamar. Saya bersiap meloncat seandainya mereka melakukan kekerasan terhadap kakek. Akan
tetapi, kejadian yang saya lamunkan itu tidak terjadi. Mereka pulang setelah terlebih dahulu
menyalami kakek. Besoknya saya baru tahu bahwa kakek menyetujui pembukaan sebagian
Gunung Beser.
Latar tempat dalam cerita tersebut adalah...
A. Gunung Beser
B. rumah kakek
C. hutan
D. kamar kakek
12. Bacalah kutipan berikut ini!
Bila panen tiba, setiap petani yang punya sawah luas akan mengadakan syukuran. Para tetangga
diundang. Ikan ditangkap atau ayam disembelih. Saya selalu senang. Selain sering dibawa kakek
ke tempat syukuran, saya senang dengan hari-hari di sawah. Anak-anak seluruh kampung
mengalihkan tempat bermain ke sawah.
Amanat kutipan cerpen tersebut adalah...
A. Selalu bersyukur atas apa yang dikaruniakan Tuhan kepada kita
B. Anak-anak yang selalu senang dengan syukuran di desa
C. Syukuran bisa dilakukan dengan menyembelih ayam
D. Syukuran yang dilakukan akan menambah rejeki
13. Cermatilah teks berikut!
Mogu pun mengembara ke desa-desa. Ia memakai pengetahuannya untuk membantu orang.
Memperbaiki irigasi, mengajar anak-anak membaca dan menulis. Akhirnya Mogu tiba di ibu
kota. Di sana ia mengikuti ujian negara. Mogu berhasil lulus dengan peringkat terbaik
sepanjang abad. Raja amat kagum akan kepintarannya
Bukti watak Mogu yang pandai pada kutipan di atas adalah...
A. Mogu tiba di ibu kota
B. Mogu mengikuti ujian negara
C. Ia memakai pengetahuannya untuk membantu orang
D. Mogu pun mengembara ke desa-desa

3
14. Bacalah teks berikut!
“Bukan begitu, aku sama sekali tak bermaksud demikian. Tadi pagi ada seorang anak kecil
dengan tubuh kurus kering seperti kurang gizi bersama sang ibu. Mereka hendak
menyeberang jalan dengan double way. Akhirnya aku membantu mereka untuk
menyeberang dan refleks kuambil cokelat lalu kuberikan pada adik kecil itu, dia sangat
gembira, matanya tampak sangat bahagia. Dia memanggilku kakak, Gun. Rasanya lama sekali
aku tak mendengar kata itu, sejak adikku meninggal. Aku merindukannya, sangat rindu.”
Watak tokoh aku dalam kutipan di atas adalah....
A. tidak sombong B. peduli C. ramah D. pemalas
15. Bacalah teks berikut!
Kura-kura senang sekali bisa terbang bersama bangau. Digigitnya erat-erat kayu yang berada
di cengkeraman bangau. Bangau berpesan agar ia tidak membuka mulutnya supaya tidak
terjatuh. Dilihatnya sungai yang melintasi hutan dari atas. Dipandangnya rumah-rumah para
hewan yang tampak kecil. Sejurus, bangau terbang rendah. Monyet di atas pohon berteriak,”
Hai, kura-kura, kaukah itu di atas sana? Kau dapat terbang juga rupanya.”
Kura-kura pun menyahut,” Hai, monyet, aku bisa terbang.” Dan seketika jatuhlah kura-kura.
Penyebab konflik cerita tersebut adalah...
A. Bangau mengajak kura-kura terbang.
B. Kura-kura tidak mentaati pesan bangau.
C. Monyet bertanya kepada kura-kura.
D. Kura-kura ingin terbang
16. Bacalah teks berikut!
Pertumbuhan fisik memerlukan banyak latihan gerak setiap hari dan cara terbaik
melakukannya adalah dengan berolahraga. Para ilmuwan sudah menunjukkan bahwa anak
yang berolahraga memiliki sedikit masalah kesehatan dibandingkan anak-anak yang hanya
menonton TV atau bermain video game. Banyak jenis permainan olahraga tradisional yang
bisa dimainkan anak-anak. ...
Kalimat yang tepat untuk melengkapi bagian rumpang teks tersebut adalah...
A. Berolahragalah ketika ada waktu luang saja
B. Olahraga tersebut antara lain galasin, lompat tali, gobak sodor dan lain-lain
C. Berolahraga secara rutin hanya akan membuang waktu saja
D. kesehatan hanya ditentukan oleh makanan bukan dari olahraga
17. Cermatilah teks berikut!
Peran Citarum semakin berkurang [...] penghancuran wilayah sungai yang dilakukan [...]
manusia. Kehancuran di sepanjang sungai ini terjadi mulai hulu, tengah, dan hilir. Manusia
yang menghancurkan, [...] manusia pulalah yang menderita akibat kehancuran itu.
Kata hubung yang tepat untuk mengisi rumpang tersebut adalah....
A. karena, pada, jadi C. karena, oleh, maka
B. karena, oleh karena itu, makanya D. sebab, makanya, akibat
18. Cermatilah teks eksposisi berikut.
Dari pengamatan terhadap pertumbuhan biji kacang hijau itu, ditemukan bahwa ternyata
tumbuhan membutuhkan [...]. Banyak sedikitnya cahaya yang dibutuhkan tiap tumbuhan
berbeda-beda. Tumbuhan yang berada pada tempat gelap akan lebih cepat tinggi daripada
tumbuhan yang berada di tempat terang.
Kata yang tepat untuk melengkapi teks rumpang tersebut adalah...
A. cahaya C. oksigen
B. air D. pupuk
19. Cermatilah kalimat berikut!
Gubernur Jawa Timur, Khofifah mengatakan bahwa ia telah membagi fokus pekerjaan di 99
hari pertama.”
Perbaikan tanda baca pada kalimat tersebut adalah..
A. Gubernur Jawa Timur, Khofifah mengatakan bahwa,”telah membagi fokus pekerjaan
di 99 hari pertama,”

4
B. Gubernur Jawa Timur, Khofifah, mengatakan bahwa ia telah membagi fokus
pekerjaan di 99 hari pertama,”
C. Gubernur Jawa Timur, Khofifah, mengatakan bahwa ia telah membagi fokus
pekerjaan di 99 hari pertama.
D. Gubernur Jawa Timur, Khofifah mengatakan bahwa ia telah membagi fokus
pekerjaan di 99 hari pertama.
20. Bacalah teks berikut!
Seorang pelukis yang separuh hidupnya diabdikan untuk seni rupa menjadi korban
keganasan orang berdasi. Ini bukan penembak gelap atau penembak misterius, tetapi
penembak terang-benderang karena dilakukan pada siang hari. Utoyo yang lembut hati
itu sangat terpukul karena ada orang berbuat jahat terhadap dirinya. Karena itu Iros
menjadi tumpuan pengaduannya. Iros dengan sabar menampung pengaduan itu.
Makna simbol orang berdasi adalah....
A. orang hebat
B. pejabat
C. orang kaya
D. orang pandai
21. Bacalah kalimat berikut!
Sumber pembiayaan negara ada tiga yaitu pinjaman atau (1) hutang luar negeri dan dalam
negeri, penjualan sumber daya alam atau (2) expor dan pembayaran pajak baik badan
maupun perorangan. Dari ketiga (3) sumber ini, pajak adalah satu-satunya pendapatan yang
minim (4) risiko.
Penulisan ejaan pada kata yang tidak tepat ditunjukkan oleh nomor...
A. (2) dan (3) C. (1) dan (3)
B. (1) dan (4) D. (1) dan (2)
22. Cermatilah kutipan teks berikut. (melengkapi resensi)
Buku yang berjudul Kuasai Lebih Cepat, Buku Pintar Accelerated Learning ini adalah salah
satu buku yang dikemas Kaifa Mizan secara simpel dan jelas. Buku ini berisi beberapa tips
agar pembaca mampu belajar dan memahami lebih cepat dalam berbagai ilmu.
Belajar cepat sangat sangat dibutuhkan di abad ke-20 ini. Arus informasi semakin mudah
terakses dan berkembang sedemikian cepatnya, membuat kita harus belajar dengan cepat.
Belum lagi ilmu pengetahuan yang terus berkembang dan meningkat.
Kalimat yang berisi kelebihan buku pada teks ulasan tersebut adalah....
A. Buku ini berisi beberapa tips agar memahami ilmu lebih cepat.
B. Buku ini sangat dibutuhkan di abad ke-20.
C. Buku ini sangat laris karena bahasa yang digunakan mudah dipahami.
D. Buku ini dikemas secara simpel dan jelas.
23. Bacalah teks berikut!
Jam dinding telah menunjukkan pukul 08.00. Akan tetapi, tampaknya belum ada tanda-tanda
Sobri datang. Romli pun kelihatan gelisah. Mereka hari ini harus pergi ke rumah Bobby untuk
mengerjakan tugas dari guru.

Sudut pandang yang digunakan pengarang dalam kutipan cerita di atas adalah...
A. orang pertama pelaku utama
B. orang ketiga
C. orang pertama pelaku sampingan
D. orang kedua
24. Cermatilah kutipan fabel berikut!
“Indah sekali bulumu, Merak!” kata anBgau.
“Iya, lihatlah buluku! Dapatkah kau mengalahkan keindahan buluku? Buluku bermandikan
kemewahan dan pelangi, sedangkan bulumu kusam kelabu seperti debu,” kata Merak mengejek
Bangau.

5
Bangau merasa terhina atas perkataan Merak. Mereka berdua saling mengejek. Akhirnya bangau
menemukan cara untuk menyadarkan Merak. Bangau membuka sayapnya. Bulunya memang
tidak seindah Merak, tetapi dia bisa terbang dengan kedua sayapnya.
“Ikutilah aku. Terbanglah seperti diriku, Merak,” kata bangau seraya terbang di atas Merak.
Merak hanya terpaku. Dia tidak dapat terbang seperti Bangau. Dia pun menyadari
kekurangannya.

Komentar yang tepat terhadap fabel tersebut adalah....


A. Cerita tersebut kurang menarik karena tidak masuk akal
B. Fabel tersebut sangat menarik karena bercerita tentang merak
C. Amanat dalam fabel tersebut sangat bagus, agar manusia tidak sombong
D. Alur cerita tersebut tidak terlalu menarik
25. Bacalah teks berikut!
Jika diperhatikan, ternyata masih banyak wisatawan yang kurang peka dan kurang peduli dengan
efek yang dihasilkan dari sampah plastik. Sampah plastik mengganggu ekosistem yang ada di laut
dan merusak keindahan pariwisata setempat. Padahal di tempat wisata sudah disediakan tempat
sampah. Namun, wisatawan belum mempunyai kesadaran akan kebersihan lingkungan. Mereka
membuang sampah terutama plastik secara sembarangan. Akibatnya tempat wisata menjadi
kotor. Banyak sampah plastik menghiasi tempat-tempat wisata tersebut
Kalimat pendapat yang pro terhadap topik di atas adalah....
A. Petugas kebersihan seharusnya membersihkan tempat wisata tersebut
B. Sampah plastik mengganggu ekosistem laut dan merusak keindahan alam
C. Wisatawan boleh membuang sampah plastik sembarangan
D. Tempat sampah yang ada di tempat wisata kurang banyak
26. Cermatilah kutipan cerpen berikut!
Pak Guru adalah seorang lelaki paruh baya. Ia tidak gemuk, nyaris kerempeng. Sebagian
rambutnya sudah beruban. Seragam batiknya kedodoran. Ia seorang guru SD, bukan PNS.
Gajinya lima ratus ribu rupiah ditambah tunjangan-tunjangan akhir tahun. Sepulang
mengajar ia membuka lapak tambal ban dan menjual bensin eceran. Lumayanlah, untuk
menambal kebutuhan ini dan itu.
Variasi kata yang tepat untuk kata kedodoran adalah...
A. tidak sesuai B. komprang C. kebesaran D. kekecilan
27. Cermatilah teks acak berikut!
(1) Tujuan utama wisata mereka adalah Candi Gedong Songo dan Lawang Sewu.
(2) Kedua tempat wisata itu terletak di Kota Semarang.
(3) Usai mengunjungi Candi Gedong Songo, rombongan siswa ini menuju Lawang Sewu
(4) Siswa-siswa kelas IX melakukan perjalanan wisata pada Jumat, 10 Januari 2020.
(5) Di Kampung Semarang para siswa berbelanja oleh-oleh khas Semarang.
Susunan tepat kalimat-kalimat tersebut agar menjadi laporan yang padu adalah....
A. 1-3-2-4-5 C. 4-1-2-3-5
B. 1-4-2-3-5 D. 4-3-1-2-5
28. Cermatilah teks berikut!
Teks I
Indonesia dengan jumlah penduduk hingga 225 juta, setiap hari menghasilkan sampah
baik organik maupun anorganik dengan perbandingan jumlah yang hampir sama.
Permasalahan utama adalah kesadaran masyarakat membuang dan memilah sampah
masih sangat rendah. Jumlah sampah yang dihasilkan setiap hari di Indonesia mencapai
11.330 ton. Jika diambil rata-rata, setiap orang menghasilkan sampah sebesar 0,050 kg
per hari.
Teks II
Bukan masanya lagi para pejabat pemerintahan menjadikan dirinya seperti raja yang
bergelimang kemewahan sebab rakyat sudah semakin kritis. Begitu juga kehidupan
anggota dewan yang glamor. Momentum Hari Pahlawan ini harus dimanfaatkan oleh

6
pemerintah dengan sebaik-baiknya sehingga dalam 100 hari kerjanya sudah terlihat
perubahan yang signifikan.

Perbedaan kedua teks tersebut adalah...


A. Teks I mengandung fakta, teks II mengandung harapan
B. Teks I menggunakan kata denotatif, teks II menggunakan kata konotatif
C. Teks I menggunakan kiasan, teks II menggunakan bahasa lugas
D. Teks I menggunakan istilah, teks II menggunakan kata populer
29. Bacalah teks berikut!
Dahulu, di suatu desa tinggallah sepasang kakek dan nenek yang miskin. Pekerjaan kakek
adalah mencari ikan di laut. Meski hampir setiap hari kakek pergi menjala ikan, namun
hasil yang didapat hanya cukup untuk makan sehari-hari saja. Bahkan tidak jarang si kakek
pulang dengan tangan hampa, namun itu semua dijalani kakek dengan lapang dada.
Kata tangan hampa dalam kutipan di atas bermakna...
A. tangan kosong B. tidak mendapat apa-apa C. tidak bekerja D. rendah hati
30. Bacalah teks berikut!
(1) Sampah di sekolah kita dikelola dengan sangat baik sekali. (2) Tempat sampah kita
dikelompokkan menjadi dua, yaitu organik dan anorganik. (3) Setiap ruangan di sekolah
kita disediakan dua tempat sampah. (4) Pada mulanya, warga sekolah merasa repot
dengan dua tempat sampah itu. (5) Akan tetapi, lama kelamaan terbiasa dan malah
menuai untung karena pengelolaan sampah itu ternyata menghasilkan uang.
Kalimat tidak efektif dalam teks di atas ditunjukkan pada nomor....
A. (1) B. (2) C. (3) D. (4)
31. Bacalah teks berikut!

Petunjuk Menanam Tomat


(1) Pilihlah jenis tomat dan varietas yang akan ditanam!
(2) Siapkan tempat dan media persemaian terlebih dahulu!
(3) Letakkan di tempat yang terlindung dari hujan dan sinar matahari!
(4) Rendamlah bibit dalam air hangat selama tiga jam!
(5) [...]
Kalimat yang tepat untuk mengisi rumpang tersebut adalah...
A. Sebarkan bibit pada tanah!
B. berilah pupuk kandang yang banyak!
C. Benih bisa dibeli di toko pertanian!
D. Lalu letakkan benih pada polybag
32. Bacalah teks berikut!
Masyarakat Timor memercayai keampuhan kulit kayu jati hutan untuk menyembuhkan
beragam penyakit. Penyakit tersebut antara lain adalah kencing manis, reumatik, sakit
kuning, dan hypertensi. Cara memroses kulit kayu jati pun mudah. Kulit kayu direbus,
kemudian didiamkan sampai kondisi air menjadi hangat. Setelah hangat baru diminum.
Perbaikan penulisan kata-kata bercetak miring pada paragraf di atas adalah...
A. reumatic, hipertensi, memprosesi
B. rematik, hipertensi, memproses
C. rematik, hypertensi, menproses
D. rematiks, hipertensi, memproseskan
33. Cermatilah kutipan berikut!
Tanaman ubi kayu umumnya tahan terhadap kekeringan, asal keadaan ini tidak berlangsung
dalam waktu yang lama. Dalam keadaan demikian, banyak daun yang gugur dan
mengakibatkan hasil kurang baik, serta mudah diserang hama dan penyakit. Jika mungkin,
pada saat kondisi ini diairi, tapi perlu dijaga agar tanah jangan sampai terlalu becek. Oleh
karena itu, saluran-saluran pembuangan air harus baik untuk membuang air yang
berlebihan.

7
Perbaikan kalimat pertama agar menjadi kalimat yang efektif adalah....
A. Meletakkan kata ‘jenis’ sebelum kata ‘ubi kayu’
B. Menghilangkan kata ‘dalam’, ‘waktu’, dan ‘yang’
C. Mengganti kata ‘tahan’ dengan kata ‘kuat’
D. Kata ‘kekeringan’ diganti dengan ‘kemarau’
34. Cermati kutipan teks berikut!
Sistem menanam hidroponik tidak menggunakan tanah. Nutrisi yang dibutuhkan oleh
tanaman harus dilarutkan dengan air. Pemberian nutrisi bagi pertumbuhan tanaman
hidroponik sangat penting. Dosis atau ukuran nutrisi yang diberikan harus dihitung dengan
tepat agar supaya pertumbuhan tanaman bisa berlangsung dengan baik. Sebaiknya
digunakan nutrisi hidroponik yang tepat dengan jenis tanaman yang ditanam.
Kalimat bercetak miring dalam paragraf tersebut salah karena...
A. Kalimat tersebut tidak efektif
B. Kalimat tersebut tidak padu
C. Ada kata yang kurang baku
D. Kalimatnya menggunakan kata asing
35. Cermatilah kalimat berikut!
Buku Maag dan gangguan pencernaan diterbitkan oleh Sunda kelapa pustaka.
Penulisan ejaan yang tepat pada kalimat tersebut adalah...
A. Buku Maag dan Gangguan Pencernaan diterbitkan oleh Sunda Kelapa Pustaka.
B. Buku Maag dan Gangguan Pencernaan diterbitkan oleh Sunda Kelapa Pustaka.
C. Buku Maag dan Gangguan Pencernaan diterbitkan oleh Sunda Kelapa pustaka.
D. Buku “Maag dan Gangguan Pencernaan” diterbitkan oleh Sunda Kelapa Pustaka.
36. Perhatikan kalimat berikut!
Museum Nasional ini dibangun pemerintah pada tahun 70 an.
Perbaikan tanda baca yang tepat terdapat pada kalimat...
A. Museum Nasional ini dibangun pemerintah pada tahun 70, an.
B. Museum Nasional ini dibangun pemerintah pada tahun 70_an.
C. Museum Nasional ini dibangun pemerintah pada tahun 70-an.
D. Museum Nasional ini dibangun pemerintah pada tahun 70an.
37. Bacalah kutipan cerpen berikut!
(1) Karena kami berlabuh malam hari, kami tidak segera turun
(2) Semalam, di bawah sinar bulan purnama, kami mengobrol dengan asyik
(3) Saya melihat betapa gembira Tius bertemu dengan adiknya.
(4) Dia mengira bahwa adiknya itu telah hilang tak tentu rimbanya.
Bukti latar waktu dalam kutipan cerpen di atas terdapat pada kalimat nomor....
A. (1) dan (4) B. (2) dan (3) C. (1) dan (3) D. (1) dan (2)
38. Bacalah teks berikut!
Dia sangat pandai mengritik kebijakan yang ada di desanya. Namun, dia juga pandai memberi
solusi agar desanya menjadi desa yang maju dan sejahtera.
Kata berimbuhan mengritik pada kalimat tersebut salah karena....
A. Kata dasar kritik tidak boleh diubah
B. Huruf /k/ pada kata kritik seharusnya tidak lesap
C. Imbuhan meN- tidak mengubah bentuk kata dasar
D. Kata mengritik diganti dengan menkritik
39. Cermatilah kutipan cerpen berikut!
Sam tersenyum mengenang percakapan hari itu. Malaikat memang tidak bersayap. Kadang
juga tidak berjubah. Mendarat di Bandara Juanda, Sam takjub tidak henti-henti. Ribuan
orang hilir mudik, datang dan pergi. Semua berdesakan, berebut ingin pulang. Saling sikut,
saling gencet, saling seruduk. Inilah lebaran.
Makna tersirat dalam kutipan cerpen tersebut adalah...
A. Semua orang ingin pulang kampung ketika lebaran
B. Suasana bandara yang sangat ramai
C. Sam takjub dengan keadaan di Bandara Juanda

8
D. Lebaran adalah hari yang sangat dinantikan
40. Cermatilah kutipan teks berikut!
Teks 1
“Sakit sekali! Aku tidak bisa bernafas!” pekik seekor Parkit yang panik karena terjepit di
antara teman-temannya.
“Tolong...tolong...!” teriak salah satu parkit. Raja parkit yang juga ikut terjebak dan
mendengar keluhan rakyatnya berusaha menenangan.

Teks II
Di pinggiran kolam yang cukup luas itu sang Kadal mencari tali. Setelah itu, ia menalikan kaki
depannya ke ekor sang Elang dengan sangat kuat. Setelah itu, sang Ular dan sang Kadal
berenang menyeberangi kolam luas itu. Namun, di tengah-tengah kolam sang Ular berpikir
untuk menenggelamkan sang Kadal sebelum mencapai tepian. Ketika hal itu akan dilakukan
oleh sang Ular, tiba-tiba tubuhnya tertarik ke atas.
Perbedaan pola pengembangan fabel pada dua kutipan tersebut adalah....
A. teks I diawali dengan aksi, teks II dimulai dengan penggambaran latar
B. teks I diawali dengan penggambaran latar, teks II dimulai dengan aksi tokoh
C. teks I diawali dengan penggambaran latar, teks II dimulai dengan penggambaran watak
tokoh
D. teks I diawali dengan aksi, teks II dimulai dengan penggambaran suasana
41. Cermatilah paragraf berikut!
Kemerdekaan bangsa Indonesia dari cengkeraman penjajah Belanda dan Jepang tidak diraih
dengan mudah, [...] diraih dengan perjuangan berat. Para pendahulu, para pahlawan, [...]
para pejuang kemerdekaan RI telah mengorbankan seluruh harta benda, hidupnya, dan
keluarganya. Kita harus mengingat perjuangan mereka [...] pengorbanan mereka amatlah
besar untuk Indonesia.
Konjungsi yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah...
A. atau, dan, karena
B. dan, tetapi, karena
C. tetapi, dan, karena
D. atau, tetapi, karena
42. Cermatilah kutipan teks berikut!
Secara keseluruhan, buku ini layak dibaca. Buku ini sangat cocok bagi pemula. Buku ini berisi
perkenalan dasar teknik dan notasi piano. Oleh karena itu, pemula yang ingin belajar
memainkan piano disarankan membaca buku ini.

Kutipan teks ulasan tersebut berisi tentang...


A. kekurangan isi buku
B. kelebihan isi buku
C. gambaran isi buku
D. penilaian isi buku
43. Cermatilah fabel berikut!
Keledai merasa begitu senang melihat semua binatang takut dan berlari menjauh darinya.
Muncullah sifat aslinya yang tinggi hati. Dia menganggap dirinya sebagai raja hutan. Saking
bangganya, si Keledai mencoba mengaum keras meniru suara Singa. Tetapi sayangnya,
bukanlah auman Singa yang keluar dari mulutnya melainkan hanya ringkikan Keledai yang
parau.
Watak keledai yang sombong dibuktikan pada kalimat berikut, kecuali...
A. Dia menganggap dirinya sebagai raja hutan
B. Muncullah sifat aslinya yang tinggi hati.
C. Saking bangganya, si keledai mencoba mengaum keras meniru suara singa.
D. Bukanlah auman singa yang keluar melainkan hanya ringkikan keledai yang parau.

9
44. Bacalah paragraf berikut dengan saksama!
Waktu yang diperlukan manusia normal untuk tidur lebih kurang delapan jam sehari
atau sepertiga hari. Waktu tidur akan bertambah sesuai usia. Bayi, anak kecil, dan manula
membutuhkan waktu tidur yang lebih lama daripada orang dewasa dan anak muda. Tidur
yang cukup dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan energi di dalam tubuh. [...]
Kalimat yang tepat untuk melengkapi paragraf rumpang tersebut adalah...
A. Jadi, sempatkan tubuh kita untuk beristirahat sejenak setelah melakukan aktivitas.
B. Jadi, istirahat wajib dilakukan oleh anak-anak dan balita.
C. Selain membuat tubuh kembali segar, istirahat teratur dapat membantu tubuh kita
menjadi rileks
D. Dengan demikian, tidur yang cukup dapat menghindarkan kita dari berbagai serangan
penyakit yang merugikan.
45. Bacalah kutipan cerpen berikut ini!
Kutipan Cerpen I
Saya beberapa kali melihat para petani berburu berang-berang atau tikus. Mereka
mengasapi seluruh lubang yang ditemui. Bila ada buruannya yang keluar, orang-orang
mengejar sambil berteriak-teriak. Tentu pemukul tidak ketinggalan ikut beraksi. Sekali
berburu, puluhan tikus atau berang-berang bisa didapatkan.
Kutipan Cerpen II
Saat pendudukan Belanda, di kampung saya dulu ada seorang tokoh yang melawan
Belanda dan berjuang sendirian tanpa pasukan. Orang tersebut bernama Jayasakti. Tentu
saja tokoh ini menjadi incaran Belanda untuk ditangkap dan dipenjarakan.
Perbedaan pola pengembangan pada kedua kutipan cerpen tersebut adalah...
A. Kutipan cerpen I menggunakan alur maju, kutipan cerpen II menggunakan alur sorot balik
B. Kutipan cerpen I menggunakan alur sorot balik, kutipan cerpen II menggunakan alur maju
C. Kutipan cerpen I menggunakan alur maju, kutipan cerpen II menggunakan alur campuran
D. Kutipan cerpen I menggunakan campuran, kutipan cerpen II menggunakan alur sorot balik
46. Bacalah kalimat berikut!
Untuk menata kawasan kumuh; Kota Surabaya membutuhkan kolaborasi serta dukungan
semua pihak.
Perbaikan penggunaan tanda baca pada kalimat tersebut adalah...
A. tanda titik koma (;) diganti dengan koma (,)
B. tanda titik (.) diganti dengan tanda tanya (?)
C. tanda titik koma (;) diganti dengan titik dua (:)
D. tanda titik (.) diganti dengan tanda seru (!)
47. Perhatikan kalimat berikut!
Andi pergi ke kota, lalu Andi ke tempat wisata untuk berjualan es.
Perbaikan kalimat tersebut yang tepat adalah...
A. Andi pergi ke kota, lalu ke tempat wisata untuk berjualan es.
B. Andi pergi ke kota dan pergi ke tempat wisata untuk berjualan es.
C. Andi pergi ke kota, lalu ia pergi ke tempat wisata untuk berjualan es.
D. Andi pergi ke kota, kemudian ia ke tempat wisata untuk berjualan es.
48. Perhatikan kutipan fabel berikut!
“Kalau memang kebun Jerapah tidak boleh diinjak Kancil, maka Jerapah juga tidak boleh ke
kebun Kancil, jelas Singa.”
Penggunaan tanda baca pada dialog tersebut yang tepat adalah...
(1) Sebelum kata singa diberi tanda koma
(2) tanda kutip diletakkan setelah kata kebun kancil
(3) setelah kata kancil diberi tanda seru
(4) setelah kata maka diberi tanda koma
49. Perhatikan kalimat berikut!
Bawalah beberapa jenis bunga; mawar, melati dan anggrek,” kata bu guru.
Penggunaan tanda baca yang tepat terdapat pada kalimat . . .
A. Bawalah beberapa jenis bunga: mawar, melati, dan anggrek, perintah bu guru.

10
B. “Bawalah beberapa jenis bunga: mawar, melati dan anggrek,” perintah bu guru.
C. “Bawalah beberapa jenis bunga, mawar, melati, dan anggrek?” perintah bu guru.
D. “Bawalah beberapa jenis bunga: mawar, melati, dan anggrek!” perintah bu guru.
50. Perhatikan kalimat berikut!
Minggu lalu ayah membawa oleh-oleh jeruk Bali dari Bali.
Kalimat tersebut salah dalam penggunaan ejaan karena . . . .
A. huruf kapital seharusnya tidak dipakai sebagai penjelas huruf pertama nama jenis
B. huruf kapital seharusnya dipakai sebagai huruf pertama nama diri geografi
C. huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama nama pulau dan nama jeruk
D. huruf kapital boleh digunakan pada nama diri geografi yang digunakan untuk nama
jenis

11

Anda mungkin juga menyukai