Anda di halaman 1dari 8

A. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

1. Penghitungan pendapatan nasional dengan menjumlahkan seluruh pengeluaran yang dilakukan pelaku ekonomi disebut .... a. pendekatan pengeluaran b. pendekatan pendapatan c. pendekatan produksi d. pendekatan output e. pendekatan nilai tambah

2. Penghitungan pendapatan nasional dengan menjumlahkan seluruh nilai tambah barang dan jasa merupakan ciri .... a. pendekatan pendapatan b. pendekatan pengeluaran c. pendekatan produksi d. pendekatan terapan e. pendekatan pendapatan per kapita

3. Penghitungan pendapatan dengan menjumlahkan seluruh pendapatan yang diterima oleh faktor-faktor produksi yang digunakan untuk menghasilkan barang dan jasa merupakan ciri .... a. pendekatan subjektif b. pendekatan produksi c. pendekatan pendapatan d. pendekatan pengeluaran e. pendekatan pasar barang

4. Pendapatan perseorangan (Personal income) adalah .... a. pendapatan nasional dikurangi pajak tidak langsung b. sama dengan pendapatan sektor nasional c. jumlah pendapatan sektor rumah tangga yang dibelanjakan dalam satu tahun d. jumlah upah yang ditambah bunga yang diterima sektor rumah tangga dalam satu tahun e. jumlah pendapatan yang diterima sektor rumah tangga dalam satu tahun

5. Dalam suatu perekonomian yang tingkat pendapatan penduduknya rendah, umumnya .... a. pengeluaran untuk kesehatan besar b. pengeluaran untuk bahan makanan relatif besar c. pengeluaran untuk bahan makanan relatif kecil d. pengeluaran untuk barang dan jasa lainnya relatif besar e. pengeluaran untuk rekreasi kecil

6. Masalah ekonomi terjadi karena .... a. kebutuhan manusia yang tidak terbatas b. sumber daya alam yang terbatas c. kebutuhan manusia tidak terbatas, sedangkan alat pemuasnya terbatas d. cara manusia dalam menghabiskan penghasilan e. cara manusia dalam memenuhi kebutuhan pokok

7. Perkembangan kebutuhan manusia, di antaranya disebabkan oleh faktor .... a. perdagangan internasional b. terbatasnya faktor produksi c. banyaknya kebutuhan jasmani d. terbatasnya pengetahuan manusia e. banyaknya uang yang beredar

8. Beberapa cirri sistem ekonomi, yaitu 1. belum ada pembagian kerja; 2. ada pembagian kelas; 3. pertukaran dilaksanakan dengan barter; 4. ada persaingan antar pengusaha 5. jenis produksi disesuaikan kebutuhan. Berikut yang merupakan cirri-ciri sistem ekonomi tradisional, yaitu a. 1, 2, dan 3 b. 1, 2, dan 4 c. 1, 3, dan 4

d. 1, 3, dan 5 e. 1, 4, dan 5

9. Masalah pokok ekonomi mencakup .... a. what, how, for whom b. what, how, who c. what, when, who d. why, when, who e. why, where, how

10. Perbedaan antara kebutuhan dan keinginan adalah .... a. kebutuhan harus dipenuhi, keinginan tidak perlu dipenuhi b. kebutuhan harus dipenuhi terlebih dahulu, baru setelah itu keinginan c. kebutuhan semua orang sama, sedangkan keinginan setiap orang berbeda d. jika kebutuhan tidak dipenuhi, kehidupan kita tidak akan terganggu, sedangkan jika keinginan tidak dipenuhi, kehidupan akan terganggu e. kebutuhan dan keinginan tidak perlu terpenuhi

B. BENAR SALAH Jika pernyataan di bawah ini adalah benar maka isilah kotak tersebut dengan huruf B, tetapi jika pertanyaan ini salah maka isilah dengan huruf S pada kotak tersebut!

1.

Peran pemerintah dalam mengatasi kemiskinan salah satunya dengan memberikan subsidi.

2. 3.

Produk Nasional Bruto (PNB) tidak sama dengan Gross National Product (GNP). Resesi, keadaan di mana pertumbuhan PDB mengalami penurunan yang tidak terlalu besar.

4. 5.

Pendekatan produksi adalah satu dari tiga pendekatan dalam penghitungan PDRB. Manfaat mempelajari perhitungan pendapatan nasional adalah Untuk melihat kemajuan masyarakat dan negara di bidang perekonomian serta melihat pemerataan pembangunan guna mencapai keadilan dan kemakmuran.

6.

Hampir semua negara di belahan bumi ini menghadapi sistem dualism, termasuk Indonesia.

7.

Salah satu akar permasalahan utama yang menghadang gerak maju perekonomian Indonesia adalah merosotnya kepercayaan (trust). Di negara berkembang seperti Indonesia, kapital merupakan faktor produksi yang sangat mudah. Kegiatan ekonomi suatu negara dapat berjalan lancar apabila pemerintah mempunyai komitmen untuk mendorong investasi pada infrastruktur fisik. Anjuran pemerintah untuk menggunakan kendaraan yang menggunakan energi listrik/non BBM, guna mengurangi konsumsi masyarakat terhadap BBM merupakan salah satu dari kebijakan fiskal.

8.

9.

10.

C. MENJODOHKAN

Kegiatan mengurangi atau menghabiskan nilai guna/manfaat suatu barang atau jasa Barang yang cara memperolehnya tidak memerlukan pengorbanan dan tersedia dalam jumlah yang banyak. jumlah barang dan jasa yang dihasilkan oleh faktorfaktor produksi milik warga negara baik yang tinggal di dalam negeri maupun di luar negeri, tetapi tidak termasuk warga Negara asing yang tinggal di Negara tersebut. Adanya ketimpangan antara kebutuhan dengan alat pemuas kebutuhan manusia Mengakibatkan Dalam sistem ekonomi terpusat kegiatan perekonomian mulai dari produksi, distribusi hingga konsumsi serta harga ditetapkan oleh Kebutuhan yang benar-benar sangat dibutuhkan orang dan sifatnya wajib untuk dipenuhi. Kebutuhan yang harus dipenuhi sekarang juga dan tidak dapat ditunda-tunda lagi. Pendapatan yang diterima oleh setiap lapisan masyarakat dalam satu tahun. Apabila NNP dikurangi pajak tidak langsung maka akan didapat

Konsumsi

bebas

Gross National Product (GNP)

masalah ekonomi

pemerintah/Negara

Kebutuhan primer

Kebutuhan sekarang

Personal Income(PI)

Net National Income (NNI)

10 Personal Income setelah dikurangi pajak langsung maka akan didapat

Disposible Income (DI)

D. Untuk soal-soal di bawah ini pilihlah : A. Jika pernyataan BETUL, alasan BETUL, dan keduanya menunjukkan hubungan sebab akibat. B. Jika pernyataan BETUL, alasan BETUL, tetapi keduanya tidak menunjukkan hubungan sebab akibat. C. Jika pernyataan BETUL dan alasan SALAH. D. Jika pernyataan SALAH dan alasan BETUL. E. Jika pernyataan maupun alasan keduanya SALAH.

1. Kebijakan moneter merupakan kebijakan yang ditempuh pemerintah/bank sentral dalam penawaran uang dan SEBAB Kebijakan moneter merupakan kebijakan suku bunga untuk memengaruhi pengeluaran agregat. 2. Di negara berkembang seperti Indonesia, kapital merupakan faktor produksi yang langka. SEBAB Kebudayaan yang tidak ekonomis ialah sikap adat istiadat yang menghalang-halangi penggunaan penuh dari tenaga manusia untuk menaikkan tingkat hidupnya 3. Inflasi dapat diakibatkan oleh naiknya harga barang dan jasa yang ada di pasar. SEBAB Mengurangi inflasi merupakan jalan terbaik bagi sebuah negara lepas dari krisis ekonomi. 4. Depresi merupakan istilah dalam menganalisa kenaikan PDB. SEBAB Depresi, keadaan di mana pertumbuhan PDB mengalami penurunan yang signifikan. 5. Pendapatan Nasional adalah jumlah pengeluaran secara nasional untuk membeli barang dan jasa yang dihasilkan dalam suatu periode. SEBAB Untuk menghitung Pandapatan Nasional dapat menggunakan pendekatan pendapatan.

E. ASOSIASI Untuk soal-soal di bawah ini pilihlah : A. Jika (1), (2), dan (3) Benar. B. Jika (1) dan (3) Benar. C. Jika (2) dan (4) Benar. D. Jika (4) Benar. E. Jika semua benar.

1. Berikut ini yang merupakan karakteristik-karakteristik yang menghambat dan menjadikan masalah pemerintah di bidang ekonomi. 1) Dualisme Ekonomi 2) Iklim Tropis 3) Kebudayaan yang Tidak Ekonomis 4) Jumlah Kapital Sedikit

2. Di bawah ini terdapat kebijakan-kebijakan ekonomi yang dapat dilakukan pemerintah: 1) Kebijakan Fiskal 2) Kebijakan Moneter 3) Kebijakan Segi Penawaran 4) Kebijakan Strategi 3. Jumlah pendapatan yang diterima oleh seluruh pemilik faktor produksi selama satu tahun. 1) Pendapatan per kapita 2) Pendapatan pribadi 3) Pendapatan internasional 4) Pendapatan nasional

4. Jumlah barang dan jasa yang dihasilkan oleh faktor-faktor produksi milik warga Negara baik yang tinggal di dalam negeri maupun di luar negeri, tetapi tidak termasuk warga negara asing yang tinggal di negara tersebut. 1) PNB 2) NNI 3) GNP 4) DI 5. NNP dikurangi pajak tidak langsung yang dipungut pemerintah. 1) PNB 2) PNN 3) DI 4) NNI

Anda mungkin juga menyukai